- sippm unas

advertisement
Judul skripsi
: PENGARUH PEMECAHAN SAHAM (STOCK SPLIT)
TERHADAP PENDAPATAN PEMEGANG SAHAM PADA
PT. CITRA TUBINDO, Tbk DAN PT. RADIANTS UTAMA
INTERINSCO, Tbk
Nama Mahasiswa
: NUR EKA DEWI
Jurusan
: PROGRAM STUDI MANAJEMEN
Tahun ujian
Nama pembimbing
: 2009
: Made Adnyana,SE., MM., dan Rahayu Lestari, SE.,MM.,
Abstraksi
: Penelitian yang dilakukan oleh penulis merupakan analisis
Mengenai pendapatan pemegang saham dengan faktor-faktor yang
mempengaruhinya pada perusahaan yang melakukan pemecahan saham
(stock split). Penulis membatasi analisis hanya pada tiga faktor yang
mempengaruhinya, yaitu faktor Raw Returns, Market Adjusted Returns
dan Stock Price. Di samping ketiga faktor yang di analisis tersebut,
masih ada faktor-faktor luar lainnya yang ikut mempengaruhi naik
turunnya pendapatan pemegang saham.Selama 60 (enam puluh) hari
setelah pemecahan saham terlihat bahwa pemecahan saham yang
dilakukan oleh PT. CITRA TUBINDO, Tbk memberikan hasil yang
sangat memuaskan terhadap pendapatan pemegang saham, yaitu sebesar
Rp. 1.238,23,- per lembar sahamnya Dan memberikan konstribusi
terhadap perubahan harga saham sebesar 99% atau hampir 100%.
Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Pemecahan saham yang
dilakukan oleh PT. RADIANTS UTAMA INTERINSCO, Tbk dapat
dikatakan kurang memuaskan, karena dengan dilakukannya pemecahan
saham maka saham perusahaan tersebut hanya bernilai Rp. 102,13,- per
lembar sahamnya, dan memberikan konstribusi terhadap perubahan
harga saham perusahaan hanya sebesar 74% saja, sedangkan sisanya
dipengaruhi faktor lain, seperti volume dan frekuensi transaksi,
kemampuan manajemen perusahaan, keadaan pasar dan keadaan
ekonomi serta politik di sekitar pengumuman pemecahan saham. Hasil
penelitian yang diperoleh dapat di simpulkan bahwa pemecahan saham
yang dilakukan oleh PT. CITRA TUBINDO, Tbk berhasil dengan baik
dibandingkan pemecahan saham yang dilakukan oleh PT. RADIANTS
UTAMA INTERINSCO, Tbk.
Download