PART 2 STRUKTUR DIVISION PADA COBOL Dosen : Ahmad Apandi, ST Tujuan 1. Mengetahui bentuk umum dari masing- masing Division pada program COBOL. 2. Mengetahui penggunaan masing - masing Division pada program COBOL. 3. Mengetahui isi dari masing- masing Division pada program COBOL. 4. Mengetahui Aritmatika pada program COBOL 5. Mengetahui jenis-jenis kondisi pada program COBOL Struktur Division Struktur program COBOL dibagi menjadi 4 bagian yang disebut DIVISION, yaitu : 1. IDENTIFICATION DIVISION 2. ENVIRONMENT DIVISION 3. DATA DIVISION 4. PROCEDURE DIVISION IDENTIFICATION DIVISION (TUJUAN) Tujuan dari IDENTIFICATION DIVISION adalah memberikan informasi mengenai program yang dibuat. IDENTIFICATION DIVISION (BENTUK UMUM) Keterangan : Garis Bawah = Bentuk yang digaris bawahi harus ditulis persis bila digunakan. Tanda “[ ]” (bracket) = Bentuk yang ada diantara tanda ini sifatnya optional, boleh ditulis / tidak. Huruf kecil = nama yang dibentuk oleh programmer. Penulisan semua divisi dan paragraphnya dimulai dari area A yaitu kolom 8. ENVIRONMENT DIVISION (TUJUAN) Tujuan dari ENVIRONMENT DIVISION adalah memberikan informasi mengenai peralatan yang digunakan dalam program. Divisi ini dibagi menjadi 2 section yaitu CONFIGURATION SECTION dan INPUT -OUTPUT SECTION. ENVIRONMENT DIVISION (BENTUK UMUM) DATA DIVISION (TUJUAN) Divisi ini memberikan penjelasan tentang input data dan output yang dipergunakan. Isi dari divisi ini adalah semua keterangan tentang file, record, nama- data, serta bentuk format yang akan digunakan di PROCEDURE DIVISION. PROCEDURE DIVISION(TUJUAN) PROCEDURE DIVISION merupakan tempat instruksi -instruksi dimana dilakukan prosedur pekerjaan proses dari input data menjadi output data. Dengan kata lain divisi ini merupakan intidari program COBOL. Dan statement statement yang ada di PROCEDURE DIVISION dibentuk dari verb . MOVE verb MOVE verb adalah statement yang ada di PROCEDURE DIVISION yang digunakan untuk memindahkan data dari satu field ke lokasi field yang lain, sehingga input data dapat dimanipulasi untuk menghasilkan output. MOVE verb (Bentuk Umum) STOP verb Digunakan untuk menghentikan program baik secara permanen maupun sementara, lalu proses program dapat dilanjutkan kembali. STOP verb (Bentuk Umum) STOP RUN menyebabkan proses program berhenti secara permanen. STOP LITERAL menyebabkan proses program berhenti secara sementara. ACCEPT verb Digunakan untuk memasukkan data lewat layar sewaktu program tersebut dijalankan B.U : ACCEPT nama_data ADD verb Digunakan untuk menambahkan 2 atau lebih operand numerik dan menyimpan hasilnya. ADD verb (Bentuk Umum) SUBSTRACT verb Verb ini digunakan untuk membentuk statement operasi aritmatika pengurangan suatu nilai operand numerik. SUBSTRACT verb (Bentuk Umum) MULTIPLY verb Verb ini digunakan untuk membentuk statement guna instruksi perkalian dua nilai numerik dan menyimpan hasilnya. MULTIPLY verb (Bentuk Umum) DIVIDE verb Verb ini digunakan untuk membentuk statement operasi pembagian. Ada 5 bentuk umum dari opersi divide DIVIDE verb (Bentuk Umum) DIVIDE verb (Bentuk Umum) DIVIDE verb (Bentuk Umum) GOTO verb St atement yang akan membawa proses program menuju ke suatu paragraf tertentu (tanpa syarat). Bentuk Umumnya : GOTO nama paragraf Conditional Statement Perintah kondisi dipergunakan untuk menyeleksi suatu kondisi. Perbedaan conditional statement dengan imperative statement yang sering dijumpai adalah : Conditional statement adalah suatu statement yang dipergunakan untuk menyeleksi suatu kondisi/syarat dan akan mengerjakan suatu operasi tergantung dari nilai kondisinya Imperative statement adalah statement yang langsung mengerjakan operasi tanpa ada penyeleksian suatu kondisi. Conditional Statement Seluruh perintah kondisi dalam COBOL diawali dengan IF Verb. Ada beberapa jenis perintah kondisi dalam COBOL. Kondisi sederhana (Simple condition) Kondisi tanda (Sign condition) Kondisi kelas (class condition) Kondisi bersarang (Nested condition) Kondisi kompleks/jamak (Complex condition/Compound condition) Kondisi Sederhana Perintah ini digunakan untuk menyeleksi kondisi tunggal, yaitu membandingkan suatu hubungan antara 2 item yang ditunjukkan oleh tanda operasi (Operational operator). Relational operator dalam COBOL yaitu : Kondisi Sederhana (Bentuk Umum) Kondisi Tanda Perintah ini digunakan untuk menentukan apakah suatu data/perumusan ekspresi aritmatika mempunyia nilai sama dengan nol, positif, atau negative. Bentuk umum : Kondisi Kelas Perintah ini memungkinkan untuk penyeleksian apakah isi suatu field termasuk kelas numerik atau alphabetik. Bentuk umum : Kondisi Bersarang Perintah ini memungkinkan untuk penyeleksian bercabang, bila kondisi terpenuhi maka akan menjalankan blok statement-1 dan bila tidak terpenuhi akan menjalankan next statement setelah ELSE. Bentuk umum : Kondisi Jamak Kondisi jamak (compound conditions) adalah kondisi yang mempunyai lebih dari 1 kondisi, merupakan gabungan dari kondisi tunggal/ sederhana dengan penggunaan operator logika OR, AND, atau NOT.