Uploaded by ppdsortho

LAPORAN HASIL PENGAMATAN PLK revisi

advertisement
LAPORAN HASIL PENGAMATAN PLK
( EKONOMI )
Anggota kelompok:
1.) Annailla Belia
(01)
2.) Dinna Nur Vika
(09)
3.) Iffa Ayu Maharani
(14)
4.) Nurrohmah Aldiena Syafitri
(22)
5.) Sabrina Aisa Putri
(28)
6.) Sarastya Fadiyah
(29)
7.) Zulfi Maulita Fanani
(36)
PENGESAHAN
Laporan hasil kegiatan pembelajaran luar kelas yang telah disahkan dan
disetujui pada:
Hari
:
Tanggal
:
Disetujui oleh:
Pembimbing
Wali Kelas
Dra. Endang Pujiati
Ika Setiyani, S,Pd.I
NIP. -
NIP. -
Kepala Sekolah
Dr. Rahayuningsih, Spd,,M.Pd.
NIP. –
i
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kepada Allah.swt karena dengan rahmat dan
karunia-Nya kami dapat menyelesaikan makalah Pembelajaran Luar Kelas ini ke
PT. NIPPON INDOSARI CORPINDO ini sebatas pengetahuan dan kemampuan
yang dimiliki.
Kami sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah
wawasan serta pengetahuan kita mengenai dari laporan perjalanan ini. Kami juga
menyadari sepenuhnya bahwa di dalam tugas ini terdapat kekurangan-kekurangan
dan jauh dari apa yang kami harapkan.
Semoga laporan sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang
membacanya. Sekiranya laporan yang telah disusun ini dapat berguna bagi kami
sendiri maupun orang yang membacanya. Sebelumnya kami mohon maaf apabila
terdapat kesalahan kata-kata yang kurang berkenan.
ii
DAFTAR ISI
COVER/SAMPUL…………………………………………………………
HALAMAN PENGESAHAN ………………………………………...…. i
KATA PENGANTAR ………..…………………………………………. ii
DAFTAR ISI ………………………………………………………….… iii
I.
PENDAHULUAN ………………………………………………..
A. Latar Belakang ……………………………………………..... 1
B. Tujuan Kegiatan …………………………………………….. 2
C. Manfaat Kegiatan ……………………………………….…… 3
II.
PENGAMATAN …………………………………………………
Di Pabrik Sari Roti ……………………………………………… 4
III.
KESIMPULAN DAN SARAN ………………………………….. 5
IV.
LAMPIRAN DAN FOTO ……………………………………….. 6
iii
I.
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Sekolah Menengah Akhir perlu diadakan pembelajaran di luar kelas untuk
kelas x. Maka SMA Muhammadiyah 1 Surakarta mengadakan pembelajaran di luar
kelas ke PT. NIPPON INDOSARI CORPINDO latar belakang diadakannya
kunjungan ke PT. NIPPON INDOSARI CORPINDO ini agar siswa mengenal
proses pembuatan dan bagaimana kegiatan ekonomi yang ada di pabrik ini. Selain
itu siswa dapat mengetahui lebih jauh tentang cara kerja, pembuatan, pemasaran,
dll.
Siswa juga diharapkan tidak menganggap pembelajaran kelas sebagai
rekreasi, tetapi menganggap pembelajaran luar kelas ini sebagai sarana belajar
dengan cara mendatangi industry secara langsung, dan melihat urutan-urutan
prosesnya. PT. NIPPON INDOSARI CORPINDO TBK (Sari Roti) di dirikan 08
Maret 1995 dengan nama PT. NIPPON INDOSARI CORPORATION dan mulai
beroperasi komersial pada tahun 1996. Kantor pusat dan salah satu pabrik roti
berkedudukan di Kawasan industri MM 2100 Jl. Selayar blok A9, Desa
Mekarwangi, Cikarang Barat, Bekasi 17530 Cikarang Barat, dan pabrik lainnya
berlokasi di Kawasan industri Jababeka Cikarang blok U dan W -Bekasi, Pasuruan,
Semarang, Makassar, Purwakarta, Palembang, Cikande, dan Medan.
1.
B.Tujuan Kegiatan
1. Sebagai bahan laporan dan sebagai tanggung jawab para siswa dalam
mengerjakan tugas yang diberikan;
2. Sebagai pembelajaran siswa dapat mengerti kebuayaan yang ada di Provinsi Jawa
Tengah;
3. Dapat dijadikan bahan analisis kebudayaan serta evaluasi terhadap proses
pelaksanaan pembelajaran luar kelas;
4. Dapat dijadikan bahan masukan dan pertimbangan untuk para pengawas dalam
melaksanakan tugasnya;
5. Memberi kesempatan serta pengalaman belajar secara langsung bagi para siswa;
6. Mampu memanfaatkan sumber yang ada di lingkungan luar serta komunitas
sekitar sebagai media pembelajaran;
7. Menanamkan pada peserta didik jika dunia merupakan wahana belajar yang
mengasikkan.
