Pengenalan Komunikasi Data tutun itb Pengertian Komunikasi Data: • Penggabungan antara dunia komunikasi dan komputer, – Komunikasi umum antar manusia (baik dengan bantuan alat maupun langsung) – Komunikasi data antar komputer atau perangkat dijital lainnya (PDA, Printer, HP) tutun itb Pengertian • Komunikasi di mana informasi yang dikirimkan (source) adalah data, • Data adalah semua informasi yang berbentuk digital (bit 0 dan 1). • Transmisi suara (analog) dapat juga dijadikan transmisi data jika informasi suara tersebut diubah (dikodekan) menjadi bentuk digital tutun itb Digital vs Analog • Keuntungan • Kekurangan – Cepat – Rawan Error tutun itb • Ketika sebuah komputer berkomunikasi dengan komputer lain maka mereka saling mempertukarkan bit-bit informasi yang dikirimkan melalui suatu medium transmisi • Hal ini bisa dilakukan dengan relatif mudah bila mereka berada di alam ruangan atau gedung yang sama • Jika jarak antar mereka semakin jauh maka diperlukan sebuah jaringan telekomunikasi yang menyediakan kanal komunikasi end-to-end • Komunikasi data antar komputer dapat dilakukan dengan beberapa cara dan beberapa diantaranya akan kita bahas saat ini tutun itb Komunikasi data serial • Jika hanya ada satu kanal komunikasi yang tersedia sedangkan kita harus mengirimkan data yang terdiri dari lebih dari satu bit maka kita bisa mengirimkan data secara serial • Pada komunikasi data serial, bit-bit yang menyusun words (sekumpulan bit-bit data) dikirimkan satu per satu ke kanal komunikasi tutun itb • Komunikasi data serial cocok untuk komunikasi jarak jauh • Data dikodekan sedemikian hingga informasi timing diterima bersama data dan hanya satu kanal yang diperlukan – Kita akan pelajari nanti cara melakukan hal ini – Pada komunikasi jarak dekat, bisa digunakan kanal tambahan untuk sinyal clock tutun itb Komunikasi data paralel • Kadang-kadang komputer perlu berkomunikasi dengan misalnya sebuah printer yang berada di dalam ruangan yang sama • Pada kasus ini kita bisa menggunakan komunikasi paralel • Sebuah kabel yang terdiri dari beberapa kawat digunakan untuk melakukan komunikasi paralel • Bit-bit data yang menyusun words dapat dikirimkan secara bersamaan secara paralel pada masing-masing kawat • Transmisi data paralel lebih cepat daripada transmisi data serial tapi biasanya hanya digunakan untuk komunikasi jarak dekat – Jarak maksimum biasanya 10m tutun itb tutun itb • Komunikasi paralel tidak cocok untuk transmisi jarak jauh karena: – Memerlukann banyak kawat atau kanal – Memerlukan sinyal timing tambahan tutun itb • Terminal komunikasi data disebut data terminal equipment (DTE) sedangkan perangkat yang merupakan ujung (terminates/terminasi) kanal transmisi yang akan melalui jaringan disebut data circuitterminating equipment (DCE) – Contoh DCE adalah modem • Banyak tersedia standard interface antara DTE dan DCE – Yang umum dipakai adalah yang dibuat oleh ITU-T dan Electronic Industries Association (EIA) • Salah satu interface yang biasa digunakan dan dibuat oleh ITU-T adalah V.24/V.28 yang sama dengan standard RS-232-C yang dibuat EIA tutun itb • Pada transmisi data jarak jauh kita dapat menggunakan transmisi data serial secara asinkron (asynchronous) maupun sinkron (synchronous) • Transmisi data serial jarak jauh mengharuskan informasi timing dikirimkan ke penerima bersama-sama dengan data agar tidak perlu memakai satu saluran khusus untuk clock tutun itb Transmisi Asinkron • Pada transmisi asinkron, setiap kali transmisi dilakukan data yang dikirimkan berjumlah sedikit • Biasanya jumlah bit yang dikirimkan setiap kali transmisi dilakukan adalah sebanyak 8 bit yang merupakan satu karakter ASCII (American Standard Code for Information Interchange) • Di awal setiap satu blok data yang terdiri dari 8 bit disertakan sebuah start bit tutun itb Start bit ditandai dengan perubahan level Idle stage • Start bit ditandai dengan terjadinya perubahan level tegangan dari kondisi idle • Data rate harus ditentukan dulu sebelum transmisi dilakukan agar penerima dapat menerima bit-bit data dengan tepat • Jumlah bit data: 7-8 bit (termasuk bit parity) • Setelah data selesai dikirimkan, satu atau lebih stop bits dikirimkan sebagi tanda pengiriman data sudah