laporan dewan pengawas

advertisement
LAPORAN DEWAN PENGAWAS
DANA PENSIUN LIA TAHUN BUKU 2011
Dengan berakhirnya Tahun Buku 2010, sesuai dengan ketentuan yang berlaku, kami, Pengawas DAPEN
LIA melaporkan kondisi Dana Pensiun per 31 Desember 2011, yang merupakan hasil operasional
periode Januari 2011 sampai dengan Desember 2011, sebagaimana diatur dalam pasal 16 Peraturan
Dana Pensiun dari Dana Pensiun LIA (PDP LIA) yang telah disyahkan oleh Menteri Keuangan RI Nomor
KEP-245/KM.5/2005. Kondisi Per 31 Desember 2011 dibandingkan dengan kondisi per 31 Desember
2010, adalah sebagai berikut:
1. Perkembangan Indikator Utama DAPEN LIA
ASPEK KEUANGAN
2011
2010
Aktiva bersih
39.890
36.034
Investasi *
Kewajiban Aktuaria
35.921
34.102
Pendapatan Investasi*
(dalam jutaan Rp)
ASPEK KEUANGAN
(dalam jutaan Rp)
2011
2010
37.324
34.686
4.927
4.709
Beban Investasi
Rasio Kecukupan Dana
111.1%
105.7%
285
154
Hasil Investasi Bersih
4.642
4.555
Penerimaan Iuran Normal
2.639
2.555
Manfaat Pensiun
1.702
1.308
Pengalihan Dana
628
447
1.818
3.708
572
598
Sisa Hasil Usaha
Kewajiban Solvabilitas
23.078
19.261
Jumlah Peserta Aktif
Rasio Solvabilitas
172.9%
187.1%
Jumlah Pensiunan
90
83
Jumlah Pensiun Ditunda
24
24
Ket: *) Termasuk Selisih Penilaian Investasi (Nilai pasar) sesuai dengan PSAK 18 tahun 2010
2. Analisa Administrasi Secara Umum
Dalam tahun 2011 DAPEN LIA telah diperiksa oleh Biro Dapen BAPEPAM & LK, Kementrian
Keuangan, dalam rangka pengawasan dan pembinaan dalam pengelolaan Dana Pensiun sesuai
dengan Peraturan dan Ketentuan yang berlaku. Dari hasil tersebut, DAPEN LIA mendapat beberapa
rekomendasi untuk penyempurnaan kelengkapan pedoman pengelolaan, antara lain pembuatan
1
Pedoman Dissaster Recovery Plan (DRP), Penyempurnaan Pedoman Prosedur Investasi, Pedoman
Kriteria & Proses Pengangkatan Pengurus dan Dewan Pengawas, yang telah selesai dilaksanakan
dan diserahkan pada tanggal 19 September 2011 ke BIRO DANA PENSIUN BAPEPAM LK.
Peningkatan kemampuan Pengurus, Pengawas dan Karyawan DAPEN, terus dilaksanakan secara
berkala. Terdapat kekurangan tenaga akuntansi yang belum dipenuhi sejak dimutasinya staf yang
lama ke unit kegiatan lain di lingkungan Pendiri, dipenuhi pada Tahun Anggaran 2012
3. Kesimpulan
Kondisi DAPEN LIA pada tahun 2011 tetap mengalami peningkatan kualitas , yang ditandai dengan
meningkatnya Nilai Aktiva Bersih, Rasio Kecukupan Dana (RKD), mesikipun mengalami kendala
pada investasi pasar modal, karena kondisi pasar yang kurang baik pada semester dua, yang
kemungkinan akan berlanjut pada kuartal III tahun 2012 sebagai dampak dari memburuknya
kondisi ekonomi global. Untuk itu, tetap disarankan agar Pengurus waspada dan terus mencermati
perkembangan pasar serta meningkatkan prinsip kehati-hatian dalam berinvestasi. Hal lain yang
perlu diperhatikan adalah pelaksanaan rekomendasi dan saran dari Biro Dana Pensiun BAPEPAM &
LK Kementrian Keuangan.
Pengurus agar tetap berkoordinasi dengan Pengawas dan segera melaporkan kepada Pendiri
apabila terdapat kejadian istimewa yang berdampak secara signifikan terhadap Investasi dan Aktiva
DAPEN LIA.
Demikian laporan pelaksanaan pengawasan kami, terima kasih atas perhatiannya.
Jakarta, 22 Mei 2012
Ir. Nusirwan Sutan Assin
Ketua Dewan Pengawas DAPENLIA
2
Download