Lampiran I. Bahan Ajar 1. Materi Pembelajaran Reguler 1. Pola bilangan Pola dapat diartikan sebagai sebuah susunan yang mempunyai bentuk teratur dari bentuk yang satu ke bentuk berikutnya. Sedangkan bilangan adalah sesuatu yang digunakan untuk menunjukkan kuantitas (banyak, sedikit) dan ukuran (berat, ringan, panjang, pendek, luas) suatu objek. Bilangan ditunjukkan dengan suatu tanda atau lambang yang disebut angka. Sehingga pola bilangan dapat diartikan sebagai susunan angka-angka yang mempunyai bentuk teratur dari bentuk yang satu ke bentuk berikutnya. 2. Rumus pola ke-n a) Pola ke-𝑛 bilangan ganjil yaitu: 𝑈𝑛 = 2 × 𝑛 − 1 = 2𝑛 − 1. b) Pola ke-𝑛 bilangan genap yaitu: 𝑈𝑛 = 2 × 𝑛 = 2𝑛. c) Pola ke-𝑛 bilangan persegi yaitu: 𝑈𝑛 = 𝑛 × 𝑛 = 𝑛2 . 1 1 d) Pola ke-𝑛 bilangan segitiga yaitu: 𝑈𝑛 = 2 × 𝑛 × (𝑛 + 1) = 2 𝑛(𝑛 + 1) 2. Materi Pembelajaran Remedial ▪ Remedial diberikan kepada peserta didik yang nilainya tidak mencapai KKM. Pada awal kegiatan remedial diawali dengan pengulangan materi yang dianggap sulit bagi peserta didik. ▪ Kegiatan yang dirancang guru pada program pengayaan adalah peserta didik diberi tugas mandiri pada saat jam pelajaran.