Uploaded by User53641

TUGAS INFORMATIKA

advertisement
TUGAS INFORMATIKA
KELOMPOK :
Ketua : Joko P
- Andhyka W
- Ifa Pandawa
- M.Fairuz Bastian
POWER POINT
Sejarah
Aplikasi Microsoft PowerPoint ini pertama kali dikembangkan oleh Bob
Gaskins dan Dennis Austin[1][2] sebagai Presenter untuk perusahaan
bernama Forethought, Inc yang kemudian mereka ubah namanya
menjadi PowerPoint.[3]
Pada tahun 1987, PowerPoint versi 1.0 dirilis, dan komputer yang didukungnya
adalah Apple Macintosh. Pada waktu itu, PowerPoint masih menggunakan
warna hitam/putih, yang mampu membuat halaman teks dan grafik untuk
transparansi overhead projector (OHP). Setahun kemudian, versi baru dari
PowerPoint muncul dengan dukungan warna, setelah Macintosh berwarna
muncul ke pasaran.
Microsoft pun mengakuisisi Forethought, Inc dan tentu saja perangkat lunak
PowerPoint dengan harga kira-kira 14 Juta dolar pada tanggal 31 Juli 1987.
Pada tahun 1990, versi Microsoft Windows dari PowerPoint (versi 2.0) muncul
ke pasaran, mengikuti jejak Microsoft Windows 3.0. Sejak tahun 1990,
PowerPoint telah menjadi bagian standar yang tidak terpisahkan dalam paket
aplikasi kantoran Microsoft Office System (kecuali Basic Edition).
Versi terbaru adalah Microsoft Office PowerPoint 2013 (PowerPoint 15). Versi
ini dirilis pada bulan Januari 2013, yang merupakan sebuah lompatan yang
cukup jauh dari segi antarmuka pengguna dan kemampuan grafik yang
ditingkatkan. Selain itu, dibandingkan dengan format data sebelumnya yang
merupakan data biner dengan ekstensi *.ppt , versi ini menawarkan format
data XML dengan ekstensi *.pptx .
Versi
Tahun
Versi
PowerPoint
Sistem Operasi
Paket Microsoft
Office
1987
PowerPoint 1.0
Mac OS classic
T/A
1988
PowerPoint 2.0
Mac OS classic
T/A
1990
PowerPoint 2.0
Windows 3.0
T/A
1992
PowerPoint 3.0
Mac OS classic
T/A
1992
PowerPoint 3.0
Windows 3.1
T/A
1993
PowerPoint 4.0
Windows NT 3.1, Windows 3.1, Windows 3.11 Microsoft Office 4.x
1994
PowerPoint 4.0
Mac OS classic
1995
PowerPoint 7
Windows 95, Windows NT
for Windows 95
Microsoft Office 95
1997
PowerPoint 97
Windows 95/98, Windows NT 4.0
Microsoft Office 97
1998
PowerPoint 98
Mac OS Classic
Microsoft Office
1998 for Mac
1999
PowerPoint
2000
Microsoft Windows 98, Windows NT 4.0,
Windows 2000
Microsoft Office
2000
2000
PowerPoint
2001
Mac OS X
Microsoft Office
2001 for Mac
2001
PowerPoint
2002
Windows 2000/XP
Microsoft Office XP
2002
PowerPoint v.X Mac OS X
Microsoft
Office:mac v.X
2003
PowerPoint
2003
Windows 2000 Service Pack 3, Windows XP
Service Pack 1, Windows Server 2003
Microsoft Office
System 2003
2004
PowerPoint
2004
Mac OS X
Microsoft
Office:mac 2004
T/A
2006
PowerPoint
2007
Microsoft Windows Vista, Windows XP
Service Pack 2, Windows Server
2003, Windows Server 2008
Microsoft Office
System 2007
2007
PowerPoint
2008
Mac OS X
Microsoft
Office:mac 2008
2010
PowerPoint
2010
Windows 7 (Disarankan), Windows
Vista (Service Pack 2), Windows XP (Service
Pack 3) Windows Server 2008, Windows
Server 2008 R2
Microsoft Office
2010
2010
PowerPoint
2011
Mac OS X
Microsoft
Office:mac 2011
2013
PowerPoint
2013
Windows 8 (Disarankan), Windows
7, Windows Server 2008 R2, Windows Server
2012, Mac OS X (Office 365)
Microsoft Office
2013 & Office 365
Kelebihan:
1. Memudahkan pembuatan slide presentasi
Bagi yang sering melakukan presentasi didepan umum, apalagi menggunakan
alat bantu berupa screen projector sudah pasti membutuhkan software ini.
Dengan menggunakan microsoft power point hanya dalam hitungan jam bahkan
menit, seseorang dapat menyiapkan sebuah alat bantu presentasi yang memiliki
kualitas baik. Keberadaan alat bantu presentasi tentunya akan memudahkan si
presentator menyampaikan point presentasi kepada para audiencenya.
2. Dilengkapi banyak tools untuk membuat sebuah presentasi yang bagus
Microsoft power point dilengkapi dengna banyak tools seperti image import,
video import, animation import, text art dan masih banyak lagi fitur atau tools
lainnya yang akan membuat slider presentasi yang kita buat menjadi lebih bagus
dan terasa hidup. bahkan jika dibutuhkan, pembuat presentasi dapat
menyelipkan suara yang dapat mengbangkitkan suatu emosi tertentu ketika
melakukan presentasinya. Tentu hal ini merupakan suatu hal yang sangat baik
untuk sebuah software presentasi.
