P: Dalam Kitab Nahum 1:1, siapakah Nahum?

advertisement
Pertanyaan Mengenai Alkitab
Pada Kitab Nahum
P: Apakah garis besar dari Kitab Nahum?
J: Berikut ini adalah garis besarnya.
1 Hakim Niniwe
2 Penghakiman Niniwe: Allah dapat meratakan kebanggaan
3 Keadilan puitis Niniwe
P: Dalam Kitab Nahum 1:1, siapakah Nahum?
J: Kita tidak tahun tentang Nahum, kecuali ia adalah orang Elkosh.
P: Dalam Kitab Nahum 1:1, kapan Kitab Nahum ditulis?
J: Nahum 3:8 menyebutkan Tebe (juga disebut No) sebagaimana sudah dihancurkan. Sejak Tebe
dihancurkan tahun 663 S.M. dan dibangun kembali tahun 654 S.M., Kitab Nahum kemungkinan besar
ditulis diantara dua tahun ini. Sebagai referensi, Niniwe dihancurkan pada bulan Agustus 612/611 S.M.
Menurut the Wycliffe Bible Dictionary hal.1209, tanggal ini dihitung dari Sejarah Babilon, yang
mengatakan bahwa NIniwe jatuh pada tahun ke-14 pemerintahan Nabopolassar.
Juga untuk membantu mengenai tanggal antara tahun 663 dan 654 S.M., The Bible Knowledge
Commentary : Old Testament hal.1494,1496 mengatakan bahwa gambaran kota Niniwe dalam Kitab
Nahum 1:13,15; 2:1,3 tidak sesuai penurunan Niniwe dibawah pemerintahan anak-anak Asyurbanipal,
Asyur-etil-ilani (tahun 626-623 S.M.) dan Sin-syar-ishkumn (tahun 623-612 S.M.). Apalagi, seseorang
mungkin berharap Kitab Nahum menyebutkan perebut kota Niniwe: bangsa Medes dan Babilon, tapi
Kitab Nahum tidak menyebutkan. Bangsa Medes saat itu bukanlah bangsa yang berdiri sendiri sampai
tahun 645 S.M., dan Kekaisaran Babilon Baru tidak dimulai sampai tahun 626 S.M.
P: Dalam Kitab Nahum 1:1, dimanakah Elkosh, desanya Nahum?
J:Kitab Nahum sendiri tidak memberikan petunjuk dimana Nahum hidup kecuali menyebutkan bahwa ia
adalah orang Elkosh. Maka apakah Nahum:
a) dilahirkan dengan keadaan bangsa Israel yang sedang ditawan,
b) hidup dengan bangsa Israel yang meninggalkan Israel, atau
c) hidup di daerah selatan kerajaan Yehuda?
Sementara tidak ada persetujuan yang disepakati, banyak penelitian telah dilakukan untuk
menemukannya. Ada sejumlah pandangan mengenai lokasi Elkosh.
45 km timur laut dari Niniwe: desanya orang Kristen pada masa kini yaitu Alqush (Al-Qush/Al
Qosh/Elkosh), Irak, memiliki sebuah situs dari kuburan Nahum, yang mana adalah lepahan kotak
sederhana. Al-Qush terletak disebelah timur dari sungai Tigris, sebelah utara kota Niniwe dan barat laut
dari kota Khorsabad. Mengapa seorang Israel hidup dekat dengan kota Niniwe? Jawabannya adalah
bahwa Nahum hidup setelah bangsa Asyur/Asiria mengasingkan bangsa Israel tahun 722 S.M., karena
Kitab Nahum menyebutkan kejadian di masa lalu mengenai penghancuran kota Tebe terletak di atas
Mesir (tahun 663 S.M.). Penulis Nahum seorang Yahudi pada abad ke-16 juga menegaskan Elkosh dulu
berada disini menurut the Wycliffe Bible Dictionary hal.522.
The Anchor Bible Dictionary vol.2 hal.476 menyatakan kota Al-Qush dulunya asal mula Turki Abad
Pertengahan. Namun, ini tidak akurat, sebagaimana Nestorius (sekitar tahun 431-451 M) menyebutkan
kuburan Nahum dulunya disini, dan Nestorius hidup hampir 600 tahun sebelum masa adanya bangsa Turk
dan Abad Pertengahan. Lebih lanjut, catatan bangsa Asyur yang menyebutkan Al-Qush.
http://alqush.com/_wsn/page5.html mengatakan says, “Pastinya, yang paling awal menyebutkan tentang
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
1
Alqush yaitu muncul pada era Sanherib tahun 750 S.M. sebagai pembuktian melalui lukisan dinding
dalam istana Sanherib yang ditemukan di Tel Qwenjeq (Bukit Qwenjeq) di Mosul. Dibelakang lukisan
dinding ini, sebuah kalimat yang dipahat“ batu ini dibawa dari Gunung Alqush”; lebih lanjut, sejumlah
situs di dalam Alqush masih membawa nama asli bangsa Asyur, seperti contohnya, Daerah sekitar Sainna
(yang berarti daerah sekitar Bulan) dan Bee Siinnat yang mana adalah area yang datar di sebelah selatan
Alqush. Dalam kira-kira tiga kilometer, ke arah barat dari Alqush, terletak reruntuhan dari Shayro
Meliktha yang terkenal yang ditandai dalam peta reruntuhan bangsa Irak sebagaimana sebuah tempat
ibadah bangsa Asyur yang membawa sebuah gambar pahatan Sanherib yang membidik sebuah anak
panah dari busurnya.
Rumah Batu Alqush tersebar sepanjang lereng gunung itu sendiri sampai ke ujung dataran tingginya.
Mereka berbagi dekorasi yang mirip dari semua koloni bangsa Asyur lainnya dalam dataran tinggi
Niniwe,…” Lihatlah http://alqush.com untuk sejarah yang detil mengenai Al-Qush.
