Soal getaran dan gelombang mudah minimal 5

advertisement
Soal kabupaten
1. Manakah pada contoh gerakan berikut ini yang bukan merupakan gerak getaran?
A. Pita suara kita ketika kita berbicara
B. Gendang suara kita ketika kita mendengar suara
C. Sebuah bola memantul berkali-kali pada sebuah lantai.
D. Gerak tali gitar saat setelah dipetik
E. Permukaan drum setelah dipukul
2. Sebuah benda bergatung pada pegas dan bergetar. Dengan bantuan sebuah stopwatch,
teramati 15 siklus getaran selama 60 detik. Berapakah frekuensi getaran tersebut?
a) 1/4 Hertz
b) 1/15 Hertz
c) 4 Hertz
d) 15 Hertz
e) 1,57 Hertz
3. Kedalaman sebuah tebing diukur dengan menggunakan sebuah sumber gelombang
bunyi. Ternyata pantulan bunyi teramati tepat 1,2 detik setelah bunyi dikeluarkan. Jika
cepat rambat gelombang bunyi di udara adalah 340 m/det, berapakah kedalaman tebing
tersebut?
a) 566,66 m
b) 408 m
c) 283,33 m
d) 204 m
e) 102 m
4. Kelelawar dapat berkomunikasi dengan menggunakan ultrasonik. Jika frekuensi
tertinggi yang dapat didengarnya adalah 34 kHz, berapa panjang gelombang terendah
yang dapat dideteksi oleh kelelawar? Anggaplah cepat rambat gelombang bunyi di udara
adalah 340 m/det.
a) 11,56 m
b) 11,56 km
c) 0,01 m
d) 0,01 km
e) 10 m
5. Ketika kita melemparkan sebuah batu kecil ke dalam sebuah kolam yang tenang, kita
mengamati pola lingkaran yang bergerak membesar. Yang kita amati adalah gejala:
a. Gelombang transversal dan setiap bagian air bergerak menjauh dari tempat
dijatuhkannya batu kecil.
b. Gelombang transversal dan setiap bagian air bergerak naik turun pada posisi yang
tetap.
c. Gelombang longitudinal dan setiap bagian air bergerak menjauh dari tempat
dijatuhkannya batu kecil.
d. Gelombang longitudinal dan setiap bagian air bergerak naik turun pada posisi yang
tetap.
e. Gelombang transversal atau longitudinal, bergatung pada suhu kolam.
6. Pilihlah dari pertanyaan berikut ini yang merupakan akibat dari bumi berotasi:
a. Pasang surut air laut tidak beraturan
b. Bentuk bulan berbeda jika diamati dari tempat berbeda
c. Tinggi matahari di siang hari berubah
d. Bintang di langit bergerak melengkung
e. Terjadi perbedaan gaya tarik yang berbeda antara bumi dan matahari pada waktu siang
dan malam hari
7. Ketika sebuah komet mendekati matahari, terbentuk ’ekor’ gas dan debu karena:
a. Gaya gravitasi yang dialami komet membesar
b. Gravitasi yang dialami komet mengecil
c. Komet meleleh
d. Sebagian dari komet didorong oleh matahari
e. Karena komet menjauh dari bumi
8. Sumber energi utama bagi bumi adalah matahari. Apakah sumber pembentukan energi
matahari?
a) reaksi fisi
b) reaksi fusi
c) reaksi
d) reaksi
e) reaksi
hidrogen
hidrogen
oksidasi
gravitasi
elektromagnetik
Soal Propinsi
1. Sebuah lampu gantung di halaman berayun karena tertiup angin. Seorang anak
mengamati bahwa setelah dari suatu posisi terendah lampu, diperlukan waktu 20 detik
untuk kembali mencapai posisi terendah tersebut untuk yang kelima kalinya. Berapa
banyak siklus getaran lampu tersebut dalam 20 detik itu?
a) 4
b) 8
c) 2,5
d) 5
e) 2
2. Seorang anak kecil sedang bermain ayunan bersama ibunya. Anak tersebut meminta
ibunya untuk menarik ayunan lebih tinggi lagi. Besaran apa berikut ini yang bertambah
besar ketika ibu tersebut menarik ayunan lebih tinggi?
a) Perioda
b) Amplitudo
c) Frekuensi
d) Waktu
e) Massa
3. Beberapa botol yang serupa diisi dengan air dengan jumlah berbeda-beda, sehingga
tinggi kolom udara dalam botol berbeda-beda pula. Jika semua botol tidak tertutup, maka
pukulan ringan di mulut botol akan menghasilkan bunyi. Yang manakah berikut ini
pernyataan yang benar?
