Uploaded by life.lilishaerani

BANK SOAL KELAS 5 TEMA 1

advertisement
A. BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B, C ATAU D PADA JAWABAN YANG BENAR!
1. Bergerak adalah salah satu dari ....
a. Ciri makhluk hidup
b. Kelemahan makhluk hidup
c. Makanan makhluk hidup
d. Tugas makhluk hidup
2.
Berikut ini adalah hewan-hewan yang bergerak denganc cara terbang, kecuali ....
a. Elang
b. Ayam
c. Gelatik
d. Merpati
3. Otot sebagai organ gerak menempel pada ....
a. Gigi
b. Kulit
c. Darah
d. Tulang
4. Ide pokok paragraf adalah ....
a. Kalimat utama dalam suatu paragraf
b. Masalah utama dalam suatu paragraf
c. Masalah pertama dalam suatu paragraf
d. Kalimat pertama dalam suatu paragraph
5. Perhatikan paragraf di bawah ini untuk mengisi soal nomor 9 dan 10!
Ikan merupakan hewan bertulang belakang yang memiliki sistem gerak yang berbeda
dengan hewan vertebrata lainnya. Paling banyak bentuk tubuh ikan seperti rudal. Bentuk
rudal ini membuat ikan mudah bergerak di dalam air. Ikan dapat dengan mudah berenang
kekanan dan kekiri ataupun ke atas dan kebawah berkat bentuk tubuhnya ini. Bentuk rudal
ini dapat mengurangi hambatan yang tercipta di dalam air ketika ikan bergerak. Ikan
bergerak menggunakan ekor dan sirip-siripnya. Ekor dan siripnya menimbulkan gaya dorong
yang mendorong tubuh ikan untuk bergerak dalam air.
Ide pokok paragraf di atas adalah ....
a. Ikan merupakan hewan bertulang belakang di air
b. Ikan merupakan hewan yang suka bergerak di air
c. Tubuh ikan dapat dengan mudah berenang di air
d. Bentuk tubuh ikan yang hidup di dalam air
6. Nilai-nilai dalam pancasila perlu kita kembangkan dalam kehidupan bersosial di masyarakat
agar tercipta suasana ....
a. Damai dan kaya
b. Aman dan tenang
c. Miskin dan kaya
d. Nyaman dan seram
7. Saling menghormati antar pemeluk agama lain adalah salah satu nilai-nilai yang tertuang
dalam pancasila sila ke ....
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
8. Nilai kemanusian yang adil dan beradab pada sila kedua pancasila dapat kita terapkan di
masyarakat dengan cara ....
a. Bergotong royong membangun masjid
b. Beribadah sesuai agama masing-masing
c. Suka bermusyawarah dengan warga
d. Menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan
9. Ketika bermusyawah di masyarakat maka setiap warga yang menjadi peserta mempunyai
kedudukan yang ....
a. Dibedakan
b. Sama
c. Bertingkat-tingkat
d. Adil
10. Sila keempat pancasila dilambangkan dengan gambar ....
a. Padi dan kapas
b. Banteng
c. Bintang
d. Pohon beringin
11. Sila ketiga pancasila adalah ....
a. Kemanusiaan yang adil dan beradab
b. Ketuhanan yang Maha Esa
c. Kerakyatan yang dimpimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan
perwakilan
d. Persatuan Indonesia
Perhatikan bacaan di bawah ini untuk mengisi soal nomor 12 sampai 16!
Tulang merupakan salah satu organ pada tubuh manusia yang sangat penting bagi tubuh.
Tulang merupakan organ tubuh yang berfungsi sebagai organ gerak pasif. Tulang manusia
dapat tumbuh dan berkembang. Namun akan mulai berhenti tumbuh di usia tiga puluhan.
Begitu pentingnya tulang bagi tubuh, maka kita perlu menjaganya agar tetap sehat. Ada
banyak hal yang bisa kita lakukan untuk menjaga tulang kita tumbuh dengan baik dan sehat.
Hal itu antara lain adalah makanan yang kita konsumsi dan olahraga yang cukup.
Menjaga tulang tetap sehat tentu menjadi hal yang perlu kita utamakan. Hal itu karena
tulang sebagai organ yang mempunyai banyak fungsi bagi tubuh manusia. Fungsi tulang di
antaranya adalah berperan penting sebagai organ gerak pasif bagi tubuh, sebagai penopang
tubuh agar tetap tegak, tempat melekatnya otot-otot dan sebagai pelinung bagi organ-organ
vital dalam tubuh. Berbagai fungsi tersebut tentu membuat kita harus selalu menjaga
kesehatan tulang kita. Agar kita bisa tetap menjalani kehidupan sehari-hari dengan enak dan
nyaman.
