buku pedoman pemeliharaan proteksi dan kontrol busbar

advertisement
Buku Pedoman Pemeliharaan
PROTEKSI DAN KONTROL
BUSBAR
Dokumen nomor : PDM/SGI/17:2014
PT PLN (PERSERO)
Jl Trunojoyo Blok M I/135
JAKARTA
DOKUMEN: PDM/SGI/17:2014
DOKUMEN
Lampiran Surat Keputusan Direksi
PT PLN (PERSERO)
PT PLN (Persero) No. 0520-3.K/DIR/2014
BUKU PEDOMAN PEMELIHARAAN
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
PT PLN (PERSERO)
JALAN TRUNOJOYO BLOK M-I/135 KEBAYORAN BARU
JAKARTA SELATAN 12160
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Susunan Tim Review KEPDIR 113 & 114 Tahun 2010
Surat Keputusan Direksi PT PLN (Persero) No.0309.K/DIR/2013
Pengarah
:
1. Kepala Divisi Transmisi Jawa Bali
2. Kepala Divisi Transmisi Sumatera
3. Kepala Divisi Transmisi Indonesia Timur
4. Yulian Tamsir
Ketua
:
Tatang Rusdjaja
Sekretaris
:
Christi Yani
Anggota
:
Indra Tjahja
Delyuzar
Hesti Hartanti
Sumaryadi
James Munthe
Jhon H Tonapa
Kelompok Kerja Proteksi dan Kontrol Penghantar, Trafo, serta Busbar
1.
Amiruddin(PLN P3BS)
:
Koordinator merangkap anggota
2.
Rahmat (PLN P3BS)
:
Anggota
3.
Karyana (PLN P3BJB)
:
Anggota
4.
Eka Annise A (PLN P3BJB)
:
Anggota
5.
Yudha Verdiansyah (PLN Sulselrabar)
:
Anggota
6.
Ervin Syahputra (PLN Kalselteng)
:
Anggota
7.
Warsono (PLN Kalbar)
:
Anggota
8.
Muhammad Toha (Udiklat Semarang)
:
Anggota
Koordinator Verifikasi dan Finalisasi Review KEPDIR 113 & 114 Tahun
2010 (Nota Dinas KDIVTRS JBS Nomor 0018/432/KDIVTRS JBS/2014)
Tanggal 27 Mei 2014
1. Jemjem Kurnaen
2. Sugiartho
3. Yulian Tamsir
4. Eko Yudo Pramono
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI .......................................................................................................................I
DAFTAR GAMBAR ..........................................................................................................III
DAFTAR TABEL ............................................................................................................. IV
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................................... V
PRAKATA ....................................................................................................................... VI
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR .............................................................................1
1
PENDAHULUAN .............................................................................................1
1.1
Gambaran Umum ........................................................................................... 1
1.2
Definisi dan Fungsi Bagian Utama.................................................................. 3
1.2.1
Diferensial Busbar............................................................................................3
1.2.2
Circulating Current Protection ..........................................................................5
1.2.3
Breaker Failure Protection................................................................................6
1.2.4
Short Zone Protection ......................................................................................8
1.2.5
Stub Protection...............................................................................................10
1.2.6
Relai Arus Lebih Dan Relai Gangguan Tanah Bay Kopel (OCR/GFR Kopel) .11
1.2.7
Relai Tegangan Nol .......................................................................................11
1.2.8
Relai Frekuensi Kurang..................................................................................11
1.2.9
Discrepancy Control Switch............................................................................11
1.2.10
Annunciator dan Alarm...................................................................................12
1.2.11
Selector Switch ..............................................................................................12
1.2.12
Meter..............................................................................................................12
1.2.13
Failure Mode And Effect Analysis (FMEA).....................................................12
2
PEDOMAN PEMELIHARAAN.......................................................................13
2.1
In Service Inspection/ Inspeksi Dalam Keaadan Operasi...............................13
2.1.1
Inspeksi Harian ..............................................................................................13
2.1.2
Inspeksi Bulanan............................................................................................14
2.2
In Service Measurement/ Pengukuran Dalam Keadaan Operasi ...................15
2.3
Shutdown Testing/Measurement/ Pengujian Dalam Keadaan Tidak
Bertegangan..................................................................................................15
2.3.1
Pengujian Relai Diferensial Busbar ................................................................16
2.3.2
Pengujian Relai Circulating Current (CCP).....................................................17
2.3.3
Pengujian Relai Circuit Breaker Failure (CBF) dan Relai Short Zone (SZP) ...17
2.3.4
Pengujian Relai Arus Lebih/Relai Gangguan Tanah Kopel (OCR/GFR Kopel) ..
......................................................................................................................18
2.3.5
Pengujian Relai Tegangan Nol.......................................................................18
2.3.6
Pengujian Relai Frekuensi Kurang .................................................................19
2.3.7
Kalibrasi Meter ...............................................................................................19
2.4
Shutdown Function Check/ Pengujian Fungsi Pada Saat Sistem Tidak
Bertegangan..................................................................................................19
2.4.1
Function Test Relai Diferensial Busbar .........................................................19
2.4.2
Function Test Relai Circulating Current (CCP) ..............................................20
2.4.3
Function Test Relai Breaker Failure (CBF) dan Relai Short Zone (SZP) ........20
2.4.4
Function Test Relai OCR/GFR Kopel .............................................................20
2.4.5
Function Test Relai Tegangan Nol .................................................................21
2.4.6
Function Test Relai Frekuensi Kurang ...........................................................21
2.5
Pemeriksaan/Pengujian Setelah Gangguan ..................................................21
2.5.1
Gangguan Sistem (System Fault)...................................................................22
i
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
2.5.2
3
3.1
3.2
3.3
3.4
3.4.1
Gangguan Non Sistem (Non System Fault) ................................................... 22
EVALUASI HASIL PEMELIHARAAN ........................................................... 26
Standar In Service Inspection........................................................................ 26
Standar In Service Measurement .................................................................. 28
Standar Shutdown Testing ............................................................................ 29
Standar Pengujian Fungsi Sistem Proteksi.................................................... 29
Pengujian Fungsi Sistem Proteksi Untuk Mendapat Waktu Pemutusan
Gangguan Sesuai Dengan Grid Code ........................................................... 29
4
REKOMENDASI HASIL PEMELIHARAAN .................................................. 29
4.1
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Inspection............................... 30
4.2
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Measurement ......................... 31
4.3
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown Testing/Measurement............. 33
4.4
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown Function Check ...................... 36
DAFTAR ISTILAH........................................................................................................... 59
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................... 60
ii
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1-1 Komponen Utama Relai Proteksi ...................................................................2
Gambar 1-2 Daerah Proteksi Busbar .................................................................................2
Gambar 1-3 Daerah Proteksi Busbar dan Diameter ...........................................................3
Gambar 1-4 Prinsip Kerja Diferensial Busbar.....................................................................3
Gambar 1-5 Relai Diferensial Busbar.................................................................................4
Gambar 1-6 Prinsip Relai Circuit Current Protection ..........................................................5
Gambar 1-7 Prinsip Relai Circuit Breaker Failure...............................................................7
Gambar 1-8 Diagram Logika Proteksi Circuit Breaker Failure ............................................8
Gambar 1-9 Prinsip Kerja Relai Short Zone Protection untuk lokasi CT sebelum PMT ......8
Gambar 1-10 Prinsip Kerja Relai Short Zone Protection untuk lokasi CT setelah PMT ......9
Gambar 1-11 Prinsip Kerja Relai Short Zone Protection untuk lokasi CT diantara PMT
Tengah dan PMT Bus ........................................................................................................9
Gambar 1-12 Diagram Logika Proteksi Short Zone Protection.........................................10
Gambar 1-13 Gambar Proteksi Stub................................................................................10
Gambar 2-1 Jenis gangguan yang ditindaklanjuti pemeriksaan .......................................22
iii
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
DAFTAR TABEL
Tabel 3-1 Standar acuan pemeliharaan In Service Inspection ......................................... 26
Tabel 3-2 Standar Acuan Pemeliharaan In Service Measurement................................... 28
Tabel 4-1 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Inspection ................................. 30
Tabel 4-2 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Measurement............................ 31
Tabel 4-3 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown testing....................................... 33
Tabel 4-4 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown Function Check......................... 36
iv
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 TABEL PERIODE PEMELIHARAAN PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR .............. 38
Lampiran 2 FMEA PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR .............................................................. 44
Lampiran 3 Blangko Pengujian Relai Diferensial Busbar Tipe Tegangan ....................................... 47
Lampiran 4 Blangko Pengujian Relai Diferensial Busbar Low Impedance Tipe Arus ..................... 48
Lampiran 5 Blangko Pengujian Relai Diferensial Busbar Low Impedance Tipe Tegangan............. 49
Lampiran 6 Blangko Pengujian Relai CCP Tipe Tegangan ............................................................. 50
Lampiran 7 Blangko Pengujian Relai CCP Tipe Arus ...................................................................... 51
Lampiran 8 Blangko Pengujian Relai CBF/SZP............................................................................... 52
Lampiran 9 Blangko Pengujian Relai Tegangan Nol ....................................................................... 53
Lampiran 10 Blangko Pengujian Relai Frekuensi Kurang ............................................................... 54
Lampiran 11 Blangko In Service Inspection Periode Harian............................................................ 55
Lampiran 12 Blangko In Service Inspection Periode Bulanan ......................................................... 56
Lampiran 13 Blangko In Service Measurement ............................................................................... 57
Lampiran 14 Blangko Ceklist Sistem Proteksi Setelah Pemeliharaan............................................. 58
v
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
PRAKATA
PLN sebagai perusahaan yang asset sensitive, dimana pengelolaan aset memberi
kontribusi yang besar dalam keberhasilan usahanya, perlu melaksanakan pengelolaan
aset dengan baik dan sesuai dengan standar pengelolaan aset. Parameter Biaya, Unjuk
kerja, dan Risiko harus dikelola dengan proporsional sehingga aset bisa memberikan
manfaat yang maksimum selama masa manfaatnya.
PLN melaksanakan pengelolaan aset secara menyeluruh, mencakup keseluruhan fase
dalam daur hidup aset (asset life cycle) yang meliputi fase Perencanaan, Pembangunan,
Pengoperasian, Pemeliharaan, dan Peremajaan atau penghapusan. Keseluruhan fase
tersebut memerlukan pengelolaan yang baik karena semuanya berkontribusi pada
keberhasilan dalam pencapaian tujuan perusahaan.
Dalam pengelolaan aset diperlukan kebijakan, strategi, regulasi, pedoman, aturan, faktor
pendukung serta pelaksana yang kompeten dan berintegritas. PLN telah menetapkan
beberapa ketentuan terkait dengan pengelolaan aset yang salah satunya adalah buku
Pedoman pemeliharaan peralatan penyaluran tenaga listrik.
Pedoman pemeliharaan yang dimuat dalam buku ini merupakan bagian dari kumpulan
Pedoman pemeliharaan peralatan penyaluran yang secara keseluruhan terdiri atas 25
buku. Pedoman ini merupakan penyempurnaan dari pedoman terdahulu yang telah
ditetapkan dengan keputusan direksi nomor 113.K/DIR/2010 dan 114.K/DIR/2010.
Perubahan atau penyempurnaan pedoman senantiasa diperlukan mengingat perubahan
pengetahuan dan teknologi, perubahan lingkungan serta perubahan kebutuhan
perusahaan maupun stakeholder. Di masa yang akan datang, pedoman ini juga harus
disempurnakan kembali sesuai dengan tuntutan pada masanya.
Penerapan pedoman pemeliharaan ini merupakan hal yang wajib bagi seluruh pihak yang
terlibat dalam kegiatan pemeliharaan peralatan penyaluran di PLN, baik perencana,
pelaksana maupun evaluator. Pedoman pemeliharaan ini juga wajib dipatuhi oleh para
pihak diluar PLN yang bekerjasama dengan PLN untuk melaksanakan kegiatan
pemeliharaan di PLN.
Demikian, semoga kehadiran buku ini memberikan manfaat bagi perusahaan dan
stakeholder serta masyarakat Indonesia.
Jakarta, Oktober 2014
DIREKTUR UTAMA
NUR PAMUDJI
vi
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
1
PENDAHULUAN
1.1
Gambaran Umum
Busbar merupakan bagian utama dalam suatu gardu indukyang berfungsi sebagai tempat
terhubungnya semua bay yang ada pada gardu induk tersebut, baik bay line maupun bay
trafo. Umumnya gardu induk didesain dengan konfigurasi 2 busbar (double busbar),
namun juga masih terdapat gardu induk yang memiliki satu busbar (single busbar).
Sistem gardu induk yang dikelola oleh PT PLN (Persero) beroperasi pada beberapa level
tegangan. Level tegangan ini dikelompokkan menjadi 2 bagian yaitu tegangan ekstra
tinggi dan tegangan tinggi. Gardu induk yang beroperasi pada level tegangan 500 kV dan
275 kV disebut sebagai GITET (Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi), sedangkan gardu
induk yang beroperasi pada level tegangan 150 kV dan 70 kV disebut sebagai GI (Gardu
Induk). GITET dibangun dengan konfigurasi sistem satu setengah PMT, sedangkan GI
umumnya menggunakan konfigurasi 1 breaker (single breaker). Namun, pada beberapa
GI yang tersambung langsung dengan pembangkit juga menggunakan konfigurasi sistem
satu setengah PMT.
Gardu Induk satu setengah PMT memiliki bagian utama yang disebut sebagai diameter
yang berfungsi untuk menghubungkan 2 busbar pada sistem gardu induk satu setengah
PMT tersebut. Diameter dilengkapi dengan 3 buah Pemutus Tenaga (PMT), di antaranya:
PMT busbar A (PMT A), PMT busbar B (PMT B) dan PMT pengapit (PMT AB).
Dalam pengoperasiannya, busbar dan diameter tidak terlepas dari kondisi abnormal yang
disebut sebagai gangguan. Gangguan yang terjadi pada busbar dan diameter adalah
gangguan yang bersifat destruktif. Apabila terjadi gangguan pada busbar atau diameter,
maka kemungkinan terjadi kerusakan pada peralatan instalasi yang sangat besar. Di
samping itu, keandalan sistem dalam menyalurkan pasokan daya juga akan terganggu.
Proteksi busbar/diameter adalah suatu sistem proteksi yang berperanan penting dalam
mengamankan gangguan yang terjadi pada busbar atau diameter. Sistem proteksi ini
harus bekerja secara sensitif, selektif, cepat dan harus stabil untuk gangguan yang terjadi
di luar daerah proteksian busbar atau diameter.
Kriteria gardu induk yang diprioritaskan dipasang busbar protection adalah:

