ADLN - Perpustakaan Universitas Airlangga EFEKTIVITAS PASTA GIGI MENGANDUNG EKSTRAK KUNYIT (Curcuma domestica) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI Porphyromonas gingivalis ABSTRAK Latar Belakang. Penyakit periodontal merupakan masalah kesehatan yang memiliki prevalensi yang tinggi di dunia. Salah satu bakteri yang berperan adalah Porphyromonas gingivalis. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk terapi periodontitis adalah dengan penggunaan pasta gigi yang mengandung bahan antimikroba. Kunyit merupakan suatu tanaman yang memiliki sifat sebagai antimikroba karena di dalam kunyit terdapat kandungan kimia seperti minyak atsiri, tanin, dan kurkumin. Berdasarkan sifat antimikroba yang dimiliki oleh kunyit, maka akan dilakukan penelitian untuk mengetahui daya hambat pasta gigi yang mengandung ekstrak kunyit terhadap pertumbuhan bakteri Porphyromonas gingivalis. Tujuan. Melihat efektivitas pasta gigi herbal dengan rasio pasta gigi dasar dibanding ekstrak kunyit sebesar 1:1, 1:2, 1:3, dan 1:4 dapat menghambat pertumbuhan bakteri Porphyromonas gingivalis. Metodologi. Jenis penelitian yang dilakukan adalah eksperimental laboratoris. Kelompok sampel yang digunakan sebanyak 6, yakni dua kelompok kontrol (plasebo & ekstrak kunyit 100%) dan empat kelompok perlakuan (pasta gigi yang diberi campuran ekstrak kunyit dengan rasio pasta gigi dasar dibanding ekstrak kunyit sebesar 1:1, 1:2, 1:3, dan 1:4). Metode yang digunakan adalah difusi agar dengan sumuran sebanyak 7 kali replikasi pada tiap sampel. Hasil. Diameter zona hambatan yang diukur menggunakan jangka sorong. Diameter yang didapatkan secara berturut-turut dari A, B, C, D, E, dan F adalah 25,59 mm, 11,56 mm, 13,99 mm, 20,43 mm, 22,95 mm, dan 23,86 mm. Kesimpulan. Ekstrak kunyit dalam pasta gigi tidak efektif dalam menghambat pertumbuhan Porphyromonas gingivalis. Key words: Kunyit, daya hambat, Porphyromonas gingivalis, pasta gigi vii SKRIPSI EFEKTIVITAS PASTA GIGI MENGANDUNG... KURNIA AMELINDA SHOLIKHA