19 pengetahuan dan perilaku ibu dalam perawatan bayi pasca

advertisement
PROFESI, Volume 13, Nomor 2, Maret 2016
PENGETAHUAN DAN PERILAKU IBU DALAM PERAWATAN BAYI
PASCA IMUNISASI BCG DENGAN TANDA KEBERHASILAN
IMUNISASI BCG
THE KNOWLEDGE AND BEHAVIOR OF MOTHER IN TAKING CARE BABY POST
BCG IMMUNIZATION WITH THE SUCCESS SIGN OF
BCG IMMUNIZATION
Resmi Sekartaji, Maryatun, Wahyu Purwaningsih
Sekolah Tinggi Aisyiyah Surakarta
[email protected] dan [email protected]
Abstrak
Imunisasi merupakan vaksin dengan tujuan agar dapat terlindung dari penyakit yang dapat
dicegah dengan imunisasi. Imunisasi BCG (Bacille Calmette Guerin) adalah imunisasi yang
diberikan untuk mencegah penyakit TBC yang berat. Tanda keberhasilan imunisasi BCG muncul
scar pada daerah bekas suntikan setelah 4-6 minggu. Tujuan penelitian mengetahui hubungan
pengetahuan ibu tentang perawatn bayi pasca imunisasi BCG dan perilaku ibu dalam perawatan
bayi pasca imunisasi BCG dengan tanda keberhasilan imunisasi BCG Di Wilayah Kerja
Puskesmas Sawit II Boyolali. Metode penelitian berupa analitik dengan pendekatan cross
sectional. Jumlah sampel sebanyak 64 responden dengan pengambilan sampel menggunakan
simple random sampling. Analisa bivariat menggunakan chi square. Analisa multivariat
menggunakan regresi logistik. Hasil analisa bivariat menunjukkan terdapat hubungan antara
pengetahuan dengan tanda keberhasilan imunisasi BCG dan ada hubungan perilaku dengan tanda
keberhasilan imunisasi BCG. Analisa multivariat menunjukkan bahwa variabel perilaku lebih
berkontribusi besar terhadap tanda keberhasilan imunisasi BCG Exp (B) 8,048 > nilai Exp (B)
pada variabel penetahuan yaitu 5,105. SIMPULAN penelitiam ada hubungan pengetahuan ibu
tentang perawatan bayi pasca imunisasi BCG dengan tanda keberhasilan imunisasi BCG.
Kata kunci: Pengetahuan, Perilaku, Tanda Keberhasilan, Imunisasi BCG
Abstract
Immunization is a vaccine to protect against the disease and that can be prevent by immunization.
BCG (Bacille Calmette Guerin) immunization is given to prevent severe TB disease. The success
sign of immunization BCG is scar appear at the injection site area after 4-6 weeks. The aim of this
research was to know the corelationship of mothesr knowledge about taking care infant after BCG
immunization and maternal behavior of with BCG immunization In Puskesmas Sawit II Boyolali.
The study was cross sectional analytic approach. The total sample was 64 respondents and the
sample was taken by using simple random sampling. Bivariate analysis used chi square.
Multivariate analysis used logistic regression. The results of bivariate analysis showed that there
were correlation between knowledge and the success sign of BCG immunization, there was
corelation between behavioral and BCG immunization. Multivariate analysis showed that
behavioral variables give more contribute to the success sign of BCG immunization. Exp (B)
8.048> Exp (B) in the knowledge variable is 5.105. There was correlation between mothers
knowledge about infant care after BCG immunization and the succes of BCG immunization.
Keywords: Awareness, Behavior, Signs of Success, BCG immunization
19
PROFESI, Volume 13, Nomor 2, Maret 2016
sedangkan 30% ibu telah mengetahui cara perawatan yang benar pada bayi setelah diberikan
imunisasi BCG yang ditandai dengan adanya
keberhasilan pada imunisasi BCG.
