laporan dewan komisaris

advertisement
Laporan Tahunan 2013 | BANK KALBAR
Pembukaan
Opening
Ikhtisar Data Keuangan Penting
Financial Highlights
Laporan Dewan Komisaris dan Direksi
Report from the Board of Commissioners and Directors
Profil Perusahaan
Company Profile
LAPORAN DEWAN KOMISARIS
BOARD OF COMMISSIONERS REPORT
32
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera untuk Kita Semua,
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera for Us All,
Pemangku Kepentingan yang Terhormat,
Dear Stakeholders,
Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT,
Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat rahmat dan
karunia-Nya, Bank Kalbar dapat mencatatkan kinerja
yang baik dan berhasil mencapai sasaran yang telah
ditetapkan di dalam Rencana Bisnis Tahun 2013.
By saying grace Allah SWT, the Almighty God for the
blessings of His mercy and grace, Bank Kalbar can
record good performance and successfully achieve
the goals set out in the Business Plan Year 2013.
Kinerja Direksi Tahun 2013
Performance of the Board of Directors in 2013
Secara umum realisasi rencana bisnis yang dicapai
pada tahun 2013 memberikan keyakinan bahwa
kebijakan dan langkah strategis yang diterapkan
Direksi telah membawa Bank Kalbar ke arah yang
lebih baik dan siap melangkah di tahun mendatang.
Hal tersebut tercermin dari indikator kinerja keuangan
Bank Kalbar yang menunjukkan peningkatan dari
tahun sebelumnya dengan tetap memperhatikan
tingkat kesehatan Bank.
In general, the realization of the business plan that
achieved in 2013 provide assurance that policies
and strategic measures implemented Directors have
brought Bank Kalbar towards a better and ready to
go in the coming year. This is reflected in the Bank
Kalbar’s financial performance indicators which
showed an increase from the previous year with
regard to the soundness of the Bank.
Total aset pada tahun 2013 tumbuh mencapai
14,87%. Penyaluran kredit dan pembiayaan
mengalami peningkatan 17,90% seiring dengan
peningkatan jumlah simpanan nasabah sebesar
17,43%. Dari aspek rasio keuangan, LDR meningkat
menjadi 87,20% menunjukkan fungsi intermediasi
Bank Kalbar berjalan dengan baik, walaupun rasio
kredit bermasalah (NPL-Gross) tercatat mengalami
peningkatan menjadi 0,35%, namun kenaikan
tersebut masih dalam batas-batas yang memadai.
Rasio permodalan (CAR) mengalami peningkatan
menjadi 16,99% dengan adanya tambahan
modal disetor dari pemegang saham sebesar
Rp83,14 miliar selama tahun 2013. Peningkatanpeningkatan tersebut tidak mengabaikan efisiensi
usaha perusahaan yang masih terkontrol dengan
baik berdasarkan rasio BOPO yang pada tahun
2013 tercatat sebesar 70,12% lebih rendah dari
tahun 2012.
Total assets in 2013 grew to 14.87%. Disbursement
of credit and financing has increased 17.90%
due to an increase in the amount of customer
deposits amounted to 17.43%. The increase was
also recorded growth in profit for the year reached
13.69%. From a financial aspect ratio, LDR increases
to 87.20% showed intermediation Bank Kalbar going
well, although the ratio of non-performing loans
(NPL-Gross) recorded an increase to 0.35%, but the
increase is still within the limits adequate. Capital
adequacy ratio (CAR) increased to 16.99% with
the additional paid-in capital from shareholders
amounting to Rp83.14 billion for the year 2013.
These increases were not overlook the company’s
operating efficiency is well controlled by the BOPO
ratio in 2013 recorded at 70.12% lower than in 2012.
www.bankkalbar.co.id
Annual Report 2013 | BANK KALBAR
Analisa dan Pembahasan Manajemen
Management Discussion and Analysis
Tata Kelola Perusahaan
Good Corporate Governance
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
Corporate Social Responsibility
Laporan Audit Keuangan
Financial Audit Report
Dari aspek non keuangan diantaranya perluasan
jaringan kantor dan layanan, pada tahun 2013 Bank
Kalbar telah merealisasikan pembukaan kantor cabang
di Jakarta. Selain itu, kartu ATM Bank Kalbar telah
dapat digunakan bertransaksi di seluruh terminal ATM
Bank berlogo PRIMA dan sebagai kartu debit di semua
mesin EDC berlogo Prima Debit maupun Debit BCA.
Sehubungan pencapaian tersebut, Dewan Komisaris
memberikan apresiasi atas kebijakan dan langkah
strategis yang diterapkan Direksi pada tahun 2013.
Of the non-financial aspects including network
expansion and service offices, in 2013 the Bank
Kalbar has realized opening a branch office in
Jakarta. In addition, Bank Kalbar ATM card can be
used to transact been around terminals Bank with
ATM PRIMA logo and as a debit card at all EDC
with Prima Debit logo and BCA Debit. With regard
these achievements, the Board of Commissioners
to appreciate the policy and strategic measures
implemented Directors in 2013.
Prospek Usaha
Prospects
Secara keseluruhan, kinerja perekonomian global pada
tahun 2014 dan 2015 diprakirakan akan membaik
dengan kecepatan yang moderat. Bank Indonesia
memperkirakan prospek ekonomi negara maju akan
semakin membaik pada tahun 2014. Seiring dengan
perkiraan kondisi ekonomi global yang semakin
kondusif, prospek perekonomian Indonesia pada
tahun 2014 diprakirakan akan berada pada kisaran
5,5%-5,9%.
