LAPORAN PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) Di CV AAN JAYA STEEL TANGGAL 9 OKTOBER 2019 SAMPAI 14 MARET 2020 Laporan ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Semester Gasal Disusun oleh: TEGAR DIKKI DWI P. NIS:2086 Kompetensi Keahlian : Teknik Pengelasan PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN SMK NEGERI 1 SAYUNG JL. Raya Semarang Demak KM.14 (Onggorawe) Sayung Demak Telp. (024) 6514180 fax (024) 6514006 Kode Pos 59563 Email : [email protected] web: www.smkn1sayung.sch.id Lembar Pengesahan LAPORAN PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) Di CV AAN JAY STEEL TANGGAL 9 OKTOBER 2019 SAMPAI 14 MARET 2020 Pembimbing DU/DI, Pembimbing Sekolah, Mohamad A’dlom Agus Pariaji, S.T NIP. MENGETAHUI Kepala SMK Negeri 1 Sayung Wakil Kepala Sekolah Bid Kurikulum Drs. Santoso, M.Pd NIP. 196706141994121004 Muh Afif Islahuddin, S.Pd NIP. 198904062015021001 i KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan syukur alhamdulillah atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya kepada penulis, sehingga penulisan LAPORAN PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) DI CV AAN JAYA STEEL dapat terselesaikan dengan baik. Laporan ini dapat terselesaikan atas bantuan dan bimbingan dari semua pihak. Untuk itu penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut membantu dalam penyelesaian laporan ini, terutama kepada: 1. Bapak Drs. Santoso, M.Pd. selaku kepala SMK Negeri 1 Sayung 2. Bapak Muh Afif Islahuddin, S.Pd selaku Waka Kurikulum 3. Bapak Agus Pariaji, selaku pembimbing sekolah. 4. Bapak Aan Dhlom, selaku pembimbing DU / DI . 5. Guru-guru SMK Negeri 1 Sayung. 6. Karyawan CV AAN JAYA STEEL 7. Serta semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu yang telah membantu dalam proses penyusunan laporan ini. Penyusunan laporan ini sebagai salah satu syarat untuk mengikuti ujian akhir semester tahun pelajaran 2019/2020 serta sebagai bukti bahwa telah melaksanakan praktek kerja industri (PRAKERIN). Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna. Untuk itu kritik dan saran yang sifatnya membangun demi kesempurnaan laporan ini sangat penulis harapkan. Mudah-mudahan laporan ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya dan pembaca pada umumnya. Demak,22 November 2020 Penyusun, Tegar Dikki Dwi P. ii DAFTAR ISI Lembar Pengesahan............................................................................................................................... i KATA PENGANTAR ........................................................................................................................... ii DAFTAR ISI......................................................................................................................................... iii BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................................... 1 Latar Belakang ............................................................................................................................ 1 A. 1. Gambaran perusahaan ............................................................................................................. 1 2. Struktur Organisasi Perusahaan .............................................................................................. 1 3. Rekapitulasi Peralatan ............................................................................................................. 2 4. Kegiatan Usaha ....................................................................................................................... 2 Tujuan ......................................................................................................................................... 3 B. 1. Tujuan Pelaksanaan Prakerin .................................................................................................. 3 2. Tujuan Pembuatan Laporan .................................................................................................... 3 BAB II PROSES PELAKSANAAN .................................................................................................... 