2.
C. Manfaat Kegiatan
1. Agar siswa dapat menemukan ilmu di luar sekolah;
2. Agar siswa dapat mengetahui tentang format laporan pelajaran;
3. Menambah pengetahuan dan pengalaman siswa;
4. Mengembangkan potensi etika, estetika dan pratikta;
5. Menerapkan ilmu dan pengetahuan yang telah didapat sehingga dapat
bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari;
6. Mampu membuat tiap individu mengembangkan kreativitas serta inisiatif
secara personal mereka;
7.
Mampu mewujudkan potensi yang dimiliki oleh tiap individu agar jiwa,
raga serta spirit dan semangatnya menjadi lebih optimal;
8. Memberi kesempatan untuk peserta didik dalam merasakan secara langsung
pada materi yang tengah disampaikan;
9. Membuat peserta didik mampu mengembangkan keterampilan mereka serta
ketertarikan siswa pada kegiatan di luar kelas;
10. Membantu mengembangkan hubungan di antara guru dan murid lebih baik
dengan beragam pengalaman yang bisa ditemukan di alam bebas.
3.
II.
PENGAMATAN
A. Sari Roti
Sari Roti merupakan sebuah merek roti ternama di Indonesia yang
diproduksi oleh PT. Nippon Indosari Corpindo. Merek roti ini pertama kali
ditampilkan pada tahun 1995. Saat ini PT. Nippon Indosari Corpindo telah
memproduksi berbagai macam produk roti tawar dan roti manis dengan merek
dagang Sari Roti dan Boti, serta memproduksi chiffon cake dengan merek dagang
Sari Cake.
Pabrik Sari Roti berada di kawasan pusat industri dengan promosi
pembangunan, yang terdiri dari 6 kabupaten/kota yaitu Semarang, Palembang,
Pasuruan, Bekasi, Cikarang dan Makassar. Selain berbentuk industri, di dalamnya
juga terdapat berbagai kubu-kubu untuk pembagian tugas. Berjalan dalam tempat
kita bisa melihat bagaimana proses pembuatan roti dari atas yang ditutupi kaca
transparan. Salah satu yang menarik dan sayang dilewatkan adalah mesin yang
modern atau sudah canggih. Di sana kita juga diberitahu tentang bagaimana proses
penyaluran roti ke konsumen, dan juga barang yang sudah tak layak pakai untuk
dihancurjan dan disalurkan ke pihak ke-3 atau untuk pakan ternak.
Perusahan ini mempekerjakan sekitar 596 tenaga kerja. Keuntungan bersih
yang dihasilkan dalam sehari dapat mencapai 100-200 juta. Pegawai yang
dipekerjakan di sini juga mendapat jaminan kesehatan atau BPJS. Roti yang di
produksi dapat bertahan sekitar 4-5 hari. Untuk menjaga efisiensi roti setelah di
produksi, roti-roti tersebut langsung didistribusikan.
4.
III.
KESIMPULAN DAN SARAN
PT Nippon Indosari Corpindo, Tbk berdiri pada tahun 1995 di Kawasan Industri
Jababeka, Cikarang, sebagai perusahaan roti dengan merek Sari Roti. PT Nippon
Indosari Corpindo, Tbk sebagai produsen roti terbesar di Indonesia yang telah
berkiprah selama 17 tahun telah meraih beragam penghargaan, antara lain Top
Brand dan Top Brand for Kids sejak 2009 hingga sekarang, Marketing Award 2010,
Original Brand 2010, Investor Award 2012, hingga penghargaan dari Forbes Asia.
Meskipun memproduksi berbagai macam jenis roti dan varian, dan nama Sari
Roti telah dikenal sebagai roti yang berkualitas baik namun tidak membuat
perusahaan pembuat Sari Roti yaitu PT. Nippon Indosari Corpindo meninggalkan
tanggung jawabnya.
Saran untuk kedepannya adalah agar mempertahankan kesuksesan yang
telah diraih dengan memanfaatkan kepercayaan konsumen terhadap produk roti
Sari Roti agar visi dan misi perusahaan terwujud dengan sempurna. Serta agar lebih
mempermudah mahasiswa untuk dapat melakukan magang/kerja praktek di Sari
Roti, mengingat Sari roti telah menjadi perusahaan Go Public di mana segala
informasi mengenai Internal Perusahaan dapat diketahui dengan mudah oleh
masyarakat umum melalui website Sari Roti.
5.
IV.
LAMPIRAN DAN FOTO
Proses setelah pemanggangan.
Proses pengemasan.
Produk siap didistribusi.
Produk didistribusikan.
6.
Download