IMPLEMENTASI E-BOOK BERBASIS WEB DENGAN METODE SEQUENTIAL SEARCH DAN BINARY SEARCH Dita Fatia Hartono1, Ilham Faisal2, Mardiana3 Program Studi Teknik Informatika Sekolah Tinggi Teknik Harapan Medan Jl. H.M. Joni No. 70 C Medan 1 [email protected]. ABSTRAK Perpustakaan yang berperan sebagai suatu institusi pengelola informasi merupakan salah satu bidang penerapan teknologi informasi yang berkembang dengan pesat. Di era digital seperti saat ini, dimana kecenderungan gadget merupakan hal yang biasa bagi masyarakat untuk meningkatkan aktifitas membacanya. Maka evolusi media digital yang berguna sebagai pendukung aktifitas membaca dapat berperan sangat baik untuk kelangsungan aktifitas mahasiswa dalam hal membaca. Oleh karena itu, perlu di dukung dengan aplikasi e-book yang berbasis web untuk mendukung minat baca. E-book bukanlah sebuah teknologi baru melainkan sudah banyak di kenal sebagai salah satu bagian dari perkembangan teknologi. Namun, dengan aplikasi ini diharapkan para pembaca dapat membaca dengan efisien dan praktis bahkan dapat membaca buku elektronik melalui berbagai perangkat yang mendukung fasilitas browsing menggunakan internet. Kata Kunci : Perpustakaan Digital, E-Book, Budaya Membaca, Pencarian Binari, Pencarian Sekuensial. ABSTRACT Library which serves as an institution of information management is one field of application of information technology is growing rapidly. In today's digital era, where the tendency of gadget is common for people to increase the activity of reading. So the evolution of digital media which useful as an activity supporting can play a very good reading for the continue of the activities of students in terms of reading. Therefore, it should be supported by e-book application based on web to support interest in reading. E-book is not a new technology but has been widely known as one part of the technology development. However, the application is expected that the reader can read efficiently and practically even be able to read electronic books through a variety of devices that support the use of internet browsing facility. Keywords : Digital Library, E-Book, Reading Culture, Binary Search, Sequential Search. 1. Pendahuluan Dalam dunia pendidikan, perpustakaan yang berperan sebagai suatu institusi pengelola informasi merupakan salah satu bidang penerapan teknologi informasi yang berkembang dengan pesat. Perkembangan dari penerapan teknologi informasi bisa kita lihat dari perkembangan jenis perpustakaan yang selalu berkaitan dengan teknologi informasi, diawali dari perpustakaan manual, perpustakaan terotomasi, perpustakaan hybrid, sampai pada perpustakaan digital (digital library) atau cyber library. Ukuran perkembangan jenis perpustakaan saat ini banyak diukur dari penerapan teknologi informasi yang digunakan dan bukan dari skala ukuran lain seperti besar gedung yang digunakan, jumlah koleksi yang tersedia maupun jumlah penggunanya. Koleksi perpustakaan di era globalisasi informasi tidak hanya terbatas pada media buku saja, melainkan mencakup media lainnya seperti majalah, surat kabar, peta, atlas, CD, tape/kaset, slide, dan berbagai macam media lainnya. Di era digital seperti saat ini, dimana kecenderungan gadget merupakan hal yang biasa bagi masyarakat untuk meningkatkan aktifitas membacanya. Maka evolusi media digital yang berguna sebagai pendukung aktifitas membaca dapat berperan sangat baik untuk kelangsungan aktifitas mahasiswa dalam hal membaca. Oleh karena itu, perlu di dukung dengan aplikasi e-book yang berbasis web untuk mendukung minat baca. Dengan aplikasi ini diharapkan para pembaca dapat membaca dengan efisien dan praktis bahkan dapat membaca buku elektronik melalui berbagai perangkat yang mendukung