Perangkat Lunak Sistem Perangkat Lunak • Instruksi dalam bahasa pemrograman, disusun pemrogram untuk dikerjakan komputer Perangkat Lunak • Perangkat lunak sistem • Perangkat lunak aplikasi Perangkat Lunak Sistem • jenis perangkat lunak komputer yang mengatur dan mengontrol perangkat keras sehingga perangkat lunak aplikasi dapat melakukan tugasnya • Contoh : sistem operasi (windows, linux) • dibedakan dengan perangkat lunak aplikasi, yang merupakan program yang membantu pengguna melakukan tugas spesifik dan produktif, seperti pengolahan kata atau manipulasi gambar. Sistem Operasi • perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata dan browser web. • lapisan pertama yang ditaruh pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan. Sistem Operasi • software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu (akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user) • Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan "kernel" suatu Sistem Operasi. Sistem Operasi • penghubung antara lapisan hardware dan lapisan software • menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda dapat berjalan secara bersamaan dengan lancar • menjamin aplikasi software lainnya dapat menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses kepada sistem file Sistem Operasi • Apabila beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka Sistem Operasi mengatur jadwal yang tepat, sehingga sedapat mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan prosesor (CPU) serta tidak saling mengganggu. Bagian Dari Sistem Operasi • • • • • Mekanisme Boot, yaitu meletakkan kernel ke dalam memory Kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi Command Interpreter atau shell, yang bertugas membaca input dari pengguna Pustaka-pustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat dipanggil oleh aplikasi lain Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal, sekaligus untuk mengontrol mereka. Contoh Kernel • Pada sistem operasi Windows, kernel ditangani oleh file kernel32.dll. • Kernel ini menangani manajemen memori, operasi masukan / keluaran dan interrupt. • Ketika boot Windows, kernel32.dll di-load ke dalam ruang protected memory sehingga ruangan memorinya tidak digunakan oleh aplikasi lain. • Apabila ada aplikasi yang mencoba mengambil spasi memori kernel32.dll, akan muncul pesan kesalahan "invalid page fault". Sistem Operasi Multitasking • mengizinkan beberapa aplikasi berjalan secara simultan pada waktu yang bersamaan Macam-Macam Sistem Operasi • Keluarga Microsoft Windows, yang antara lain terdiri dari Windows Desktop Environment (versi 1.x hingga versi 3.x), Windows 9x (Windows 95, 98, dan Windows ME), dan Windows NT (Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows 7 • Keluarga Unix, contoh : Linux (ubuntu, fedora, mandriva) • Mac OS, adalah sistem operasi untuk komputer keluaran Apple yang biasa disebut Mac atau Macintosh. Windows Windows XP Windows 7 Windows Vista Windows • Kelebihan - Kompatibel dgn berbagai software - Tampilan friendly dan soft - Penggunaan luas • Kekurangan - Harga tinggi - Kurang aman, sering diserang Mac OS Mac OS X Snow Leopard Mac OS • Kelebihan - Tampilan simple dan elegan - Pengunaan umum - Keamanan powerful • Kekurangan - Hanya kompatibel dengan software tertentu - Harga tinggi Linux Linux UBuntu Linux Linux Fedora Linux Linux Mandriva Linux • Kelebihan - Harga Murah/Gratis - Aman • Kekurangan - Jumlah software yang terbatas dibanding Windows