gardu induk yang merupakan outlet dari pembangkit atau

gardu induk yang merupakan outlet IBT (500/150kV, 150/70 kV, 275/150
kV),

gardu induk yang memiliki minimal 8 bay penghantar, atau

gardu induk yang merupakan jalur tie line.
1
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Sistem proteksi busbar dan diameter merupakan suatu sistem kolektif yang meliputi: trafo
arus (CT) / trafo tegangan (PT), relai proteksi, pemutus tenaga (PMT), catu daya dan
rangkaian pengawatannya. Bagian-bagian dari sistem proteksi ini seperti terlihat pada
Gambar 1-1.
Gambar 1-1 Komponen Utama Relai Proteksi
Daerah kerja proteksi busbar adalah daerah di antara semua trafo arus (CT) bay yang
tersambung di busbar tersebut.Sistem proteksi busbar harus bekerja tanpa tunda waktu
(instantaneous) apabila terjadi gangguan di dalam zona proteksiannya (area warna hijau)
seperti diperlihatkan pada Gambar 1-2. Namun, untuk gangguan yang terjadi di luar zona
proteksiannya (di luar area warna hijau), proteksi busbar tidak boleh bekerja (relai harus
stabil).
E
F
G
BUSBAR ZONE
A
C
B
D
Gambar 1-2 Daerah Proteksi Busbar
Proteksi diameter memiliki daerah kerja yang meliputi daerah di antara CT dalam satu
diameter yang sama seperti diperlihatkan pada Gambar 1-3.
2
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Gambar 1-3 Daerah Proteksi Busbar dan Diameter
1.2
Definisi dan Fungsi Bagian Utama
Bagian - bagian utama sistem proteksi busbar dan diameter di antaranya:
1.2.1
Diferensial Busbar
Prinsip kerja proteksi diferensial busbar menggunakan metode Merz-Price Circulating
Current. Semua arus yang masuk dan keluar dari busbar dibandingkan satu sama lain.
Pada kondisi sistem normal atau terjadi gangguan di luar zona proteksi busbar, tidak ada
resultan arus yang mengalir ke relai diferensial busbar sehingga relai tidak bekerja.
Namun sebaliknya apabila terjadi gangguan di dalam zona busbar, maka akan timbul
resultan arus yang besar dan mengalir ke relai diferensial busbar sehingga relai bekerja.
Gambar 1-4 Prinsip Kerja Diferensial Busbar
3
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Komponen yang menyusun suatu sistem proteksi diferensial busbar adalah:
a.
Bus Zone
Bus zone merupakan bagian dari diferensial busbar yang berfungsi untuk
menentukan busbar yang terganggu. Apabila Gardu Induk mempunyai lebih dari satu
busbar, maka sistem proteksi busbar di GI tersebut mempunyai beberapa zona
proteksian tergantung dari jumlah busbar yang dimiliki (satu zona mengamankan satu
busbar), seperti pada Gambar 1-4.,Bus zone 1 meliputi CT-a, CT-b, dan CT-c,
sedangkan untuk Bus zone 2 meliputi CT-d, CT-e dan CT-f.
b.
Check Zone
Check zone berfungsi untuk memastikan bahwa relai proteksi busbar akan bekerja
dengan benar pada saat terjadi gangguan internal dan tidak akan bekerja pada saat
gangguan eksternal. Check zone bekerja dengan cara membandingkan semua arus
pada bay yang tersambung dalam gardu induk tanpa membandingkan arus yang ada
pada bus coupler,seperti Gambar 1-4.,Check Zone meliputi CT-g, CT-h, CT-j, dan
CT-k.
Buspro Busbar A
Buspro Busbar B
Check Zone
Gambar 1-5 Relai Diferensial Busbar
Berdasarkan jenisnya, relai proteksi busbar dibagi menjadi 2 yakni:
a.
Relai Busbar Jenis High Impedance
Relai busbar jenis high impedance dipasang dengan skema semua CT pada bay
yang terhubung pada busbar yang sama dihubungkan secara paralel satu sama
4
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
lain. Metode ini mempunyai keunggulan yaitu lebih mudah diterapkan dan lebih
mudah dikembangkan apabila ada penambahan bay pada gardu induk, sangat
sensitif terhadap gangguan fasa-tanah dan fasa-fasa serta sangat stabil terhadap
gangguan eksternal. Namun, relai jenis ini juga memiliki kelemahan yakni: semua
CT dalam satu zona busbar harus mempunyai rasio dan kelas CT yang sama
(class X)
serta membutuhkan stabilizing resistor dan tahanan non
linier(digunakan jika tegangan rangkaian sekunder melebihi nilai ketahanan
isolasi dari sisi rangkaian sekunder pada saat terjadi gangguan internal,
ketahanan isolasi berdasarkan IEC 60255-5:1977/ANSI C37.90-1989 adalah
lebih dari 2 kV).
b.
Relai Busbar Jenis Low Impedance
Relai busbar jenis low impedance menggunakan skema dimana masing-masing
CT pada bay yang tersambung ke busbar dihubungkan ke relai secara langsung.
Hal ini memungkinkan digunakannya CT dengan rasio yang berbeda. Relai jenis
ini harus memiliki modul cadangan (modul analog input, modul binary input,
modul binary output) untuk keperluan pengembangan/penambahan bay pada
busbar nantinya.
1.2.2
Circulating Current Protection
Circulating Current Protection (CCP) merupakan jenis proteksi yang digunakan untuk
mengamankan diameter. CCP umumnya diterapkan pada sistem Gardu Induk satu
setengah breaker yang menggunakan CT line. Sistem proteksi CCP digunakan untuk
mengamankan daerah di antara CT pada bay T/L dengan CT pada PMT pengapit
diameter tersebut. Apabila terjadi gangguan di daerah kerja relai CCP, maka relai ini akan
mentripkan 2 buah PMT diameter dan mengirimkan sinyal direct transfer trip (DTT) ke GI
lawan/depan.
Gambar 1-6 Prinsip Relai Circuit Current Protection
5
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Komponen yang menyusun suatu sistem proteksi CCP adalah:
a.
Relai Diferensial
Relai diferensial pada proteksi CCP berfungsi sebagai proteksi utama
apabila terjadi gangguan di dalam area proteksi CCP. Prinsip kerja relai
diferensial pada proteksi CCP sama dengan prinsip kerja relai diferensial
pada busbar. Relai diferensial CCP hanya menggunakan input dari 3 buah
CT yaitu 1 buah CT bay dan 2 buah CT diameter.
b.
Fungsi Intertrip
Fungsi intertrip pada relai CCP berfungsi untuk mengirimkan sinyal direct
transfer trip (DTT) ke GI lawan/GI depan sehingga lokasi gangguan bisa
dilokalisir.
1.2.3
Breaker Failure Protection
Relai Circuit Breaker Failure (CBF) merupakan proteksi yang bekerja apabila terjadi
kegagalan pemutusan PMT saat terjadi gangguan. Pada sistem gardu induk 1 breaker,
relai CBF akan mentripkan semua PMT yang terhubung ke busbar yang sama serta
mengirimkan sinyal direct transfer trip ke gardu induk lawan. Kegagalan PMT trip dapat
disebabkan oleh kesalahan wiring dari salah satu relai ke tripping coil PMT atau oleh
kegagalan PMT itu sendiri, sehingga untuk mengatasi kegagalan karena wiring biasanya
pada tahap awal CBF memerintahkan trip ke PMT yang gagal tersebut, baru kemudian ke
PMT lainnya. Pada sistem gardu induk satu setengah PMT relai CBF akan mentripkan
PMT berdasarkan PMT yang gagal trip yaitu:
1.
Apabila PMT A yang gagal trip, maka relai CBF akan mentripkan kembali
PMT A dan apabila masih gagal trip maka akan mentripkan PMT AB dalam
satu diameter, seluruh PMT yang terhubung pada busbar A dan
mengirimkan sinyal direct transfer trip.
2.
Apabila PMT B yang gagal trip, maka relai CBF akan mentripkan kembali
PMT B, dan apabila masih gagal trip maka akan mentripkan PMT AB dalam
satu diameter, seluruh PMT yang terhubung pada busbar B dan
mengirimkan sinyal direct transfer trip.
3.
Apabila PMT AB yang gagal trip, maka relai CBF akan mentripkan kembali
PMT AB dan apabila masih gagal maka akan mentripkan PMT pengapitnya
(PMT A dan PMT B) serta mengirimkan sinyal direct transfer trip.
Relai CBF merupakan proteksi cadangan karena kerjanya menunggu proteksi
utama/proteksi cadangan bekerja terlebih dahulu. Rangkaian tripping relai CBF
menggunakan rangkaian tripping yang sama dengan relai busbar proteksi. Kerusakan
hardware relai CBF tidak mempengaruhi fungsi busbar proteksi atau sebaliknya karena
secara hardware kedua relai tersebut terpisah.
6
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Relai CBF akan bekerja apabila beberapa persyaratannya terpenuhi di antaranya:
1.
Arus gangguan melebihi setting arus relai CBF.
2.
Ada initiate dari proteksi utama atau proteksi cadangan atau dari relai lock
out.
3.
Pada batas waktu tertentu PMT masih dalam kondisi menutup (close).
Komponen yang menyusun suatu sistem proteksi CBF adalah:
1.
Relai Arus Lebih (OCR)
Relai arus lebih pada CBF berfungsi untuk mendeteksi adanya gangguan
pada sistem berdasarkan besar arus yang dideteksi relai.
2.
Rangkaian Logika (Logic)
