KSEI Kustodian Sentral Efek Indonesia Kunci Informasi Portofolio Mau kenal lebih dekat? Investasi Anda PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) didirikan di Jakarta pada tanggal 23 Desember 1997. KSEI merupakan salah satu Self Regulatory Organizations (SRO), selain PT Bursa Efek Indonesia dan PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia. Sebagai Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian di pasar modal Indonesia, KSEI menyelenggarakan sentralisasi penyimpanan Efek serta pencatatan aktivitas dan penyelesaian transaksi Efek yang teratur, wajar dan efisien, dengan menggunakan sistem penyimpanan dan penyelesaian transaksi berteknologi tinggi bernama The Central Depository and Book Entry Settlement System (C-BEST). Pada tanggal 18 Juni 2009 KSEI meluncurkan Fasilitas AKSes (Acuan Kepemilikan Sekuritas) yang merupakan bentuk perlindungan kepada investor dalam berinvestasi di pasar modal Indonesia melalui keterbukaan informasi atas portofolio investasi yang dikelola oleh Pemegang Rekening KSEI (Perusahaan Efek dan Bank Kustodian). Apa yang dimaksud dengan Fasilitas AKSes KSEI? Fasilitas AKSes merupakan media informasi secara online yang berguna bagi investor sebagai nasabah Pemegang Rekening KSEI (Perusahaan Efek dan Bank Kustodian) untuk memonitor posisi dan mutasi Efek miliknya yang disimpan di satu atau beberapa Sub Rekening Efek di KSEI. Melalui Fasilitas AKSes juga dimungkinkan bagi investor untuk memonitor posisi dan mutasi dana miliknya yang disimpan oleh Perusahaan Efek di bank. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia Indonesia Stock Exchange Building, 1st Tower, 5th Floor Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta 12190 Phone (+62 21) 5299 1099, Fax (+62 21) 5299 1199 Call Center : (+62 21) 515 2855 Toll Free: 0800 186 5734 email: [email protected] www.ksei.co.id Melalui Fasilitas AKSes KSEI, investor dapat mengakses langsung informasi mengenai portofolio investasi miliknya yang ada di KSEI setiap waktu dengan mudah dan tanpa dikenakan biaya, melalui internet http://akses.ksei.co.id saya siap menjelaskan pada Anda Apa manfaat Fasilitas AKSes KSEI? Investor dapat mengakses secara real time data kepemilikan Efek serta mutasinya dalam Sub Rekening Efek yang disimpan di sistem KSEI (C-BEST) hingga 30 hari terakhir. Memberikan kemudahan untuk melakukan konsolidasi data kepemilikan Efek miliknya yang disimpan dalam beberapa Sub Rekening Efek di Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang berbeda. Menumbuhkan kepercayaan dan rasa aman untuk berinvestasi di pasar modal Indonesia dengan melakukan monitor secara langsung atas kepemilikan Efek dalam Sub Rekening Efek miliknya oleh investor itu sendiri. Memberikan kemudahan untuk memperoleh tambahan informasi yang diinginkan investor secara transparan di pasar modal Indonesia. Apakah penggunaan Fasilitas AKSes KSEI dikenakan biaya? Tidak, investor dapat mengakses Fasilitas AKSes KSEI tanpa dikenakan biaya. Seberapa aman Fasilitas AKSes KSEI? Sebelum diluncurkan, fasilitas ini telah mendapat pemeriksaan yang mendalam dan menyeluruh oleh konsultan independen dengan hasil akhir bahwa Fasilitas AKSes KSEI dinyatakan cukup aman untuk dioperasikan. Pemeriksaan tersebut bertujuan untuk memastikan bahwa semua risiko telah ditekan ke titik yang terendah dan untuk menghindari terjadinya kekeliruan data saat digunakan oleh investor. Apakah Fasilitas AKSes KSEI ini diwajibkan? Semua investor yang telah dibukakan Sub Rekening Efek di KSEI berhak mendapatkan akses atas Fasilitas AKSes KSEI melalui Perusahaan Efek atau Bank Kustodian dimana investor terdaftar menjadi nasabah. Berdasarkan ketentuan dalam peraturan Bapepam-LK No.: V.D.4 tanggal 28 Desember 2010, Perusahaan Efek wajib memberikan Fasilitas AKSes KSEI kepada nasabahnya, paling lambat pada akhir bulan Januari 2012. Investor yang telah terdaftar akan memperoleh Kartu AKSes yang berisi informasi yang diperlukan untuk mengakses website Fasilitas AKSes KSEI berikut nomor identitas investor (Investor ID). Segera hubungi Perusahaan Sekuritas Anda untuk mendapatkan Kartu AKSes yang menjadi hak Anda. Bagaimana cara mengakses Fasilitas AKSes KSEI pertama kali? 1. Ketik link http://akses.ksei.co.id pada tampilan Internet Explorer. 