PENDAHULUAN
Di Indonesia kejadian TB pada anak diperkirakan masih besar, data yang pasti belum ada.
Menurut data WHO penderita TB semua umur
di Indonesia diperkirakan sekitar 28,2/10.000
orang setiap tahun, dan adanya TB Basil Tahan
Asam (BTA) positif yang diperkirakan sekitar
12,7/10.000 orang, akan merupakan ancaman
penularan TB pada anak. Salah satu kebijaksanaan progam penang-gulangan TB pada anak
adalah imunisasi bayi. Program ini telah dimulai
sejak diadakan Simpoum Pemberantasan TB Paru
di Ciloto tahun 1969. Tahun 2000, Indonesia menargetkan penurunan prevalensi TB paru dari
0,3% menjadi 0,2%, tetapi dengan kedudukan
Indo-nesia yang merupakan negara berpenderita
TB nomor 3 setelah India dan Cina, maka Indonesia harus berjuang keras untuk memerangi
penyakit TB (Herawati, et al, 2005).
Belum diketahui secara tepat prevalensi TB
pada anak, namun diberbagai rumah sakit di
Indonesia angka perawatan TB berat (TB militer,
meningitis TB) maih tinggi. TB anak merupakan
faktor penting di Negara-negara berkembang,
karena jumlah populasi anak yang berusia kurang
dari 15 tahun adalah 40%-50% dari jumlah
seluruh penduduk. Sekurang-kurangnya 500.000
anak sakit TB setiap tahunnya. Di dunia, sekitar
200 anak meninggal setiap harinya akibat TB,
atau 70.000 anak meninggal setiap tahunnya
akibat TB (Ranuh,et al, 2014).
Salah satu penyebab tingginya angka kematian bayi (AKB) adalah karena penyakit yang
dapat dicegah dengan imunisasi. Imunisasi
adalah pencegahan penyakit terhadap infeksi
yang mutlak harus dilakukan pada bayi guna
mempertahankan kualitas hidupnya (Ni‟mah,
Djarot, Wahyuni, 2012).
Berdasarkan observasi langsung yang
dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Sawit II
Kabupaten Boyolali pada tanggal 30 Oktober
2014 pada balita dengan usia 2 bulan sampai
dengan usia 1 tahun mengenai pengetahuan dan
perilaku ibu dalam perawatan bayi pasca imunisasi BCG didapatkan hasil bahwa dari 10
sampel 70% ibu tidak mengetahui tentang
imunisasi BCG seperti pengetrian, manfaat, dan
perilaku perawatan yang benar setelah bayi
mereka diberikan imunisasi BCG sehingga
mengakibatkan tidak terjadi keberhasilan dalam
imunisasi BCG yang ditandai dengan adanya scar
dan meninggalkan bekas parut bulat yang
berakibat pada ketidakefektifan imunisasi BCG,
METODE PENELITIAN
Penelitian ini adalah jenis penelitian analitik,
suatu penelitian yang digunakan dengan tujuan
untuk mencari hubungan antara tiga variabel.
Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode cross sectional yaitu jenis
penelitian yang menekankan waktu pengukuran
atau observasi data variabel independen dan
dependen hanya satu kali pada satu saat. Analisa
univariat untuk mengetahuai distribusi frekuensi
dan prosentase. Analisa data bevariat menggunakan uji chi kuadrat, untuk menguji hubungan
antara pengetahuan ibu tentang perawatan bayi
pasca imunisasi BCG dengan tanda keberhasilan
imunisasi BCG dan perilaku ibu dalam perawatan bayi pasca imunisasi BCG dengan tanda
keberhasilan imunisasi BCG. Untuk melihat berbagai variabel dan variabel mana yang paling
dominan pengaruhnya digunakan analisis multivariat yaitu analisis regresi logistik.