4 A. Waktu dan Tempat Pelaksanaan ................................................................................................. 4 B. Alat dan Bahan ............................................................................................................................ 4 C. Proses Pengerjaan ....................................................................................................................... 4 1) Proses Pembuatan Pagar ......................................................................................................... 4 2) Penyelesaian............................................................................................................................ 5 3) Cara Mengecat ........................................................................................................................ 5 D. Implementasi Keselamatan Kerja ............................................................................................... 6 E. Hasil Yang Dicapai ..................................................................................................................... 6 BAB III TEMUAN ................................................................................................................................ 7 Keterlaksanaan (Faktor Pendukung dan Penghambat) ............................................................... 7 A. 1. Faktor Pendukung ................................................................................................................... 7 2. Faktor Penghambat ................................................................................................................. 7 B. Manfaat Yang Dirasakan ............................................................................................................ 7 D. Pengembangan/Tindak Lanjut .................................................................................................... 7 BAB 1V PENUTUP............................................................................................................................... 8 A. Kesimpulan ................................................................................................................................. 8 B. Saran ........................................................................................................................................... 8 C. Dokumentasi ............................................................................................................................... 9 LAMPIRAN-LAMPIRAN ................................................................................................................. 11 iii BAB 1 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Menyadari akan pentingnya mengadakan program Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) sebagai faktor yang mendasar dalam bidang pendidikan untuk terjun secara langsung dalam dunia kerja dengan menambah wawasan sekaligus pengalaman untuk siswa/siswi sebagai kontribusi secara langsung mengenal sistem kerja dengan konkrit. Untuk mewujudkan tujuan tersebut maka diterarapkan suatu system Pendidikan yang dikenal dengan istilah “praktek kerja industri (PRAKERIN)” atau disebut juga dengan “Pendidikan Sistem Ganda (PSG)”. Sistem ini merupakan suatu bentuk penyelenggaan pendidikan keahlian yang memadukan secara sistematis program pendidikan disekolah denan program penguasaan keahlian melalui kegiatan bekerja secara langsung dan terarah untuk mencapai tingkat keahlian profesional tertentu. Sehubungan dengan itu maka siswa SMK pada jenjang tertentu diwajibkan mengikuti praktek kerja secara langsung. 1. Gambaran perusahaan Didirikan pada tahun 2004 tanggal 18 Oktober oleh bapak Mohamad A’dlom, Selaku pemilik CV AAN JAYA STEEL. CV AAN JAYA STEEL adalah bengkel yang bergerak di bidang produksi. Barang yang diproduksi oleh CV AAN JAYA STEEL adalah barang – barang yang berbahan dasar dari besi, diantaranya sebagai berikut : Pagar Tempa tralis Meja stainles Expeder Kaki silang tiga dll. Dalam pembuatan barang – barang yang berbahan dasar dari besi seperti contoh yang disebutkan tadi memerlukan waktu sekitar 2-3 hari. Pembuatan barang tersebut meliputi pemotongan, pengelasan, penggrindaan, pendempulan, pengecatan, dan penjemuran. 