Pedoman penulisan

advertisement
PEDOMAN PENULISAN
1. Jurnal Penelitian Eksakta ‘GAMMA’ terbit dua kali setahun pada bulan Maret dan
September
2. Redaksi GAMMA menerima naskah/tulisan yang terbuka untuk umum (sepanjang
bidang eksakta)
3. Naskah yang dipublikasikan berupa hasil penelitian dalam bidang eksakta yang
dilakukan dua tahun terakhir (paling lama dua tahun sebelum bulan penerbitan) belum
dan tidak akan dipublikasikan dalam media cetak lain.
4. Naskah ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. Naskah berupa rekaman
dalam disket (disertai dua eksemplar cetakannya) dengan panjang maksimum dua
belas halaman dengan ukuran A-4 ketikan satu setengah spasi, jenis huruf Time New
Roman (font size 12). Naskah diketik dengan pengolah kata dalam bentuk siap kirim
ke pencetak laser (format IBM Compatible dalam MS Word).
Format Penulisan :
1. Sistematika penulisan disusun sebagai berikut :
a) Bagian awal : judul, nama penulis, abstrak (dalam dua bahasa Inggris dan
Indonesia) dan 3-5 kata kunci atau key words
b) Bagian utama : pendahuluan, tulisan pokok (tujuan, metoda, tinjauan pustaka,
pembahasan, dsb.), kesimpulan (dan saran).
c) Bagian akhir : ucapan terima kasih bila naskah diambil dari hasil penelitian yang
dibiayai dari DPP, DIKTI, RISTEK, atau kerja sama dengan pihak lain dll.,
keterangan gambar (kalau ada), catatan kaki (kalau ada) dan daftar pustaka.
2. Judul tulisan sesingkat mungkin tetapi jelas, menunjukkan dengan tepat masalah yang
hendak dikemukakan tidak memberi peluang penafsiran yang beraneka ragam, ditulis
dengan huruf capital kecil secara simetris.
3. Nama penulis ditulis :
a) Dibawah judul tanpa gelar diawali huruf capital, ditulis simetris, dan tidak diawali
kata “oleh” apabila penulis lebih dari satu orang, semua nama dicantumkan secara
lengkap.
b) Di catatan kaki, nama lengkap dengan gelar (untuk memudahkan komunikasi
formal), disertai keterangan pekerjaan/profesi/instansi (dan kotanya, bila bukan
Malang); apabila penulis lebih dari satu orang semua nama penulis dicantumkan
secara lengkap.
4. Abstrak memuat semua inti permasalahan, cara pemecahannya, dari hasil yang
diperoleh, dan memuat tidak lebih dari 200 kata, diketik satu spasi (font size 10)
5. Teknik penulisan :
a) Untuk kata asing dipergunakan huruf miring
b) Alenia baru dimulai pada ketikan kelima dari batas kiri, antar alenia tidak diberi
tambahan spasi
c) Batas pengetikan : tepi atas tiga centimeter, tepi bawah dua centimeter, sisi kiri
tiga centimeter, sisi kanan dua centimeter
d) Tabel dan gambar harus diberi keterangan yang jelas. Gambar kalau dapat
dicantumkan pada kertas tersendiri dan dibelakangnya dapat ditulis dengan pensil
: judul naskah, nomor dan judul gambar. Gambar harus dapat dibaca dengan jelas
jika diperkecil sampai 50 %
e) Sumber pustaka dituliskan dalam uraian hanya terdiri dari nama yang tertulis
dalam daftar pustaka. Contoh menurut Sudirjo (1996)……., Sunarno dan Sumitro
(1996)…….
6. Untuk penulisan keterangan pada gambar, ditulis Gambar 1., tidak ditulis dengan
singkatan Gb. 1 demikian juga untuk Table 1., Grafik 1., dsb
7. Bila sumber gambar diambil dari buku atau sumber lain, maka dibawah keterangan
gambar ditulis nama penulis dan tahun penerbitan
8. Daftar pustaka ditulis dalam urutan abjad nama penulis dan secara kronologis :
1) Untuk buku: nama dan inisial pengarang, tahun terbit, judul (diketik miring), jilid,
edisi, nama penerbit, tempat terbit.
2) Untuk keterangan dalam buku (suntingan) nama dan inisial pengarang, tahun,
judul karangan, nama editor, judul buku (diketik miring), nomor halaman
permulaan dan akhir karangan tersebut, nama penerbit, tempat terbit.
3) Untuk karangan dalam majalah/jurnal : nama dan inisial pengarang, tahun, judul
karangan, nama majalah/jurnal (diketik miring), jilid, nomor halaman permulaan
dan akhir dan akhir karangan.
4) Untuk karangan dalam pertemuan : nama dan inisial pengarang, tahun, judul
karangan, nama pertemuan (diketik miring), penyelenggara (bila perlu), waktu,
tempat pertemuan.
5) Untuk karangan di internet : nama dan inisial pengarang, tahun, judul karangan
(diketik miring), penyelenggara (bila perlu), address internet.
Download