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Analisa Univariat dilakukan untuk mengetahui gambaran masing-masing variabel, lebih
jelasnya dapat dilihat pada table berikut:
Karakteristik responden meliputi usia ibu,
usia bayi, pendidikan ibu, pekerjaan ibu
Tabel 1. Karakteristik responden
No.
1.
2.
3.
4.
5.
20
Karakteristik
Usia Ibu :
20 – 25 tahun
26 – 30 tahun
31 – 35 tahun
Usia Bayi:
3 – 7 bulan
8 - 12 bulan
Pendidikan Ibu:
SD
SMP
SMA
DIII
SI
Pekerjaan Ibu:
Wiraswasta
Swasta
IRT
PNS
Pengetahuan Ibu:
Baik
Kurang Baik
Frekuensi
Prosentase
24
20
20
37,5%
31,2%
31,2%
36
28
56,2%
43,8%
24
13
20
3
3
37,5%
20,3%
31,2%
4,7%
4,7%
14
20
24
6
21,9%
31,2%
37,5%
9,4%
36
28
56,2%
48,3%
PROFESI, Volume 13, Nomor 2, Maret 2016
6.
7.
Perilaku Ibu:
Baik
Kurang baik
Tanda Keberhasilan:
Ada Scar
Tidak ada Scar
40
24
62,5%
37,5%
34
30
53,1%/
46,9%
mayoritas ibu berpendidikan rendah hanya
lulusan SD dan kurang mendapatkan dan mencari
informasi terkait dengan hal ini.Sebenarnya ibu
tidak bekerja hanya sebagai ibu rumah tangga,
seharusnya memiliki banyak waktu luang
mencari informasi tentang perawatan bayi pasca
imunisasi BCG secara benar.
Perilaku ibu dalam perawatan bayi pasca
imunisasi BCG yang menimbulkan adaya scar
pada lengan kakan disajikan dalam tabel berikut.
Berdasarkan tabel diatas diketahui bahwa
sebagian besar umur ibu adalah 20-25 tahun
sebanyak 24 ibu (37,5%), sebagian besar umur bayi
adalah 3-7 bulan sebanyak 36 bayi (56,2%), bahwa
sebagian besar pendidikan ibu yaitu SD sebanyak
24 ibu (37,5%), sebagian besar jenis pekerjaan ibu
adalah IRT sebanyak 24 ibu (37,5%), sebagian
besar ibu mempunyai pengetahuan tentang
perawatan bayi pasca imunisasi BCG termasuk
kategori kurang baik yaitu sebanyak 36 ibu(56,2%),
sebagian besar ibu memiliki perilaku yang kurang
baik dalam memberikan perawatan kepada bayi
mereka pasca imunisasi BCG sebanyak 40 ibu
(62,5%), sebagian besar bayi tidak menunjukkan
adanya scar pada daerah bekas suntikan imunisasi
BCG yaitu sebanyak 34 bayi (53,1%).
Pengetahuan ibu tentang perawatan bayi
pasca imunisasi BCG yang meyebabkan adanya
scar pada lengan kanan disajikan dalam table
berikut.
Tabel 3. Tabel Silang Antara Perilaku Ibu dalam
Perawatan Bayi Pasca Imunisasi BCG dengan
Tanda Keberhasilan Imunisasi BCG
Tanda BCG
PengeTidak Ada
tahuan
Ada Scar
Scar
Ibu
f
%
f
%
Total
f
%
X2
OR
Lower Upper
Kurang 26 40.6 10 15.6 36 56.2 12.051 0.001 6.500 2.169 19.475
Baik
Baik
8
Total
34 53.1 30 46.9 64 100
%
CI95%
P
OR
Lower Upper
Baik
4
6.2 20 31.2 24 37.5
Total
34 53.1 30 46.9 64
100
Dapat diketahui bahwa sebagian besar ibu
mempunyai perilaku yang kurang baik dalam
perawatan bayi pasca imunisasi BCG dengan
tidak adanya scar pada daerah bekas suntikan
imunisasi BCG pada bayi yaitu sebanyak 30
responden (46.9%).
