GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Man of God Transformation 2 Transformasi Manusia Allah 2 Holy Spirit Measures PEMBUKAAN: Hari ini saya ingin melanjutkan seri khotbah ‘Man of God Transformation’ bagian kedua, yaitu: Holy Spirit Measures atau Takaran Roh Kudus. Kita harus mengerti bahwa Transformasi Menjadi Manusia Allah yang kita alami tergantung pada Takaran Roh Kudus dalam hidup kita. Kalau kita tidak bertumbuh dalam tingkat pengenalan kita akan Roh Kudus, maka jangan heran proses transformasi kita menjadi Manusia Allah juga mengalami stagnasi. Minggu lalu kita sudah belajar tentang PROSES TRANSFORMASI MANUSIA ALLAH MELALUI FIRMAN, dan HARI INI KITA AKAN BELAJAR TENTANG PROSES TRANSFORMASI MANUSIA ALLAH MELALUI KEPENUHAN ROH KUDUS dalam hidup kita. May 8, 2016 1 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Langkah-langkah kepenuhan Roh Kudus dalam hidup kita. I. Roh Kudus ADA dalam hidup kita. a. Inilah tingkat kepenuhan Roh Kudus yang pertama: Roh Kudus ADA dalam hidup kita. Alkitab mengajarkan bahwa tidak seorangpun bisa mengaku dan berkata bahwa Yesus adalah Tuhan dan Juru Selamatnya jikalau bukan Roh Kudus yang menyatakan kepadanya. Inilah awal pengenalan kita dengan Roh Kudus – Roh Kudus menuntun kita pada jalan keselamatan sehingga kita menerima jaminan keselamatan. Pengalaman ini disebut sebagai PENGALAMAN LAHIR BARU. b. PENGALAMAN LAHIR BARU HANYA KITA DAPAT KETIKA ROH KUDUS ADA DALAM HIDUP KITA. Pengalaman lahir baru ini tidak di dapat dengan kita pergi ke gereja setiap minggu; Tidak juga di dapat dengan kita lahir dari keluarga Kristen kemudian kita ikut orang tua kita ke gereja; Pengalaman lahir baru ini tidak juga di dapat dengan kita terlibat dalam pelayanan; May 8, 2016 2 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Bahkan tidak di dapat dengan cara kita ‘asal ngomong’ bahwa kita adalah orang Kristen dan sudah menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat kita. c. Pengalaman lahir baru ini hanya kita dapat melalui PENGENALAN KITA DENGAN ROH KUDUS TINGKAT PERTAMA, YAITU ROH KUDUS ADA DALAM HIDUP KITA. Bagaimana caranya? Baca Roma 10:9-10 !!! 9 Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. 10 Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan. d. Orang yang sungguh-sungguh dijamah Roh Kudus dan lahir baru (bukan katanya / bukan sekedar mengaku) punya 2 ciri yang pasti ada dalam hidupnya: Pertama, dia akan mulai menjadi saksi Kristus dan menyelamatkan banyak jiwa. May 8, 2016 3 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Kedua, pengalaman lahir baru itu akan menuntun kita pada hubungan yang lebih dalam dengan Roh Kudus. II. Roh Kudus MEMENUHI hidup kita. a. Sewaktu kita menjalin hubungan dengan Roh Kudus, kita akan mengalami kepenuhan Roh Kudus. PENGALAMAN PERTAMA KEPENUHAN ROH KUDUS INI DISEBUT DENGAN BAPTISAN ROH KUDUS. b. Baca Kisah 19:1-6 !!! 1 Ketika Apolos masih di Korintus, Paulus sudah menjelajah daerah-daerah pedalaman dan tiba di Efesus. Di situ didapatinya beberapa orang murid. 2 Katanya kepada mereka: "Sudahkah kamu menerima Roh Kudus, ketika kamu menjadi percaya?" Akan tetapi mereka menjawab dia: "Belum, bahkan kami belum pernah mendengar, bahwa ada Roh Kudus." 3 Lalu kata Paulus kepada mereka: "Kalau begitu dengan baptisan manakah kamu telah dibaptis?" Jawab mereka: "Dengan baptisan Yohanes." 4 Kata Paulus: "Baptisan Yohanes adalah pembaptisan orang yang telah bertobat, dan ia berkata kepada orang banyak, bahwa mereka harus percaya kepada Dia yang datang kemudian dari padanya, yaitu Yesus." 5 Ketika mereka mendengar hal itu, mereka memberi diri May 8, 2016 4 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org mereka dibaptis dalam nama Tuhan Yesus. 6 Dan ketika Paulus menumpangkan tangan di atas mereka, turunlah Roh Kudus ke atas mereka, dan mulailah mereka berkata-kata dalam bahasa roh dan bernubuat. Ternyata ada orang yang tidak sadar kalau dalam hidupnya sudah ada Roh Kudus, buktinya di Efesus ada beberapa orang yang sudah diselamatkan tapi belum pernah mendengar mengenai Roh Kudus, asing tentang Roh Kudus. Mungkin selama ini Saudara menjadi orang Kristen tapi asing dengan yang namanya Roh Kudus. Orang percaya di Efesus mengalami baptisan air yang belum ‘sempurna’ (dalam istilah saya) dan mereka belum dibaptis Roh Kudus. c. Yang namanya baptisan air, Alkitab mengajarkan bahwa seseorang harus dibaptis dengan cara