1 BADAN KOORDINASI PENANAMAN MODAL Siaran Pers

advertisement
BADAN KOORDINASI PENANAMAN MODAL
Siaran Pers
Bioskop Diusulkan Maksimal 51% Asing
Jakarta, 2 Desember 2015 --- Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) kembali
melakukan pembahasan dengan instansi terkait regulasi panduan investasi. Kemarin
(1/12), BKPM melakukan pembahasan dengan Badan Ekonomi Kreatif yang
menyampaikan beberapa usulan panduan investasi terkait dengan bidang usaha
perfilman khususnya eksebisi. Untuk sektor eksebisi atau bioskop, usulan dari
instansi terkait adalah dibuka maksimal 51% untuk asing.
Kepada BKPM Franky Sibarani menyampaikan bahwa BKPM saat ini memasuki tahap
pembahasan Kementerian teknis terkait untuk membahas usulan panduan investasi
yang disampaikan ke BKPM. “Seluruh usulan yang sudah masuk secara tertulis,
segera dibahas dan didiskusikan secara bersama, dilihat dari sisi kepentingan
nasional posisi Indonesia akan seperti apa,” ujarnya dalam keterangan resminya di
Jakarta, Rabu (2/12).
Menurut Franky, khusus terkait dengan sektor perfilman, usulan yang masuk ke
BKPM adalah terkait dengan upaya untuk membuka di sektor eksibisi (bioskop). Hal
ini disebabkan karena rasio penduduk dan layar yang masih senjang.
“Kalau untuk perfilman ada bidang usaha yaitu produksi, distribusi dan eksebisi yakni
bioskop. Di sektor eksebisi, alasan yang melandasi usulan dibukanya peluang untuk
kepemilikan asing karena rasio penduduk dan layar masih terlalu sedikit baru 1.054
layar untuk 250 juta penduduk, sehingga dengan dibukanya bidang usaha tersebut
diharapkan asing dapat membantu mengisi gap tersebut,” paparnya.
Franky menjelaskan bahwa dalam usulan yang disampaikan ke BKPM, instansi tekait
seperti Badan Ekonomi Kreatif lebih kepada bagaimana mengatur porsi konten lokal
dan asing. Sehingga meskipun bioskopnya dimiliki oleh investor asing, namun
bioskop tersebut juga harus mau memutar film-film produksi anak bangsa. “Yang
diperlukan sebenarnya bukan masalah persentase saham asing dan lokal, tapi yang
harus diatur adalah pengaturan porsi konten lokal dan asing yang ditayangkan di
bioskop,” lanjutnya.
Hal ini sebenarnya telah diatur dalam UU Nomor 33 Tahun 2009 tentang Perfilman,
bahwa konten lokal 60% dan asing 40%. Dengan mengacu kepada aturan tersebut
bioskop asing juga harus memutar film dengan mayoritas konten lokal. Regulasi ini
1
diharapkan dapat memacu dan menumbuhkan produksi film nasional sehingga dapat
bersaing dengan industri film asing yang telah menguasai distribusi.
Sebelumnya, diberitakan bahwa BKPM telah menerima 454 masukan terkait rencana
revisi panduan investasi. Masukan-masukan tersebut setelah dikelompokkan ke
dalam sektor-sektor dan bidang usaha yang sama jumlahnya jadi 222 masukan,
masing-masing sektor ESDM 23 usulan, kehutanan 9 usulan, kesehatan 9 usulan,
keuangan 1 usulan, Komunikasi dan Informatika 8 usulan, pariwisata dan ekonomi
kreatif 7 usulan, pekerjaan umum 9 usulan, pendidikan dan kebudayaan 4 usulan,
perbankan 1 usulan, perdagangan 32 usulan, perhubungan 36 usulan, perindustrian
9 usulan, pertahanan keamanan 6 usulan, pertanian 43 usulan, ketenagakerjaan 2
usulan, dan sektor lainnya 16 usulan. BKPM sendiri mengharapkan aturan baru
tentang Panduan Investasi ini dapat selesai April 2016 mendatang.
--Selesai--
Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi:
Ariesta Riendrias Puspasari
Kepala Biro Peraturan Perundang-Undangan, Hubungan Masyarakat
dan Tata Usaha Pimpinan
Jl. Jend. Gatot Subroto No.44 Jakarta 12190
Telepon : 021-5269874
HP : 08161946825
E-mail : [email protected]
2
Download