Overall, the performance of the global economy in
2014 and 2015 is predicted to be improved with a
moderate pace. Bank Indonesia predicts the economic
outlook for developed countries will improve in 2014.
Along with an estimated global economic conditions
more conducive, the Indonesian economy in 2014 is
forecasted to be in the range of 5.5%-5.9%.
Sementara itu, perekonomian Kalimantan Barat
pada triwulan I 2014 diperkirakan tumbuh relatif
lebih lambat dibandingkan triwulan IV 2013 yang
tercatat tumbuh baik sebesar 6,37% (yoy), dimana
perekonomian Provinsi Kalimantan Barat pada
Triwulan I 2014 diperkirakan tumbuh pada kisaran
5,4%-5,6% (yoy). Perlambatan tersebut diperkirakan
terjadi seiring dengan aktivitas bisnis pada awal
tahun yang relatif belum optimal.
Meanwhile, the economy of West Kalimantan in the
first quarter of 2014 is estimated to grow relatively
slower than the fourth quarter of 2013, which
recorded good growth at 6.37% (yoy), in which the
economy of West Kalimantan province in the first
quarter 2014 is estimated to grow in the range of
5.4%-5.6% (yoy). The slowdown is expected to occur
in line with business activity in the early years of
less favorable.
Prospek perbankan pada tahun 2014 masih
dibayangi oleh pertumbuhan ekonomi domestik
yang relatif moderat dan suku bunga yang masih
relatif tinggi. Dalam kaitan ini, pertumbuhan kredit
perbankan tahun 2014 diprakirakan melambat pada
kisaran 15%-17%, dengan ditopang pertumbuhan
dana pihak ketiga pada kisaran yang sama.
Prospects banking in 2014 was overshadowed
by growth in the domestic economy is relatively
moderate and interest rates are still relatively
high. In this regard, the growth of bank credit in
2014 is predicted to slow in the range of 15%-17%,
with sustained growth in third-party funds in the
same range.
www.bankkalbar.co.id
33
Laporan Tahunan 2013 | BANK KALBAR
Pembukaan
Opening
Ikhtisar Data Keuangan Penting
Financial Highlights
Laporan Dewan Komisaris dan Direksi
Report from the Board of Commissioners and Directors
Profil Perusahaan
Company Profile
Memperhatikan
indikator-indikator
tersebut,
Direksi harus menyusun kebijakan dan langkahlangkah strategis yang optimal. Disamping itu,
Bank Kalbar harus terus melakukan terobosanterobosan melalui peningkatan kualitas pelayanan,
pemasaran dan pengembangan atas produk dan
jasa yang dimiliki guna meningkatkan daya saing di
tengah persaingan yang semakin ketat khususnya di
Kalimantan Barat.
Paying attention to these indicators, the Board
of Directors has developed a policy and strategic
measures are optimal. In addition, the Bank Kalbar
must continue to make inroads through improving
service quality, marketing and development of the
products and services that are owned in order to
increase competitiveness amid increasingly fierce
competition, especially in West Kalimantan.
Langkah ini dilakukan untuk lebih memantapkan
posisi dan daya saing dalam rangka pencapaian
Bank Kalbar sebagai Bank Regional Champion pada
tahun 2014.
This step is taken to further strengthen the position
and competitiveness in the achievement of the
Bank Kalbar as the Bank Regional Champion in 2014.
Kinerja Komite-Komite
Dibawah Dewan Komisaris
Performance of Committees
Under the Board of Commissioners
Dalam rangka mendukung aktivitas pelaksanaan
tugas dan tanggung jawabnya, Dewan Komisaris
telah membentuk komite-komite yang terdiri dari
Komite Audit, Komite Remunerasi dan Nominasi
serta Komite Pemantau Risiko.
In order to support the activities of the duties
and responsibilities, the Board of Commissioners
has established committees consisting of the
Audit Committee, Remuneration and Nomination
Committee, as well as Risk Monitoring Committee.
Selama tahun 2013, komite-komite dibawah Dewan
Komisaris telah menjalankan tugas dan tanggung
jawabnya dengan baik dan memberikan dukungan
yang optimal sehingga Dewan Komisaris dapat
menjalankan tugas dan fungsi pengawasan terhadap
pengelolaan Bank Kalbar tahun 2013.
During the year 2013, the following committees of
the Board of Commissioners has been performing
its duties and responsibilities properly and provide
optimum support to the Board of Commissioners to
perform the duties and functions of management
oversight of the Bank Kalbar in 2013.
Komposisi Dewan Komisaris
Composition of the Board of Commissioners
Komposisi Dewan Komisaris Bank Kalbar pada
tahun 2013 tidak mengalami perubahan, berjumlah
4 (empat) orang dengan personil yang masih sama
dengan tahun sebelumnya.
The composition of the Board of Commissioners
of Bank Kalbar in 2013 did not change, consists of
4 (four) persons with personnel who are still the
same as the previous year.
Susunan Keanggotaan Dewan Komisaris Bank Kalbar Tahun 2013
Membership Composition of the Board of Commissioners Bank Kalbar in 2013
NAMA
NO.
34
Name
JABATAN
Position
DOMISILI
PERIODE
Domicile
Period
1.