2. Struktur Organisasi Perusahaan PEMILIK Moh. A’dlom KEPALA BENGKEL Rois MANDOR 1 Sabar Santoso MANDOR 2 Widi 1 3. Rekapitulasi Peralatan Mesin Las SMAW Mesin Las Argon Mesin grinda tangan Mesin grinda duduk Mesin bor tangan Mesin bor duduk Mesin bor magnet Kompesor Sikat kawat Siku – siku Kunci inggris Tang Obeng Palu Kikir Blander Amplas 4. Kegiatan Usaha Membuat kandang hewan Membuat tralis Membuat pagar rumah Membuat pintu besi Membuat kanopi Mengelas Menggrinda Mendempul Mengamplas Mengecat 2 B. Tujuan 1. Tujuan Pelaksanaan Prakerin Melalui pendekatan pembelajaran ini peserta prakerin diharapkan: a. Mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan dunia kerja dan industri yang sesungguhnya. b. Memiliki tingkat kompetensi standart sesuai yang dipersyaratkan oleh dunia kerja dan industri. c. Menjadi tenaga kerja yang berwawasan mutu, ekonomi, bisnis, kewirausahaan dan produktif. d. Dapat menyerap perkembangan tehnologi dan budaya kerja untuk kepentingan pengembangan diri. e. Meningkatkankan kemampuan siswa sebagai anggota masyarakat dalam mengadakan hubungan timbal balik dengan lingkungan sosial budaya dan alam sekitarnya. 2. Tujuan Pembuatan Laporan a. Sebagai salah satu bentuk latihan, dalam menghadapi Uji Kompetensi pada akhir proses pembelajaran. b. Sebagai salah satu tugas yang diisyaratkan untuk menempuh ujian akhir semester (Menambah wawasan tentang penulisan karya ilmiah.) c. Sebagai salah satu tugas yang diisyaratkan Kelulusan Praktek Kerja Industri ( Prakerin ) d. Sebagai bukti telah melaksanakan prakerin e. Untuk memenuhi tugas yang diberikan pembimbing produktif f. Sebagai laporan dari hasil praktek kerja industri (Prakerin) yang telah dilaksanakan secara tertulis g. Agar siswa dapat menuangkan pikiran kedalam tulisan yang diuji keilmuannya 3 BAB II PROSES PELAKSANAAN A. Waktu dan Tempat Pelaksanaan 1. Waktu pelaksanaan prakerin dilaksanakan pada tanggal 9 Oktober sampai dengan tanggal 14 Maret 2. Tempat pelaksanaan prakerin di CV AAN JAYA STEEL jalan Wolter Monginsidi, Sedayu Kenanga 2 B. Alat dan Bahan Alat : 1. Mesin las listrik dan perlengkapanya 2. Mesin gerinda 3. Mesin bor 4. Tang 5. Palu 6. Kertas amplas 7. Meteran 8. Penggores 9. Penyiku Bahan-bahan yana diperlukan: 1. Besi 2. Elektroda 3. Skema gambar 4. Dempul 5. Cat C. Proses Pengerjaan 1) Proses Pembuatan Pagar a. Memotong Besi persegi dengan panjang 600 cm sebanyak 2 buah. b. Memotong Besi persegi dengan panjang 100 cm sebanyak 5 buah. c. Memotong Besi persegi dengan panjang 50 cm sebanyak 10 buah. d. Menyiku bagian pojok-pojok pagar dengan cara menempelkan penyiku di tempelkan. e. Menyambung kerangka tersebut dengan pengelasan sedikit di siku pagar tersebut. 4 f. Menyambung dengan besi pada ukuran 600 cm pada kanan kiri dengan dengan ukuran 100 cm dengan atas dan bawah sudut 90°. g. Menyambung besi persegi dengan panjang rangka tersebut. h. Kemudian balikan posisi pagar .lakukan pengelasan hingga selesai semua. i. Kemudian melakuan finishing pengelasan,lalu mengecek semua bagian yang belum di las atau masih ada cela. j. Apabila pekerjaan sudah selesai,lakukan pemeriksaan meliputi sambungan las.kehalusan penggerindaan, pendempulan, dan pengecatan. 2) Penyelesaian a. Menggerinda pada permukaan bidang bidang hasil pengelasan yang menonjol dan tajam agar kelihatan rapi dan bagus. b. Selanjutnya lakukan pendempulan pada bagian yang digerinda dan bagian pengelasan yang kurang penuh. c. Selanjutnya kita lakukan pemeriksaan kembali apakah masih ada sambungan las yang belum di dempul. d. Apabila sudah sudah didempul semua, amplas bagian yang didempul sampai rata dan halus. e. Proses selanjutnya adalah pengecatan. 3) Cara Mengecat a. Membersihkan permukaan kanopi dengan amplas dengan menyeluruh agar kotoran kotoran yang menjadikan berkaratnya besi, hilang dan bersih. b. Mencampurkan cat besi dengan tinner dengan perbandingan yang benar. c. Bersihkan kuas dahulu menggunakan tinner agar lebih bersih dan hasilnya juga bagus dan bersih. d. Pastikan campuran cat dan tinner sudah diaduk sampai merata dan tercampur. e. Cat siap digunakan untuk mengecat. f. Lakukan pengecatan dengan merata. g. Jika sudah selesai pengecatan jemur hingga kering,maka pagar siap di pasang. 