Tutorial Java Desktop 2 Melakukan Koneksi ke

advertisement
Tutorial Java Desktop 2 Melakukan Koneksi
ke Database JavaDB
Oleh: Ardie Jocong
Tutorial ini adalah tutorial lanjutan dari tutorial sebelumnya yaitu
bagaimana membuat sebuah database dengan fasilitas database yang
disediakan Netbeans. Jadi kita tidak mengkoneksikan nya ke database lain
seperti mysql , oracle , access,dkk (dan kawan-kawannya). jadi kita akan
menggunakan fasilitas databas...
Tutorial ini adalah tutorial lanjutan dari tutorial sebelumnya yaitu bagaimana membuat sebuah
database dengan fasilitas database yang disediakan Netbeans. Jadi kita tidak mengkoneksikan nya
ke database lain seperti mysql , oracle , access,dkk (dan kawan-kawannya). jadi kita akan
menggunakan fasilitas database yang disediakan netbeans. Karena tutorial ini adalah sambungan
dari tutorial sebelumnya.. maka agans harus follow dulu tutorial sebelumnya.. dengan title Tutorial
Java Desktop 1 Membuat Database dengan JavaDB bawaan Netbeans
Tutorial Kedua ini akan membahas Bagaimana Melakukan koneksi ke Database JavaDB. Okeh
langsung ajjah.. ane akan jelasin bagaimana step by step nya..
Untuk memulai nya Kita Buat Sebuah Project Baru pada Menu Netbeans dengan cara Pilih Menu
File > New Project. Kemudian pilih Java>JavaApplication. Kemudian Klik Next. Kemudian
buatlah project seperti terlihat pada tampilan berikut.
Kemudian Finish, maka akan muncul tampilan awal seperti berikut .
Langkah Awal, Kita akan melakukan koneksifitas ke database yang telah dibuat pada tutorial
sebelumnya …untuk mengkoneksikan nya kita membutuhkan sebuah Objek Connection.. Objek
Connection ini menggunakan sebuah DriverManager. Driver Manager ini akan masuk ke dalam
database yang sudah terproteksi dengan username dan password ketika kita membuat database di
awal ..
Pertama tambahkan 3 buah Statement Import berikut ke kedalam code programnya letakkan paling
atas setelah package database_console;
import java.sql.Connection;
import java.sql.DriverManager;
import java.sql.SQLException;
fungsinya adalah untuk mengimport library yang disediakan oleh Java. dan untuk mengatur koneksi
ke database , gunakan kedua code berikut.
String host = "jdbc:derby://localhost:1527/Employees";
String uName = "admin";
String uPass ="admin";
Connection con = DriverManager.getConnection( host, username, password );
letakkan kedua code diatas pada Method Main atau method utama yang terletak di dalam kelas
DBConnect , sehingga Code Lengkapnya sebagai berikut :
import java.sql.Connection;
import java.sql.DriverManager;
import java.sql.SQLException;
public class DBConnect {
public static void main(String[] args) throws SQLException {
String host = "jdbc:derby://localhost:1527/Employees";
String uName = "admin";
String uPass ="admin";
Connection con = DriverManager.getConnection(host, uName, uPass);
}
}
pada kode berikut ,
jdbc:derby://localhost:1527/Employees
diambil dari alamat host (host address), dapat dilihat pada gambar berikut :
bagian, jdbc:derby://localhost, jdbc(Java Database Conectivity) adalah spesifikasi standar dari
JavaSoft API (Aplication Programming Interface) yang memungkinkan program Java untuk
mengakses sistem database manajemen. JDBC menyediakan methods untuk melakukan query dan
modifikasi data pada RDBMS, 1527 adalah sebuah port number . nama database nya yaitu
Employees ..
String host = "jdbc:derby://localhost:1527/Employees";
host (merupakan sebuah identifier nama variabel) ini dipanggil dengan Type Data String. Langkah
selanjutnya kita tambahkan sebuah exception handling berikut di dalam pada deklarasi variable
Connection ..
try {
// masukkan keempat deklarasi variable tadi disini
}
catch ( SQLException err ) {
System.out.println( err.getMessage( ) );
}
jadi kode lengkap berubah menjadi seperti berikut :
import java.sql.Connection;
import java.sql.DriverManager;
import java.sql.SQLException;
public class DBConnect {
public static void main(String[] args) throws SQLException {
try {
String host = "jdbc:derby://localhost:1527/Employees";
String uName = "admin";
String uPass ="admin";
Connection con = DriverManager.getConnection(host, uName,
uPass);
}catch ( SQLException err ) {
System.out.println(err.getMessage());
}
}
}
coba running code diatas tersebut .. what happens ?? maka akan mengasilkan pesan error pada
window console
No suitable driver found for jdbc:derby://localhost:1527/Employees
pesan error ini karena DriverManager membutuhkan sebuah library unt uk melakukan koneksi ke
database. langkah selanjutnaya adalah mengimport sebuah library DriverManager yaitu
derbyclient.jar. sebelum nya download dulu file jdk nya ane menggunakan jdk 1.7.0 ada yang lebih
barunya juga bisa di download disitus resminya oracle.com klik disini, kemudian jangan lupa instal
jdk nya gan
kemudian langkah berikutnya adalah mengimport derbyclient.jar tadi... dapat di lihat pada gambar
berikut :
masuk ke menu project kemudian pilih Libraries > Add JAR/Folder... cari alamat rumah berikut
:D ...
C:\Program Files\Java\jdk1.7.0\db\lib .. pilih derbyclient.jar
lakukan runing pada project tadi... insya Alloh atas ijin Alloh Program akan terkoneksi ke database..
pesan errot No suitable driver found for jdbc:derby://localhost:1527/Employees
tidak ada kan
itu tandanya Koneksi Sukses gan...
nanti kita lanjut pada tutorial berikutnya.. ane pussing gan belum makan (KARENA LAGII
RAMADHAN).. hehe selamat Menunaikan Ibadah Puasa gan bagi yang menjalankannya.. Thanks ..
nanti kita lanjut lagi ke tutorial ke 3 Bagaimana Membuat Koneksi Ke Sebuah Tabel di Database
JavaDB.....
Tentang Penulis
Ardie Jocong
let's we learn coding together ,.. Learning by doing.. cause the best way
of learning about anything is by doing. explore your brain ..
Download