Galilea Sebelah Utara dekat dengan Ramah: Eusebius dari Kaesarea (berkembang tahun 325 M)
walaupun itu berada dekat Ramah. Pada awal ulasan Jerome mengenai Nahum (ditulis tahun 392 M)
mengatakan, “Elkosh berkolasi di Galilea, karena ada sampai sekarang sebuah desa di sebelah utara
Galilea disebut Elcesi (atau Elcesei/Hilkesei/Helkesaei/Elkoseh), pastinya sangat kecil, dan berisi
reruntuhannya sendiri yang hampir tidak ada jejak dari bangunan kuno, tapi ini terkenal pada bangsa
Yahudi, dan juga ditunjukkan kepadaku oleh pemanduku.” Ia mungkin sedang mengarahkan kepada elKauzah modern. Unger’s Bible Dictionary hal.310 menyokong pandangan ini. Namun, The New
International Bible Commentary hal.939 menyebutkan bahwa ketika orang Farisi dalam Yohanes 7:52
bertanya “dapatkah semua yang baik berasal dari Galilea”, mereka pastinya tidak menyadari atas tradisi
Nahum yang berasal dari Galilea. Lihat juga http://www.ewtn.com/library/PATRISTC/PII6-17.TXT, the
Jamieson, Fausset, Brown Commentary, dan http://au.crossmap.com/bible/books/nahum.htm.
Kapernaum dapat berarti “desanya Nahum (kepar/kephar Nahum), menurut beberapa spekulasi. The
Believer’s Bible Commentary hal.1137 menyebutkan hanya pandangan ini, tapi menambahkan bahwa ini
“tidak pasti diketahui.” Pandangan ini berdasarkan hanya kemiripan linguistik, karena saya tidak
menyadari mengenai penulis Kristen awal atau Yahudi yang menghubungkan antara Kapernaum dan nabi
Nahum.
Untuk sebuah contoh yang tanpa hubungan dimana ada sebuah kemiripan nama, seorang dewa bangsa
Edom bernama Qaush, dan raja bangsa Edom dinamakan dari dewa ini, yang mana secara linguistik dapat
saja menempatkan ini di sebelah selatan Israel atau Yordania. Ada seorang dewa bangsa Asyur bernama
Kosh, yang secara linguistik dapat menempatkan ini di Asyur. Maka bukti linguistic dapat mendukung
banyak teori.
Tidak ada juga contoh lain mengenai sebuah kota yang dinamakan dari sebuah nabi karena itu adalah
tempat lahirnya, maka jika teori ini benar, Nahum mungkin unik.
Yehuda Sebelah Selatan, 58 kilometer barat daya dari Yerusalem dalam territorial bangsa Simeon.
Pandangan lain adalah bahwa sebelah selatan Yudea dekat dengan Beth-Gabre atau Beit-Jibrin modern
antara Yerusalem dan Gaza.
Dekat Begabar: De Vitis Prophetarum mengenai Semi-Epifanius (sekitar tahun 315-403 M) mengatakan
bahwa Nahum berasal dari “Elkesei di luar Yordania kearah Begabor dan adalah suku bangsa Simeon.”
Nestle telah menunjukkan bahwa kata “di luar Yordania” mungkin adalah sebuah keterangan, dan bahwa
untuk orang Begabor harus dibaca Betogabra, Beit Jibrin modern di sebelah selatan Palestina. http://biblehistory.com/isbe/E/ELKOSHITE/. “Semi-Epifanius berlokasi dekat Begabar di Suriah, Beit Jibrin
modern.” Oleh karena itu, pandangan ini pada dasarnya setara dengan pandangan sebelumnya.
Di luar itu, catatlah bahwa semua kemenarikan ini mengenai Elkosh adalah karena nabi Nahum, dan ada
sebuah pelajaran yang dipelajari disini. Dalam perjalanan Kekristenan anda, apakah kehormatan anda
hanya karena dari mana anda berasal, atau seperti Nahum, anda membawa kehormatan darimana saja
anda berasal?
Lihatlah http://www.zianet.com/maxey/Proph10.htm, dan http://www.bible.org mengenai Nahum untuk
info selanjutnya mengenai pandangan yang berbeda.
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
2
P: Dalam Kitab Nahum 1:2, mengapa hal pertama yang dikeluarkan dari mulut Nahum adalah
pernyataan bahwa Allah itu pencemburu?
J: Ini adalah sifat Allah yang sangat penting yang mereka abaikan. Zakharia 8:1-2 ditulis pada waktu yang
hampir sama, juga menyebutkan bahwa Allah itu pencemburu.
P: Dalam Kitab Nahum 1:2, bagaimana Allah yang penuh kasih marah?
J: Sementara ini mungkin bertentangan dengan pandangan “kasih=Allah” yang banyak orang miliki
dengan salah, ini bukanlah bertentangan dengan Allah Alkitab. Roma 11:22 mengatakan untuk
menganggap keduanya kebaikan dan ketajaman Allah.
P: Dalam Kitab Nahum 1:2 bagaimana Allah itu cemburu, pembalas, dan pemarah, ketika Yesaya
27:4 mengatakan bahwa kemurkaan bukanlah dalam Allah?
J: Terkadang orangtua yang baik lembut, dan kadang orangtua yang baik marah, terutama jika seseorang
menyerang anak-anak mereka. Tapi itu tidak berarti orangtua bertolak belakang. Allah memiliki kasih
yang besar dan kemarahan yang besar. Roma 11:22a mengatakan, “Perahtikanlah kemurahan Allah dan
juga kekerasanNya”. Allah memiliki murka yang besar atas dosa, tapi kasih yang besar terhadap anakanakNya juga.
Setiap kali dalam membaca Alkitab anda harus membaca tidak hanya sebuah ayat, tapi ayat sebelumnya
dan sesudahnya dalam pasal itu juga. Dalam hal ini, Yesaya 27:1 mengatakan, “TUHAN akan
menghukum” dan Yesaya 27:8 berbicara mengenai “angin keras” Allah.