3. Dilengkapi fitur export ke pdf
Ketika kita membutuhkan selebaran atau pegangan bagi para audience, kita
dapat melakukan sharing dokumen presentasi kita ke audience. Namun
terkadang banyak dari audience yang tidak menggunakan platform microsoft
sehingga audience tidak dapat membuka file yang telah kita distribusikan.
Dengan adanya fitur export ke pdf, akan menjamin bahwa setiap audience akan
dapat melihat slide presentasi yang kita bagikan.
Selain itu, fitur export ke pdf ini juga sangat berguna pada saat kita akan
melakukan print atau cetak slide yang dimiliki. Dengan menggunakan format
pdf yang sudah dissupport oleh banyak platform, kita dapat melakukan print
lewat platform mana saja dan mesin apa saja. ( Baca Juga : Cara Merubah JPEG
ke PDF)
4. Fitur Kolaborasi
Bagi para pekerja yang sedang dikejar oleh deadline, pasti akan sangat
memerlukan bantuan unutk dapat mengerjakan sebuah dokumen bersama-sama.
Dengan fitur kolaborasi yang dikeluarkan microsoft ini, seseorang dapat
melakukan editing dari sebuah file presentasi power point secara berasamaan
dari tempat atau komputer yang berbeda. Hal ini tentunya akan mempercepat
dan memudahkan pembuatan sebuah slide presentasi, apalagi jika waktu yang di
miliki untuk menyelesaikan suatu pekerjaan pembuatan slide presentasi sangat
terbatas.
5. Dilengkapi Fitur Cloud service dari microsoft
Saat ini microsoft sedang menggalakkan seluruh upaya mereka untuk
memperkenalkan produk cloud service mereka yaitu one cloud service.
Microsoft tidak mau kalah terhadap pesaingnya seperti google dan juga
dropbox. Microsoft sengaja menyelipkan secara embedded service dari one
cloud ke microsoft power point dengan cara menyediakan pilihan save to one
cloud bahkan dengan menerapkannya sebagai default penyimpanan sebelum
user menentukan pemilihan untuk menyimpan data dokumen yang sedang
dikerjakannya ke local storage.
6. Memiliki fitur authoring yang sangat advanced
Ingin melindungi dokumen anda dari pihak tak bertanggung jawab
dan juga tindak kejahatan hak cipta lainnya? Microsoft menawarkan
berbagai solusi untuk memenuhi kebutuhan ini. Mulai dari para trainer
kepribadian, hingga trainer teknik yang tidak ingin konten dari presentasi jatuh
ke tangan orang yang tidak berhak sampai dengan menjaga keauthentikan isi
presentasi. Semua dapat dijawab kebutuhannya dengan fitur authorisasi dari
microsoft power point. Pemilik dokumen dapat menandai, memberi password,
hingga meng-enkripsi isi dari presentasi yang telah dibuat menggunakan
software microsoft power point. ( Baca Juga: Pengertian Cloud Server)
Kekurangan:
1. Tidak dapat digunakan oleh platform lain selain microsoft
Microsoft power point hanya dapat digunakan pada platform windows, dan
microsoft tidak menyediakan atau mengeluarkan versi software ini untuk
digunakan pada platform lainnya seperti linux dan mac. Hal ini membuat
pekerjaan yang telah ada dan dibuat menggunakan software ini tidak dapat
dibuka dan dilanjutkan pada platform lainnya diluar windows. Padahal banyak
sekali perusahaan ataupun perseorangan yang tidak memiliki akses ke platform
operating system milik microsoft yaitu windows karena harganya yang
tergolong mahal untuk sebuah software
2. Ketidakstabilan dari dokumen untuk tiap versi power point
Kelemahan yang satu ini sering sekali ditemui pada software yang
dikembangkan oleh microsoft. Entah karena faktor apa, biasanya dokumen yang
dihasilkan dari software office microsoft versi lama semisal tahun 2007 tidak
dapat digunakan secara sempurna pada software versi yang lebih baru misal
versi tahun 2010 begitupun juga sebaliknya. Hal ini pun juga terjadi pada
microsoft power point ini. Hal ini juga sering membuat bingung dari sisi
pembuat dokumen ketika tiba tiba terjadi update software office yang
digunakannya untuk bekerja.
3. Harga Microsoft Office Terlalu Mahal
Bagi pemilik usaha kecil ataupun perseorang yang tentu kadang membutuhkan
software semaca ini, harga dari software asli keluaran microsoft ini tentunya
akan terasa sangat mahal dan tidak sebanding. Hal ini dikarenakan microsoft
mengeluarkan software software nya dengan target pasar kalangan pengusaha
dan perusahaan besar. Namun dengan supoort dan juga update software yang
terus menerus dilakukan oleh microsoft. Hal ini tentunya membuat software
yang dikeluarkan oleh microsoft tetap bertahan dan digunakan oleh sebgaian
besar kalangan masyarakat.
4. Tergolong software yang berat
Untuk dapat mengoperasikan software microsoft office ini, komputer harus
memiliki spesifikasi yang baik. komputer komputer jadul dengan spesifikasi
hardware yang rendah akan kesulitan menjalankan software ini bahkan mungkin
terjadi crash atau hang.
Demikian kelebihan dan kekurangan dari microsoft power point yang dapat
saya rangkum. kesimpulannya adalah microsoft power point merupakan sebuah
software untuk membuat presentasi yang berkualitas dan menurut saya belum
ada tandingannya. kemudahan penggunaan digabung dengan banyakknya
variasi tools yang terdapat pada microsoft power point membuatnya layak untuk
dimiliki meskipun memiliki harga yang mahal.
Download