ABSTRAK Ludruk merupakan salah satu keanekaragaman

advertisement
ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA
ABSTRAK
Ludruk merupakan salah satu keanekaragaman kesenian budaya dari Jawa
Timur yang merupakan salah satu penunjang kepariwisataan di Indonesia. Ludruk
merupakan kesenian drama yang berisikan cerita lawakan yang pada umumnya
menceritakan kehidupan sehari-hari atau sejarah. Salah satu ludruk yang ada di
kota Surabaya adalah ludruk Irama Budaya yang sering mengadakan pertunjukan
di Taman Hiburan Rakyat Surabaya. Namun setiap pertunjukan ludruk, cerita
yang ditampilkan monoton seperti itu membuat berkurangnya daya tarik
pengunjung terhadap kesenian ludruk. Dengan adanya upaya mengemas cerita
pertunjukan ludruk untuk membuat cerita yang menarik akan menambah daya
tarik penonton pertunjukan ludruk.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana grup ludruk
Irama Budaya Surabaya dalam mengemas cerita pertunjukan ludruk di THR
Surabaya yang lebih menarik dan tidak monoton yang dapat dijadikan suatu daya
tarik penonton serta untuk melestarikan keanekaragaman kesenian ludruk di Kota
Surabaya.
Metode yang digunakan dalam “Pertunjukan Cerita Ludruk di THR
Surabaya” adalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang
dilakukan dalam penelitian ini melalui wawancara dan observasi dengan
mengamati langsung pertunjukan ludruk Irama Budaya di Taman Hiburan Rakyat
Surabaya.
Pemilihan tema cerita yang menarik, dan adanya unsur humor dan unsur
edukasi pada cerita pertunjukan yang lebih menarik merupakan upaya-upaya yang
dilakukan grup Irama Budaya Surabaya dalam mengemas cerita pertunjukan
ludruk di THR Surabaya untuk meningkatkan daya tarik penonton.
Kata Kunci : Mengemas, Cerita, ludruk
TUGAS AKHIR
vii
PERTUNJUKAN LUDRUK DI...
An-nisa Aulia A.
Download