Saya agaknya akan terkejut jika anda berpikir bahwa itu hanya dua ayat ini yang menunjukkan apa yang
orang mungkin sebut “keseimbangan” antara Allah yang kasih dan Allah yang memiliki amarah.
Sebenarnya dua konsep ini sangat umum dari seluruh kitab suci, dengan banyak kitab dalam Alkitab yang
menunjukkan kedua sisi ini.
Berikut adalah beberapa ayat yang menunjukkan kasih, kelembutan Allah: Kejadian 21:17-21; Keluaran
14:29-31; Ulangan 2:7; Mazmur 91:1-4; Yesaya 57:18-19; Yeremia 29:11-15; Ratapan 3:31-33;
Yehezkiel 20:44; Zefanya 3:17; Matius 23:37; Markus 10:45; Lukas 15:22-24; Yohanes 10:11; Roma
11:23; 2 Korintus 1:3-9; Galatia 4:6-7; Efesus 2:5-6; Filipi 2:1; 1 Tesalonika 5:10; 1 Timotius 1:12-14;
Ibrani 4:15-16; Yakobus 2:13; 1 Petrus 2:23-25; 2 Petrus 1:3; 1 Yohanes 4:8-10; Wahyu 21:4
Berikut adalah beberapa ayat yang menunjukkan kemurkaan, kemarahan Allah: Kejadian 19:1-29;
Keluaran 14:26-28; Ulangan 32:22-25; Mazmur 76:7; Yesaya 57:17,20-21; Yeremia 6:19; Ratapan 2:17;
Yehezkiel 8:18; Habakuk 3:5-15; Nahum 1:6; Matius 23:33; Markus 11:14,21; Lukas 10:13-15; Yohanes
8:24; Roma 11:21; 1 Korintus 10:8; Galatia 1:9; Efesus 2:3b; Filipi 3:9; 1 Tesalonika 5:3; 2 Tesalonika
1:6,8-9; Ibrani 3:17; Yakobus 5:1-3; 1 Petrus 3:20; 2 Petrus 2:13; Yudas 6-7; Wahyu 2:22-23
Berikut adalah poin ketiga yang mungkin anda melihat paradoksal: terkadang penyingkapan Allah atas
kehendak, perbuatan, dan perasaan terhadap manusia mungkin berubah ketika kehendak dan perbuatan
mereka berubah. Kejadian 20:3-7; Ulangan 28:1-14 vs. 28:15-68; Yehezkiel 33:12-20; Yunus 3.
“Siapakah Allah seperti Engkau yang mengampuni dosa, dan yang memaafkan pelanggaran dari sisa-sisa
milik-Nya sendiri; yang tidak bertahan dalam murka-Nya untuk seterusnya, melainkan berkenan kepada
kasih setia? Biarlah Ia kembali menyayangi kita, menghapuskan kesalahan-kesalahan kita dan
melemparkan segala dosa kita ke dalam tubir-tubir laut.” Mikha 7:18-19
Sebagai bahan perbincangan, menyebut ini “keseimbangan” dua sisi agaknya sederhana. Lebih akurat
sebuah “bangku-tiga-kaki” dengan kaki ketiga menjadi Allah dalam kesucianNya.
P: Dalam Kitab Nahum 1:3 dan Rom 2:6, karena Allah tidak akan membebaskan orang fasik,
mengapa Allah mengampuni?
J: Di luar dari mengapa, saya senang Allah mengampuni. Yehezkiel 18 dan 2 Petrus 3:8-9 menunjukkan
bahwa ketika Allah membinasakan orang fasik, Allah tidak bersuka dalam kematian orang fasik. Namun,
Allah bersuka jika mereka bertobat dari kefasikan mereka dan hidup.
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
3
P: Dalam Kitab Nahum 1:4, mengapa Allah menghardik laut?
J: Allah dapat memindahkan ombak, sebagaimana Ia lakukan ketika Musa dan bangsa Israel menyebrang
Laut Merah. Ini bisa saja mengarah pada Allah mengeringkan Laut juga. Di luar itu, Allah akan
memindahkan Surga dan bumi untuk menyelesaikan kehendakNya.
P: Dalam Kitab Nahum 1:5-6, kapan pembinasaan ini akan terjadi?
J: Ini adalah penghancuran ini mengarah pada Kitab Wahyu. Seperti kitab Zefanya, kitab Nahum mulanya
mengawali dengan mengarahkan pada kehancuran yang dasyat selama masa kesengsaraan, dan kemudian
berbicara bahwa itu akan segera terjadi dalam masanya Nahum.
P: Dalam Kitab Nahum 1:8, bagaimana kegelapan mengejar musuh-musuh Allah?
J: Kehancuran Niniwe datang sekitar malam hari. Pada umumnya, kegelapan pikiran sebagaimana
kegelapan fisik datang kepada musuh-musuh Allah.
P: Dalam Kitab Nahum 1:14, karena Allah akan melenyapkan patung berhala, mengapa masih ada
berhala pada masa Paulus, dalam 1 Kor 10:19-20?
J: Nahum 1:14 mengarah pada orang Yahudi, bukan setiap orang. Berhala dalam rumah ibadah bangsa
Asyur telah pergi, tapi seperti gulma, banyak berhala muncul ditempat lain. Lihat pertanyaan berikut
untuk pembahasan lebih lanjut.
P: Dalam Kitab Nahum 1:14, kapan penyembah berhala pergi?
J: Menyembah berhala pada dasarnya berhenti diantara orang Yahudi setelah kembalinya mereka dari
masa tawanan. Allah menghukum mereka dengan berat, dan lalu memberikan kepada orang yang masih
bertahan sebuah pilihan untuk lanjut bersamaNya atau tidak. Bangsa Israel yang memilih untuk lanjut
bersama Allah disebut orang Yahudi.
P: Dalam Kitab Nahum 1:15, bagaimana bisa tidak ada orang fasik lagi yang menyerang Yehuda?
J: Ketika bangsa Babilon dan Roma menyerang Yehuda pada masa berikutnya, orang fasik, yaitu, bangsa
Asyur, tidak akan pernah lagi menyusahkan Yehuda.