Murjani Abdullah
Komisaris Utama Independen
Independent President Commissioner
Pontianak
2012-2016
2.
Iriyanto
Komisaris Independen
Independent Commissioner
Pontianak
2012-2016
3.
Jamal Attamimi
Komisaris Independen
Independent Commissioner
Pontianak
2011-2015
4.
Palal Aliboro
Komisaris Independen
Independent Commissioner
Pontianak
2011-2015
www.bankkalbar.co.id
Annual Report 2013 | BANK KALBAR
Analisa dan Pembahasan Manajemen
Management Discussion and Analysis
Tata Kelola Perusahaan
Good Corporate Governance
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
Corporate Social Responsibility
Laporan Audit Keuangan
Financial Audit Report
Penerapan Tata Kelola Perusahaan
Implementation of Corporate Governance
Dewan Komisaris menyadari pentingnya penerapan
tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate
Governance) guna menumbuhkan kepercayaan
para nasabah, mitra bisnis, pemegang saham dan
pemangku kepentingan lainnya. Dewan Komisaris
meyakini bahwa komitmen pada standar tinggi
dalam penerapan GCG merupakan salah satu faktor
penting untuk mencapai sasaran operasional bisnis
bank pada saat ini dan masa yang akan datang.
Board of Commissioners realize the importance of
implementing good corporate governance (GCG)
in order to foster the confidence of customers,
business partners, shareholders and other stakeholders. Board of Commissioners believes that a
commitment to high standards in the application
of corporate governance is one of the important
factors for achieving the Bank’s business operations
in the present and future.
Untuk itu, Dewan Komisaris secara konsisten
dan berkesinambungan melakukan pemantauan
atas pelaksanaan GCG oleh Direksi, mulai dari
penyusunan Rencana Kerja, Buku Pedoman
Perusahaan (BPP), sosialisasi pelaksanaan GCG
termasuk melakukan monitoring tindak lanjut
hasil pengawasan Bank Indonesia dan penerapan
manajemen risiko oleh Direksi dan jajarannya.
To that end, the Board of Commissioners has
consistently and continuously monitor the
implementation of GCG by the Board of Directors,
ranging from the preparation of the Work Plan,
the Company Handbook (BPP), socialization GCG
implementation including monitoring the followup results of Bank Indonesia’s supervision and
implementation of risk management by the Board of
Directors and staff.
Berdasarkan hasil pemeriksaan umum dari Bank
Indonesia, sampai dengan 31 Desember 2013
seluruhnya telah ditindaklanjuti dan penerapan
manajemen risiko telah dilaksanakan dengan
predikat baik. Dewan Komisaris akan terus
bekerja membangun nilai dan budaya perusahaan
berdasarkan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan
yang sehat.
Based on the results of a general examination of Bank
Indonesia, as of December 31, 2013 has been fully
followed up and implementation of risk management
has been implemented with a good rating. Board of
Commissioners will continue to work to build value
and corporate culture based on the principles of
sound corporate governance.
Keberhasilan Bank Kalbar pada tahun 2013 tidak
terlepas dari dukungan para pemegang saham, Bank
Indonesia, kepercayaan nasabah, dan pemangku
kepentingan lainnya serta kerja keras dari seluruh
jajaran Bank Kalbar.
The success of Bank of West Kalimantan in 2013
can not be separated from the support of the
shareholders, Bank Indonesia, the trust of customers,
and other stakeholders as well as the hard work of
the whole range of the Bank Kalbar.
www.bankkalbar.co.id
35
Laporan Tahunan 2013 | BANK KALBAR
Pembukaan
Opening
Ikhtisar Data Keuangan Penting
Financial Highlights
Laporan Dewan Komisaris dan Direksi
Report from the Board of Commissioners and Directors
Profil Perusahaan
Company Profile
Pada kesempatan ini, Dewan Komisaris menyampaikan
penghargaan dan ucapan terima kasih atas dukungan
dan kerjasama yang baik dari Direksi, Karyawan/
Karyawati serta Pemangku Kepentingan Lainnya.
On this occasion, the Board expressed appreciation
and gratitude for the support and cooperation of the
Board of Directors, Employees/Employee and Other
Stakeholders.
Diharapkan dukungan dan kerjasama yang telah
terbina dengan baik selama ini dapat terus dipelihara
dan ditingkatkan guna menghadapi tantangan di tahun
2014 dan untuk lebih memantapkan sasaran yang
ingin dicapai Bank Kalbar sebagai Bank Terkemuka di
Kalimantan Barat.
It is expected that the support and cooperation that
has been nurtured well so far can be maintained and
improved in order to face the challenge in 2014 and
to further strengthen the Bank Kalbar’s objectives to
be achieved as a Leading Bank in West Kalimantan.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera untuk Kita Semua.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera for Us All.