a. Bunyi yang dihasilkan oleh semua botol kerasnya akan sama karena ukuran botol
adalah sama, meskipun kekuatan pukulan di mulut botol berbeda.
b. Nada yang dihasilkan oleh semua botol tingginya akan sama karena ukuran botol
adalah sama, meskipun kekuatan pukulan di mulut botol berbeda.
c. Bunyi yang dihasilkan oleh semua botol kerasnya akan berbeda karena ukuran kolom
udara berbeda.
d. Nada yang dihasilkan oleh semua botol tingginya akan berbeda karena ukuran botol
adalah sama.
e. Baik keras maupun tinggi bunyi yang dihasilkan bergantung pada kekuatan pukulan di
mulut botol.
4. Ujung sebuah tali digetarkan naik-turun secara berkala sehingga terjadi gelombang tali.
Jika waktu greakan ujung tali dari posisi tinggi maksimum ke tinggi maksimum
berikutnya adalah 0,3 detik dan jarak dari lembah ke puncak terdekat pada tali adalah 30
cm, berapakah cepat rambat dan frekuensi gelombang?
a) 30 cm/det
b) 30 cm/det
c) 30 cm/det
d) 60 cm/det
e) 60 cm/det
dan 0,5 Hz
dan 1 Hz
dan 2 Hz
dan 0,5 Hz
dan 1 Hz
5. Sebuah percobaan untuk menentukan panjang gelombang suatu gelombang infrasonik
dilakukan di sebuah pantai. Sebuah sumber mengeluarkan gelombang infrasonik
berfrekuensi 10 Hz di permukaan laut yang dalamnya 14,4 km. Pantulan gelombang dari
dasar laut teramati 1,2 menit setelah pancaran gelombang semula. Berapakah panjang
gelombangnya?
a) 40 m
b) 400 m
c) 4 km
d) 80 m
e) 800 m
6. Bumi dan bulan saling menarik dengan gaya yang disebut sebagai gaya gravitasi, tetapi
bulan tidak pernah ’jatuh’ ke bumi karena bulan selalu mengitari bumi. Jika jarak antara
bumi dan bulan menjadi dua kali lebih besar, maka besar gaya gravitasi yang dialami
akan menjadi berapa kali gaya gravitasi semula?
a) 1 kali
b) 2 kali
c) 4 kali
d) ½ kali
e) 1/4 kali
7.
Gambar di atas adalah diagram posisi matahari, bumi dan bulan ketika terjadi gerhana
matahari. Ketika terjadi gerhana matahari, maka:
a. Arah gaya tarik bulan terhadap bumi tegak lurus dengan arah gaya tarik matahari
terhadap bumi sehingga di lautan pada daerah bumi yang menghadap bulan / matahari
terjadi pasang
b. Arah gaya tarik bulan terhadap bumi berlawanan arah dengan arah gaya tarik matahari
terhadap bumi sehingga di lautan pada daerah bumi yang menghadap bulan / matahari
terjadi surut
c. Arah gaya tarik bulan terhadap bumi searah dengan arah gaya tarik matahari terhadap
bumi sehingga di lautan pada daerah bumi yang menghadap bulan / matahari terjadi surut
d. Arah gaya tarik bulan terhadap bumi searah dengan arah gaya tarik matahari terhadap
bumi sehingga di lautan pada daerah bumi yang menghadap bulan / matahari terjadi
pasang
e. Arah gaya tarik bulan terhadap bumi berlawanan arah dengan arah gaya tarik matahari
terhadap bumi sehingga di lautan pada daerah bumi yang menghadap bulan / matahari
terjadi pasang
8. Berikan contoh peristiwa yang menunjukkan bahwa laju rambat gelombang bunyi
bergantung pada medium rambatnya.
Jawab:
a. Suara kereta api dapat terdengar lebih awal jika kita mendekatkan telinga ke rel
b. Bising di luar rumah terdengar lebih pelan jika pintu rumah ditutup
c. Dll yang setara
9. Apa keuntungan menggunakan satelit dibandingkan dengan pengiriman sinyal melalui
stasiun di bumi? Sebutkan pula dua jenis sinyal yang dapat dikirim melalui satelit.
Jawab:
Sinyal dapat dikirim ke tempat yang lebih jauh; dua dari: sinyal radio, televisi, telepon
Download