P: Dalam Kitab Nahum 2, apa yang kita tahu tentang kota Niniwe?
J: Niniwe dibangun diseblah timur tepi sungai Khosr. Para arkeolog telah menggali dengan ekstensif kota
tersebut. Tembok Niniwe sangatlah kokoh, yang mana seorang mengatakan bahwa jika Niniwe
ditempatkan antara Jerman dan Perancis selama Perang Dunia I, itu mungkin telah memberikan
pertahanan dari serangan oleh ke dua negara.
P: Dalam Kitab Nahum 2, ketika kita melihat orang jahat dan ganas, harus bagaimanakah sikap
kita?
J: Naluri kita harusnya tidak untuk bertarung, atau ketakutan, tapi kasihi mereka. Yesus mati bagi manusia
yang tersesat, dan mereka membutuhkan injil sebegitu juga yang lain. Tapi itu harus kasih yang berbaur
dengan rasa takut, yaitu rasa takut akan keadilan pembalasan Allah terhadap mereka jika mereka tidak
bertobat.
P: Dalam Kitab Nahum 2:1, apakah itu mesiu?
J: Mesiu adalah persedian untuk senjata, seperti anak panah.
P: Dalam Kitab Nahum 2:1 mengapa Allah melalui Nahum menasehati orang Niniwe untuk
melakukan sesuatu yang akan melakukannya dengan tidak baik?
J: Allah menggunakan ironisme disini. Orang Asyur memaksa raja-raja untuk menyembah dewa mereka,
dan mereka sangat yakin dalam kekuatan mereka. Allah yang Sejati pada dasarnya berkata, “Majulah,
berikan tembakan terbaikmu, karena Aku hadir mendampingimu. Dan sambil lalu, semoga berhasil atas
pasukanmu yang mempertahankan kota, ketika itu mendapat gilasan dari tembok air yang kuta”
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
4
P: Dalam Kitab Nahum 2:3, bagaimana perisainya berwarna kirmizi?
J: Prajurit Asyur bewarna biru, maka “prajuritnya” sedang menggambarkan serangan prajurit dalam Kitab
Nahum 2:1. Perisai dan pakaian kemungkinan besar dengan warna merah hasil celupan. Beberapa abad
kemudian sejarahwan Xenophon mengatakan prajurit Persia berpakaian dalam kirmizi. (Cyropaedia
6.4.1). Prajurit Babilon berpakaian sejenis warna merah, Medes warna kirmizi. (Romawi kemudian juga
berwarna merah).
Ini bukanlah bahwa mereka berpakaian merah dari darah setelah digunakan dalam perang. Versi
Septuaginta dan Siria kemungkinan besar salah dalam menterjemahkan ini sebagai “untuk dan dari
penunggang kuda”.
P: Dalam Kitab Nahum 2:3-8, 3:13-15, apa kaitannya dengan pembukaan sungai dan
penghancuran istana dengan Niniwe?
J: Niniwe dihancurkan ketika hujan deras menyebabkan Sungai Khosr membanjiri dan mematahkan
tembok kota.
Nahum 1:8; 2:6,8 Niniwe mungkin dihancurkan dengan banjir. Diodorus Sikulus (sekitar tahun 20 S.M.)
menulis bahwa dalam tahun ketiga pengepungan hujan deras menyebabkan sungai Khosr meluap dan
mematahkan tembok.
Nahum 1:8 bangsa Asyur dikejar dalam kegelapan. Serangan akhir di Niniwe datang pada malam hari.
Banyak prajurit Asyur melarikan diri di malam hari.
Nahum 1:9,14 Niniwe tidak akan pernah dibangun kembali. Banyak kota kuno yang dibangun kembali,
tapi tidak Niniwe.
Nahum 1:10; 2:13; 3:15 Niniwe akan dihancurkan dengan api. Kuil dibakar, dan para arkeolog telah
menemukan dua inci lapisan abu.
Nahum 1:10; 3:11 Pada akhirnya, orang Niniwe akan mabuk. Diodorus Sikulus menulis bahwa raja
Asyur mendistribusikan makanan dan anggur, dan malam itu, ketika para laki-laki mabuk, serangan
dilakukan.
Nahum 1:14 gambaran pahatan Niniwe dan berhala yang dibuang akan dihancurkan. Para arkeolog R.
Campbell Thompson dan R.W. Hutchinson mengatakan patung dewi Ishtar tergeletak tanpa kepala.
Nahum 2:8 Orang Niniwe akan mencoba untuk melarikan diri. Diodorus mengatakan bahwa raja
mengirimkan tiga anaknya dan dua anak perempuannya ke Paflagonia untuk melarikan diri. Juga, setelah
kejatuhan Niniwe, tentara Asyur yang selamat pergi ke sebelah barat Asiria, sebelum akhirnya disapu.
Nahum 2:9-10 Akan ada perampokan dan penjarahan. Sejarah Babilon mengatakan bahwa “jumlah yang
begitu besar rampasan dari kota itu, tidak dapat dihitung lagi, mereka membawanya”.
Nahum 3:3 Banyak orang Asyur yang dibunuh. Menurut Diodorus, banyak sekali yang dibunuhsehingga
sungai menjadi merah dalam jarak yang luas.
Nahum 3:12 Benteng yang terpencil akan dengan mudah direbut (Nahum 3:12). Sejarah Babilon
mengatakan benteng mulai jatuh tahun 614 S.M.
Nahum 3:13 Gerbang kota akan dihancurkan. Olmstead mengatakan serangan utama diarahkan dari barat
laut pada gerbang Hatamti. (History of Assyria)
Nahum 3:14 Bangsa Niniwe akan mempersiapkan bata dan mortar untuk perbaikan darurat. A.T.
Olmstead mengatakan bahwa sebelah selatan dari pintu gerbang paritnya masih dipenuhi batu dan patahan
lumpur bata.