Rangkaian logika pada relai CBF berfungsi untuk membentuk suatu
persyaratan yang membuatrelai ini bekerja.
3.
Rangkaian Intertrip
Rangkaian intertrip pada relai CBF berfungsi untuk mengirimkan sinyal direct
transfer trip (DTT) ke GI lawan sehingga gangguan bisa dilokalisir.
Waktu yang dibutuhkan CBF untuk mentripkan kembali PMT adalah lebih besar dari
waktu operasi membuka PMT dan tidak melebihi waktu zone-2 remote
Gambar 1-7 Prinsip Relai Circuit Breaker Failure
7
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Kontak Trip
Protection
+
OCR untuk CBF
t1
&
+
t
t2
t
Gambar 1-8 Diagram Logika Proteksi Circuit Breaker Failure
CBF di-initiate oleh relai proteksi utama (distance, CCP, buspro, differensial trafo), DTT,
SF6 2nd stage, discrepancy dan SZP (CBF tidak perlu menginitiate CBF sebelahnya
karena waktu kerjanya sudah berada lebih dari backup remote distance)
1.2.4
Short Zone Protection
Relai Short Zone Protection (SZP) merupakan jenis proteksi yang digunakan untuk
mengamankan daerah antara CT dan PMT pada diameter saat PMT tersebut dalam
kondisi terbuka (open). Apabila PMT dalam kondisi tertutup (close), daerah tersebut
diamankan oleh relai CCP.
Gambar 1-9 Prinsip Kerja Relai Short Zone Protection untuk lokasi CT sebelum PMT
Adapun prinsip kerja relai SZP adalah sebagai berikut:
1.
Apabila relai SZP mendeteksi gangguan pada daerah antara CT dan PMT
7B2 seperti yang terlihat pada gambar 1-9 di atas, maka relai SZP akan
mentripkan semua PMT bay yang tersambung pada busbar B dan
mengirimkan sinyal direct transfer trip ke gardu induk lawan.(Untuk lokasi CT
8
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
sebelum PMT dari sisi Busbar). Apabila pada lokasi CT setelah PMT, relai
SZP mendeteksi gangguan pada daerah antara CT dan PMT 7B2 seperti
gambar 1-10 dibawah, maka relai SZP akan mentripkan PMT pengapit dan
mengirimkan sinyal direct transfer trip ke gardu induk lawan.
Gambar 1-10 Prinsip Kerja Relai Short Zone Protection untuk lokasi CT setelah PMT
2.
Jika gangguan terjadi pada daerah antara CT dan 7AB1, relai SZP akan
mentripkan PMT 7B1 (untuk lokasi CT diantara 7AB1 dan 7B1) atau PMT
7A1 (untuk lokasi CT diantara 7AB1 dan 7A1) dan mengirimkan sinyal direct
transfer trip ke gardu induk lawan.
Gambar 1-11 Prinsip Kerja Relai Short Zone Protection untuk lokasi CT diantara PMT
Tengah dan PMT Bus
Relai SZP akan bekerja apabila beberapa persyaratannya terpenuhi yakni:
1.
Relai SZP mendeteksi adanya arus gangguan.
2.
PMT dalam kondisi terbuka.
9
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Komponen yang menyusun suatu sistem proteksi SZP di antaranya:
1.
Relai Arus Lebih (OCR)
Relai arus lebih pada relai SZP berfungsi untuk mendeteksi adanya
gangguan pada sistem berdasarkan besar arus yang dideteksi relai.
2.
Rangkaian Intertrip
Rangkaian intertrip pada relai SZP berfungsi untuk mengirimkan sinyal direct
transfer trip ke GI lawan agar gangguan bisa dilokalisir.
Gambar 1-12 Diagram Logika Proteksi Short Zone Protection
1.2.5
Stub Protection
Relai stub digunakan pada sistem GI/GITET satu setengah breaker yang tidak
menggunakan CT line dan membutuhkan status Pemisah Line kondisi open sebagai
persyaratan untuk bekerja. Sistem proteksi stub digunakan untuk mengamankan daerah
antara dua CT pada diameter hingga pemisah line. Apabila terjadi gangguan di daerah
kerja relai stub, maka relai ini akan mentripkan 2 buah PMT diameter.
.
Gambar 1-13 Gambar Proteksi Stub
10
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
1.2.6
Relai Arus Lebih Dan Relai Gangguan Tanah Bay Kopel (OCR/GFR
Kopel)
Relai arus lebih dan relai gangguan tanah yang terpasang pada kopel lebih berfungsi
sebagai pembatasarus pada bay kopel. Proteksi ini bekerja dengan cara mendeteksi
besaran arus pada daerah yang diamankan. Apabila besaran arus tersebut melampaui
setting relai, relai akan bekerja membuka PMT setelah waktu tundanya tercapai.
1.
Relai Arus Lebih (OCR)
Relai arus lebih merupakan proteksi cadangan busbar untuk jenis gangguan
fasa-fasa.
2.
Relai Gangguan Tanah (GFR)
Relai gangguan tanah merupakan proteksi cadangan busbar untuk
gangguan fasa-tanah.
1.2.7
Relai Tegangan Nol
Relai Tegangan Nol merupakan peralatan kontrol yang bekerja apabila terjadi hilang
tegangan (blackout) pada suatu gardu induk. Peralatan ini berfungsi untuk membuka PMT
jika tegangan busbar turun hingga 20% dari tegangan nominal (Vn) dengan tujuan
memudahkan proses pemulihan pasca blackout.
1.2.8
Relai Frekuensi Kurang
Relai frekuensi kurang merupakan peralatan proteksi yang bekerja apabila terjadi
penurunan frekuensi di sistem. Relai ini mendapat masukan dari tegangan sekunder PT
untuk mendeteksi adanya perubahan frekuensi di sistem. Namun relai ini akan blok
apabila tegangan masukan dari sekunder PT turun melebihi nilai tertentu.
1.2.9
Discrepancy Control Switch
Discrepancy control switch adalah peralatan/saklar yang berfungsi untuk merubah status
PMT dan PMS dari posisi masuk (close) menjadi buka (open) ataupun dari posisi buka
menjadi masuk. Pengoperasian switch ini dilakukan dengan cara memutar, menekan dan
memutar ataupun memutar dan menekan. Switch ini dilengkapi dengan lampu indikator
ketidaksesuaian yang menerangkan status peralatan terkait.
11
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Gambar 1.12. Discrepancy Control Switch
1.2.10 Annunciator dan Alarm
Annunciator adalah peralatan bantu yang berfungsi memberikan tanda peringatan kepada
operator GI mengenai fungsi proteksi mana yang bekerja. Annunciator mengambil input
dari masing-masing relai proteksi. Annunciator dapat direset setelah operator mencatat
dan menekan tombol “acknowledge” dan “reset”. Annunciator dilengkapi dengan alarm.
Alarm berupa peringatan sirene suara yang bekerja bersamaan dengan terjadinya
gangguan. Alarm dapat dihentikan setelan operator menekan tombol “acknowledge”.
1.2.11 Selector Switch
Selector switch adalah saklar pilih untuk fungsi – fungsi tertentu seperti: selector switch
ON/OFF, Local/Remote/Supervisory, dan lain sebagainya.
1.2.12 Meter
Meter merupakan alat yang dapat memonitoring pembebanan busbar dan tegangan yang
terjadi. Beban busbar diukur dengan Amperemeter, sedangkan tegangan busbar diukur
dengan Voltmeter.
1.2.13 Failure Mode And Effect Analysis (FMEA)
Sistem proteksi busbar dan diameter yang sedang beroperasi memiliki potensi mengalami
kegagalan, gangguan dan kerusakan. Banyak kemungkinan yang bisa menjadi penyebab
kerusakan dan kegagalan sistem proteksi ini disebabkan oleh karena sistem proteksi
12
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
busbar dan diameter terdiri dari beberapa komponen yang terpadu menjadi satu
kesatuan. Setiap komponen tersebut memiliki potensi kerusakan/kegagalan fungsi yang
akan mengarah kepada kerusakan/kegagalan dari seluruh sistem tersebut. Pola
kerusakan pun memiliki banyak kemungkinan. Untuk mengetahui peluang kerusakan dari
setiap komponen dan seperti apa jalur kerusakannya, digunakanlah metoda Failure Mode
and Effect Analysis (FMEA). FMEA ini disusun dengan cara mengelompokan setiap
komponen sistem proteksi busbar dan diameter berdasarkan fungsinya. Tiap kelompok ini
selanjutnya disebut sebagai Sub-Sistem. Adapun sub-sistem yang menyusun sistem
proteksi bay busbar dan diameter di antaranya adalah:
1.
Fungsi Diferensial Busbar
2.
Fungsi Circulating Current
3.
Fungsi Breaker Failure
4.
Fungsi Short Zone
5.
Fungsi OCR/GFRKopel
6.
Fungsi Tegangan Nol
7.
Fungsi Frekuensi Kurang
8.
Fungsi Control
FMEA untuk pemeliharaan proteksi busbar dan diameter terlampir.
2
PEDOMAN PEMELIHARAAN
2.1
In Service Inspection/ Inspeksi Dalam Keaadan Operasi
Dalam In Service Inspection, dilakukan beberapa pemeriksaan dengan metoda:
1.
Pengecekan dengan panca indera (visual, penciuman, pendengaran),
2.
Pengecekan dengan
higrometer, dll).
alat
ukur
sederhana
(thermogun,
termometer,
Berdasarkan waktu pelaksanaannya, in service inspection pada sistem proteksi busbar
dan diameter dibagi menjadi:
2.1.1
1.
Inspeksi harian
2.
Inspeksi bulanan
Inspeksi Harian
Inspeksi Harian dilakukan pada setiap hari kerja oleh petugas asisten supervisor
GI/GITET dan dilaporkan hasilnya pada hari yang sama. Inspeksi yang termasuk dalam
