Soal Ujian Matrikulasi S3 Manajemen dan Kepemimpinan Juni 2013

advertisement
PROGRAM STUDI DOKTOR
UJIAN MATRIKULASI-MANAJEMEN DAN KEPEMIMPINAN
Dosen Pengasuh: Dr. Johannes, S.E., M.Si, dan Dr. Tona Lubis, S.E., MM
Petunjuk
1. Soal ini diperuntukkan mata kuliah Manajemen dan Kepemimpinan
2. Setiap peserta diharuskan memilih 5 soal dari 10 soal yang tersedia.
3. Jawaban diketik diword, setelah itu dicetak. Selanjutnya jawaban yang telah dinilai
final diunggah ke halaman yang telah tersedia diunggah melalui Comment dengan
identitas lengkap. Nama dan Prodi pilihan (Manajemen atau Ilmu Ekonomi )
4. Peserta tetap hadir pada jam kuliah seperti biasa, untuk meneken absen ujian
5. Bagi peserta yang tidak dapat hadir pada saat ujian diharuskan menyurati bagian
akademik MM dengan melampirkan alasan ketidakhadirannya.
Soal
1. Berikan alasan bahwa pekerjaan seorang pemimpin juga didapati pada kegiatan
sehari-hari tanpa memandang bahwa yang bersangkutan apakah menjadi
pemimpin atau tidak pada satu perusahaan atau organisasi. Berikan jawaban
dengan memberi contoh.
2. Dalam pandangan birokrasi, manajemen diterjemahkan menjadi seperangkat
aturan yang membuat organisasi ataupun perusahaan agar dapat berjalan dengan
efisien . Jelaskan bagaimana birokrasi dapat membuat organisasi menjadi efisien
berikan contoh.
3. Kebutuhan akan manajer yang efektif menjadi dasar apakah organisasi dapat
mencapai tujuannya baik atau tidak. Dalam hal ini salah satunya dibutuhkan
kompetensi di bidang komunikasi , jelaskan urgensi kompetensi ini pada jenjang
kepemimpinan (puncak, menengah dan bawah) di jenjang mana kompetensi ini
paling dibutuhkan.
4. Untuk organisasi di bidang pemerintahan , seperti seorang kepala daerah kepada
kepala dinas, kompetensi manajer apa yang menurut anda berperan penting.
Berikan alasannya,
5. Dalam konsep kepemimpinan dikenal ucapan “leadership is a process, not a
position” jelaskan artnya.
6. Dalam pandangan para peneliti kepemimpinan, beda antara manajer dan
kepemimpinan adalah sesuatu yang sulit dibedakan. Tapi Bennis (1989)
membedakan manajer dan kepemimpinan antara lain melalui pembeada berikut:
a) Managers administer; leaders innovate
b) Managers maintain; leaders develop
c) Mangers control; leaders inspire.
Jelaskan perbedaan ketiga pembeda tersebut.
1|Page
7. Bagi peneliti kepemimpinan diyakini bahwa kepemimpinan bukanlah sesuatu yang
dibawa lahir akan tetapi dapat dipelajari. Henry Mizberg mengatakan bahwa
“leadership, like swimming, cannot be learned by reading about it” jelaskan apa
makna ungkapan itu.
8. Theodore Roosevelt menuliskan “The best executive is one who has enough sense
to pic good men to do what he wants done, and the self-restrain to keep form
meeddling while thye do it”. Jelaskan makna kepemimpinan menurut ungkapan
yang disampaikan oleh Roosevelt.
9. Dalam suasana tertentu, seorang pemimpin mengarah kepada kebutuhan
pemimpin yang karismatik. Jelaskan batasan kepemimpinan seperti ini dan dalam
hal apa kepemimpinan ini dibutuhkan dan bahayanya apa.
10. Menjadi seorang pemimpin dapat dipelajari melalui satu pelatihan “coaching” baik
informal maupun formal. Bedakan coaching dalam bentuk formal dan informal dan
bagaimana faktor pendukung keberhasilannya.
SEMOGA BERHASIL
2|Page
Download