Nahum 3:17 Pejawab Niniwe akan lemah dan melarikan diri. Sejarah Babilon mengatakan tentara Asyur
lari dari raja.
P: Dalam Kitab Nahum 2:8-9, bagaimana dengan persediaan perak dan emas “tidak pernah
habis”?
J: Ini adalah sebuah hiperbola untuk jumlah yang besar yang mereka miliki. Sebagai contohnya, setiap
tahun bangsa Asyur menerima 12.000 kuda, dan 2.000 ternak dari hanya satu orang, dari seorang Nairi.
P: Dalam Kitab Nahum 2:10, bagaimana hati bangsa Asyur akan menjadi cair?
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
5
J: Ketika mereka telah sampai saat itu percaya pada tentara, prajurit, dan kekayaan mereka, seketika
keamanan mereka hilang, keluarga mereka, akan pergi, dan kehidupan mereka akan hilang. Mereka tahu
mereka dapat saja berharap akan semua hal kemurahan dalam derajat yang sama yang mereka telah
berikan kepada yang lain. – uh oh!
P: Mengapa Nah 2:11-13 berbicara tentang singa?
J: Hampir setiap kaisar memiliki sebuah symbol yang mengidentifikasikan dirinya, dan bangsa Asyur
mengidentifikasikan diri mereka sebagai singa. Raja-raja Asyur suka untuk berburu singa dari Timur
Tengah, yang serinf digambarkan dalam seni bangsa Asyur.
P: Dalam Kitab Nahum 2:11-12, apakah selalu salah untuk menjadi garang? Bagaimana dengan
poilisi, atau untuk membela diri?
J: Tidak. Polisi garang ketika mereka harus seperti itu. Setiap Presiden Amerika Serikat sejak sebelum
Perang Dunia II telah memerintahkan beberapa serangan militer. Dalam Alkitab, Barak, Gideon, Yosafat,
dan lainnya memimpin tentara ke medan perang tanpa hardikan dari Allah. Sebagaimana Winston
Churchill mengatakan, “Kita tidur dengan aman di malam hari karena orang yang garang berdiri dengan
bersiap untuk melihat kekerasan pada mereka yang akan membahayakan kita.”
P: Dalam Kitab Nahum 3:1, bagaimana Niniwe menjadi kota berdarah?
J: Pada masa lalu, seseorang dapat membandingkan bangsa Asyur dengan Nazi yang modern berkaitan
dengan penyiksaan, kekejaman, dan taktik militer. Kekaisaran dibangun dari penindasan, dan mereka
secara terus-menerus melenyapkan pemberontakan. Berkebalikan dengan ini, Kekaisaran Persia
memberikan sebuah ukuran toleransi pada persoalan mereka, dan ada beberapa pemberontakan di
Kekaisaran Persia (kota-kota di Yunani dan Mesir terkecuali).
Apakah bangsa Asyur benar-benar kejam, kita akan membiarkan raja Asyurnasirpal II (tahun 883-859)
berbicara dalam “pembelaan” dirinya.
“Saya memenggal mereka; dengan darah mereka aku celupkan gunung merah seperti wol…. Kepala dari
tentara mereka aku penggal, dan aku bentuk mereka ke dalam sebuah tiang bersebrangan dengan kota
mereka; orang muda mereka dan pembantu mereka aku bakar dalam api. … aku hancurkan, aku
musnahkan, aku bakar. Aku ambil tentara tawanan dari mereka dan tusuk mereka didepan kota mereka.
…menguliti para bangsawan, sebanyak yang telah memberontak, dan menyebarkan kulit mereka dari
tumpukan mayat… banyak tawanan aku bakar dalam api. Banyak yang aku ambil hidup-hidup; dari
beberapa aku potong tangan mereka hingga pinggang mereka, dari yang lain aku potong hidung mereka,
telinga, dan jari-jari; aku memadamkan mata banyak tentara.” (diambil dari TimeFrame 1500-600 BC
Time Life Books dan The Bible Knowledge Commentary : Old Testament hal.1494.) Pemimpin Asyur
lainnya membuat kebanggaan yang mirip, tapi mungkin kita tidak perlu untuk melanjutkannya.
P: Dalam Kitab Nahum 3:5, karena Allah itu murni, mengapa Ia mengijinkan ketelanjangan
disini?
J: Allah sedang berbicara secara simbolis mengenai menelanjangi kota Niniwe dan mempertontonkan rasa
malunya sendiri.
P: Dalam Kitab Nahum 3:8 dan Yehezkiel 30:15, dimanakah kota “No”?
J: “No Amon” adalah nama lain dari Tebe, sebuah kota besar di Mesir. Itu juga diberikan julukan oleh
orang Mesir sebagai “Kota”. Kata dalam bahasa Mesir untuk desa adalah niwt, yang mana bahasa Ibrani
menggantinya menjadi No. Dalam bahasa Ibrani lengkapnya, No-Amon, berarti kota/desa Amon. Kota itu
dapat bantuan dari Put dan Lubim, tapi tidak satupun bantuan datang. Nahum berbicara mengenai No
yang sudah dihancurkan, dan Tebe dihancurkan tahun 663 S.M.. Kota Tebe dibangun kembali tahun 654
S.M..
P: Dalam Kitab Nahum 3:13, mengapa orang-orang dibandingkan dengan perempuan?
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
6
J: Peperangan saat itu melibatkan kekuatan fisik yang besar, dan perempuan sering dianggap membuat
para prajurit lemah.
P: Dalam Kitab Nahum 3:16, bagaimana Asiria menggandakan saudagar?
J: Bangsa itu memiliki banyak pedagang untuk membeli barang-barang dengan semua upeti Asiria secara
terus-menerus menerima dari area yang dikalahkannya sendiri. Bangsa Asiria menerima 12.000 kuda dan
2.000 ternak hanya dari satu orang saja, yaitu seorang Nairi.
P: Dalam Kitab Nahum 3:16, apakah ada yang salah dengan Niniwe menggandakan saudagarnya?