kategori ini adalah:
1.
Kondisi relai proteksi Diferensial Busbar
2.
Kondisi relai proteksi Circulating Current Protection,
13
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
2.1.2
3.
Kondisi relai proteksi SZP, CBF
4.
Kondisi relai proteksi Stub,
5.
Kondisi relai proteksi OCR/GFR Kopel
6.
Kondisi relai trip circuit supervisi 1
7.
Kondisi relai trip circuit supervisi 2
8.
Kondisi relai tegangan nol
9.
Kondisi relai frekuensi kurang
Inspeksi Bulanan
Inspeksi Bulanan dilakukan pada hari kerja dan dilakukan sekali dalam satu bulan oleh
petugas asisten supervisor GI/GITET dan dilaporkan hasilnya pada hari yang sama.
Inspeksi Bulanan meliputi:
Kondisi umum panel proteksi
1.
Suhu, Kelembapan ruangan dan panel
2.
Suara (Normal/Tidak Normal)
3.
Bau (Normal/Bangkai/Hangus)
4.
Kondisi panel (Normal/Kotor/Lembab)
5.
Lampu penerangan panel (Normal/Redup/Tidak berfungsi/Hilang)
6.
Heater (Normal/Rusak/Hilang)
7.
Pintu Panel (Normal/Korosi/Tidak bisa dikunci /Hilang)
8.
Door Sealant (Normal/Tidak Elastis/Putus/Hilang)
9.
Lubang Kabel Kontrol (Normal/Tidak Rapat/Glen Kabel tidak ada)
10. Grounding panel (Normal/Korosi/Rantas/Kendor/Hilang)
11. Kabel kontrol (normal/cacat)
12. Kondisi panas diukur dengan menggunakan thermal image
- Kabel kontrol (normal/panas)
- Terminal wiring (normal/panas)
- Body relai (normal/panas)
- ACT (normal/panas)
13. Kondisi Amperemeter (R, S, T)
14. Kondisi kV-Meter (R, S, T)
15. Kondisi MW-Meter
16. Kondisi MVar-Meter
14
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
17. Kondisi kWH-Meter
- kWH-Meter IN
- kWH-Meter OUT
18. Kondisi Synchrocheck Relay
19. Kondisi Anunuciator (Lamp Test and Horn)
2.2
In Service Measurement/ Pengukuran Dalam Keadaan Operasi
In service measurement dilakukan dengan memeriksa besaran arus yang mengerjakan
sistem proteksi dan metersebelum dan sesudah dilakukan shutdown testing/measurement
dan dilakukan oleh regu pemeliharaan proteksi. Hal ini dilakukan guna memastikan ada
tidaknya permasalahan terhadap wiring/pengawatan rangkaian arusdan rangkaian
tegangan.
a.
Pemeriksaan besaran arus diferensial (Id) pada relai diferensial busbar dan
circulating current jenis low impedance dan high impedance tipe arus.
b.
Pemeriksaan besaran tegangan diferensial (Vd) pada relai diferensial busbar
dan circulating current jenis high impedance tipe tegangan.
c.
Pemeriksaan besaran arus pada relai breaker failure.
d.
Pemeriksaan besaran arus pada relai short zone.
e.
Pemeriksaan besaran arus pada relai stub
f.
Pemeriksaan besaran arus pada OCR/GFR Kopel
g.
Pemeriksaan besaran tegangan pada relai tegangan nol.
h.
Pemeriksaan besaran tegangan pada relai frekuensi kurang.
i.
Pemeriksaan besaran arus dan tegangan pada meter.
j.
Pengukuran besaransumber dc di panel proteksi busbar
k.
Pengukuran ripple catu daya di panel proteksi busbar
Pemeriksaan besaran analog ini dapat dilakukan dengan cara melihat nilai pengukuran
pada display relai untuk relai-relai jenis numerik, dan melakukan pengukuran dengan
menggunakan tang ampere dan voltmeter untuk relai-relai jenis statik dan elektromekanik.
Hasil pengukuran ini dicatat dalam blangko yang sudah disediakan agar kondisi peralatan
yang diidentifikasi tersebut (normal atau ada kelainan) dapat diketahui lebih dini. Bila ada
kelainan, dapat ditindaklanjuti pada kondisi peralatan in service atau shutdown. Blangko
uji terlampir.
2.3
Shutdown Testing/Measurement/ Pengujian Dalam Keadaan Tidak
Bertegangan
Shutdown testing/measurement dilakukan pada saat busbar, diameter atau bay kopel
dalam keadaan tidak bertegangan/padam. Pekerjaan ini dilakukan secara rutin di setiap
pemeliharaan maupun pada saat investigasi ketidaknormalan proteksi (anomali).
15
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
2.3.1
Pengujian Relai Diferensial Busbar
Dalam melaksanakan pengujian relai differensial busbar direkomendasikan busbar yang
diuji dan 2 (dua) bay dalam keadaan padam/tidak bertegangan.Yang dilakukan sebelum
pengujian relai diferensial busbar adalah:
1.
Melepas seluruh rangkaian trip dari buspro untuk seluruh PMT yang
terhubung dengan busbar
2.
Melepas rangkaian arus di panel proteksi yang kearah CT untuk 2 bay yang
akan diuji.
Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui arus/tegangan kerja dari relai diferensial busbar
dibandingkan dengan nilai settingnya. Selain pengujian arus/tegangan kerja juga
dilakukan pengukuran kecepatan waktu kerja relai diferensial busbar.
1.
Pengujian arus/tegangan kerja relai
a. Relai diferensial busbar low impedance dan high impedance tipe arus
Pengujian arus kerja relai dilakukan dengan menginjeksikan arus pada
relai diferensial, dimulai dari nilai arus yang relatif kecil dan dinaikkan
secara bertahap sampai didapatkan nilai arus yang membuat relai
diferensial bekerja/trip.
b. Relai diferensial busbar high impedance tipe tegangan
Pengujian tegangan kerja relai dilakukan dengan menginjeksikan
tegangan pada relai diferensial, dimulai dari nilai tegangan yang relatif
kecil dan dinaikkan secara bertahap sampai didapatkan nilai tegangan
yang membuat relai diferensialbekerja/trip.
2.
Pengujian slope
Pengujian slope hanya dilakukan pada relai diferensial busbar low
impedance. Pengujian slope dilakukan untuk mendapatkan beberapa nilai
arus diff kerja pada beberapa nilai arus restrain dan menggambarkan
karakteristik slope dari rele diferensial low impedance.
3.
Pengukuran waktu kerja relai
Mengukur waktu kerja relai diferensial mulai dari relai itu mendapat injeksi
arus/tegangan sampai relai tersebut bekerja.
4.
Pengujian stability primer
Pengujian ini dilakukan pada bay baru dan bila ada penggantian CT dengan
menggunakan peralatan injeksi arus rangkaian primer. Pengujian stability
primer dilakukan untuk memastikan kesiapan komponen proteksi busbar dari
CT, rangkaian pengawatan dan relai.
16
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Pengujian individu relai diferensial busbar dilakukan setiap:
2.3.2
-
Secara rutin 6 tahun sekali.
-
Setiap dilakukan perubahan setting relai, logic relai atau penggantian modul
relai.
-
Setiap penambahan bay.
Pengujian Relai Circulating Current (CCP)
Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui arus/tegangan kerja dari relai circulating current
dibandingkan dengan nilai settingnya. Selain pengujian arus/tegangan kerja juga
dilakukan pengukuran kecepatan waktu kerja relai circulating current.
1.
Pengujian arus/tegangan kerja relai
a. Relai CCP low impedance dan CCP high impedance tipe arus
Pengujian arus kerja relai dilakukan dengan menginjeksikan arus pada
relai CCP, dimulai dari nilai arus yang relatif kecil dan dinaikkan secara
bertahap hingga didapatkan nilai arus yang membuat relai CCP
bekerja/trip.
b. Relai CCP high impedance tipe tegangan
Pengujian tegangan kerja relai dilakukan dengan menginjeksikan
tegangan pada relai CCP, dimulai dari nilai tegangan yang relatif kecil dan
dinaikkan secara bertahap hingga didapatkan nilai tegangan yang
membuat relai CCP kerja/trip.
2.
Pengujian stability primer
Pengujian ini dilakukan pada bay baru dan bila ada penggantian CT
denganmenggunakan peralatan injeksi arus rangkaian primer. Pengujian
stability primer dilakukan untuk memastikan kesiapan komponen proteksi
CCP dari CT, rangkaian pengawatan dan relai CCP.
Pengujian individu relai circulating current dilakukan setiap:
2.3.3
-
Secara rutin 6 tahun sekali.
-
Setiap dilakukan perubahan setting relai, logic relai atau penggantian modul
di relai.
Pengujian Relai Circuit Breaker Failure (CBF) dan Relai Short Zone
(SZP)
Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui arus kerja dari relai breaker failure dan relai
short zone dibandingkan dengan nilai settingnya. Selain pengujian arus kerja juga
dilakukan pengujian waktu kerja relai dibandingkan dengan setting waktunya.
17
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
1.
Pengujian arus kerja relai
Pengujian arus kerja relai dilakukan dengan menginjeksikan arus secara
bertahap pada relai CBF dan SZP sehingga didapatkan nilai arus yang
membuat relai bekerja/trip.
2.
Pengukuran waktu kerja relai.
Mengukur waktu kerja relai CBF dan SZP mulai dari relai itu mendapat