Hal ini sejalan dengan hasil penelitian
Rizani, Hakimi dan Ismail (2009) mengemukakan bahwa perilaku dapat diubah dengan
mengubah pengetahuan dan sikap. Pengetahuan
yang baik dapat mempengaruhi sikap dan terjadi
perubahan perilaku. Pengetahuan sesuatu yang
perlu tetapi pada umumnya tidak cukup satu
faktor dalam mengubah perilaku individu atau
kelompok. Begitu juga mendukung hasil penelitian dari Sunaryanti (2013) dimana ibu yang
mempunyai tingkat pengetahuan yang rendah
tentang imunisasi maka akan menghasilkan
perilaku negatif (imunisasi wajib tidak lengkap
dilakukan) dan ibu yang mempunyai tingkat
pengetahuan yang tinggi tentang imunisasi maka
akan menghasilkan perilaku positif (imunisasi
wajib lengkap dilakukan).
Hubungan antara Pengetahuan Ibu tentang
Perawatan Pasca Imunisasi BCG dan Perilaku
Ibu dalam Perawatan Bayi Pasca Imunisasi BCG
dengan Tanda Keberhasilan Imunisasi BCG di
Wilayah Kerja Puskesmas Sawit II Boyolali.
CI95%
P
f
X2
Kurang 30 46.9 10 15.6 40 62.5 20.497 0.000 15.00 4.128 54.503
Baik
Tabel 2. Tabel Silang Antara Pengetahuan Ibu
Dengan Tanda Keberhasilan Imunisasi BCG
Tanda BCG
PengeTidak Ada
Ada Scar
tahuan
Scar
Ibu
f
%
f
%
Total
12.5 20 31.2 28 43.8
Dapat diketahui bahwa sebagian besar ibu
mempunyai pengetahuan yang kurang baik
tentang perawatan bayi pasca imunisasi BCG
dengan tidak adanya scar pada daerah bekas
suntikan imunisasi BCG pada bayi yaitu
sebanyak 26 responden (40,6%).
Menurut Mubarak (2007) menjelaskan bahwa pendidikan dapat mempengaruhi tingkat
pengetahuan seseorang dalam memahami sesuatu, dimana pendidikan berarti bimbingan yang
diberikan seseorang pada orang lain terhadap
sesuatu hal agar mereka dapat memahami.
Pengetahuan ibu yang kurang tentang perawatan
bayi pasca imunisasi BCG ini dikarenakan
21
PROFESI, Volume 13, Nomor 2, Maret 2016
Tabel 4 Hubungan antara Pengetahuan Ibu
tentang Perawatan Pasca Imunisasi BCG dan
Perilaku Ibu dalam Perawatan Bayi Pasca
Imunisasi BCG dengan Tanda Keberhasilan
Imunisasi BCG di Wilayah Kerja Puskesmas
Sawit II Boyolali
Variabel
B
Wald
Sig.
Exp
(B)
SIMPULAN
Pengetahuan ibu tentang perawatan bayi
pasca imuniasasi mayoritas kurang baik, perilaku
ibu dalam perawatan bayi pasca imunisasi BCG
mayoritas kurang baik, sedang tanda keberhasilan
imunisasi BCG mayoritas tidak ada scar pada
bekas suntikan imunisasi BCG. Fakor yang paling
dominan yang mempengaruhi tanda kebehasilan
imunisasi BCG yaitu perilaku.
CI (95%)
Low
Upper
Pengetahuan
2.25
9.33
0.002
5.105
3.025
15.4
Perilaku Ibu
3.033
14.8
0.001
8.04
7.01
20.22
REFERENSI
Herawati, M.H, Rahayoe, N.N, Tarigan, L.H, dan
Adisasmita, A.C. 2005. “Kejadian
Tuberkulosis Pada Anak Setelah Imunisasi
Baccilus Calmette Et Guerin Di 5 Wilayah
Puskesmas Kecamatan Jatinegara Jakarta
Timur Tahun 2000-2002”. Bul. Penel.