Dewan Komisaris Board of Commissioners
PT. Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat
MURDJANI ABDULLAH
Komisaris Utama
President Commissioner
IRIYANTO
Komisaris
Commissioner
36
JAMAL ATTAMIMI
Komisaris
Commissioner
PALAL ALIBORO
Komisaris
Commissioner
www.bankkalbar.co.id
Annual Report 2013 | BANK KALBAR
Analisa dan Pembahasan Manajemen
Management Discussion and Analysis
Tata Kelola Perusahaan
Good Corporate Governance
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
Corporate Social Responsibility
Laporan Audit Keuangan
Financial Audit Report
LAPORAN DIREKSI
BOARD OF DIRECTORS REPORT
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera untuk Kita Semua,
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera for Us All,
Pemangku Kepentingan yang Terhormat,
Dear Stakeholders,
Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT,
Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat rahmat dan
karunia-Nya, Bank Kalbar mampu melalui tahun 2013
dengan prestasi kinerja yang lebih baik dari tahun
sebelumnya. Keberhasilan pencapaian tersebut akan
lebih memotivasi kami untuk terus meningkatkan
kinerja dalam rangka mewujudkan Bank Kalbar
sebagai Bank Terdepan di Kalimantan Barat.
By saying grace Allah SWT, the Almighty God for
the blessings of His mercy and grace, Bank Kalbar
able through the year 2013 with the achievement
of better performance than the previous year.
The success of these achievements will further
motivate us to continuously improve performance
in order to realize the Bank Kalbar as a Leading Bank
in West Kalimantan.
Kebijakan Strategis Tahun 2013
Strategic Policy in 2013
Pencapaian hasil usaha Bank Kalbar selama tahun
2013, tidak terlepas dari penerapan serangkaian
kebijakan dan strategi yang telah dirumuskan oleh
Direksi agar pelaksanaan usaha menjadi lebih terarah
dan jelas sehingga hasil yang diharapkan juga lebih
optimal.
Achievement of results of operations for Bank
Kalbar in 2013, can not be separated from the
application of a series of policies and strategies that
have been formulated by the Board of Directors
for the implementation of the business to be more
focused and clear so that the expected results are
also more optimal.
Serangkaian kebijakan yang telah dirumuskan oleh
Direksi pada tahun 2013 disusun dan dituangkan
dalam bentuk Kebijakan Umum Direksi Tahun 2013,
yang isinya sebagai berikut :
A series of policies that have been formulated by
the Board of Directors in 2013 compiled and written
in the form of Public Policy Board of Directors in
2013, whose contents are as follows :
1. Tingkat Kesehatan PT. Bank Pembangunan
Daerah Kalimantan Barat pada Peringkat
Komposit 1, yang mencerminkan kondisi Bank
secara umum sangat sehat sehingga dinilai
sangat mampu menghadapi pengaruh negatif
yang signifikan dari perubahan kondisi bisnis dan
faktor eksternal lainnya.
2. Mengembangkan
dan/atau
meningkatkan
sumber daya manusia yang profesional berbasis
kompetensi dan budaya kerja.
3. Penghimpunan dana pihak ketiga meningkat
minimal sebesar 20% dari proyeksi tahun 2012.
4. Penyaluran kredit dan pembiayaan meningkat
minimal sebesar 20% dari proyeksi tahun 2012.
5. Pengembangan teknologi informasi.
1. Soundness PT. Bank Pembangunan Daerah
Kalimantan Barat on Composite Rank 1, which
reflects the Bank’s general condition is very
healthy so it is considered very able to deal with
the significant negative effect of changes in
business conditions and other external factors.
www.bankkalbar.co.id
2. Develop and/or improve human resources and
competency-based professional work culture.
3. Third-party funds increased by at least 20% of
the projection in 2012.
4. Disbursement of credit and financing increased
by at least 20% of the projection in 2012.
5. The development of information technology.
37
Laporan Tahunan 2013 | BANK KALBAR
Pembukaan
Opening
38
Ikhtisar Data Keuangan Penting
Financial Highlights
Laporan Dewan Komisaris dan Direksi
Report from the Board of Commissioners and Directors
Profil Perusahaan
Company Profile
6. Aktiva tetap dan inventaris (ATI).
7. Penyelesaian dan/atau penagihan kredit hapus
buku minimal sebesar Rp4 miliar.
8. Pengawasan dan pengendalian intern.
9. Penerapan manajemen risiko.
10. Perencanaan.
11. Kepatuhan.
12. Treasury.
13. Usaha Syariah.
14. Akuntansi.
15. Meningkatkan kinerja kantor cabang.
6. Fixed assets and inventory (ATI).
7. Completion and/or at least written-off loan
collection Rp4 billion.
8. Supervision and internal control.
9. Application of risk management.
10. Planning.
11. Compliance.
12. Treasury.
13. Sharia.
14. Accounting.
15. Improving the performance of branch offices.
Berdasarkan Kebijakan Umum Direksi Tahun 2013
tersebut kemudian dijabarkan menjadi serangkaian
strategi-strategi yang disusun dan dituangkan
dalam bentuk Rencana Bisnis Bank Tahun 2013
untuk selanjutnya dieksekusi agar sasaran-sasaran
terpenting perusahaan dapat tercapai dengan baik.
Based Public Policy Board of Directors in 2013 are
then translated into a series of strategies prepared
and poured in the form of Bank Business Plan in 2013
in order to be executed next most important goals
can be achieved with good company.
Realisasi Kinerja Tahun 2013
Realization of Performance in 2013
Kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas yang
mendasari setiap insan pegawai Bank Kalbar telah
membuahkan hasil pencapaian kinerja yang positif
bagi kelangsungan usaha Bank Kalbar.
Work hard, work smart and sincere work that
underlies every human Kalbar Bank employees
have yielded positive results for the achievement of
performance business continuity Bank Kalbar.