ditenggelamkan dalam air. Orang Israel kalau melihat sebuah gelas ditenggelamkan dalam air, mereka akan berkata bahwa gelas itu dibaptis. May 8, 2016 5 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org d. Oleh karena itu, kalau Anda sudah dibaptis air tapi bukan dengan cara yang diajarkan Alkitab, ambillah langkah untuk DIBAPTIS ULANG. Bukan berarti baptisan yang lain salah atau dosa, hanya saja sebagai pengikut Kristus, saya mau meneladani apa yang dilakukan oleh Tuhan Yesus. Yesus dibaptis selam dan sayapun juga dibaptis selam. Ambil keputusan yang benar. e. Setelah itu mintalah Roh Kudus membaptis kita sehingga kita mengalami kepenuhan Roh Kudus. BAPTISAN ROH KUDUS KITA ALAMI SEKALI SAJA, dengan tanda kita bisa berkata-kata dalam bahasa roh; TAPI KEPENUHAN ROH KUDUS HARUS KITA ALAMI TIAP HARI. III. BAHASA ROH. a. APAKAH KITA PERLU BERBAHASA ROH? 1 Korintus 14:18 Aku mengucap syukur kepada Allah, bahwa aku berkata-kata dengan bahasa roh lebih dari pada kamu semua. b. 6 ALASAN MENGAPA SETIAP ORANG PERCAYA PERLU BERBAHASA LIDAH: May 8, 2016 6 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org 1. Bahasa roh adalah tanda awal bahwa seseorang mengalami kepenuhan Roh Kudus (yang dipakai sebagai patokan oleh Rasul-Rasul) Kisah 2:4 Maka penuhlah mereka dengan Roh Kudus, lalu mereka mulai berkata-kata dalam bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya. 2. Bahasa Roh berguna untuk membangun dirinya sendiri. 1 Korintus 14:4 Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, ia membangun dirinya sendiri, tetapi siapa yang bernubuat, ia membangun Jemaat. 3. Kita senantiasa diingatkan bahwa Roh Kudus di dalam kita dan ini akan mempengaruhi seluruh roda kehidupan kita sehari-hari. 4. Akan memberikan perhentian / spiritual refreshing / penyegaran bagi roh kita. Yesaya 28:11-12 11 Sungguh, oleh orang-orang yang berlogat ganjil dan oleh orang-orang yang berbahasa asing akan berbicara kepada bangsa ini 12 Dia yang telah berfirman kepada mereka: May 8, 2016 7 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org "Inilah tempat perhentian, berilah perhentian kepada orang yang lelah; inilah tempat peristirahatan!" Tetapi mereka tidak mau mendengarkan. 5. Kita dapat berdoa untuk sesuatu permohonan yang tidak kita ketahui. Roma 8:26 Demikian juga Roh membantu kita dalam kelemahan kita; sebab kita tidak tahu, bagaimana sebenarnya harus berdoa; tetapi Roh sendiri berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan. 27 Dan Allah yang menyelidiki hati nurani, mengetahui maksud Roh itu, yaitu bahwa Ia, sesuai dengan kehendak Allah, berdoa untuk orang-orang kudus. 6. Bahasa Roh akan membawa lidah senatiasa ada dalam kontrol Roh Yakobus 3:8 tetapi tidak seorangpun yang berkuasa menjinakkan lidah; ia adalah sesuatu yang buas, yang tak terkuasai, dan penuh racun yang mematikan. May 8, 2016 8 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org c. BAGAIMANA CARA MENERIMA BAPTISAN ROH KUDUS DAN MULAI BERKATA-KATA DALAM BAHASA ROH? 1. Bertobat dan menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamatnya Hanya setelah seseorang terima Yesus sebagai Tuhan, maka Roh Kudus akan dicurahkan sepenuhnya. Kisah 2:38-39 38 Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masingmasing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus. 39 Sebab bagi kamulah janji itu dan bagi anakanakmu dan bagi orang yang masih jauh, yaitu sebanyak yang akan dipanggil oleh Tuhan Allah kita." 2. Mengetahui dengan pasti dan percaya bahwa Roh Kudus sudah dicurahkan sejak Pantekosta. Kisah 2:1-4 1 Ketika tiba hari Pentakosta, semua orang percaya berkumpul di satu tempat. 2 Tibatiba turunlah dari langit suatu bunyi seperti May 8, 2016 9 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org tiupan angin keras yang memenuhi seluruh rumah, di mana mereka duduk; 3 dan tampaklah kepada mereka lidah-lidah seperti nyala api yang bertebaran dan hinggap pada mereka masingmasing. 4 Maka penuhlah mereka dengan Roh Kudus, lalu mereka mulai berkata-kata dalam bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya. Nubuat yang disampaikan melalui Nabi Yoel sudah digenapi Kisah 2:16-21 16 tetapi itulah yang difirmankan Allah dengan perantaraan nabi Yoel: 17 Akan terjadi pada hari-hari terakhir—demikianlah firman Allah—bahwa Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas semua manusia; maka anakanakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat, dan teruna-terunamu akan mendapat penglihatan-penglihatan, dan orang-orangmu yang tua akan mendapat mimpi. 