ABSTRAK Setiap perusahaan didirikan dengan maksud untuk

advertisement
ABSTRAK
Setiap perusahaan didirikan dengan maksud untuk mencapai tujuan yang
telah ditetapkan sebelumnya. Salah satu tantangan berat yang dihadapi oleh
perusahaan adalah bagaimana, kemampuan terbaiknya untuk kepentingan
perusahaan yang salah satu usahannya adalah dengan dapat menggerakkan para
karyawannya agar senantiasa mau dan bersedia meningkatkan motivasi kerjannya.
Sebagai salah satu sumber daya utama perusahaan, kualitas dan prestasi sumber
daya manusia atau karyawan sangat perlu ditingkatkan demi kelancaran jalannya
perusahaan di masa depan. Tujuan dari laporan tugas akhir adalah untuk
mengetahui bagaimana motivasi kerja karyawan HR Area 3 serta masalahmasalah yang di hadapi dalam melakukan pelaksanaan motivasi kerja tersebut dan
bagaimana solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Laporan Tugas Akhir ini
berjudul Tinjauan Pelaksanaan Motivasi Kerja karyawan HR Area 3 Pada
PT. Telkom .
Metode penelitian yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi
kepustakaan. Objek dari penelitian ini itu PT. Telkom Indonesia. PT. TELKOM
merupakan suatu perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa telekomunikasi
yang menyediakan sarana dan jasa layanan telekomunikasi dan informasi kepada
masyarakat luas sampai ke pelosok daerah.
Berdasarkan hasil penelitian dimana pelaksanaan motivasi yang dilakukan
PT. Telkom pada karyawan HR Area 3 dilakukan sesuai dengan teori yaitu secara
langsung dengan pemberian penghargaan dan secara tidak langsung dengan
pemberian tunjanngan. Disamping itu penerapan teori motivasi, faktor-faktor yang
mempengaruhi motivasi dan jenis motivasi yang diterapkan pada karyawan HR
Area 3 telah sesuai dengan teori motivasi. Adapun hambatan yang terjadi dalam
pelaksanaan motivasi yaitu masalah komunikasi, keterbatasan sistem dan
lingkungan yang tidak dapat dikendalikan. Solusi untuk mengatasi hambatanhambatan dalam pelaksanaan motivasi tersebut antara lain berdasarkan teori
dimana dalam pemberian motivasi bisa dilakukan perusahaan dengan membuat
team work, pemberian motivasi secara tidak langsung dalam hal fasilitas-fasilitas
yang disediakan juga pemberian motivasi secara langsung dari atasan kepada
bawahannya untuk mengatasi keterbatasan sistem yang terjadi.
Saran yang diberikan antara lain perusahaan sebaiknya mengkaji kembali
proses motivasi yang telah dilakukan karena dengan hal tersebut untuk
mengetahui apakah karyawan telah termotivasi oleh perusahaan, membuat
program-program yang berkaitan dengan peningkatan jabatan dan membuat
program penyelesaian pekerjaan secara team work.
Download