J: Secara umum para saudagar atau pedagang itu OK, tapi itu salah dalam kasus Niniwe. Para pedagang
menjual dalam upeti yang berlebihan yang mereka ambil dari daerah yang mereka kalahkan. Lihat
pertanyaan sebelumnya untuk sebuah contoh.
P: Dalam Kitab Nahum 3:18, bagaimana para gembala Asyur tidur?
J: Kalimat puitis ini sangat menarik. Daerah bergunung-gunung dari Asiria adalah negri dengan domba
yang baik. Tidak perlu diragukan bahwa banyak orang Asyur dalam keturunannya saat itu menjadi para
gembala, sebelum pada saat hampir semua laki-laki Asyur menjadi prajurit. Para gembala tidur dalam
artian mereka tidak tertarik untuk menggembala domba lagi. Juga, sebagaimana gembala yang tertidur
tidak mengawasi dombanya, tidak ada yang mengawasi Asiria untuk melindunginya dari malapetakanya
sendiri.
P: Dalam Kitab Nahum 3:19, mengapa Allah berbicara mengenai kekejaman Asiria, karena
kebanyakan penakluk itu kejam?
J: Bangsa Asyur terutamanya kejam. Ada patung-patung bangsa Asyur yang dilestarikan mengenai budak
yang diikat dengan mata yang dipatuk oleh burung. Mereka bahkan mempunyai ide yang berbeda
mengenai seni yang baik. Bangsa Asyur menulis dengan bangga mengenai mutilasi, pengulitan dan
pembakaran orang hidup-hidup. Shalmaneser III membuat sebuah piramida dari kepala-kepala. Secara
keseluruhan pemerintahan Asyurbanipal (tahun 669-626 S.M.) adalah yang paling kejam. Diantara
banyak yang lainnya, Asyurbanipal menempatkan rantai anjing pada rahang raja yang ditangkap dan
membuatnya hidup dalam kandang anjing. Orang-orang yang ditaklukkan membayar upeti yang
berlebihan sebagai keistimewaan agar dapat tetap hidup. Untuk beberapa alasan yang ganjil, bangsa
Asyur memiliki banyak pemberontakan. Saya rasa anda mungkin juga berkata bahwa, pada akhirnya,
Allah menemukan mereka juga memberontak.
P: Dalam Kitab Nahum 3:19, apakah yang berbeda antara menjadi jahat dan menjadi kejam?
J: Perbedaannya ada pada seberapa keras yang dilakukan pada seseorang. Itu dapat saja seperti deraja
yang berbeda dari hal yang sama.
P: Dalam Kitab Nahum 3:19, tipe apa saja dari kejahatan atau kekejaman?
J: Ada setidaknya empat tipe.
Tak disengaja: entah seseorang tidak tahu, atau seseorang dengan serampangan tidak mencoba untuk
tahu. Seorang ibu pergi bersama anaknya yang kecil keluar ke kotak pos di depan halaman rumahnya
pada saat jalanan ramai. Anaknya bertanya apakah ia boleh menyebrang jalan sekarang. Dengan melihatlihat surat, tanpa melihat anaknya, dan tanpa berpikir, ibu itu berkata “tentu2. Anaknya melangkahkan
kakinya dan tertabrak dan meninggal. Surat-surat itu tidak penting untuk ibu itu, ibu itu tidak berpikir.
Hal yang tidak dapat dihindari untuk sampai pada akhirnya: Seseorang tidak ingin untuk berlaku
kejam, tapi itu tak dapat dihindari (dan itu berharga menurut mereka) untuk menyelesaikan apa yang
mereka inginkan. Saya telah membaca bahwa banyak pelacur di Jepang yang pergi mengunjungi kuil
Shinto dengan hewan-hewan besar dan gembung. Mereka ingin meninggalkan sebuah hadiah untuk bayi
yang mereka telah aborsi dan dengan alasan bahwa dalam kehidupan selanjutnya mereka mungkin
bagaimanapun juga menikmati bermain dengan hewan yang gembung. Mungkin itu adalah cara mereka
untuk merasa sedikit tidak bersalah. Ketika apa anda pikir bahwa sebuah akhir yang baik melibatkan
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
7
sesuatu yang tidak menghormati Allah, lalu anda tidak harus mengejar akhir itu, atau setidaknya tidak
dengan cara itu.
Sifat berkulit tebal: Mereka awas mengenai bahaya yang mengakibatkan kepada orang lain, tapi mereka
tidak peduli tentang manusia. Banyak suami dan istri terpisah selamanya karena adanya pemilik budak
dari selatan. Para pemilik budak ini tidak bermaksud jahat tapi juga tidak baik. Mereka hanya tidak
perduli.
Kenikmatan yang jahat: Mereka mendapatkan kenikmatan dari kesusahan orang lain. Ada sebuah suku
bangsa yang memenggal kepala orang yang mereka kalahkan, memperkosa atau mengawini istri mereka,
tapi memaksa perempuan-perempuan itu untuk memakai kepala suaminya yang dibunuh disekitar leher
mereka. Suku bangsa ini diketahui sebagai “orang Britis di Australia”.
P: Dalam Kitab Nahum 3:19, dalam dunia yang kejam dan dingin ini, hal-hal apa saja yang kita
bisa lakukan untuk menjadi terang kelembutan dan kemurahan?
J: Pertama-tama, jangan ikut ambil bagian dari masalah, entah langsung atau secara ekonomi. Kedua,
ungkapkan dan katakan bahwa itu salah. Ketiga, bantu korban setelah mereka menderita. Keempat,
membela yang ditindas, dan menolong orang yang akan menjadi korban atau bahkan yang sudah menjadi
korban.
P: Dalam Kitab Nahum 3:19, apa yang harus kita lakukan ketika kita melihat seseorang yang
mengatakan atau melakukan kejahatan pada orang lain?
J: Pertama-tama, berdoa kepada Allah tentang situasinya, dan bertanya apa yang Allah apa yang akan
anda lakukan.