Kesehatan, Vol.33 No.1.
Tabel di atas dapat diketahui bahwa masingmasing variabel yaitu pengetahuan ibu tentang
perawatan bayi pasca imunisasi BCG dan
perilaku ibu dalam perawatan bayi pasca
imunisasi BCG mempunyai nilai signifikansi (p
value) < 0,05. Hal ini berarti ada hubungan antara
pengetahuan ibu tentang perawatan pasca
imunisasi BCG dan perilaku ibu dalam perawatan
bayi pasca imunisasi BCG dengan tanda
keberhasilan imunisasi BCG di Wilayah Kerja
Puskesmas Sawit II Boyolali.
Dilihat dari kekuatan hubungan diketahui
bahwa perilaku ibu dalam memberikan perawatan
pasca imunisasi BCG kepada bayinya memiliki
hubungan yang paling dominan terhadap perawatan pasca imunisasi BCG.
Dapat disimbulkan bahwa semakin baik
pengetahuan ibu tentang perawatan pasca
imunisasi BCG dan semakin baik perilaku ibu
dalam perawatan bayi pasca imunisasi maka
tanda keberhasilan imunisasi BCG dengan
munculnya scar pada daerah bekas suntikan jauh
lebih besar begitu pula sebaliknya semakin
kurang pengetahuan ibu tentang perawatan pasca
imunisasi BCG dan semakin kurang baik perilaku
ibu dalam perawatan bayi pasca imunisasi maka
tanda keberhasilan imunisasi BCG semakin
rendah yang ditandai dengan tidak munculnya
scar pada daerah bekas suntikan. Dengan ibu
memiliki pengetahuan yang baik tentang perawatan pasca imunisasi BCG maka kemungkin ibu
mempunyai perilaku yang baik dalam perawatan
bayi pasca imunisasi BCG akan lebih besar
sehingga keberhasilan imunisasi BCG dengan
munculnya scar pada daerah bekas suntikan juga
akan lebih besar.
Mubarak, W.I, Chayatin, N, Rozikin, K, dan
Supradi. 2007. Promosi Kesehatan Sebuah Pengantar Proses Belajar Mengajar
dalam Pendidikan. Yogyakarta: Graha
Ilmu.
Ni‟mah, N.U, Djarot, H.S, dan Wahyuni,D. 2012.
“Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu
Tentang Efek Samping Imunisasi BCG
Dengan Sikap Ibu Tentang Imunisasi
Dasar Lengkap Di Puskesmas Ngesrep
Semarang”. Jurnal Kesehatan. Vol.4
No.11.
Notoatmodjo. 2007. Promosi Kesehatan &
Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka Cipta
Ranuh, I.G.N, Suyitno, H, Hadinegoro, S.R,
Kartasasmita, C.B, Ismoedijanto, dan
Soedjatmiko. 2014. Pedoman Imunisasi
Di Indonesia Edisi Kelima Tahun 2014.
Jakarta: Satgas Imunisasi IDAI.
Rizani, A, Hakimi, M, dan Ismail, D. 2009.
“Hubungan Pengetahuan, sikap, dan Perilaku Ibu dalam Pemberian Imunisasi Hepatitis B 0-7 Hari di Kota Banjarmasin”. Berita Kedokteran Masyarakat. Vol. 25 No.1.
Sunaryanti, B. 2013. “Hubungan Antar Tingkat
Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi
dengan Perilaku Ibu Dalam Melengkapi
Imunisasi Wajib Balita Di Poliklinik
Kesehatan Desa Alastuwo Wilayah Kerja
Puskesmas Kebakkramat II Karanganyar”.
Jurnal Keperawatan. Vol.1 No.1.
22
Download