injeksi arus/tegangan sampai relai tersebut bekerja.
Pengujian individu relai circuit breaker failure dilakukan setiap:
2.3.4
-
Secara rutin 6 tahun sekali.
-
Setiap dilakukan perubahan setting relai, logic relai atau penggantian modul
di relai.
Pengujian Relai Arus Lebih/Relai Gangguan Tanah Kopel (OCR/GFR
Kopel)
Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui arus kerja, arus reset/kembali, waktu kerja dan
karakteristik dari relai OCR/GFR Kopel dengan nilai settingnya.
1.
Arus kerja minimum (pick-up) dan arus reset (drop-off)
Pengujian ini dilakukan dengan menginjeksikan arus pada relai OCR/GFR di
bawah nilai setting arusnya kemudian dinaikkan secara bertahap hingga
didapatkan nilai arus kerja minimum yang membuat relai OCR/GFR pickup/starting. Setelah itu, arus injeksi diturunkan secara bertahap hingga
didapatkan besaran arus yang membuat relai OCR/GFR Kopel reset (dropoff).
2.
Karakteristik waktu kerja relai
Pengujian karakteristik relai dilakukan dengan menginjeksikan arus pada
relai OCR/GFR sebesar 2xIset, 3xIset dan 5xIset serta mengukur waktu
kerja relai. Catat nilai arus uji dan waktu kerja relai OCR/GFR tersebut ke
dalam blangko pengujian.
Pengujian individu relai OCR/GFR Kopel dilakukan setiap:
2.3.5
a.
Secara rutin 2 tahun sekali untuk relai elektromekanik dan elektrostatik dan 6
tahun untuk relai numerik/digital.
b.
Setiap dilakukan perubahan setting relai, logic relai atau penggantian modul
di relai.
Pengujian Relai Tegangan Nol
Pengujian relai tegangan nol dilakukan untuk memastikan unjuk kerja relai apabila semua
input tegangan tidak mendapatkan supply. Pengujian relai tegangan nol dilakukan dengan
cara menginjeksikan tegangan pengukuran ke terminal masukkan relai dari nilai tegangan
18
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
pengenal, kemudian tegangan dihilangkan. Pengujian individu relai relai tegangan nol
dilakukan setiap:
2.3.6
-
Secara rutin 6 tahun sekali.
-
Setiap dilakukan perubahan setting relai, logic relai atau rekonfigurasi
tripping ke PMT.
Pengujian Relai Frekuensi Kurang
Pengujian relai frekuensi kurang dilakukan untuk memastikan unjuk kerja relai pada saat
terjadi penurunan frekuensi di sistem. Pengujian ini dilakukan dengan cara mencari nilai
frekuensi kerja, frekuensi reset, setting df/dt serta nilai under voltage blocking. Pengujian
individu relai frekuensi kurang dilakukan setiap:
2.3.7
-
Secara rutin 6 tahun sekali.
-
Setiap dilakukan perubahan setting relai, logic relai atau rekonfigurasi
tripping ke PMT.
Kalibrasi Meter
Kalibrasi meter ini bertujuan untuk memastikan kelaikan penunjukan meter berdasarkan
kelasnya. Kalibrasi meter ini meliputi kalibrasi meter tegangan dan arus.
Pengujian ini dicatat dalam blangko yang sudah disediakan dan selanjutnya dievaluasi
untuk mengetahui lebih dini kondisi meter tersebut apakah masih dalam kondisi normal
atau ada kelainan.
2.4
Shutdown Function Check/ Pengujian Fungsi Pada Saat Sistem Tidak
Bertegangan
Shutdown function check dilakukan untuk mengetahui fungsi dari relai-relai proteksi
busbar dan diameter maupun indikator yang ada pada bay tersebut. Item – item yang
harus diperiksa pada saat shutdown function test adalah sebagai berikut:
2.4.1
Function Test Relai Diferensial Busbar
Pengujian function relai diferensial busbar dilakukan untuk melihat skema tripping relai
proteksi busbar beserta alarm dan anunciator. Untuk menguji skema relai proteksi busbar
secara keseluruhan dilakukan dengan cara:
1.
Uji scheme tripping busbar dengan dummy breaker
2.
Uji function tripping ke PMT satu per satu untuk seluruh PMT yang
tersambung ke Busbar.
19
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Pengujian function relai differensial busbar dilakukan pada:
2.4.2
-
Pengujian fungsi relai diferensial busbar dilakukan secara rutin setiap 6
tahun sekali untuk menguji skema dan sistem tripping untuk setiap bay.
-
Setiap dilakukan penggantian relai atau setting relai.
-
Penambahan bay baru atau penggantian CT
Function Test Relai Circulating Current (CCP)
Pengujian ini bertujuan untuk menguji sistem tripping dan intertrip dari relai circulating
current beserta alarm dan anunciator. Untuk menguji skema proteksi ini dilakukan dengan
cara memadamkan bay diameter yang akan diuji dan mengukur sinyal DTT di GI lawan.
Pengujian fungsi relai circulating current dilakukan setiap:
2.4.3
-
Secara rutin setiap 6 tahun sekali untuk menguji sistem tripping setiap
bay/PMT yang ditripkan oleh relai CCP.
-
Setiap dilakukan penggantian relai,CT dan PMT.
-
Setiap dilakukan penggantian peralatan teleproteksi (khusus uji intertrip).
Function Test Relai Breaker Failure (CBF) dan Relai Short Zone (SZP)
Pengujian function relai breaker failure dan relai short zone dilakukan untuk menguji
skema tripping relai tersebut beserta alarm dan anunciator. Untuk menguji skema proteksi
ini secara keseluruhan, dilakukan dengan cara:
Uji scheme tripping CBF dengan dummy breaker
1.
Uji function tripping ke PMT satu per satu untuk seluruh PMT yang
tersambung ke relai CBF
2.
Uji Intertripping DTT ke PMT di GI Lawan
Pengujian fungsi relai breaker failure dan relai short zone dilakukan:
2.4.4
-
Secara rutin setiap 6 tahun sekali untuk menguji skema dan sistem tripping
ke PMT.
-
Setiap dilakukan penggantian relai atau penggantian PMT.
-
Setiap dilakukan penggantian peralatan teleproteksi (khusus test intertrip).
Function Test Relai OCR/GFR Kopel
Pengujian ini bertujuan untuk menguji sistem tripping dan alarm dari relai OCR/GFR
Kopel beserta alarm dan anunciator. Pengujian fungsi relai OCR/GFR Kopel dilakukan:
20
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
2.4.5
-
Secara rutin setiap 2 tahun sekali untuk relai elektromekanik/elektrostatik
dan setiap 6 tahun sekali untuk relai numerik/digital untuk menguji sistem
tripping setiap bay/PMT yang ditripkan oleh relai OCR/GFR.
-
Setiap dilakukan penggantian relai atau penggantian PMT.
Function Test Relai Tegangan Nol
Pengujian ini bertujuan untuk menguji sistem tripping dan alarm dari relai tegangan nol
beserta alarm dan anunciator. Pengujian fungsi relai tegangan nol dilakukan setiap:
2.4.6
-
Secara rutin setiap 6 tahun sekali untuk menguji sistem tripping setiap
bay/PMT yang ditripkan oleh relai tegangan nol.
-
Setiap dilakukan penggantian relai atau penggantian PMT.
Function Test Relai Frekuensi Kurang
Pengujian ini bertujuan untuk menguji sistem tripping dan alarm dari relai frekuensi kurang
beserta alarm dan anunciator. Pengujian fungsi relai frekuensikurang dilakukan setiap:
1.
Secara rutin setiap 6 tahun sekali untuk menguji sistem tripping setiap
bay/PMT yang ditripkan oleh relai frekuensi kurang.
2.
Setiap dilakukan penggantian relai atau penggantian PMT.
Setelah selesai melakukan pemeliharaan sebelum proses penormalan, regu
pemeliharaan proteksi harus melakukan inspeksi terhadap:
1.
Ceklist rangkaian arus dan tegangan.
2.
Ceklist catu daya dan rangkaian tripping.
3.
Ceklist rele proteksi (setting dan logic, led indicator,tanggal dan waktu, fungsi
selector switch CBF/Buspro/SZP/CCP).
4.
Ceklist rangkaian kontrol PMT/PMS.
Inspeksi ini berupa ceklist dan tujuannya adalah untuk menghindari kesalahan setelah
dilakukannya pemeliharaan.
2.5
Pemeriksaan/Pengujian Setelah Gangguan
Pengujian/ pemeriksaan setelah gangguan tidak dilakukan untuk seluruh gangguan,
namun tergantung dari jenis gangguannya. Gangguan dibedakan menjadi 2 kategori
yaitu:
21
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
2.5.1
Gangguan Sistem (System Fault)
Gangguan sistem adalah gangguan yang terjadi di sistem tenaga listrik (sisi primer)
seperti pada generator, transformator, SUTT, SKTT dan lain sebagainya. Gangguan
sistem dapat dikelompokkan sebagai gangguan temporer dan gangguan permanen.
2.5.2
Gangguan Non Sistem (Non System Fault)
Gangguan non system adalah gangguan yang menyebabkan PMT terbuka bukan karena
adanya gangguan di sisi primer (yang bertegangan) tetapi disebabkan adanya gangguan
disisi sekunder peralatan seperti relai yang bekerja sendiri atau kabel kontrol yang terluka
atau oleh sebab interferensi dan lain sebagainya.
Jenis gangguan non-sistem antara lain:

