analisis finansial dan nilai tambah industri rumah tangga keripik

advertisement
ANALISIS FINANSIAL DAN NILAI TAMBAH INDUSTRI RUMAH
TANGGA KERIPIK PISANG, SALE PISANGDAN KERIPIK NANGKA
(Kasus pada Industri Rumah Tangga di Desa Karang Pucung, Kecamatan
Katibung Lampung Selatan)
Oleh
Nyoman Suyekti1, Wan Abbas Zakaria2, dan Rabiatul Adawiyah2
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk melihat besarnya nilai tambah, keuntungan dan
kelayakan usaha industri rumah tangga keripik pisang, sale pisang,dan keripik nangka
di Desa Karang Pucung Kecamatan Ketibung Lampung Selatan. Penelitian ini
dilakuakan di empat industri rumah tangga di Desa Karang Pucung yang dipilih
secara sengaja (purposive). Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi
kasus serta data yang dikumpulkan meliputi data primer dan data sekunder. Metode
analisis yang digunakan adalah analisis deskritif kualitatif untuk mengetahui
kelayakan usaha dari aspek teknis operasi, pemasaran, manajemen, social ekonomi
dan lingkungan, dan analisis deskritif kuantitatif dengan menggunakan analisis
keuntungan, nilai tambah, finansial (NPV, IRR, NET B/C, dan PP), analisis
sensitivitas dan Break Even Point.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa besarnya nilai tambah pisang dan nangka dari
industri rumah tangga keripik pisang, sale pisang, dan keripik nangka di Desa karang
Pucung Keamatan Ketibung Lampung Selatan yaitu keripik pisang berkisar antara
Rp 568,46/kg – Rp 1.495,16/kg, untuk sale pisang berkisar antara Rp. 699,04/kg –
Rp 1.693,77/kg dan keripik nangka seesar Rp 6.787,84/kg. Besarnya keuntungan
yang diperoleh masing-masing industri rumah tangga tersebut pada tahun 2004
sebesar Rp 6.158.083,00 sampai Rp 32.032.867,00. Secara finansial keempat industri
rumah tangga tersebut layak untuk diusahakan dan menguntungkan, hal ini dapat
dilihat dari nilai IRR>16%, NPV>0, NET B/C>1 dan PP<umur ekonomis proyek.
Selain itu dilihat dari aspek teknis operasi, pemasaran, manajemen, sosial ekonomi
dan lingkungan, keempat industri rumah tangga tersebut juga layak untuk
dikembangkan.
Download