5 D. Implementasi Keselamatan Kerja Keselamatan kerja di CV AAN JAYA STEEL, sangatlah mengutamakan keselamatan kerja. Terbukti apa yang diterapkan di sekolah tentang keselamatan kerja baik secara teori maupun secara praktek, ternyata di CV AAN JAYA STEEL lebih cenderung ke implementasi prakteknya. Berikut adalah penerapan keselamatan kerja di CV AAN JAYA STEEL antara lain: a. Adanya alat pemadam kebakaran yang ditempatkan di dinding ruangan. b. Gambar atau tulisan NO SMOKING c. Adanya peraturan yang diterapkan dibengkel d. Baca doa sebelum melakukan aktivitas e. Menggunakan perlengkapan keselamatan kerja f. Mengutamakan keselamatan kerja E. Hasil Yang Dicapai Setelah selesai kegiatan sesuai dengan yang direncanakan dan yang kami susun untuk mendukung tercapainya tujuan, maka hasil yang kami capai telah selesai dan berjalan lancar meskipun terdapat kendala yang dihadapi. Kami berharap dengan adanya prakerin akan memiliki keahlian profesional sesuai kurikulum sekolah sehingga tamatan SMK diharapkan mempunyai keterampilan, untuk terjun ke dunia kerja dan mampu bersaing di era gobalisasi ini. Bisa lebih memahami dalam dunia komputer dan lebih berhati – hati dalam melakukan sesuatu hal perhatikan keselamatan kerja, belajar dari kesalahan menuju kesuksesan. 6 BAB III TEMUAN A. Keterlaksanaan (Faktor Pendukung dan Penghambat) 1. Faktor Pendukung Faktor pendukung yang ada di CV AAN JAYA STEEL dalam pelaksanaan prakerin antara lain: a. Fasilitas peralatan yang ada sangat mendukung. b. Pembimbingan kepada peserta prakerin oleh pihak Usaha sangat baik. c. Ruangan yang cukup luas. d. Para pekerja baik, saling menghargai dan mau membantu mengajari. 2. Faktor Penghambat a. Di tempat praktek kadang-kadang tidak ada pekerjaan. b. Kadang pihak perusahaan merasa terbebani dengan adanya peserta prakerin. c. Tidak sportif dalam waktu yang ditentukan d. Kadang karyawan santai – santai saja. e. Tempat prakerin yang terlalu jauh dengan rumah saya. B. Manfaat Yang Dirasakan Melalui pelaksanaan praktek kerja industri (prakerin) ada beberapa manfaat yang dirasakan antara lain: a. Mempraktekkan teori dan praktek yang didapatkan di sekolah dalam dunia kerja. b. Menambah wawasan dalam dunia kerja. c. Meningkatkan kedewasaan siswa. D. Pengembangan/Tindak Lanjut 1. Akan mengembangkan lagi di sekolah sesuai dengan apa yang telah didapatkan di dunia usaha dan industry. 2. Akan mengamalkan apa yang didapatkan di tempat praktek kepada teman-teman. 3. Mengusulkan kepada pihak bengkel untuk lebih meningkatkan fasilitas di bengkel. 4. Mengusulkan kepada sekolah agar meningkatkan lagi kemampuan siswa dalam menghadapi pelaksanaan prakerin. 7 BAB IV PENUTUP A. Kesimpulan Pembelajaran di dunia kerja dan industri adalah suatu strategi yang memberi peluang kepada peserta mengalami proses belajar melalui bekerja langsung pada pekerjaan sesungguhnya. Dengan adanya prakerin penulis dapat merasakan bagaimana pelaksanaan praktek langsung di lingkungan dunia kerja yang langsung dibimbing oleh pihak perusahaan. Bahkan kami dapat mengukur sejauh mana penguasaan ilmu yang didapatkan di sekolah. Setelah melaksanakan kegiatan praktek kerja industri (prakerin) di CV AAN JAYA STEEL, saya dapat membandingkan antara kompetens/ketrampilan dengan jenis pekerjaan ditempat penulis praktek. Sehingga penulis dapat mengetahui tujuan dari praktek ini karena semua kompetensi/ketrampilan yang kami peroleh di bangku sekolah dapat kami terapkan ditempat dimana kami melaksanakan prakerin yaitu CV AAN JAYA STEEL. B. Saran Bahkan kami dapat mengukur sejauh mana penguasaan ilmu yang didapatkan di sekolah. Saran-saran : 1. Sekolah hendaknya lebih menyiapkan lagi kemampuan siswa sebelum praktek di dunia kerja dan industri. 2. Adanya kerjasama yang baik antara sekolah dengan dunia kerja dan industri sehingga terjadi sinkronisasi materi yang diajarkan di sekolah dan proses pembimbingan di tempat praktek. 8 C. Dokumentasi 9 10 LAMPIRAN-LAMPIRAN A. Jurnal Kegiatan B. Daftar Hadir C. Album/Dokumentasi kegiatan 11