kerusakan komponen relai,

kabel kontrol terhubung singkat,

interferensi / induksi pada kabel kontrol.
Gambar 2-1 Jenis gangguan yang ditindaklanjuti pemeriksaan
Berdasarkan gambar 2-1 maka jenis gangguan yang perlu dilakukan pemeriksaan dan
perbaikan adalah:
22
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
1.
Gangguan Sistem aktif tidak terisolir dengan benar adalah gangguan sistem
aktif yang ditandai dengan,
 sistem proteksi tidak selektif dalam mengisolir gangguan
 Waktu pemutusan gangguan tidak sesuai dengan SPLN
 Sistem proteksi tidak bekerja pada saat dibutuhkan
2.
Gangguan sistem pasif tidak terisolir dengan benar adalah gangguan yang
disebabkan bukan akibat hubung singkat dan sistem proteksi bekerja tidak
sesuai dengan yang diharapkan. Gangguan pasif ditandai dengan,
 Ketidakstabilan sistem (Power swing)
 Kenaikan dan penurunan tegangan
 Kenaikan dan penurunan frekuensi
 Pembebanan yang berlebih
Pada saat terjadi gangguan pada sistem tenaga listrik, hal pertama yang harus dilakukan
adalah melakukan identifikasi gangguan seperti waktu terjadinya gangguan, lokasi
gangguan, fasa apa yang terganggu, dan mengambil data rekaman DFR, event logger
relai, data setting relai, data logic relai, Event Log Scada. Setelah itu dilakukan investigasi
peralatan proteksi mana saja yang harus bekerja untuk melokalisir gangguan tersebut.
Dari data-data gangguan yang diperoleh, dapat dianalisa proteksi mana saja yang bekerja
dengan benar dan proteksi mana yang salah bekerja.
Proteksi utama busbar dan diameter harus bekerja paling awal saat terjadi gangguan
pada busbar atau diameter. Apabila proteksi utama ini gagal, maka sistem proteksi
cadangan yang harus bekerja melokalisir gangguan tersebut. Adapun kegagalankegagalan yang biasa terjadi pada sistem proteksi di antaranya:
1.
Tidak sensitif yaitu sistem proteksi tidak bekerja pada nilai settingnya (di
bawah atau di atas nilai settingnya).
2.
Tidak selektif yaitu bekerja pada saat terjadi gangguan di luar daerah
proteksiannya.
3.
Tidak cepat yaitu sistem proteksi bekerja lebih lambat dari setting waktunya.
4.
Gagal bekerja yaitu relai proteksi tidak mendeteksi gangguan atau relai
proteksi berhasil mendeteksi gangguan namun gagal membuka pemutus
tenaga (PMT) pada saat terjadi gangguan dalam daerah proteksiannya.
5.
Malakerja akibat non system fault yaitu relai bekerja tidak sesuai skema
karena permasalahan internal relai(kesalahan logic, kesalahan setting,
kerusakan modul relai) dan pengawatan (kesalahan pengawatan CT baik
polaritas maupun phasa, kneepoint CT, grounding CT, status PMS,PMT)
23
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Hal-hal yang harus dilakukan apabila terjadi kegagalan kerja pada sistem proteksi busbar
dan diameter adalah:
1.
Tidak sensitif
Hal-hal yang harus dilakukan yaitu:
a. Uji individu untuk melihat karakteristik relai terkait yang mengalami
malakerja.
b. Jika diperlukan dilakukan pengujian comtrade untuk melihat respon relai
terhadap gangguan yang terjadi (khusus untuk relai jenis numerik).
2.
Tidak selektif
a. Periksa rangkaian pengawatan arus/tegangan dari CT/PT ke relai.
b. Uji Comtrade (jika diperlukan).
c. Pengujian kestabilan (stability test) terkait adanya malakerja relai
diferensial busbar dan relai circulating current.
d. Pengujian kestabilan terkait adanya penggantian relai diferensial
busbar/circulating current ataupun penggantian CT bay/diameter.
3.
Tidak Cepat
a. Uji waktu kerja relai proteksi, relai-relai bantu dan relai lockout.
b. Uji Comtrade (jika diperlukan).
4.
Gagal bekerja
a. Evaluasi nilai setting.
b. Uji karakteristik relai terkait yang mengalami malakerja, meliputi uji
arus/tegangan kerja dan waktu kerja relai proteksi.
c. Uji Comtrade (jika diperlukan).
d. Uji individu relai lockout dan relai-relai bantu, meliputi tegangan dan waktu
kerja.
e. Periksa rangkaian pengawatan CT/PT, rangkaian logic, rangkaian trip dan
rangkaian catu daya.
f. Uji kestabilan (stability test).
g. Periksa sinyal trip pada tripping coil PMT.
5.
Malakerja akibat non sistem fault agar dilakukan pemblockan rangkaian
tripping busbar proteksi.
24
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
25
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
3
EVALUASI HASIL PEMELIHARAAN
Hasil pemeliharaan perlu dievaluasi dan ditindaklanjuti segera apabila ditemukan
ketidaknormalan relai proteksi busbar dan diamater, sehingga penyaluran tenaga listrik
tidak terhambat karena adanya ketidaknormalan relai proteksi. Evaluasi pemeliharaan
tersebut harus mengacu pada standar yang ditentukan.
3.1
Standar In Service Inspection
In service inspection memiliki standar acuan normal menggunakan panca indera.
Tabel 3-1 Standar acuan pemeliharaan In Service Inspection
Item Inspeksi
Standar
I. Kondisi Lingkungan: Ruangan Proteksi dan Kontrol
1
Suhu Ruangan
2
Kelembaban
200 - 240 C
< 70 %
II. Kondisi Umum Panel Proteksi dan Kontrol
1
Kondisi dalam Panel
Bersih
2
Lampu Penerangan
Terang
3
Heater
4
Pintu Panel
Tidak korosi
5
Door Sealant
Baik, elastis
6
Lubang Kabel Kontrol
7
Suara
8
Bau
9
Grounding Panel
Ada, terhubung
baik
10
Terminasi Wiring
Kencang, tidak
karatan, tidak
panas
11
Kabel Kontrol
Ada, baik
Tertutup rapat
Tidak ada
Tidak berbau
Tidak cacat/Tidak
putus
26
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Item Inspeksi
12
Standar
Tidak cacat/Tidak
putus
Sirkit Voltage Selection
III. Kondisi Relai Proteksi dan kontrol
1
Relai Diferensial Busbar
Normal, LED in
service nyala
2
Relai Circulating Current
Normal, LED in
service nyala
3
Relai Circuit Breaker Failure
Normal, LED in
service nyala
IV. Kondisi Relai Proteksi di Panel Proteksi
4
Relai Short Zone Protection
Normal, LED in
service nyala
5
Relai Proteksi Stub
Normal, LED in
service nyala
6
Relai Arus Lebih dan Relai Gangguan Tanah Kopel
(OCR/GFR Kopel)
Normal, LED in
service nyala
7
Relai Tegangan Nol
Normal, LED in
service nyala
8
Relai Frekuensi Kurang
Normal, LED in
service nyala
9
Trip Circuit Supervision 1
LED/bendera
tidak muncul
10
Trip Circuit Supervision 2
Normal, LED in
service nyala
11
Switch Block Buspro On/Off
Normal, sesuai
dengan kondisi
relai
V. Kondisi Alat Ukur& Indikasi
1
Ampere Meter R, S, T
Normal, terbaca
2
KV Meter Fasa R,S,T
Normal, terbaca
3
Selector Switch
Normal
27
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Item Inspeksi
4
3.2
Standar
Normal, menyala
pada test lamp
Announciator Lampu
Standar In Service Measurement
In service measurement mengacu pada ada atau tidaknya arus dan tegangan sesuai
fungsi relai proteksi.
Tabel 3-2 Standar Acuan Pemeliharaan In Service Measurement
Item Relai
Acuan
Relai Diferensial
Busbar/Circulating Current
Jenis High Impedance
Tegangan diferensial (Vd) atau arus diferensial (Id)
harus relatif nol ketika operasi normal minimal 10 %
dari In CT.
Relai Diferensial Busbar /
Circulating Current Jenis Low
Impedance
Arus diferensial harus relatif nol ketika operasi normal
(dilakukan setiap fasa) minimal 10 % dari In CT
terbesar. Arus differential harus lebih kecil daripada
arus restrain.
Circuit Breaker Failure dan
Short Zone Protection
Arus masing-masing fasa harus terukur dan relatif
sama besar ketika kondisi operasi berbeban.
Stub Protection
Arus Differensial harus relatif nol ketika operasi
normal (dilakukan setiap fasa) minimal 10 % dari In
CT terbesar. Fungsi Stub aktif hanya pada saat posisi
DS open.
Relai Arus Lebih (OCR)
Arus masing-masing fasa harus terukur dan relatif
sama besar ketika kondisi operasi berbeban.
Relai Gangguan Tanah
(GFR)
Arus yang masuk ke kumparan Ground Fault harus
terukur relatif nol ketika kondisi operasi berbeban.
Relai Tegangan Nol
Tegangan yang masuk ke kumparan kerja relai harus
sesuai dengan tegangan keluaran trafo tegangan (PT)
Relai Frekuensi Kurang
Tegangan yang masuk ke kumparan kerja relai harus
sesuai dengan tegangan keluaran trafo tegangan (PT)
Catu daya DC di panel
proteksi
Besaran tegangan DC yang diukur harus sesuai
dengan tegangan nominal relai /tripping coil PMT
Ripple tegangan DC yang diukur maksimal 6 % dari
tegangan nominal DC supply. (50% kemampuan relai
menahan ripple)
28
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
3.3
Standar Shutdown Testing
Pengujian individual relai proteksi harus mengacu pada akurasi dari pabrikan, dan dapat
dilihat dari manual buku pabrikan. Standar akurasi ini terdiri dari akurasi arus kerja dan
akurasi waktu kerja. Kesalahannya harus lebih kecil atau sama dengan akurasi yang
dinyatakan di buku manual pabrikan.
Kesalahan (error) dinyatakan melalui:
Di bawah ini beberapa akurasi untuk beberapa jenis relai proteksi.