fasilitas browsing menggunakan internet. E-book bukanlah sebuah teknologi baru melainkan sudah banyak di kenal sebagai salah satu bagian dari perkembangan teknologi. Seperti halnya musik digital yang lebih awal populer, ebook sedang mengalami perkembangan pada saat ini. Transisi dari penggunaan buku fisik ke buku digital (e-book) yang sedang terjadi kedepannya akan memiliki dampak pada perpustakaan. E-book memiliki beberapa kelebihan yang tidak didapati pada buku fisik. Jika diterapkan di perpustakaan, e-book tidak mengalami kerusakan yang sering terjadi pada buku fisik, hal ini berdampak positif untuk menjaga buku-buku lama dari kerusakan pada saat peminjaman. Meskipun memiliki banyak kelebihan namun ebook masih belum diterapkan di perpustakaan Sekolah Tinggi Teknik Harapan Medan. 2. Metode Penelitian Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah melakukan penelitian dalam hal membangun perpustakaan digital dimana mahasiswa Sekolah Tinggi Teknik Harapan dapat mencari buku, membaca serta mendownload langsung dari sistem. Buku yang disediakan di dalam sistem ini pun merupakan buku digital (E-Book) dengan menggunakan metode sequential search dan binary search, maka perlu dilakukannya proses-proses sebagai berikut: Tujuan dari perencanaan ini menyangkut studi kebutuhan pengguna, studi kelayakan baik secara teknis maupun secara teknologi serta penjadwalan pengembangan perangkat lunak. Dapat juga dikatakan sebagai definisi kebutuhan sistem. Dalam penelitian e-book ini menggunakan metode pencarian sequential dan metode pencarian binary. Berikut akan dibahas dibawah ini: Gambar 1. Record Cover E-Book 1. 2. 1. 2. 3. 4. Setiap record dalam list memiliki sebuah id. Pada contoh ini, id e-book = id numbers Bagaimana cara menemukan recordnya dari list secara efektif? Dalam metode sequential search ini, akan dijelaskan langkah yang akan diterapkan pada sistem. Akan dilakukan proses di awal atau di akhir pencarian. Record dalam array atau list akan dibaca satu persatu. Sistem akan menemukan record sesuai dengan key yang di cari. Proses pencarian berhenti karena salah satu alasan: a. Success : pencarian ditemukan b. End of List : record dalam pencarian tidak 5. 1. 2. 3. 4. 5. ditemukan Diaplikasikan pada array (sorted & unsorted) atau linked list. Keywords pencarian : Developing Android Kode Buku [1] == keywords? tidak Kode Buku [2] == keywords? tidak Kode Buku [3] == keywords? tidak Kode Buku [4] == keywords? tidak Kode Buku [5] == keywords? ya B00005, Veronique Brossier Konsep metode Sequential Search yang diterapkan: i 0 ditemukan false Selama (tidak ditemukan) dan (i < N) kerjakan 4 Jika (Data[i] = keywords) maka ditemukan true jika tidak i i+1 Jika (ditemukan) maka i adalah indeks dari data yang di cari Jika tidak Data tidak ditemukan Konsep algoritma sequential search: int SequentialSearch(int *data, int N, int Key) { for(int i=0; i<N; i++) { if(key == data[i]) return(i) } return(-1); } Ada beberapa tinjauan kepustakaan yang diperlukan dalam menyelesaikan penelitian ini yaitu seperti mengenai informasi, materi digital, buku digital, HTML. 2.1 Informasi informasi merupakan salah satu sumber daya penting dalam suatu organisasi, digunakan sebagai bahan pengambil keputusan. Sehubungan dengan hal tersebut, informasi haruslah berkualitas. (Abdul Kadir, 2012)[1]. 2.2 Materi Digital Materi digital adalah koleksi dalam bentuk non print atau softcopy baik yang diperoleh dari alih media atau sudah dalam bentuk digital (born digital). Simulasi Digital dalam pembelajaran berarti pembelajaran dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi melalui pengembangan bahan ajar berbasis web.