ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI BARU LAHIR DENGAN

advertisement
ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI BARU LAHIR DENGAN
ASFIKSIA SEDANG DI BPM Bd. SITI FATIMAH, SST
KOTA TASIKMALAYA1
Intan Dewi Permatasari2Lusi Lestari3Hani Septian4
INTISARI
Asfiksia Neonatorum merupakan bayi baru lahir dengan resiko tinggi.
Asfiksia adalah keadaan dimana bayi tidak dapat segera bernafas secara
spontan dan teratur setelah lahir.Salah satu faktor penyebab asfiksia yaitu air
ketuban bercampur mekonium. Resiko air ketuban bercampur mekonium yaitu
hipoksia. Hipoksia dapat menimbulkan respirasi bayi didalam rahim sehingga
mekonium yang tercampur dalam air ketuban dapat terdeposit dijaringan paru.
Masuknya mekonium ke jaringanparubayidapatmenyebabkan pneumonia
danmungkinkematian.
Tujuan penyusunan laporan tugas akhir ini untuk memperoleh
pengalaman nyata dalam melaksanakan asuhan kebidanan pada bayi baru lahir
dengan asfiksia sedang dengan menggunakan pendekatan proses manajemen
kebidanan. Asuhan kebidanan pada bayi baru lahir dengan asfiksia sedang ini
dilakukan di BPM Bd. Siti Fatimah, SST. Kota Tasikmalaya.
Dari hasilpenyusunanlaporantugas akhir ini penyusun mendapatkan
gambaran dan pengalaman nyata dalam pembuatan asuhan kebidanan pada
bayi baru lahir dengan asfiksia sedang. Kesimpulan dari hasil pelaksanaan
asuhan kebidanan pada bayi baru lahir dengan asfiksia sedang di BPM Bd. Siti
Fatimah, SST. Kota Tasikmalaya dilaksanakan cukup baik.
Kata Kunci
: AsfiksiaNeonatoriumSedang
Kepustakaan
: 12 buku (2008-2015)
Halaman
: i-xi, 60halaman, 13lampiran
1
Judul Penulisan Ilmiah2Mahasiswa STIKes Muhammadiyah Ciamis3Dosen
STIKes Muhammadiyah Ciamis4Dosen STIKes Muhammadiyah Ciamis
vii
Download