2. Klik logo AKSes yang ada di bagian kiri atas atau tulisan Investor Area di bagian kanan atas website. 3. Klik ‘Create Your Own User ID for First Login’ saat pertama kali akses. 4. Input data berikut: a. Nomor Investor ID, terdapat di halaman muka Kartu AKses. b. Check digits, terdapat di halaman belakang Kartu AKSes. c. Pin Code yang terdapat pada Pin Mailer. 5. Klik ‘Next’. 6. Input data berikut: a. User ID: minimum 8 alphanumerik karakter. b. Password: menggunakan pin pad yang terdapat pada layar. c. Confirm Password: mengulang Password yang telah di-input. d. E-mail: alamat e-mail. e. Secret questions: jawab 5 (lima) pertanyaan yang tersedia sesuai dengan pilihan investor. 7. Klik ‘Next’. 8. Setelah membaca, klik ‘I agree with the term and conditions’. 9. Klik ‘Submit’. Investor cukup memiliki 1 (satu) Investor ID yang dapat digunakan untuk konsolidasi data atas portofolio investor yang disimpan pada Sub Rekening Efek di beberapa Perusahaan Efek atau Bank Kustodian Bagaimana cara melakukan konsolidasi data? 1. Lengkapi data investor pada formulir Crosslink Request yang diperoleh dengan cara sebagai berikut: a. Ketik link http://akses.ksei.co.id pada tampilan Internet Explorer. b. Klik logo AKSes yang ada di bagian kiri atas atau tulisan Investor Area di bagian kanan atas website. c. Login ke Fasilitas AKSes KSEI. d. Klik ‘Investor Management’ ‘Crosslink Request’. e. Input Sub Rekening Efek pada field ‘Account ID’. f. Klik ‘Submit’. g. Klik ‘Ok’ untuk menghilangkan pop-up screen. h. Klik ‘Get Request Form’ untuk mencetak formulir Crosslink Request. 2. Serahkan formulir yang telah dilengkapi tersebut, berikut bukti identitas diri investor (KTP/NPWP/Paspor), kepada Perusahaan Efek atau Bank Kustodian tempat investor menjadi nasabah dan mengelola Sub Rekening Efek yang akan dikonsolidasikan. 3. Setelah melakukan verifikasi data, Perusahaan Efek atau Bank Kustodian tersebut akan menginformasikan kepada investor apabila permohonan konsolidasi data Sub Rekening Efek investor telah disetujui. 4. Investor selanjutnya dapat melakukan konsolidasi data Sub Rekening Efek yang dimiliki pada beberapa Perusahaan Efek atau Bank Kustodian dengan melakukan login menggunakan 1 (satu) User ID. Melalui Fasilitas AKSes KSEI, investor dapat melakukan inquiry (balance, movement, instruction), history dan activity atas Efek dan dana yang dimilikinya dalam 30 hari terakhir. Apakah Fasilitas AKSes KSEI memungkinkan investor melakukan konsolidasi data Sub Rekening Efek yang dimiliki pada Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang berbeda? Ya, apabila investor memiliki lebih dari satu Sub Rekening Efek di Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang berbeda, maka investor dapat menghubungkan Investor ID yang telah diperoleh dengan semua Sub Rekening Efek miliknya sehingga tercipta konsolidasi data yang akurat dan real time. AKSes mobile untuk Blackberry Bagaimana cara meng-install aplikasi AKSes Mobile di BlackBerry? Buka internet browser di Blackberry dan ketik link berikut untuk download: a. Aplikasi AKSes mobile untuk BlackBerry Bold/Onyx/Javelin: http://akses.ksei.co.id/bb/keypad/AKSes9700.jad b. Aplikasi AKSes mobile untuk BlackBerry Torch/Storm/Storm2: http://akses.ksei.co.id/bb/touchscreen/AKSes9500.jad. c. Aplikasi AKSes mobile untuk BlackBerry Gemini: http://akses.ksei.co.id/bb/keypad/AKSes8520.jad Petunjuk penggunaan AKSes mobile untuk BlackBerry tersedia di: http://akses.ksei.co.id Saat ini sudah tersedia aplikasi AKSes mobile yang dapat digunakan oleh investor pengguna BlackBerry.