Untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai

advertisement
HUBUNGAN ANTARA KETEBALAN RETINAL NERVE FIBER LAYER
PERIPAPILAR DENGAN KETEBALAN MAKULA MENGGUNAKAN
OPTICAL COHERENCE TOMOGRAPHY .
TINJAUAN PADA PENDERITA GLAUKOMA SUDUT TERBUKA
PRIMER DAN GLAUKOMA NORMOTENSI
KARYA AKHIR
Untuk memenuhi sebagian persyaratan
mencapai derajat Dokter Spesialis Mata
Diajukan oleh :
Nurul Imawati
09/302976/PKU/11414
BAGIAN ILMU PENYAKIT MATA
FAKULTAS KEDOKTERAN UGM / RSUP DR. SARDJITO
YOGYAKARTA
2015
LEMBAR PENGESAHAN LEMBAR PENGESAHAN PERNYATAAN
Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam tesis yang berjudul “Hubungan
antara Ketebalan Retinal Nerve Fiber Layer Peripapilar dengan Ketebalan Makula
Menggunakan Optical Coherence Tomography. Tinjauan pada Penderita
Glaukoma Sudut Terbuka Primer dan Glauoma Normotensi” ini tidak terdapat
karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu
perguruan tinggi dan sepanjang pengetahuan penulis juga tidak terdapat karya
atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali secara
tertulis dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.
KATA PENGANTAR
Puji syukur dipanjatkan Tuhan Yang Maha Esa sehingga karya tulis ini
dapat terselesaikan. Karya tulis ini disusun sebagai salah satu syarat dalam proses
pendidikan Dokter Spesialis Mata Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada
Yogyakarta. Terima kasih penulis ucapkan kepada seluruh pihak yang telah
membantu terselesaikannya karya tulis ini.
Kepada yang terhormat dr. Angela Nurini Agni, M.Kes., Sp.M(K) selaku
Kepala Bagian/KSM Ilmu Penyakit Mata Fakultas Kedokteran Universitas
Gadjah Mada/RS Sardjito Yogyakarta dan dr. Agus Supartoto, Sp.M(K) selaku
Ketua Program Studi PPDS Ilmu Penyakit Mata Fakultas Kedokteran Universitas
Gadjah Mada Yogyakarta, penulis mengucapkan terima kasih atas kesempatan,
bimbingan, arahan, petunjuk dan nasihatnya selama penulis menjalani proses
pendidikan Dokter Spesialis Mata ini.
Terima kasih dan hormat yang setinggi-tingginya juga penulis ucapkan
kepada yang terhormat dr. Hartono, Sp.M(K) selaku Dosen Pembimbing
Akademik, dr. Retno Ekantini., Sp.M(K) , M.Kes selaku Dosen pembimbing I
dan dr. Agus Supertoto, Sp.M(K) selaku Dosen pembimbing II atas waktu dan
kesabarannya dalam membimbing, dan memberikan arahan, petunjuk, saran dan
masukan baik selama penulisan karya ilmiah ini maupun selama menempuh
proses pendidikan di Bagian Ilmu Penyakit Mata ini.
Kepada seluruh Staf Pengajar Program Pendidikan Dokter Spesialis Ilmu
Penyakit Mata Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada/RS Sardjito
Yogyakarta beserta seluruh staf pembimbing di rumah sakit afiliasi, penulis
mengucapkan terima kasih atas semua ilmu dan pengetahuan yang telah diajarkan
kepada penulis selama mengikuti program pendidikan ini.
Terima kasih dan rasa hormat juga penulis persembahkan kepada seluruh
teman sejawat residen Ilmu Penyakit Mata, kakak-kakak kelas yang telah banyak
membagi ilmu, adik-adik kelas yang telah bekerja sama dengan baik dan serta
seluruh civitas akademik, staf medis, paramedis yang telah membantu,
mendorong dan memberikan semangat kepada penulis selama mengikuti
pendidikan ini.
Akhirnya, rasa sayang dan terima kasih, atas dukungan moril, spiritual dan
cinta, sepenuhnya penulis haturkan kepada suami terkasih Cipta Aji dan anakanak tersayangku Uni, Umar dan Mutia, kakakku mas Udin dan Mas Ari, Bapak,
Ibu, serta Saudara-Saudaraku semua. Karya ilmiah ini tak luput oleh kesalahan
dan kekurangan. Semoga karya ilmiah ini bermanfaat bagi perkembangan ilmu
dan pengetahuan di masa yang akan datang.
Yogyakarta, Juni 2015
Nurul Imawati
Download