( Susan L.Lazinger, 2011),[2] Barclay W. Ogden membagi materi digital menjadi dua, yaitu : 1. Natively Digital (Born Digital) adalah materi yang dibuat sebagai materi digital dan akan digunakan serta dipertahankan sebagai materi digital. 2. Digitized Material adalah materi digital yang dibuat dari hasil konversi dari dokumen atau media lain ke dalam bentuk format elektronik. Misalnya lukisan yang dipotret dengan kamera digital atau sebuah buku yang discan untuk dijadikan buku elektronik. 2.3 Buku Digital Buku digital biasa disebut dengan e-book atau buku elektronik. Buku digital adalah buku publikasi dalam bentuk digital/elektronik, yang terdiri dari teks, gambar, video yang dapat dibaca pada komputer atau perangkat elektronik portable lainnya (tablet komputer dan smartphone) dengan menggunakan aplikasi ebook reader (contoh : Amazon Kindle, Barnes & Noble Nook , Kobo eReader , dan Sony Reader). Kadang-kadang e-book didefinisikan sebagai sebuah versi elektronik dari buku cetak. Keuntungan adanya buku digital: 1. Untuk melestarikan literatur dalam bentuk buku yang banyak jumlahnya. 2. Tidak dapat rusak, karena data disimpan dalam bentuk file. 3. Mengurangi biaya perawatan yang mahal. 4. Proses publikasi murah dan mudah untuk disebar luaskan karena bisa melalui media website, email atau kelas maya. 5. Memiliki sifat portable, karena bisa dibaca menggunakan perangkat elektronik portable (tablet komputer, smartphone). 6. Tidak memakan tempat, karena disimpan dalam bentuk file, tidak seperti model buku konvensional yang harus dicetak pada sebuah media kertas. 7. Situs e-book saat ini memiliki fasilitas untuk menerjemahkan buku dalam berbagai bahasa. 8. Membatasi penyalinan dan distribusi karya, menjual atau menggunakan teks dalam domain publik secara bebas dengan menggunakan proteksi keamanan lisensi click-wrap. 2.4 HTML Menurut HTML merupakan sebuah bahasa standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web. Berkas-berkas yang dibuat dalam perangkat lunak pengolah kata dan disimpan ke dalam format ASCII normal sehingga menjadi homepageyang dibuat dengan perintah-perintah HTML. (Syachbana dan Zulkarnain Akib 2013)[3]. 2.5 Use Case Diagram Mengidentifikasi use case yaitu mendeskripsikan interaksi antara aktor dengan sistem. Adapun alur use case diagram pada sistem yang akan di bangun, yaitu: Gambar 2. Use Case Diagram Pada gambar 3.3 di atas, menjelaskan bahwa anggota (user) memiliki beberapa wewenang akses di sistem yaitu login, mencari, download, maintenance anggota, input data. Sedangkan petugas memiliki akses untuk seluruh akses anggota di tambah input buku, maintenance buku dan laporan. 3. Hasil Dan Pembahasan Hasil dari implementasi e-book berbasis web dengan metode sequential search dan binary search, berikut akan ditampilkan screenshot dari beberapa tampilan sistem yang akan dijelaskan sebagai berikut. Gambar 2. Tampilan Pembuka (index) EBook Pada gambar 2 merupakan tampilan pembuka (index), penulis membuat design tampilan web berupa background gambar perpustakaan berwarna biru, terdapat logo Sekolah Tinggi Teknik Harapan di bagian kiri atas, field pencarian buku, dan slide buku yang terdaftar di dalam sistem e-book online ini. Gambar 3. Halaman Pencarian Pada gambar 3 merupakan tampilan halaman hasil pencarian buku. Pada halaman ini, menampilkan buku yang di cari sesuai dengan keywords atau kata kunci tertentu. Gambar 4. Halaman Detail Buku Pada gambar 4, menampilkan detail halaman buku dari pencarian buku dengan keywords tertentu. Pada halaman ini menampilkan judul buku, cover buku, deskripsi isi buku, pengarang buku, dan informasi detail buku lainnya seperti ISBN buku dan jumlah halaman. Gambar 5. Halaman Download E-Book Pada gambar 5 merupakan tampilan dari halaman download e-book yang terbuka ketika user