Tercermin dari realisasi kinerja tahun 2013, Bank
Kalbar telah berhasil meningkatkan pertumbuhan
jumlah aset mencapai 14,87% dari Rp8,39 triliun pada
tahun 2012 menjadi Rp9,64 triliun pada tahun 2013.
Jika dibandingkan dengan target tahun 2013 sebesar
Rp9,14 triliun, maka pencapaiannya sebesar 105,46%.
Reflected in the realization of the performance in
2013, Bank Kalbar have increased growth reached
14.87% of total assets of Rp8.39 trillion in 2012
to Rp9.64 trillion by 2013. When compared with
a target of 2013 amounted to Rp9.14 trillion, then
achievement of 105.46%.
Pertumbuhan jumlah aset pada tahun 2013 terutama
didorong oleh pertumbuhan jumlah simpanan nasabah
yang mencapai 17,43% dari Rp6,88 triliun pada tahun
2012 menjadi Rp8,08 triliun dan melampaui target
105,35% dari yang ditetapkan sebesar Rp7,67 triliun.
Komposisi simpanan nasabah pada tahun 2013
didominasi oleh dana tabungan sebesar 22,87% diikuti
dana giro 28,68% dan dana deposito sebesar 5,35%.
Growth in total assets in 2013 was primarily driven
by growth in total customer deposits reached 17.43%
from Rp6.88 trillion in 2012 to Rp8.08 trillion and
exceed 105.35% of the target set at Rp7.67 trillion.
The composition of customer deposits in 2013 was
dominated by fund savings of 22.87% followed by
28.68% current account and deposit funds at 5.35%.
Peningkatan jumlah simpanan nasabah pada
tahun 2013 juga diiringi dengan pertumbuhan
penyaluran kredit dan pembiayaan yang mencapai
17,97% dari Rp5,97 triliun pada tahun 2012 menjadi
Rp7,05 triliun pada tahun 2013. Jika dibandingkan
dengan target yang ditetapkan sebesar Rp7,05 triliun
terealisasi 99,94%.
Increasing the amount of customer deposits in
2013 was accompanied by the growth of lending
and financing reached 17.97% from Rp5.97 trillion
in 2012 to Rp7.05 trillion by 2013. When compared
with the target set at Rp7.05 trillion 99.94% realized
recently.
www.bankkalbar.co.id
Annual Report 2013 | BANK KALBAR
Analisa dan Pembahasan Manajemen
Management Discussion and Analysis
Tata Kelola Perusahaan
Good Corporate Governance
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
Corporate Social Responsibility
Laporan Audit Keuangan
Financial Audit Report
Peningkatan penyaluran kredit dan pembiayaan
turut serta meningkatkan pendapatan bunga kredit
yang tumbuh sebesar 15,49% dari Rp944 miliar
pada tahun 2012 menjadi Rp1,09 triliun pada tahun
2013, dan memberikan kontribusi terbesar dalam
perolehan laba tahun berjalan yang tumbuh 13,69%
dari Rp216 miliar pada tahun 2012 menjadi Rp246
miliar pada tahun 2013. Jika dibandingkan dengan
target laba tahun 2013 sebesar Rp201 miliar, maka
telah melampaui target mencapai 121.92%.
Increased lending and financing participates
increase in loan interest income grew by 15.49%
from Rp944 billion in 2012 to Rp1.09 trillion by
2013, and the largest contribution in the current
year profit grew 13.69% from Rp216 billion in 2012
to Rp246 billion in 2013. Compared with profit
target of Rp201 billion in 2013, it has surpassed the
target reached 121.92%.
Aktivitas penyaluran kredit dan pembiayaan selama
tahun 2013 telah berhasil mendorong peningkatan
rasio LDR dari 86,80% pada tahun 2012 menjadi
87,20% pada tahun 2013. Sementara untuk rasio
kredit bermasalah (NPL-Gross) tercatat mengalami
peningkatan dari 0,17% pada tahun 2012 menjadi
0,35% pada tahun 2013, namun kenaikan tersebut
masih jauh dibawah ketentuan Bank Indonesia yaitu
sebesar 5%.
Lending and financing activities during the year
2013 has been successfully increases LDR ratio of
86.80% in 2012 to 87.20% in 2013. Meanwhile,
the ratio of non-performing loans (NPL-Gross)
recorded an increase of 0.17% in in 2012 to 0.35%
in 2013, but the increase is still well below the Bank
Indonesia regulation at 5%.
Rasio permodalan (CAR) untuk risiko kredit, pasar
dan operasional tercatat mengalami peningkatan
dari 16,87% pada tahun 2012 menjadi 16,99% pada
tahun 2013. Peningkatan tersebut terutama didorong
oleh adanya tambahan modal disetor dari pemegang
saham sebesar Rp83,14 miliar selama tahun 2013.
Tingkat efisiensi usaha Bank Kalbar dapat terkontrol
dengan baik berdasarkan rasio BOPO yang tercatat
sebesar 70,12% pada tahun 2013, lebih rendah dari
tahun 2012 yang tercatat sebesar 71,33%.
Capital adequacy ratio (CAR) for credit risk, market
and operational recorded an increase of 16.87%
in 2012 to 16.99% in 2013. Increase was primarily
driven by the additional paid-in capital from
shareholders amounting to Rp83.14 billion during
in 2013. Levels Bank Kalbar business efficiency can
be well controlled by the ROA ratio stood at 70.12%
in 2013, lower than in 2012, which stood at 71.33%.
