Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Pelajaran 11 PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? 15 Maret 2014 Apa yang terjadi dengan regu penembak? (Apa kira-kira hubungan ilustrasi berikut dengan ayat-ayat Alkitab di pelajaran hari Rabu?) Pada waktu usia 19 tahun, Bruce Olson mengetahui dengan pasti dia akan menjadi apa. Tuhan memanggil dia untuk menjadi pekabar Injil di Colombia. Meskipun dia mengetahui sedikit mengenai Colombia, Bruce dengan berani meninggalkan rumahnya dengan iman kepada Tuhan akan rencana Tuhan kepadanya. Dia memulai pelayanannya di Colombia dengan suku Motilone. Selama 28 tahun dia bekerja dengan orang-orang ini. Melalui pergumulan dan sukacita yang luar biasa, Allah ada bersama dengan dia. Pada usia 47 tahun dia ditangkap oleh dua lusin pemberontak komunis. Mereka menuduh dia mata-mata CIA untuk Amerika Serikat dan seorang pilot yang sudah membunuh ribuan orang. Dia dibawa ke sebuah kamp ditengah-tengah hutan, dimana dia disiksa dan dipukuli. Tetapi melalui cobaan ini, iman Bruce bertambah kuat. Dia memperoleh kepercayaan dari para penculiknya dan mengajar mereka untuk membaca dan belajar mengenai Alkitab. Setiap kali dia tertangkap menginjil, dia dipindahkan ke lokasi lain. Bruce dipindahkan sebanyak 12 kali, tetapi selama itu dia bersaksi kepada kurang lebih 200 orang yang menangkap dia. Setelah delapan bulan penangkapan akhirnya di perintahkan untuk dia di hukum mati. Diikatkan disebuah pohon, dihadapkan dengan 18 pemberontak – sebagian dari mereka telah di kenalkan kepada Kristus. Dia mengetahui, namun, mereka akan di bunuh jika mereka tidak memenuhi perintah. Menangisi untuk teman-temannya, mereka mengangkatkan senapannya dan menembak. Bagaimana menurut anda cerita ini berakhir? (Jika anda belum mendengarkannya, tanyakan kepada guru anda. Penuntun guru berisi seluruh dari cerita ini.) Teks kunci: Pilihlah salah satu teks dari pelajaran hari Rabu. minggu ini. Tuliskan disini dan hafalkannya Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Minggu 9 Maret 2014 Yang Saya Pikirkan Seandainya ada seorang artis yang musiknya sangat terkenal. Semua orang yang anda kenal sedang mendengarkan musiknya, dan dia mendapatkan sambutan yang bagus. Anda mendengarkannya, dan musiknya benar-benar sesuatu yang anda sukai. Anda menyukai semua bagiannya – ketukannya, melodinya, emosinya. Sangatlah bagus. Tetapi liriknya bukanlah sesuatu yang anda setujui. Karena anda begitu menyukai musiknya, namun, anda merasa anda hanya dapat mendengarkan saja dan mengabaikan kata-katanya. Apa yang berbahaya dalam hal ini? Sekarang gantikan musik dengan orang. Mungkinkan untuk mengambil dan memilih sifat yang khusus dari seseorang (pahlawan) yang anda ingin tirukan? Jelaskan. Kunjungi www.guidemagazine.org/rtf untuk mengirimkan tanggapan Anda. Terus terang dan jujur. Katakanlah apa yang Anda pikirkan. Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Senin 10 Maret 2014 Apa yang Mereka Ingin Katakan? Beda orang, beda juga pendapat. Beberapa kutipan di bawah ini mewakili pandangan dari warga negara sejati kerajaan Allah; mungkin yang lain tidak. Bisakah anda membedakannya? Bagaimana pernyataan-pernyatakan di bawah ini dibandingkan dengan apa yang Tuhan katakan dalam Firman-Nya? Setelah meninjau ayat-ayat dalam bagian pelajaran Allah Berfirman. . ., tulislah pernyataan yang cocok dengan keyakinan Anda. Bersiap-siaplah membuat “kutipan sendiri” di Sekolah Sabat. “Tanpa pahlawan kita semua manusia biasa dan tidak mengetahui seberapa jauh kita pergi.” – Bernard Malamud, penulis Yahudi – Amerika abad ke 20 “Pahlawan yang benar adalah orang yang berani ketika tidak ada orang yang melihat.” – Tidak diketahui “Menjadi seorang pahlawan adalah mengenai profesi kehidupan terpendek di dunia.” – Will Rogers, pelawak dan aktor AS abad ke 19 dan 20 “Lebih baik mencintai Allah dan mati tidak diketahui daripada