Fungsi tulang yang sering kita gunakan untuk beraktifitas sehari-hari adalah sebagai organ
gerak pasif yang menjadi tempat melekatnya otot-otot. Bagian tulang yang sering kita gunakan
untuk bergerak di antaranya adalah tulang di bagian tangan dan tulang di bagian kaki. Kita
biasa memakai tangan kita untuk mengangkat-angkat benda. Sedangkan menggunkan kaki
untuk berjalan maupun berlari. Aktifitas-aktifitas gerak yang lebih sering melibatkan tangan dan
kaki itu juga yang menyebabkan tulang pada tangan dan kaki bisa cedera. Kita bisa
mengusahakan menjaga tulang kaki dan tangan dengan cara menghindari benturan dengan
benda-benda keras maupun menghindari memberikan beban berlebihan kepada tangan dan
kaki. Selain bisa membuat tulang cedera, hal itu juga bisa membuat otot-otot yang melekat
padanya cedera.
12. Ide pokok paragraf pertama adalah ....
a. Makan makanan yang begizi penting bagi tulang
b. Tulang merupakan salah satu organ yang sangan penting bagi tubuh
c. Tulang manusia dapat tumbuh dan berkembang seiring umur manusia
d. Tulang merupakan organ gerak pasif bagi tubuh manusia
13. Paragraf kedua banyak membahas tentang ....
a. Hidup enak dan nyaman
b. Otot-otot pada tulang manusia
c. Olaharga untuk tulang tetap sehat
d. Fungsi tulang manusia
14. Ide pokok paragraf ketiga adalah ....
a. Fungsi tulang untuk mengangkat benda dan berjalan
b. Cara menjaga tulang tangan dan tulang kaki yang sering digunakan setiap hari
c. Cara menjaga kesehatan otot-otot pada tangan manusia
d. Aktifitas manusia sangat butuh tulang kaki
15. Pernyataan di bawah ini yang tidak benar menurut bacaan di atas adalah .....
a. Tulang merupakan organ gerak aktif
b. Tulang berfungsi sebagai penopang tubuh
c. Makanan tidak berpengaruh untuk tulang
d. Otot merupakan organ gerak pasif
16. Salah satu fungsi tulang manusia adalah untuk melindungi organ vital di bawah ini, kecuali ....
a. Otak
b. Kulit
c. Jantung
d. Paru-paru
17. Alat gerak aktif manusia berupa ....
a. Tulang
b. Daging
c. Otot
d. Kulit
18. Tulang betis dan tulang kering terdapat pada ....
a. Kaki
b. Tangan
c. Pundak
d. Kepala
19. Tulang yang menghubungakan antara ruas siku dan ibu jari adalah tulang ....
a. Hasta
b. Tempurung
c. Pengumpil
d. Betis
20. Tulang yang berfungsi untuk menstabilkan tubuh ketika berdiri, menyangga otot-otot tungkai
bawah, menopang berat badan dan menggerakkan pergelangan kaki adalah tulang ....
a. Rusuk
b. Betis
c. Paha
d. Kering
21. Tulang pada kaki dan tulang pada tangan merupakan bagian dari rangka ....
a. Badan
b. Anggota gerak
c. Tengkorak
d. Tulang rawan
22. Pulau di Indonesia yang memiliki jumlah penduduk paling besar adalah pulau ....
a. Kalimantan
b. Sumatra
c. Sulawesi
d. Jawa
23. Gunung Sinabung dan Gunung Kerinci terdapatdi pulau ....
a. Bali
b. Jawa
c. Maluku
d. Sumatra
24. Pantai Sanur dan Pantai Kuta adalah nama-nama pantai yang terdapat di pulau ....
a. Karimun Jawa
b. Ternate
c. Bali
d. Lombok
25. Penyebab beragamnya flora dan fauna di Indonesia diantaranya adalah ....
a. Indonesia mempunyai banyak penduduk
b. Indonesia terdapat ribuan suku bangsa
c. Indonesia memiliki pulau-pulau yang besar
d. Indonesia merupakan negara beriklim tropis
B. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!
1. Keberagaman merupakan kekayaan bangsa Indonesia yang harus kita . . . .
2. Perbedaan yang ada di Indonesia terdiri dari . . . .
3. Sesama teman yang berbeda agama dan suku, kita harus selalu bersikap . . . .
4. Sebatang lidi tidak bisa menyapukan sampah, namun seikat lidi dijadikan satu dapat
menjadi sapu dan memberishkan segala kotoran. Kondisi tersebut menggambarkan arti
penting dari . . .
5. Dengan adanya perbedaan dan keberagaman di Indonesia, maka semboyan bangsa
Indonesia adalah . . . .
Download