Ditinjau dari aspek non keuangan, sepanjang tahun
2013 Bank Kalbar telah merealisasikan pembukaan
jaringan kantor dan layanan sebanyak 94 jaringan,
yang terdiri dari 1 kantor cabang, 4 kantor cabang
pembantu, 1 kantor kas, 7 kas mobil, 4 layanan syariah,
20 payment point dan 57 unit ATM.
In terms of non-financial aspects, throughout the
year 2013 the Bank Kalbar has realized opening an
office network and services as much as 94 network,
which consists of 1 branch office, 4 sub branch offices,
1 cash office, 7 cars cash, 4 sharia services, 20 payment
points and 57 ATMs.
Sejalan dengan peningkatan kinerja Bank Kalbar
tersebut, sepanjang tahun 2013, Bank Kalbar telah
berhasil memperoleh sejumlah penghargaan dari
berbagai lembaga yang kredibel dan independen
yang melakukan penilaian dari berbagai bidang
antara lain kinerja keuangan, pelayanan, teknologi
informasi, dan tata kelola perusahaan.
In line with the improved performance of the
Bank Kalbar, during the year 2013, the Bank Kalbar
has successfully obtained a number of awards
from various institutions credible and independent
assessment of various fields such as financial
performance, service, information technology, and
corporate governance.
www.bankkalbar.co.id
39
Laporan Tahunan 2013 | BANK KALBAR
Pembukaan
Opening
40
Ikhtisar Data Keuangan Penting
Financial Highlights
Laporan Dewan Komisaris dan Direksi
Report from the Board of Commissioners and Directors
Profil Perusahaan
Company Profile
Prospek Usaha
Prospects
Secara triwulanan, perkembangan volume usaha
perbankan Kalimantan Barat pada triwulan I 2014
tercatat mencapai Rp43,95 Triliun, atau tumbuh
sebesar 14,70% (yoy). Pertumbuhan total aset
tersebut tercatat relatif melambat dibandingkan
pertumbuhan pada triwulan IV 2013 yang
mencapai 15,34% (yoy). Perlambatan yang terjadi
dipengaruhi oleh perlambatan baik pada sisi aktiva,
yaitu penyaluran kredit, maupun sisi pasiva pada
penghimpunan dana pihak ketiga. Penyaluran
kredit perbankan Kalimantan Barat tercatat tumbuh
19,19% (yoy) menjadi sebesar Rp30,70 Triliun atau
lebih lambat dibandingkan triwulan IV 2013 yang
tumbuh mencapai 22,53% (yoy).
On a quarterly basis, the development of
West Kalimantan banking business volume in
the first quarter 2014 totaled Rp43.95 trillion,
or grew by 14.70% (yoy). The total asset growth
was relatively slow compared to growth in the
fourth quarter 2013, which reached 15.34% (yoy).
Slowdown impacted by slowing both the asset
side, ie lending, as well as the liabilities on thirdparty funds. Bank lending in West Kalimantan
recorded 19.19% growth (yoy) to Rp30.70 trillion
or more slowly than the fourth quarter of 2013,
which grew to 22.53% (yoy).
Sementara itu, dari sisi pasiva, penghimpunan dana
pihak ketiga perbankan Kalimantan Barat tumbuh
12,34% (yoy), lebih lambat dibandingkan triwulan
sebelumnya sebesar 13,35% (yoy). Perlambatan
pada penyaluran kredit yang lebih dalam
dibandingkan penghimpunan DPK mendorong
peningkatan rasio penyaluran kredit terhadap
penghimpunan DPK (Loan to Deposit Ratio/LDR)
dari 83,55% pada triwulan IV 2013 menjadi 84,33%
pada triwulan laporan.
Meanwhile, on the liabilities side, third party
funding of West Kalimantan banks grew 12.34%
(yoy), slower than the previous quarter was
13.35% (yoy). The slowdown in lending, which is
more than the accumulation of deposits in the
ratio boost lending to raising deposits (Loan to
Deposit Ratio/LDR) of 83.55% in the fourth quarter
of 2013 to 84.33% during the quarter.
Perekonomian Kalimantan Barat pada triwulan
II 2014 diperkirakan mengalami akselerasi jika
dibandingkan triwulan I 2014 yang tumbuh 4,69%
(yoy). Perekonomian Kalimantan Barat pada triwulan
mendatang diperkirakan tumbuh pada kisaran
5,4-5,6% (yoy). Akselerasi diperkirakan didorong
oleh meningkatnya aktivitas bisnis pada triwulan
mendatang. Di sisi permintaan, peningkatan
pertumbuhan terutama didorong oleh konsumsi,
baik konsumsi swasta maupun konsumsi pemerintah,
sebagai dampak dari pelaksanaan Pemilihan Umum
Calon Anggota Legislatif pada April 2014.
The economy of West Kalimantan in the second
quarter 2014 is expected to accelerate when
compared to first quarter 2014 grew by 4.69% (yoy).
West Kalimantan’s economy is expected to grow
in the coming quarter in the range of 5.4 to 5.6%
(yoy). Expected acceleration driven by increased
business activity in the coming quarters. On the
demand side, growth was primarily driven by an
increase in consumption, both private consumption
and government consumption, as a result of the
implementation of the General Election Legislative
Candidates in April 2014.
