BAB V KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

advertisement
BAB V
KESIMPULAN DAN REKOMENDASI
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dalam penelitian ini
dapat diambil beberapa kesimpulan dan rekomendasi sebagai berikut:
A. KESIMPULAN
Berdasarkan temuan penelitian dapat disimpulkan bahwa:
1. Bentuk nilai-nilai sosial Budaya Sumang adalah tanggung jawab, jujur,harga
diri, pengendalian diri, kepedulian sosial, kerja keras, disiplin, cinta damai dan
nilai moral etika. Nilai sosial tersebut berpotensi sebagai sumber belajar untuk
mengembangkan pengetahuan, sikap dan
keterampilan sosial siswa dalam
mewujudkan tujuan pendidikan IPS.
2. Bentuk nilai-nilai religius dalam budaya Sumang adalah nilai taqwa, nilai iman,
akhlak, iffah, syari’at dan nilai dakwah. Nilai religius tersebut sebagai sumber
nilai spiritual berpotensi mengembangkan kepribadian siswa sebagai insan
yang beriman dan bertaqwa.
3. Pengintegrasian Nilai sosial dan religius budaya Sumang dalam pembelajaran
IPS pada Madrasah Aliyah menjadi mediasi untuk menggali dan melestarikan
serta menjadi proses pembudayaan nilai budaya Sumang kepada siswa.
B. REKOMENDASI
Berdasarkan temuan penelitian bahwa di Kabupaten Aceh Tengah, budaya
Sumang masih relevan dengan kebutuhan masyarakat, disamping mengandung nilai
164
dan norma juga berfungsi sebagai penunjang tegaknya syari’at Islam. Oleh sebab itu
budaya Sumang perlu di lestarikan dan di internalisasikan kepada siswa lewat
pendidikan. Melalui proses pembelajaran siswa sebagai anggota masyarakat mereka
akan mengenal dan memahami nilai budaya secara lebih dekat dan nyata
di
lingkungannya.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka peneliti merekomendasikan
kepada :
1.
Guru IPS, bahwa hasil penelitian ini dapat di implementasikan sebagai salah satu
sumber belajar untuk mewujudkan pembelajaran
IPS yang bermakna bagi
peserta didik.
2.
Para peneliti bahwa hasil penelitian ini dapat
menjadi inspirasi untuk
melakukan penelitian selanjutnya dalam mengenggali dan mengembangkan nilainilai luhur budaya lain di masyarakat yang relevan sebagai sumber pelajaran
dan sebagai upaya melestarikan budaya bangsa.
3.
Kepala sekolah hasil penelitian ini dapat dijaikan bahan kajian untuk
mengembangkan wawasan guru IPS melalui forum musyawarah guru mata
pelajaran (MGMP) untuk mengkaji upaya
memperkaya sumber pembelajaran
dalam mengembangkan dan
berbasis nilai sosial budaya, sehingga
pembelajaran IPS dapat bermutu dan bermakna bagi siswa dan masyarakat.
4.
Kelemahan-kelemahan sebagai hasil dari penelitian ini dapat menjadi bahan
kajian bagi penelitian selanjutnya.
165
Download