Jika itu adalah kejahatan verbal, anda dapat beridiri untuk orang tersebut. Terkadang humor mungkin
sebuah cara yang baik, dan kadang hardikan yang keras juga cara yang baik.
Jika anda dapat menghentikan sebuah situasi fisik dan melakukannya. Saya membaca mengenai seorang
pemain sepakbola professional yang mendatangi seorang laki-laki yang memperkosa seorang
perempuan yang tidak sadar di luar sana. Ia dengan paksa dan segera mengehentikan laki-laki itu.
Tapi dalam situasi yang anda tidak dapat hentikan. Tapi anda dapat mencoba menggunakan bujukan, atau
melapor kepada polisi, atau orang lain.
Terkadang anda dapat melakukan beberapa hal setelah fakta, untuk menjaganya agar tidak terjadi lagi,
seperti publikasi di internet, atau setuju untuk bersaksi di pengadilan.
Dalam segala hal anda dapat dengan nyaman atau secara material menolong korban.
P: Dalam Kitab Nahum, sebagaimana kita tidak tahu siapakah Nahum, kapankah tepatnya itu
ditulis, mengapa kitab ini harus ada dalam Alkitab?
J: Diantara alasan lainnya, karena Yesus mengesahkan seluruh Perjanjian Lama. Ia menerima tanpa
bertanya mengenai Perjanjian Lama orang Yahudi seperti ditunjukkan oleh Matius 5:17; 7:12; 11:13;
22:40; Lukas 16:16,29,31; 18:31; 24:27.
Gereja awal menerima Nahum sebagai kitab suci. Lihat pertanyaan selanjutnya untuk para penulisnya.
P: Dalam Kitab Nahum, apa saja dari beberapa naskah paling awal yang masih ada hingga saat
ini?
J: Dead Sea scrolls: (sekitar tahun 1 S.M.) Ada 1 salinan dari kitab Nahum diantara Dead Sea scrolls,
disebut 4Q82 (=4QXIIg). Ada juga sebuah uraian tentang kitab Nahum disebut 4Q169 (=4QpNah) dari
akhir abad pertama S.M. (ibid hal.485).
4Q82 dari the Dead Sea scrolls berisi Nahum 1:7-9; 2:9-1; 3:1-3,17.
Uraian 4Q169 (=4QpNah) berisi 1:3,4,5-6; 2:11-3:12
Nahal Hever adalah sebuah gua dekat Engedi, yang memiliki sebuah fragmen mengenai Dua Belas nabi
dalam bahasa Yunani (8 Hev XIIgr). Itu sepertinya ditulis antara tahun 50 S.M. dan 50 M. Itu
tersembunyi selama pemberontakan Bar Kokhba melawan Romawi. Ini adalah sebuah revisi dari versi
Septuaginta, yang dibuat di Yudea, dan hampi sama dengan versi tulisan Masoretik. Itu berisi Nahum
1:13-14; 2:5-10,13; 3:3,16-17.
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
8
Gulungan wadi Murabb'at (MurXII) dari sekitar tahun 132 M yang berisi Nahum 1:1-14; 2:1-14; 3:119. Wadi Murabb'at juga berisi beberapa tulisan mengenai Bar Kokhba sendiri tahun 132 M
Secara keseluruhan, yang dijaga dalam Dead Sea scrolls, Nahal Hever, dan wadi Murabb’at adalah ayat
berikut ini dari kitab Nahum: 1:2,3,4,5-6,7-9,13-14; 2:5-10,11-13; 3:1-12,16-17.
Naskah Alkitab Kristen, dari sekitar tahun 350 M, berisi Perjanjian Lama, termasuk Nahum. Dua dari
ini adalah Vatikanus (tahun 325-250 M) dan Aleksandrinus (sekitar tahun 450 M), dimana kitab-kitab
dari dua belas nabi kecil ditempatkan sebelum Yesaya. Nahum adalah lengkap dalam Vatikanus dan
Aleksandrinus.
Sinaitikus (tahun 340-350 M) juga memiliki keseluruhan kitab Nahum. kitab itu dimulai dari halaman
yang sama sebagaimana akhir dari kitab Yunus. Kitab itu berakhir di halaman yang sama dengan
mulainya kitab Habakuk.
P: Siapakah penulis di zaman awal yang mengarah kepada kitab Nahum?
J: Penulis pra-Nicea yang mengarahkan atau menyinggung ayat-ayat dalam kitab Nahum adalah:
Melito dari Sardis (tahun 170-177/180 M) (tersirat) menyebutkan “Perjanjian Lama” dan mendata kitabkitab. Ia tidak mendata dua belas nabi kecil secara terpisah, tapi menyebut mereka Duabelas. Fragmen 4
dari Book of Extracts vol.8 hal.759
Clement dari Aleksandria (tahun 193-205 M) “Yeremia dan Ambakum [Habakuk] saat itu masih
bernubuat pada masa Zedekia. Dalam masa pemerintahannya kelima tahun Yehezkiel bernubuat di
Babilon; setelahnya adalah Nahum, lalu Daniel. Setelahnya, lagi, Hagai dan Zakharia bernubuat pada
masa pemerintahan Darius pada tahun pertama dan kedua; dan lalu malaikat diantara duabelas.” Stromata
buku 1 bag.21 hal.328
Tertullian (tahun 207/208 M) “Karena Ia yang dulunya berbicara dalam para nabi-Firman, Putra
Pencipta. `Aku hadir, ketika ini adalah waktu, di atas pegunungan, sebagaimana seseorang yang
membawa kabar sukacita dan kedamaian, sebagaimana seseorang yang mengumumkan kabar baik.`maka
satu dari duabelas (nabi kecil), Nahum: ‘Lihatlah ke atas gunung kakinya yang cepat yang membawa
kabar damai dan sukacita.’” Five Books Against Marcion buku 4 bag.13 hal.364
Origen (tahun 225-254 M) “tertulis dalam nabi: ‘Dalam pengkahiman ia tidak menghukum dua kali
untuk hal yang sama’” (Nahum 1:9) Commentary on Ezekiel Homily 1 bag.2.4 hal.28
Siprianus dari Kartago (tahun 246-258 M) mengutip dari Nahum 1:5-7 sebagaimana oleh “Nahum”
dalam Treatise 12 jilid ketiga bag.20 hal.541.