18 Juga ke atas hamba-hamba-Ku laki-laki dan perempuan akan Kucurahkan Roh-Ku pada hari-hari itu dan mereka akan bernubuat. 19 Dan Aku akan mengadakan mujizat-mujizat di atas, di langit dan tanda-tanda di bawah, di bumi: darah dan api dan gumpalan-gumpalan asap. 20 Matahari akan May 8, 2016 10 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org berubah menjadi gelap gulita dan bulan menjadi darah sebelum datangnya hari Tuhan, hari yang besar dan mulia itu. 21 Dan barangsiapa yang berseru kepada nama Tuhan akan diselamatkan. 3. Jangan takut dan ragu-ragu untuk menerima Roh Kudus, karena Bapa di Sorga pasti akan memberi yang terbaik untuk anakNya. Bapa di Sorga akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepadaNya Lukas 11:11-13 11 Bapa manakah di antara kamu, jika anaknya minta ikan dari padanya, akan memberikan ular kepada anaknya itu ganti ikan? 12 Atau, jika ia minta telur, akan memberikan kepadanya kalajengking? 13 Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepada-Nya." 4. Datang dengan kerinduan dan menyambutNya dengan pasti May 8, 2016 11 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Mazmur 42:2 Seperti rusa yang merindukan sungai yang berair, demikianlah jiwaku merindukan Engkau, ya Allah. Seperti tanah yang haus akan air Yesaya 44:3 Sebab Aku akan mencurahkan air ke atas tanah yang haus, dan hujan lebat ke atas tempat yang kering. Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas keturunanmu, dan berkat-Ku ke atas anak cucumu. Matius 5:3 "Berbahagialah orang yang miskin di hadapan Allah, karena merekalah yang empunya Kerajaan Sorga. Matius 5:6 Berbahagialah orang yang lapar dan haus akan kebenaran, karena mereka akan dipuaskan. 5. Penyerahan total ( pasrah ) sesuai dengan kehendak Allah Seperti seorang anak kecil yang menyambut Kerajaan Sorga May 8, 2016 12 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Markus 10:14-15 14 Ketika Yesus melihat hal itu, Ia marah dan berkata kepada mereka: "Biarkan anak-anak itu datang kepada-Ku, jangan menghalang-halangi mereka, sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Allah. 15 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa tidak menyambut Kerajaan Allah seperti seorang anak kecil, ia tidak akan masuk ke dalamnya." Taklukkan pikiranmu dengan pikiran Kristus (Firman Tuhan) 2 Korintus 10:14-15 14 Sebab dalam memberitakan Injil Kristus kami telah sampai kepada kamu, sehingga kami tidak melewati batas daerah kerja kami, seolah-olah kami belum sampai kepada kamu. 15 Kami tidak bermegah atas pekerjaan yang dilakukan oleh orang lain di daerah kerja yang tidak dipatok untuk kami. Tetapi kami berharap, bahwa apabila imanmu makin bertumbuh, kami akan mendapat penghormatan lebih besar lagi di antara kamu, jika dibandingkan dengan daerah kerja yang dipatok untuk kami. Seperti aliran air yang keluar dari Bait Suci May 8, 2016 13 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org Yehezkiel 47:3-5 3 Sedang orang itu pergi ke arah timur dan memegang tali pengukur di tangannya, ia mengukur seribu hasta dan menyuruh aku masuk dalam air itu, maka dalamnya sampai di pergelangan kaki. 4 Ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku masuk sekali lagi dalam air itu, sekarang sudah sampai di lutut; kemudian ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku ketiga kalinya masuk ke dalam air itu, sekarang sudah sampai di pinggang. 5 Sekali lagi ia mengukur seribu hasta lagi, sekarang air itu sudah menjadi sungai, di mana aku tidak dapat berjalan lagi, sebab air itu sudah meninggi sehingga orang dapat berenang, suatu sungai yang tidak dapat diseberangi lagi. Bagi orang yang sudah dalam Tuhan, penghalang terbesar justru merasa ragu-ragu, apakah ini gerakan dari Roh Kudus atau gerakan kita sendiri. Waktu manifestasi kadang-kadang kita bisa ragu-ragu dan sepertinya tidak merasakan apa-apa. Tapi setelah selesai, roh kita akan terasa mantap, bahkan berkobar-kobar. May 8, 2016 14 GBI Keluarga Allah | www.gbika.org PENUTUP: Berdoalah dan mintalah agar Roh Kudus memenuhi hidup Saudara! Maka, kita akan melihat setiap perkara-perkara besar dan ajaib yang Tuhan kerjakan dalam hidup setiap kita. Dapatkan bahan sharing, ebook, renungan harian, dan kotbah-kotbah Pdt. Obaja Tanto Setiawan di www.gbika.org May 8, 2016 15