Menghadapi kondisi tahun 2014 tersebut,
beberapa hal yang menjadi fokus dan perhatian
Direksi antara lain :
Faced with the condition in 2014, some things
that are the focus and attention of the Board of
Directors include :
1. Terhitung sejak 31 Desember 2013, pengawasan
Bank beralih ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Oleh karena itu, kemampuan pegawai akan
lebih ditingkatkan guna mengurangi kesalahankesalahan yang bisa menyebabkan denda.
1. As from December 31, 2013, Bank supervision
switch to the Financial Services Authority
(FSA). Therefore, the ability of employees must
be increased in order to reduce errors that
could lead to fines.
www.bankkalbar.co.id
Annual Report 2013 | BANK KALBAR
Analisa dan Pembahasan Manajemen
Management Discussion and Analysis
Tata Kelola Perusahaan
Good Corporate Governance
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
Corporate Social Responsibility
Laporan Audit Keuangan
Financial Audit Report
2. Melaksanakan literasi keuangan, mengingat
akses keuangan di Indonesia baru mencapai
20%.
Pelaksanaan
literasi
keuangan
dilakukan berdasarkan 3 pilar yaitu program
edukasi dan kampanye literasi keuangan,
penguatan infrastruktur literasi keuangan,
dan pengembangan produk dan layanan jasa
keuangan yang terjangkau.
3. Terkait dengan BRC dan BUKU II, Bank Kalbar
akan lebih mendorong Pemerintah Daerah
Kabupaten/Kota untuk menyetor tambahan
modal. Selain itu, Bank Kalbar juga akan lebih
berperan aktif di setiap daerah antara lain
menjadi Bank Pelaksana Kliring, Kas Titipan
dan APEX BPR.
4. Saat ini Tingkat Kesehatan Bank Kalbar berada
pada Peringkat Komposit II, dimana kondisi
tersebut memiliki risiko dapat bergeser pada
Peringkat Komposit III. Untuk itu, Tingkat
Kesehatan Bank harus dipertahankan dan lebih
ditingkatkan untuk dapat naik ke Peringkat
Komposit I.
2. Implement financial literacy, given the
access to finance in Indonesia reached 20%.
Implementation of financial literacy conducted
by three pillars, namely educational programs
and financial literacy campaigns, strengthening
the infrastructure of financial literacy, and
the development of products and services
affordable financial services.
3. Associated with BRC and BOOK II, Bank Kalbar
will encourage the Government of Regency/
Municipality to deposit additional capital.
In addition, Bank Kalbar will also be proactive
in every area, among others, be the Executing
Clearing Bank, Cash Deposits and APEX BPR.
Penerapan Tata Kelola Perusahaan
Implementation of Corporate Governance
Bank Kalbar menyadari bahwa akuntabilitas
merupakan salah satu tolok ukur yang sekaligus
untuk meningkatkan nilai tambah bank bagi
pemegang saham dan stakeholders. Memperhatikan
alasan tersebut, maka Bank Kalbar secara
berkesinambungan terus meningkatkan penerapan
prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan yang baik
dan prinsip kehati-hatian dalam setiap kegiatan
usaha yang dilakukan. Ketaatan terhadap prinsip
kehati-hatian, pelaksanaan Good Corporate
Governance pada setiap tingkatan dalam organisasi
dapat menjadikan Bank Kalbar tumbuh, berkembang
serta sehat yang pada akhirnya meningkatkan
kepercayaan masyarakat.
Bank Kalbar realize that accountability is one of
the benchmarks as well as to increase the value
added to the Bank’s shareholders and stakeholders.
Noting that reason, the Bank of West Kalimantan
continuously keep improving the application of
the principles of good corporate governance
and prudential principles in any business activity
undertaken. Adherence to the precautionary
principle, the implementation of good corporate
governance at every level in the organization can
make Bank Kalbar grow, evolve and healthy, which
in turn increases the public trust.
Bank Kalbar berdasarkan hasil Self Assessment
GCG tahun 2013 memperoleh peringkat 2 (”Baik”)
dengan definisi peringkat mencerminkan manajemen
Bank telah melakukan penerapan Good Corporate
Governance yang secara umum baik, hal ini tercermin
dari pemenuhan yang memadai atas prinsip-prinsip
Good Corporate Governance. Apabila terdapat
kelemahan dalam penerapan prinsip Good Corporate
Governance, maka secara umum kelemahan tersebut
kurang signifikan dan dapat diselesaikan dengan
tindakan normal oleh manajemen Bank.
Bank Kalbar based on the results of the GCG Self
Assessment in 2013 received ratings of 2 (“Good”)
by the definition of the ratings reflect the Bank’s
management has made the implementation of
good corporate governance in general is good, this is
reflected in the adequate fulfillment of the principles
of good corporate governance. If there is a weakness
in the application of the principles of good corporate
governance, the general weakness of the less significant
and can be solved with normal action by the Bank’s
management.
www.bankkalbar.co.id
4. Currently the Bank Kalbar is located in
Composite Rank II, which is the condition of
having to shift the risk of Composite Rangk
III. To that end, the Bank Kalbar should be
maintained and further improved so that it can
rise to the Composite Rank I.