menekan link file pada sub bar lampiran. User dapat melakukan simpan file dengan format .pdf. Gambar 6. Halaman Login Member Pada gambar 6 menampilkan halaman login member, dimana pada tampilan halaman ini terdapat 2 field area untuk id anggota dan kata sandi. Gambar 7. Halaman Data Area Anggota Pada gambar 7 merupakan tampilan dari halaman data area anggota yang telah terdaftar di dalam sistem. Di dalam sistem ini, terdapat beberapa panel area anggota seperti data anggota, pinjaman terkini, sejarah peminjaman, keranjang judul, dan ubah kata sandi. Gambar 8. Halaman Bantuan (Help) Pada gambar 8 merupakan tampilan halaman bantuan (help) untuk petunjuk penggunaan sistem. Di dalam halaman ini ditampilkan metode pencarian e-book yang diterapkan di dalam sistem. Gambar 9. Halaman Login Admin Pada gambar 9 merupakan tampilan dari halaman login admin untuk masuk ke dalam halaman administrator. Terdapat dua field untuk memasukkan username dan password. Gambar 10. Halaman Input Data E-Book Pada gambar 10 merupakan tampilan halaman input data e-book, dimana halaman ini hanya dapat di akses oleh seorang admin yang memiliki hak akses mengelola halaman ini. Gambar 11. Halaman Daftar E-Book Pada gambar 11 merupakan tampilan halaman daftar e-book yang terdata di dalam sistem yang sebelumnya telah di masukkan dan di simpan pada halaman input data e-book. 1. 2. 4. Kesimpulan Setelah melakukan tahapan-tahapan dalam implementasi e-book berbasis web dengan metode sequential search dan binary search, maka dapat di ambil beberapa kesimpulan sebagai berikut: Pencarian binary dalam sistem e-book yang dibuat dapat dilakukan apabila data sudah dalam keadaan terurut. Dengan kata lain, apabila data belum dalam keadaan terurut, pencarian biner tidak dapat dilakukan. Pencarian sequential dalam sistem e-book yang dibuat menggunakan prinsip algoritma berurutan. Data yang ada di dalam pencarian akan dibandingkan satu per satu secara berurutan dengan yang dicari sampai data tersebut ditemukan atau tidak ditemukan pada proses akhirnya. [2] AS, Rosa dan Shalahuddin M, 2013. Rekayasa Perangkat Lunak, Bandung, Informatika. Dana, Timotius. 2014. Library Perpustakaan Yogyakarta, Jurusan Fakultas Teknologi Atmajaya, Yogyakarta. Pendit, Putu Laxman, 2008. Perpustakaan Digital dari A sampai Z, Jakarta : Cita Karyakarsa Mandiri. [8] Sanjoyo, Purwanto, 2009. Pembangunan Perangkat Lunak Sistem Rekomendasi Bursa Elektronis Telepon Genggam, Tesis, Insitut Teknologi Bandung, Bandung. [9] Saputra, Agus, 2012. CSS3 Panduan Praktis dan Trik Jitu, Cirebon, Jasakom. [10] Saputra, Agus, 2012. WebTips : PHP, HTML5 dan CSS3, Cirebon, Jasakom. [11] Solichin, Achmad, 2012. Pemrograman Web dengan PHP dan MYSQL, Jakarta, Ilmu Komputer. [12] Sutabri, Tata, 2012. Konsep Sistem Informasi, Yogyakarta: Andi Offset. 5. Daftar Pustaka [1] [7] Pengembangan Digital Universitas Atmajaya Teknik Informatika, Industri, Universitas [13] Sutarman, 2012. Pengantar Teknologi Informasi, Jakarta: Bumi Aksara. [14] Susan L.Lazinger dan Barclay W. Ogden, 2011. System Analysis and Design 9th Edition, Course Technology. Boston. [15] Syachbana, dan Zulkarnain, Akib, 2013. Perancangan Website Menggunakan Responsive Web Design, Jurnal Sigmata, LPPM AMIK SIGMA. [3] Deegan, Marilyn and Simon Tanner (editor), 2013. Digital Preservation, London : Facet Publishing. [4] Edyuty, 2013. Grafik Komputer, Yogyakarta: Andi. [16] Widodo, Prabowo Pudjo, 2011. Menggunakan UML, Informatika, Bandung. [5] Kadir, Abdul dan Triwahyuni CH. Terra, 2012, Pengenalan Teknologi Informasi, Yogyakarta. ANDI. [17] Yakub, 2012. Pengantar Sistem Informasi, Yogyakarta, Graha Ilmu. [6] Munawar, Kholil, 2009. E-commerce, http://staff.uns.ac.id. Diakses pada 1 Agustus 2015.