Setelah Nicea
Atanasius dari Aleksandria (tahun 367 M) (tersirat karena menyebutkan dua belas nabi) “Ada, lalu, dari
Perjanjian Lama, dua puluh dua kitab dalam jumlah; … lalu Para nabi, keduabelas itu dihitung jadi satu
kitab ….” Atanasius Easter Letter 39 bag.4 hal.552.
Basil Kapadokia (tahun 357-378/379 M) menyinggung Nahum 1:9. Letter 188 bag.3 hal.225
Cyril dari Yerusalem (sekitar tahun 349-386 M) mengutip Nahum 2:1 sebagai kitab suci dalam Lecture
17 bag.12 hal.127
Ambrose dari Milan (tahun 370-390 M)
Gregory dari Nanzianzus (tahun 330-391 M)
Didymus orang buta (tahun 398 M) mengutip Nahum 3:10 sebagaimana oleh “Nahum, yang ketujuh dari
dua belas nabi” Commentary on Zechariah 11 hal.257
Jerome (tahun 373-420 M)
Augustine dari Hippo (tahun 388-430 M) menyebutkan Obaja, Nahum, Habakuk dalam The City of God
buku 17 bag.31 hal.377
Pengikut semi-Pelagian John Cassian (tahun 419-430 M)
Buku-buku yang sesat dan palsu
Pengikut Pelagian sesat Theodore dari Mopsuestia (tahun 392-423/429 M) menulis keseluruhan uraian
mengenai Nahum.
P: Dalam Kitab Nahum, apakah perbedaan terjemahan antara bahasa Ibrani dan bahasa Yunani
Septuaginta?
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
9
J: Berfokus pada pasal 1, alternatif pertama adalah tulisan Masoretik, yang kedua adalah versi Septuagin,
kecuali dinyatakan lain.
Nah 1:2 “Tuhan itu pembalas dan Tuhan adalah pemilik kemurkaan” vs. “tuhan membalas dengan
kemurkaan”
Nah 1:2 “mempertahankan [kemurkaan]” vs. “memutuskan”
Nah 1:3 “tidak membebaskan rasa bersalah” vs. “akan memegang rasa bersalah”
Nah 1:4 “menghardik laut” vs. “menggertak laut”
Nah 1:4 “mengeringkan” vs. “menguras semua”
Nah 1:5 “bukit-bukit bergoncang” vs. “bukit-bukit mencair”
Nah 1:7 “percaya kepadanya” vs. “memujanya”
Nah 1:8 “musuh-musuhNnya” vs. “bangkit melawan [dia] dan musuh-musuhnya”
Nah 1:10 “Sebab seperti duri yang dijalin bersama, dan sebagai pemabuk mereka mabuk, mereka akan
melahap seperti jerami sepenuhnya kering” vs. “Sebab [musuh] akan dilenyapkan bahkan sampai ke
dasar, dan akan dilahap seperti yew yang diputar, dan seperti tunggul yang benar-benar kering.”
Nah 1:11 “menasihati yang tidak berharga” vs. “menasihati hal-hal jahat yang memusihi dia.”
Nah 1:12 “Walaupun aman, dan begitu banyak, namun mereka akan dilenyapkan, dan akan lenyap.” vs.
“siapa yang memimpin banyak air, bahkan oleh karena itu mereka akan diasingkan, dan kabar tentang
engkau tidak akan didengar lagi.”
Nah 1:14 “Aku akan melenyapkan gambar pahatan dan akan melelehkan gambar dari rumah allahmu;
Aku akan menunjuk kuburanmu, dimana kamu akan dianggap hina.” vs. “Aku akan merusak sama sekali
patung pahatan kuburan dari rumah ilah mereka, dan melelehkan patung-patung: Aku akan membuat
kuburan mereka; karena mereka cepat.”
Nah 1:15 “Karena yang tidak berharga tidak akan terus melewatimu; ia akan sepenuhnya dilenyapkan”
vs. “karena mereka tidak akan lagi melewatimu sampai mereka binasa. Ini for they shall no more pass
through thee to they decay. Itu semua dengan dia, ia telah dihapus, yang telah dibebaskan dari penderitaan
telah datang terengah-engah ke hadirat-Mu.”
Nah 2:3 “cemara dibuat bergetar” (tulisan Masoretik, Green's literal translation) atau “ujung pinus yang
diacungkan” (tulisan Masoretik) vs. “penunggang kuda yang terburu-buru kesana kemari” (versi
Septuaginta, terjemahan NIV) vs. “pengemudi yang bodoh” (Vulgata)
Nah 2:10 “pucat” vs. “menjadi pucat pasi” (Septuaginta, Targum, Vulgata)
Nah 3:8 1QpNah menambahkan akhiran kata ganti untuk perempuan –h kepada benteng. The Dead Sea
Scrolls & Modern Translations of the Old Testament hal.136 mengatakan ini mungkin telah ditambahkan
untuk membuat kalimat dapat dibaca dengan mudah.
Nah 3:8 “[kota] No [Tebe]” vs. “Aleksandria yang padat” (Targum, Vulgata)
Nah 3:9 “adalah pembantumu” vs. “pembantunya” (Septuaginta)
Bibliografi untuk pertanyaan ini: terjemahan dalam bahasa Ibrani adalah dari Jay P. Green’s Literal
Translation dan terjemahan versi Septuaginta adalah dari Sir Lancelot C.L. Brenton’s translation of The
Septuagint : Greek and English. The Expositor's Bible Commentary dan catatan kaki dalam Alkitab
NASB, NIV, NKJV, dan NRSV juga digunakan.
www.BibleQuery.org – December 2014 version. Copyright © 1997-2014 Christian Debater™
10
Download