Elektromekanik
: arus + 10%, waktu kerja + 5%

Elektrostatik
: arus + 5%, waktu kerja + 5%

Numerik / Digital
: arus + 5%, waktu kerja + 5%
Untuk waktu kerja instantaneous:

Level tegangan 500 kV dan 275 kV: maks 20 ms

Level tegangan 150 kV: maks 30 ms

Level tegangan 70 kV: maks 35 ms
3.4
Standar Pengujian Fungsi Sistem Proteksi
3.4.1
Pengujian Fungsi Sistem Proteksi Untuk
Pemutusan Gangguan Sesuai Dengan Grid Code
Mendapat
Waktu
Pengujian ini harus mengacu kepada grid code untuk masing-masing level tegangan
sistem. Waktu pemutusan gangguan (fault clearing time) di jaringan, mulai dari saat
terjadi gangguan hingga padamnya busur listrik oleh terbukanya Pemutus Tenaga (PMT),
harus kurang dari atau sama dengan:
4

Sistem 500 kV : 90 ms

Sistem 275 kV : 100 ms

Sistem 150 kV : 120 ms

Sistem 70 kV
: 150 ms
REKOMENDASI HASIL PEMELIHARAAN
Rekomendasi yang dihasilkan harus mengacu kepada hasil pemeliharaan yang telah
dilakukan dibandingkan dengan standar yang ditetapkan. Rekomendasi ini hanya
dikeluarkan bila hasil dari pemelihaan keluar dari acuan standar.
29
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
4.1
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Inspection
Tabel 4-1 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Inspection
No
1
Pemeriksaan
Kondisi suhu ruang proteksi dan
kontrol
Kondisi
Panas atauLembab
Rekomendasi
Periksa lingkungan
ruangan,
Periksa dan perbaiki
sistem AC pendingin
Kondisi panel proteksi dan kontrol
- Kotor
- Dibersihkan
- Berkarat
- Dicat
- Lampu penerangan panel
- Redup / tidak sesuai
K3, Tidak berfungsi,
hilang
- Diperiksa, Diperbaiki
- Kondisi heater
- Tidak normal Rusak.
- Kondisi dalam panel
- Periksa
- Diganti
- Korosi
- Dicat
- Tidak bisa ditutup
- Diperbaiki
- Kondisi door sealant
- Tidak Elestis, putus
- Diganti
- Kondisi Lubang kabel kontrol
- Berlubang
- Ditutup rapat
- Suara
- Tidak normal
- Dicari tahu
sumbernya, lalu di
perbaiki.
- Bau
- Tidak normal
- Dicari tahu
sumbernya lalu di
bersihkan.
- Kondisi pintu panel
2
- Kendor
- Grounding Panel
- Korosi, Rantas,
Hilang
- Kendor
- Terminasi Wiring
3
- Diganti
- Korosi
- Diperbaiki
- Diganti
- Diperbaiki
- Diganti
- Panas
- Periksa terminal dan
schoen
- Kabel Kontrol
- Terkelupas
- Diisolasi, diganti
- Sirkit Voltage Selection
- Terkelupas
- Diisolasi, diganti
Kondisi relai proteksi
Lampu supplai padam
- Cek Supplai DC
30
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
No
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
- Periksa card DC
Supplai
- Ganti relai
Kondisi DS Invalid
muncul alarm
Perbaiki status dari
binary input DS yang
invalid
Ganti relai
Tampilan/display relai
tidak menunjuk
Perbaiki atau ganti
modul display.
Penunjukan tidak sesuai
Periksa meter, kalibrasi,
ganti meter.
Kondisi meter-meter
- Analog
4
- Digital
5
Kondisi annunciator
4.2
Displai padam
Cek supplai DC, ganti
meter
Lampu padam
Ganti lampu
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Measurement
Tabel 4-2 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan In Service Measurement
No
Pemeriksaan
Kondisi
1
Relai diferensial dan
circulating current
jenis high impedance
Tegangan atau arus pada
terminal relai terukur tidak sama
dengan nol (≠ 0) ketika kondisi
operasi normal
Periksa rangkaian
input sistem proteksi
diferensial busbar
dan circulating
current
2
Relai diferensial dan
circulating current
jenis low impedance
- Arus diferensial terukur (relatif ≠
0) pada kondisi operasi normal
Periksa rangkaian
input sistem proteksi
diferensial busbar
dan circulating
current
3
Breaker failure dan
short zone protection
Arus masing masing fasa tidak
terukur ataupun relative tidak
sama besar ketika kondisi operasi
normal.
Periksa rangkaian
input sistem proteksi
breaker failure dan
short zone protection
Arus yang masuk ke kumparan
Ground Fault terukur (relatif ≠ 0)
ketika kondisi operasi normal.
31
Rekomendasi
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
No
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
4
Stub Protection
Arus diferensial terukur (relatif ≠
0) pada kondisi DS Line Open
Periksa rangkaian
input sistem proteksi
stub
5
Relai arus lebih
(OCR)
Arus masing masing fasa tidak
terukur ataupun relatif tidak sama
besar ketika kondisi operasi
normal.
Periksa rangkaian
input sistem proteksi
OCR
6
Relai gangguan tanah
(GFR)
Arus yang masuk ke kumparan
Ground Fault terukur (relatif ≠ 0)
ketika kondisi operasi normal.
Periksa rangkaian
input sistem proteksi
GFR
7
Relai tegangan nol
Tegangan tidak terukur ataupun
tidak sesuai dengan pengukuran
voltmeter pada panel kontrol
ketika kondisi operasi normal.
Periksa rangkaian
input relai tegangan
nol
8
Relai Frekuensi
Kurang
Tegangan tidak terukur ataupun
tidak sesuai dengan pengukuran
voltmeter pada panel kontrol
ketika kondisi operasi normal.
Periksa rangkaian
input relai frekuensi
kurang
9
Catu daya DC
Besaran tegangan catu daya DC
di panel proteksi tidak terukur
ataupun tidak sesuai dengan
tegangan nominal relai / tripping
coil PMT
Periksa rangkaian
catu daya di panel
proteksi
Periksa MCB yang
mensupplai panel
proteksi
Koordinasikan
dengan regu
pemeliharaan batere
32
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
4.3
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown Testing/Measurement
Tabel 4-3 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown testing
No
1
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
Relai Diferensial Busbar dan CCP Low Impedanse
Arus pick up
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi/tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Waktu kerja
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
2
Relai Diferensial Busbar dan CCP High Impedanse
Tegangan pick up
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Waktu kerja
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
33
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
No
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
- Ganti relai
3
Relai CBF / SZP
Arus pick up
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Rasio DO/PU
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Waktu kerja
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
3 Relai Stub Protection
Arus pick up
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi/tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Waktu kerja
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
34
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
No
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
- Ganti card
- Ganti relai
4
Relai Tegangan Nol (bila ada)
Tegangan pick up
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Rasio DO/PU
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Waktu kerja
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
5
Relai Frekuensi Kurang
Frekuensi pick up
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Rasio DO/PU
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
35
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
No
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Frekuensi df/dt
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
Waktu kerja
<standar
Relai elektromekanik:
- Kalibrasi / tuning
- Ganti relai
Relai elektrostatik / numerik:
- Periksa card,
- Ganti card
- Ganti relai
4.4
Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown Function Check
Tabel 4-4 Rekomendasi Hasil Pemeliharaan Shutdown Function Check
No
1
Pemeriksaan
Uji fungsi sistem
Kondisi
PMT tidak trip
Rekomendasi
- Periksa sistem DC tripping
proteksi
- Periksa kontak output trip
relai
- Periksa lockout relai dan
auxilary relay
- Periksa tripping coil PMT
36
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
No
Pemeriksaan
Kondisi
Rekomendasi
- Periksa pengawatan tripping
- Kordinasi dengan regu
pemeliharaan PMT.
Alarm dan
- Periksa Lampu announciator
announciator tidak
- Periksa kontak output trip
bekerja
alarm.
- Periksa pengawatan sistem
alarm dan auxiliary relay.
- Periksa sistem DC alarm.
2
Uji fungsi waktu
Waktu pemutusan
Periksa kecepatan masing
pemutusan.
melebihi standar
masing komponen (relai,
acuan
lock out relai, dan PMT)
37
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
17
Proteksi dan Kontrol Busbar, Diameter dan
Kopel
17.1
Inspeksi
17.1.1
Inspeksi level -1 ( In service inspection)
17.1.1.1
Relai proteksi Differential Busbar
Pengecekan kesiapan relai proteksi Differensial Busbar
17.1.1.2
Relai proteksi Circulating Current Protection
Pengecekan kesiapan relai proteksi Circulating Current Protection
17.1.1.3
Relai proteksi SZP, CBF
Pengecekan kesiapan Relai proteksi SZP, CBF
17.1.1.4
Relai proteksi OCR/GFR kopel
Pengecekan kesiapan relai proteksi OCR/GFR kopel
17.1.1.5
Relai tegangan nol
Pengecekan kesiapan relai tegangan nol
17.1.1.6
Relai frekuensi kurang
Pengecekan kesiapan relai frekuensi kurang
17.1.1
Trip Circuit Supervision
Pengecekan kesiapan Rangkaian Tripping
Kondisi umum panel proteksi
38
●
●
●
●
●
●
●
Kondisional
6 Tahun
2 Tahun
1 Tahun
3 Bulanan
ITEM PEKERJAAN
Bulanan
SUBSISTEM
Mingguan
KODE
Harian
Lampiran 1 TABEL PERIODE PEMELIHARAAN PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
KETERANGAN
17.1.1.
Suhu, Kelembaban ruangan dan panel
Pengukuran suhu dan kelembaban ruangan dan panel dengan
thermometer dan higrometer
17.1.1.
Suara
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
Bau
Normal/Bangkai/Hangus
17.1.1.
Kondisi panel
Normal/Kotor/Lembab
17.1.1.
Lampu penerangan panel
Normal/Redup/Tidak berfungsi/Tidak ada
17.1.1.
Heater
Normal/Rusak/ Tidak ada
17.1.1.
Pintu panel
Normal/Korosi/Tidak bisa dikunci/Rusak
17.1.1.
Door sealant
Normal/Tidak Elastis/Putus/Tidak ada
17.1.1.
Lubang kabel kontrol
Normal/Tidak rapat/Glen kabel tidak ada
17.1.1.
Grounding panel
Normal/Korosi/Rantas/Kendor/Tidak ada
●
●
●
●
●
●
●
●
●
●
Kondisi panas diukur dengan menggunakan
thermal image
17.1.1.
Kabel control
●
Normal/cacat
39
Kondisional
6 Tahun
2 Tahun
1 Tahun
3 Bulanan
ITEM PEKERJAAN
Bulanan
SUBSISTEM
Mingguan
KODE
Harian
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
KETERANGAN
17.1.1.
Terminal wiring
Kencang/kendor
17.1.1.
Body relay
Normal/panas
17.1.1.
ACT (ACT jenuh untuk meter)
Normal/panas
17.1.1
Inspeksi level -1 ( In service inspection)
●
●
●
Kondisi meter pada panel kontrol
17.1.1.
Kondisi Amperemeter (R,S,T)
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
Kondisi KV Meter (R,S,T)
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
Kondisi MW Meter
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
Kondisi Mvar Meter
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
KWH Meter IN
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
KWH Meter OUT
Normal/Tidak Normal
17.1.1.
Kondisi Synchrocheck Relay
Normal/Tidak Normal