selesai – Setelah stop bits selesai dikirimkan, kondisi kanal harus sama dengan kondisi idle • Skema pendeteksian kesalahan pada transmisi asinkron dapat menggunakan parity tutun itb • Ada dua macam teknik parity: – Even parity (parity genap) – Odd parity (parity ganjil) • Pada even parity, jumlah bit ‘1’ pada blok data (termasuk parity) harus genap • Pada odd parity, jumlah bit ‘1’ pada blok data (termasuk parity) harus ganjil • Agar pendeteksian kesalahan dapat dilakukan dengan benar, pengirim dan penerima harus bersepakat untuk menggunakan teknik parity yang sama • Misalnya pengirim dan penerima sepakat untuk menggunakan teknik parity genap: apabila penerima menerima data yang jumlah bit ‘1’-nya ganjil maka penerima dapat menyimpulkan bahwa telah terjadi kesalahan tutun itb Transmisi Sinkron • Untuk mengirimkan informasi yang jauh lebih banyak digunakan teknik transmisi sinkron • Informasi disusun dalam bentuk frame-frame informasi • Setiap frame diawali oleh deretan bit start-of-frame • Setiap frame dapat terdiri dari lebih 1.000 bytes informasi • Setiap frame mengandung error control words dan suatu deretan end-offrame • Penerima menggunakan bagian error control dari frame untuk mendeteksi error • Metoda pendeteksian error yang paling banyak digunakan adalah cyclic redundancy check (CRC) – CRC merupakan teknik yang lebih andal daripada parity – Jika terjadi error, pengirim akan mengirimkan ulang frame yang error • Pada umumnya, penerima akan mengirimkan acknowledgment (ACK) untuk setiap frame bebas error yang diterimanya. • Sebaliknya jika error terjadi penerima tidak akan mengirimkan ACK. ACK yang tidak diterima pengirim merupakan indikasi bagi pengirim untuk melalkukan retransmisi tutun itb • Banyak metoda transmisi asinkron merupakan protokol “bit-oriented” yang artinya blok-blok data tidak dibagibagi kedalam byte-byte yang terpisah karena banyak jenis informasi yang tidak dinyatakan di dalam bytes seperti informasi grafis • Suatu flags yang berupa deretan bit start-of-frame dan end-of-frame digunakan untuk sinkronisasi frame – Flag-flag ini harus unique – Deretan data yang dikirimkan tidak boleh memiliki pola yang sama dengan deretan flags • Untuk mencegah agar hal ini tidak terjadi, salah satu metoda agar frame misalignment tidak terjadi adalah dengan menggunakan teknik bit stuffing atau zero insertion tutun itb Bit stuffing/zero insertion • Sebagai contoh, pada protokol high-level data link control (HDLC) digunakan flag yang berupa deretan (01111110) – Perhatikan bahwa flag ini mengandung 6 buah bit 1 yang berurutan • Setelah flag start-of-frame deretan bit yang mengandung 6 bit ‘1’ berturut-turut tidak diperkenankan ada di dalam bagian data dari frame • Untuk menjamin agar hal di atas tidak terjadi maka di akhir setiap deretan 5 bit ‘1’ yang berurutan disisipkan sebuah bit 0 • Di penerima, setiap 0 yang mengikuti 5 bit ’1’ yang berurutan dihilangkan – Jika ada bit ‘1’ yang mengikuti 5 bit ‘1’ berurutan maka frame dinyatakan telah selesai (end-of-frame flag) tutun itb tutun itb • Transmisi sinkron mengharuskan bahwa informasi timing bit disertakan kedalam aliran data itu sendiri menggunakan teknik line coding tutun itb Standard KomDat • Agar supaya sistem komunikasi data dapat berjalan secara lancar dan global, maka perlu dibuat suatu standar protocol yang dapat menjamin: – Kompatibilitas penuh antara dua peralatan setara. – Bisa melayani banyak peralatan dengan kemampuan berbeda-beda – Berlaku umum dan mudah untuk dipelajari atau diterapkan tutun itb Apple Mac Linux Workstation Windows Based PC Beragam komputer (h/w & s/w) Ingin berkomunikasi HOW? Radio tower Sun’s Solaris Public switch Telephone Unix Server IBM Compatible 22 People Analogy Kuch kuch ho ta hai….. Tidak akan terjadi percakapan yang Romo ono maling…! meaningful Bade naon anjeun teh? 23 Supaya percakapan meaningful English please… Nice to meet you…. How are you ? Thank you very much… Aturan penggunaan bahasa Inggris: protokol 24 Apple Mac Linux Workstation Windows Based PC Harus menggunakan protokol yang disetujui bersama Supaya semua komputer dapat berkomunikasi satu sama lain Radio tower Sun’s Solaris Public switch Telephone Unix Server IBM Compatible 25