LAPORAN TUGAS SISTEM OPERASI DUAL BOOT (Joko Dwi Santoso, M.Kom) Disusun Oleh : Handri Haryanto (14.02.8859) D3 MANAJEMEN INFORMATIKA STMIK AMIKOM YOGYAKARTA 2015 – 2016 “Dual Boot Linux Ubuntu 12.04” Bab I Pendahuluan Teori Dasar Pengertian Dual Boot Dual boot adalah suatu kondisi dimana dalam satu buah komputer terdapat sistem operasi lebih dari satu. Dalam bidang installasi Linux, istilah dualboot ini sering digunakan untuk menyebutkan sistem operasi Linux yang terinstall berdampingan dengan sistem operasi windows. Walaupun dualboot dapat sangat memungkinkan untuk mendampingkan Linux dengan sistem operasi lain seperti Mac, Solaris, BSD, bahkan sesama Linux sendiri yang berbeda distro, dualboot yang akan dibahas disini adalah dualboot yang berkaitan dengan Linux dan windows. Dual Boot adalah memiliki beberapa sistem operasi sekaligus dalam sebuah komputer. Keunggulan Dual Boot pada PC Jika Windows rusak masih ada Linux bisa kita gunakan misalkan menyelamatkan data. Secara umum lebih cepat, karena masing-masing OS berjalan secara mandiri. Sumberdaya hardware pada komputer dapat dimanfaatkan dengan sepenuhnya oleh sang OS. Kedua OS dapat bertukar data dengan mudah, asalkan saling mendukung format sistem file pada harddisk. Ideal untuk penggunaan sehari-hari, yang membutuhkan performa penuh komputer. Tujuan - Untuk mengetahui cara menginstal dual boot. Untuk menjalankan dual boot di PC. Manfaat - Lebih mengetahui cara dual boot. Bab II Metode Praktikum Waktu dan Tempat Waktu pengerjaan praktikum dikerjakan setelah mendapatkan tugas praktikum Sistem Oprasi (Operating System), dan tempat pengerjaan tugas ini di kerjakan di Resource Center Amikom. Alat dan Bahan Alat Laptop Charger Keyboard Flash Disk Langkah Praktikum Langkah-langkah Dual Boot. Klik instal Ubuntu Klik Continue. Bahan Universal USB Installer ISO Ubuntu 12.04 Pilih someting else, karena untuk membuat partisi baru di Linux. Proses pembagian partisi. Kemudian pilih storage yang telah di kosongkan. Pilih tombol tambah untuk menambah nama partisi. Size partisi untuk root. Size partisi untuk area swap. Size partisi untuk home Klik pada root partisi, kemudian klik Instal now. Pilih zona waktu Indonesia. Pilih bahasa yang digunakan, klik continue. Create user name dan password. Dual boot linux Ubuntu 12.04 telah selesai terinstal di PC. Bab III Pembahasan Linux Ubuntu Ubuntu adalah salah satu distribusi Linux yang berbasiskan pada Debian dan memiliki interface desktop. Proyek Ubuntu disponsori oleh Canonical Ltd (perusahaan milik Mark Shuttleworth). Nama Ubuntu diambil dari nama sebuah konsep ideologi di Afrika Selatan. “Ubuntu” berasal dari bahasa kuno Afrika, yang berarti “rasa perikemanusian terhadap sesama manusia”. Ubuntu juga bisa berarti “aku adalah aku karena keberadaan kita semua”. Tujuan dari distribusi Linux Ubuntu adalah membawa semangat yang terkandung di dalam Ubuntu ke dalam dunia perangkat lunak. Ubuntu adalah sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional. Ubuntu sendiri dikembangkan oleh komunitas sukarelawan Ubuntu dan kami mengundang Anda untuk turut serta berpartisipasi mengembangkan ubuntu. Kelebihan dan Kelemahan Linux Ubuntu Kelebihan - - - Linux merupakan sistem operasi bebas dan terbuka. Sehingga dapat dikatakan, tidak terdapat biaya lisensi untuk membeli atau menggunakan Linux. Linux mudah digunakan. Dulu, Linux dikatakan merupakan sistem operasi yang sulit dan hanya dikhususkan untuk para hacker. Namun, kini, pandangan ini salah besar. Linux mudah digunakan dan dapat dikatakan hampir semudah menggunakan Windows. Hampir semua aplikasi yang terdapat di Windows, telah terdapat alternatifnya di Linux. Kita dapat mengakses situs web Open Source as Alternative untuk memperoleh informasi yang cukup berguna dan cukup lengkap tentang alternatif aplikasi Windows di Linux. Kelemahan - - - Banyak pengguna yang belum terbiasa dengan Linux dan masih ‘Windows minded’. Hal ini dapat diatasi dengan pelatihan-pelatihan atau edukasi kepada pengguna agar mulai terbiasa dengan Linux. Dukungan perangkat keras dari vendor-vendor tertentu yang tidak terlalu baik pada Linux. Untuk mencari daftar perangkat keras yang didukung pada Linux, kita dapat melihatnya di Linux-Drivers.org atau linuxhardware.org. Proses instalasi software / aplikasi yang tidak semudah di Windows. Instalasi software di Linux, akan menjadi lebih mudah bila terkoneksi ke internet atau bila mempunyai CD / DVD repository-nya. Bab IV Penutup Kesimpulan Jadi, dengan kami melakukan praktik Sistem Operasi (Operating System) kami akan lebih tahu mengenai Operating System dengan lebih mendetail, menambah pengetahuan sebagai acuan kami kedepannya. Melakukan Dual Boot di praktikum ini kami belajar bahwa banyak Operating System yang bisa digunakan dalam PC kami. Saran Kami menyarankan dalam praktikum ini bisa lebih mendetail lagi dalam pembelajaran serta bisa lebih komunikatif sehingga materi-materi yang disampaikan bisa diterima dengan baik.