40
●
●
●
●
●
●
●
Kondisional
6 Tahun
2 Tahun
1 Tahun
3 Bulanan
ITEM PEKERJAAN
Bulanan
SUBSISTEM
Mingguan
KODE
Harian
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
KETERANGAN
17.1.1.
Annunciator
Pengecekan kondisi Annunciator (lamp test & horn)
17.1.2.
Inspeksi level -2 ( In service measurement,
dilakukan sebelum dan sesudah shutdown
Pemeliharaan bay 2 tahun)
17.1.2.
Arus
Pemeriksaan besaran arus fasa R, S dan T dengan tang ampere
17.1.2.
Tegangan
Pemeriksaan besaran tegangan fasa R, S dan T pada relay dan
meter
17.1.2.
Sumber DC
Pengukuran besaran sumber DC di panel proteksi penghantar
17.1.2.
Riple catu daya
Pengukuran ripple catu daya di panel proteksi penghantar
17.1.3
Inspeksi level -3 ( Shutdown measurment )
●
●
●
●
●
Peralatan proteksi utama
17.1.3.1
Relai proteksi differensial busbar
Pengujian individu
17.1.3.1
Pengujian fungsi trip
17.1.3.1
Pengujian fungsi recorder internal (DFR, Event)
17.1.3.2
Relai proteksi Circulating Current Protection
Pengujian individu
41
●
●
●
●
Kondisional
6 Tahun
2 Tahun
1 Tahun
3 Bulanan
ITEM PEKERJAAN
Bulanan
SUBSISTEM
Mingguan
KODE
Harian
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
KETERANGAN
17.1.3.2
Pengujian fungsi trip
17.1.3.2
Pengujian fungsi recorder internal (DFR, Event)
17.1.3.3
Relai proteksi SZP, CBF
Pengujian fungsi trip
17.1.3.3
Pengujian fungsi recorder internal (DFR, Event)
Inspeksi level -3 ( Shutdown measurment )
17.1.3.4
Relai proteksi OCR/GFR kopel
Pengujian individu
17.1.3.4
Pengujian fungsi trip
17.1.3.4
Pengujian fungsi recorder internal (DFR, Event)
17.1.3.5
Relai tegangan nol

Pengujian individu
17.1.3.5
Pengujian fungsi trip
17.1.3.5
Pengujian fungsi recorder internal (DFR, Event)
42
●
●
●
●
●
●
Kondisional
6 Tahun
2 Tahun
1 Tahun
●
●
●
●
●
Pengujian individu
17.1.3.3
17.1.3.
3 Bulanan
ITEM PEKERJAAN
Bulanan
SUBSISTEM
Mingguan
KODE
Harian
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
KETERANGAN
17.1.3.6
Relai frekuensi kurang
Pengujian individu
17.1.3.6
Pengujian fungsi trip
17.1.3.6
Pengujian fungsi recorder internal (DFR, Event)
43
●
●
●
Kondisional
6 Tahun
2 Tahun
1 Tahun
3 Bulanan
ITEM PEKERJAAN
Bulanan
SUBSISTEM
Mingguan
KODE
Harian
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
KETERANGAN
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 2 FMEA PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
44
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
45
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
46
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 3 Blangko Pengujian Relai Diferensial Busbar Tipe Tegangan
47
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 4 Blangko Pengujian Relai Diferensial Busbar Low Impedance Tipe Arus
48
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 5 Blangko Pengujian Relai Diferensial Busbar Low Impedance Tipe Tegangan
49
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 6 Blangko Pengujian Relai CCP Tipe Tegangan
50
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 7 Blangko Pengujian Relai CCP Tipe Arus
51
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 8 Blangko Pengujian Relai CBF/SZP
52
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 9 Blangko Pengujian Relai Tegangan Nol
53
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 10 Blangko Pengujian Relai Frekuensi Kurang
54
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 11 Blangko In Service Inspection Periode Harian
PT. PLN ( PERSERO )
PENYALURAN DAN PUSAT PENGATUR BEBAN JAWA BALI
FORMULIR CHECK LIST INSPEKSI LEVEL 1 : PROTEKSI & KONTROL BAY KOPEL & PANEL BUSPRO
Region / UPT
GI
Bay
Tanggal / Jam Inpeksi
Pelaksana
I. Kondisi Relai Proteksi
1 Proteksi Utama
2 Proteksi Cadangan
3 Relai Synchrocheck Kopel
4 Trip Circuit Supervision
5 Breaker Failure
6 Proteksi Skema Khusus
Under Frequency Relay
Relai Tegangan Nol
Overload Shedding
Catatan Tambahan:
:
:
:
:
:
Differential busbar
Over Current / Ground Fault Relay
9
9
9
9
9
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
1
1
1
1
1
Tidak Normal
Tidak Normal
Tidak Normal
Tidak Normal
Tidak Normal
Frekuensi Relai
9
9
9
Normal
Normal
Normal
1
1
1
Tidak Normal
Tidak Normal
Tidak Normal
Overcurrent Relai
Tidak Terpasang
Tidak Terpasang
Tidak Terpasang
Mengetahui,
Supervisor GI………….
Pemeriksa,
(……………………………)
(……………………………)
55
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 12 Blangko In Service Inspection Periode Bulanan
PT. PLN ( PERSERO )
PENYALURAN DAN PUSAT PENGATUR BEBAN JAWA BALI
FORMULIR CHECK LIST INSPEKSI LEVEL 1 : PROTEKSI & KONTROL BAY KOPEL & PANEL BUSPRO
Region / UPT
GI
Bay
Tanggal / Jam Inpeksi
Pelaksana
:
:
:
:
:
I. Kondisi Lingkungan : Ruang Proteksi
1 Suhu Ruangan
2 Kelembaban
…..
…..
II. Kondisi Umum Panel Proteksi Buspro
1 Kondisi dalam Panel
2 Lampu Penerangan
3 Heater
4 Pintu Panel
5 Door Sealant
6 Lubang Kabel Kontrol
7 Suara
8 Bau
9 Grounding Panel
10 Terminasi Wiring
11 Kabel Kontrol
9
9
9
9
9
9
9
9
9
9
V. Kondisi Alat Ukur & Indikasi
1 Ampere Meter (RST)
2 KV Meter Bus A
Selector Switch
3 KV Meter Bus B
Selector Switch
4 Frequency Meter
5 Synchroscope
6 Announciator
Catatan Tambahan:
Kotor
Redup
Rusak
Korosi
Tidak elastis
Tidak rapat
Tidak Normal
Bangkai
Korosi
Korosi
6
6
6
6
6
6
Lembab
Tidak berfungsi
Hilang
Tidak bisa dikunci
Putus
Glen Kabel tidak ada
Celcius
%
9
9
<25 deg
90%
Kotor
Redup
Rusak
Korosi
Tidak elastis
Tidak rapat
Tidak Normal
Bangkai
Korosi
Korosi
6
6
6
6
6
6
Lembab
Tidak berfungsi
Hilang
Tidak bisa dikunci
Putus
Glen Kabel tidak ada
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
6
6
6
6
6
6
6
6
6
6
6
6
25 deg<T< 50deg 1
< 45 % atau > 85%
6
Hilang
6
6
Hilang
Hilang
1 Gosong
6 Rantas
1 Kendor
1 Panas (pengukuran thermovision)
…..
…..
9 Normal
Lampu
<25 deg
45 % - 85 %
6 Terkelupas
9
9
9
9
9
9
9
9
9
9
11 Kabel Kontrol
6
6
6
6
6
6
6
6
6
6
9
9
9 Normal
III. Kondisi Lingkungan : Ruang Kontrol
1 Suhu Ruangan
2 Kelembaban
IV. Kondisi Umum Panel Kontrol
1 Kondisi dalam Panel
2 Lampu Penerangan
3 Heater
4 Pintu Panel
5 Door Sealant
6 Lubang Kabel Kontrol
7 Suara
8 Bau
9 Grounding Panel
10 Terminasi Wiring
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Normal
Celcius
%
6
25 deg<T< 50deg
6
Hilang
6
6
Hilang
Hilang
1 Gosong
6 Rantas
1 Kendor
1 Panas (pengukuran thermovision)
6 Terkelupas
9 Normal
1 Rusak
9 Normal
1 Rusak
9 Normal
1 Rusak
ket:
9 Normal
1 Rusak
9 Normal
1 Rusak
9 Normal
1 Rusak
Ket:
9 Normal
1 tidak normal
9 Normal
1 tidak normal
ket : Normal ketika tombol test ditekan semua Lampu menyala
Mengetahui,
Supervisor GI………….
Pemeriksa,
(……………………………)
(……………………………)
56
> 50 deg
1 Putus
1
1 Hilang
> 50 deg
1 Putus
1 Hilang
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 13 Blangko In Service Measurement
57
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
Lampiran 14 Blangko Ceklist Sistem Proteksi Setelah Pemeliharaan
58
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
DAFTAR ISTILAH
1. Inservice
Peralatan penyaluran tenaga listrik dalam kondisi bertegangan.
2. Inservice Inspection
Pemeriksaan Peralatan penyaluran tenaga listrik dalam kondisi bertegangan
menggunakan panca indera.
3. Inservice Measurement
Pengujian atau pengukuran peralatan penyaluran tenaga listrik dalam kondisi
bertegangan menggunakan alat bantu.
4. Shutdown Testing/Measurement
Pengujian/pengukuran Peralatan penyaluran tenaga listrik dalam kondisi tidak
bertegangan.
5. Shutdown Function Check
Pengujian fungsi peralatan penyaluran tenaga listrik dalam kondisi tidak
bertegangan.
6. Pengujian /Pemeriksaan Setelah Gangguan
Pengujian / Pemeriksaan yang dilakukan setelah terjadi gangguan pada peralatan
penyaluran tenaga listrik.
7. FMEA (Failure Mode Effect Analysis)
Metode evaluasi peralatan untuk meningkatkan availability dengan cara
mendeteksi kemungkinan – kemungkinan kelemahan desain dan penyebab
kerusakan dominan.
59
PROTEKSI DAN KONTROL BUSBAR
DAFTAR PUSTAKA
1. Buku Petunjuk Batasan Operasi dan Pemeliharaan Peralatan Penyaluran Tenaga
Listrik SKDIR 114.K/DIR/2010 Proteksi dan Kontrol Busbar No. Dokumen: 1722/HARLUR-PST/2009.
60
Download