mencintai dunia dan menjadi pahlawan.” – Erwin W. Lutzer, penulis dan pendeta AS “Peristiwa besar tidak menciptakan pahlawan-pahlawan ataupun pengecut; mereka hanya mengungkapkan diri mereka dalam pandangan manusia. Perlahan dan tanpa terasa, ketika kita bangun atau tidur, kita tumbuh kuat atau lemah; dan akhirnya beberapa kirsis menunjukkan kita menjadi apa akhirnya.”Brooke Foss Westcott, Penulis dan sarjana Inggris abad ke 19 "Tuhan sedang mempersiapkan pahlawan, dan ketika kesempatan datang, dia bisa menempatkan mereka ke tempat mereka dalam sekejap, dan dunia akan bertanya-tanya dari mana mereka berasal. "-Albert Benjamin Simpson, abad ke19 ke-20 pendeta Kanada, pendiri Christian and Missionary Alliance. "Ketika Anda lahir, anda menangis, dan dunia bersukacita. Hiduplah sedemikian rupa bahwa ketika Anda mati, dunia menangis, dan Anda bersukacita. " – Penduduk asli Amerika berkata. Tuliskan Kutipanmu Apa yang saya katakan adalah Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Selasa 11 Maret 2014 LALU APA? Seperti kebanyakan orang survei, anda dapat berpikir anda tidak memiliki pahlawan. Pelajaran ini sedang tidak membuat anda merasa jika anda tidak memiliki pahlawan, berarti ada sesuatu yang salah dari anda! Apakah atau tidaknya anda pernah memiliki pahlawan, apa yang menjadi penting adalah bahwa anda melihat terpenting dari yang anda lihat dan kepada siapa anda mencari petunjuk. Pendapat siapa yang anda hargai? Jika anda harus meniru kehidupan seseorang, siapa kira-kira yang anda tiru? Apakah anda benarbenar memiliki sesuatu dalam diri anda secara utuh bahwa anda sedang melakukan yang terbaik tanpa butuh bimbingan? Jadi, walaupun anda adalah orang yang tidak secara khusus memiliki pahlawan, sangatlah penting bersama-sama dengan orang-orang yang mendukung anda dengan pengetahuan dan pengalamannya. Pikirkan kejadian dalam enam bulan terakhir ketika anda bergantung dari tanggapan orang lain. Rabu 12 Maret 2014 Tuhan berkata 1 Sam 16:7 Amsal 14:12 2 Tim 2:22 Matius 5:14 Yoh 13:15 Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Kel 8:21 Kolose 3:17 Testimonies to the Church, vol. 5, p.187 “Apapun yang anda lakukan, apakah itu kata-kata atau perbuatan, lakukanlah itu dalam nama Tuhan Yesus.” Tambahan: Maz 40.8; 2 Petrus 2:19 Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Kamis 13 Maret 2014 Apa Hubungan Semua Ini Dengan Aku? Sangatlah penting untuk menyadari bahwa ada seseorang yang dapat anda lihat sebagai contoh. Kristus adalah panutan yang sempurna. Ada sesuatu dalam karakter-Nya yang dipertanyakan atau tidak diinginkan. Dan ketika Dia membuat sebuah contoh untuk kita ikuti, kita juga harus menjadi contoh bagi orang lain. Dengan kata lain, peranan anda sebagai warna kerajaan Allah adalah sebagai pahlawan bagi seseorang. Anda dapat bertanya mengapa orang dapat mempertimbangkan anda sebagai pahlawan. Tetapi pikirkanlah hal itu; anda mungkin memiliki saudara lakilaki atau perempuan yang kecil, atau seorang teman yang mengagumi anda. Bahkan orang yang lebih dewasa dapat melihat cerminan Yesus dalam diri anda. Menjadi pahlawan dalam kerajaan Allah adalah mencerminkan Yesus. Pelajaran 11 - PARA PAHLAWAN Apa Yang Terjadi Dengan Regu Penembak? (15 Maret 2014) Jumat 14 Maret 2014 Bagaimana Cara Kerjanya? Firman yang jelas dalam parafrase Ucapan Bahagia dengan cara yang dapat membantu kita untuk memahami kualitas heroik dalam kerajaan Allah: Matius 5:3-11 Ini adalah gambaran dari pahlawan yang surgawi yang di puji. Buatlah daftar dari orang dewasa dalam gereja anda yang dapat memenuhi satu atau lebih dari penjelasan tersebut. Pikirkan cara bagaimana agar mereka mengetahui bahwa mereka adalah pahlawan kerajaan Allah, dan tuliskanlah rencana anda. (contoh: Mr. Lee; ucapkan terima kasih bahwa dia sudah mengantarkan pelatih sepakbola.) Nama orang dewasa Cara untuk orang dewasa mengetahui bahwa mereka adalah pahlawan