41
Laporan Tahunan 2013 | BANK KALBAR
Pembukaan
Opening
Laporan Dewan Komisaris dan Direksi
Report from the Board of Commissioners and Directors
Ikhtisar Data Keuangan Penting
Financial Highlights
Profil Perusahaan
Company Profile
Penerapan prinsip-prinsip GCG yaitu Transparansi,
Akuntabilitas, Responsibilitas, Independensi dan
Kewajaran terus dilaksanakan, sehingga diharapkan
kinerja Bank Kalbar kedepan akan semakin
meningkat, kepentingan stakeholders terlindungi,
kepatuhan bank terhadap peraturan perundangundangan yang berlaku dapat menjadi suatu
budaya (compliance culture) di Bank Kalbar.
Application of the principles of good corporate
governance
is
Transparency,
Accountability,
Responsibility, Independence and Fairness continue
to be implemented, so that the expected future
performance of the Bank Kalbar will increase,
stakeholders’ interests are protected, the bank’s
compliance with laws and regulations that apply to
become a culture (compliance culture) in Bank Kalbar.
Komposisi Direksi
Composition of the Board of Directors
Sepanjang tahun 2013, berdasarkan hasil Keputusan
Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Bank
Kalbar tanggal 14 Februari 2013, memberhentikan
dengan hormat Drs. Sudirman HMY, MM selaku
Direktur Utama PT. Bank Pembangunan Daerah
Kalimantan Barat terhitung mulai tanggal
24 Februari 2013, dan mengangkat kembali
Drs. Sudirman HMY, MM selaku Direktur Utama
PT. Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat
terhitung mulai tanggal 25 Februari 2013 untuk
periode 2013-2017.
Throughout the year 2013, based on the results
of the General Meeting of Shareholders of the
Bank Kalbar Extraordinary dated February 14, 2013,
to dismiss with respect Drs. Sudirman HMY, MM
as President Director of PT. Bank Pembangunan
Daerah Kalimantan Barat from the date of February
24, 2013, and raised the Drs. Sudirman HMY, MM
as President Director of PT. Bank Pembangunan
Daerah Kalimantan Barat from the date of
February 25, 2013 for the period 2013-2017.
Susunan Keanggotaan Direksi Bank Kalbar Tahun 2013
Membership Composition of the Board of Directors Bank Kalbar in 2013
NAMA
NO.
Name
JABATAN
Position
PERIODE
Domicile
Period
1.
Sudirman HMY
Direktur Utama
President Director
Pontianak
2013-2017
2.
Sirwan Fahruddin
Direktur Pemasaran & Unit Usaha Syariah
Director of Marketing & Sharia
Pontianak
2010-2014
3.
Samsir Ismail
Direktur Umum
General Affair Director
Pontianak
2010-2014
4.
Musafir
Direktur Kepatuhan
Compliance Director
Pontianak
2011-2015
Di usianya yang hampir memasuki 50 tahun,
Bank Kalbar terus berupaya meningkatkan daya
saing dan profesionalisme guna meningkatkan
kepercayaan masyarakat untuk menggunakan
produk dan jasa perbankan yang ada di Bank
Kalbar, sehingga pada akhirnya akan dapat
menempatkan posisi Bank Kalbar menjadi Bank
Terdepan di Kalimantan Barat.
42
DOMISILI
At the age of nearly 50 years entered, Bank
Kalbar continues to improve competitiveness
and professionalism in order to increase public
confidence to use banking products and services
available in Bank Kalbar, which in turn would be
put Bank Kalbar into a position of Leading Bank
in West Kalimantan.
www.bankkalbar.co.id
Annual Report 2013 | BANK KALBAR
Analisa dan Pembahasan Manajemen
Management Discussion and Analysis
Tata Kelola Perusahaan
Good Corporate Governance
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
Corporate Social Responsibility
Laporan Audit Keuangan
Financial Audit Report
Dalam kesempatan ini, Direksi mengucapkan terima
kasih kepada Pemegang Saham, Bank Indonesia dan
Dewan Komisaris Bank Kalbar atas dukungan, arahan
dan bimbingan yang telah diberikan. Kepada seluruh
nasabah dan masyarakat Kalimantan Barat, kami
memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya
karena telah mempercayakan solusi kebutuhan
keuangannya kepada Bank Kalbar. Tidak lupa kepada
seluruh karyawan/karyawati Bank Kalbar, kami
sampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja kerasnya
selama ini.
On this occasion, the Board of Directors thank
the Shareholders, Bank Indonesia and the Board
of Commissioners of Bank Kalbar for the support,
direction and guidance that has been given. To all
our customers and communities in West Kalimantan,
we provide the highest award for entrusting their
financial needs solutions to Bank Kalbar. Not
forgetting to all employees/employee Bank Kalbar,
we convey appreciation for the dedication and hard
work over the years.
Melalui dukungan semua pihak, semoga Bank
Kalbar dapat terus tumbuh dan berkembang secara
berkesinambungan sehingga dapat mengukuhkan diri
sebagai Bank Terkemuka di Kalimantan Barat.
Through the support of all parties, may Bank Kalbar
can continue to grow and evolve on an ongoing
basis so that it can establish itself as a Leading Bank
in West Kalimantan.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera untuk Kita Semua.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam Sejahtera for Us All.
Direksi Board of Directors
PT. Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat
SUDIRMAN HMY
Direktur Utama
President Director
SAMSIR ISMAIL
Direktur Umum
General Affair Director
www.bankkalbar.co.id
SIRWAN FAHRUDDIN
Direktur Pemasaran & Unit Usaha Syariah
Director of Marketing & Sharia
MUSAFIR
Direktur Kepatuhan
Compliance Director
43
Download