Uploaded by User38809

pariwisata gowa

advertisement
Malino Highland adalah kawasan perkebunan teh yang luasnya sekitar 900 hektar
dengan ketinggian 1200 meter diatas permukan laut. Pemandangan yang indah bisa
Anda nikmati di sini. Anda juga dapat menjadikan tempat ini untuk dijadikan spot foto,
terutama jika ingin mengadakan sesi foto prewedding. Di kawasan ini terdapat
penginapan dengan harga terjangkau. Jika Anda ingin lebih lama menikmati udara
sejuk yang dikelilingi dengan kebun teh, dapat menempati hotel yang berada di sekitar
kebun teh ini.
Tempat wisata di Malino selanjutnya adalah kebun stroberi. Karena memang, suhu di
sini cenderung lebih dingin dan adem sehingga buah stroberi akan lebih cepat tumbuh.
Selama berwisata di kebun stroberi ini, Anda dapat menikmati buah stroberi secara
langsung dari pohonnya. Suasana sejuk dan dingin, membuat rasa stroberi cenderung
lebih menyegarkan dan manis.
Tempat wisata di Malino yang tidak kalah seru dan mengasyikan adalah, mengunjungi
air terjun Takapala. Di tempat wisata ini, Anda dapat merasakan sensasi air yang jatuh
dari ketinggian 109 meter dengan debit air cukup kencang. Bermain air sambil minum
teh atau kopi hangat akan membuat Anda merasa betah berlama-lama di tempat ini.
Patikan liburan Anda akan menjadi lebih berkesan.
Itulah tempat wisata di Malino Sulawesi Selatan yang dapat menjadi pilihan berwisata
akhir tahun. Sebagai seorang wisatawan, jangan lupa untuk tetap menjaga kelestarian
alam. Dengan begitu Anda sudah ikut berkontribusi dalam menjaga alam untuk
menjadi lebih baik. Selain mendapatkan kesegaran dalam diri, dengan menjaga
lingkungan tempat wisata tetap aman dan nyaman maka akan menjaga kesegaran mata
kala memandangnya.
Hutan Pinus
Berada di kawasan pegunungan, Malino menawarkan beragam pemandangan formasi
batu gamping batu gamping dan hutan pinus indah. Beragam jenis tanaman tropis juga
bisa ditemui dengan mudah di kota berhawa dingin ini. Di tengah cuaca dingin tersebut,
Teman Traveler bisa menemukan destinasi wisata Hutan Pinus Malino yang
mengagumkan. Letaknya berada di kawasan perbukitan. Udaranya sangat sejuk,
panorama alamnya begitu indah, suasananya juga sangat rindang. Tak heran jika
tempat ini kerap jadi destinasi favorit masyarakat Gowa dan sekitarnya.
Hutan pinus ini kerap dimanfaatkan pengunjung untuk menghabiskan waktu dengan
berkemah. Mereka biasanya datang dari komunitas tertentu. Bagi murid-murid sekolah
yang ingin mengadakan kegiatan kemping, tempat ini sepertinya juga oke.
Sesuai namanya, di kawasan ini Teman Traveler hanya akan menemukan satu jenis
pohon yaitu pinus. Dengan kata lain, hutan ini masuk dalam jenis homogen. Menarik
juga ya.
Alternatif Wisata Keluarga
Kehadiran hutan pinus ini kian memudahkan warga sekitar Gowa untuk mencari
alternatif tempat menghabiskan masa liburan. Tak perlu jauh-jauh ke luar kota hanya
untuk sekedar refreshing. Berjalan-jalan di sekitar kawasan asri ini saja pastinya sudah
asyik banget.
Tak hanya menjadi tempat wisata, Hutan Pinus Malino juga berperan sebagai sumber
persediaan air bagi kawasan sekitar. Jika kawasan ini sampai rusak, daerah-daerah di
bawahnya akan mengalami dampak merugikan. Area sekitar sungai akan terendap dan
sumber air bersih jadi kian berkurang.
Terlepas dari hal tersebut, pesona Hutan Pinus Malino memang begitu luar biasa.
Bahkan sanggup membius para pelancong dari luar Makassar. Kawasannya begitu luas
dan udara sekitar terasa sejuk. Cocok bagi yang ingin menyegarkan pikiran dan
melepaskan diri dari penatnya kehidupan kota.
Bagi Teman Traveler yang ingin mencoba tantangan baru, kawasan ini juga
menyediakan area khusus untuk menjajal olahraga menembak. Bisa jadi pertimbangan
jika kalian menaruh minat pada aktivitas yang cukup ekstrem tersebut.
Biaya masuk ke kawasan Hutan Pinus Malino hanya Rp3.000 per orang. Cukup murah
bukan, Teman Traveler? Tanpa perlu merogoh kantong terlalu dalam, kalian sudah bisa
menikmati hawa sejuk dan pemandangan alam mempesona sepuasnya.
Sejumlah fasilitas hiburan menarik juga bisa Teman Traveler nikmati di sini. Rasakan
serunya menunggang kuda naik atau turun bukit. Cukup keluarkan biaya Rp20.000 per
orang untuk sekali putaran. Kalian juga bisa mencoba paket hemat sebesar Rp10.000
untuk setengah putaran.
Satu kuda bisa mengangkut satu orang dewasa. Sementara untuk anak-anak, bisa dua
orang sekaligus. Tapi ingat Teman Traveler, biayanya tetap Rp20.000 untuk sekali
putaran.
Teman Traveler tidak perlu takut. Semua kuda yang disewakan di sini sudah jinak.
Kalian juga takkan menunggang sendirian, karena ada pawang yang siap menemani.
Bagi pengunjung yang membawa anak kecil, Hutan Pinus Malino juga dilengkapi
taman bermain anak. Si kecil bisa menghabiskan waktu dengan riang tanpa khawatir
bakal kebosanan.
Hutan pinus singkat
utan pinus saat ini menjadi salah satu tempat wisata yang difavoritkan oleh para
wisatawan. Hampir disetiap kota yang memiliki hutan pinus, pasti akhirnya akan
menjadi tempat tujuan wisata. Termasuk salah satunya hutan pinus yang ada di kota
Makassar. Meskipun lokasinya tergolong cukup jauh dari pusat kota, namun tetap saja
hutan pinus ini diminati oleh para wisatawan.
Malino, adalah sebuah kelurahan yang berlokasi di kecamatan Tinggimoncong,
Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Di sinilah, terdapat hutan pinus yang saat ini
banyak menarik minat wisatawan. Padahal, untuk sampai ke tempat ini bukanlah hal
yang mudah. Wisatawan harus melalui perjalanan panjang dengan kondisi jalan yang
berkelok, serta melintasi deretan pegunungan dan juga lembah yang indah.
Hutan pinus Malino ini termasuk ke dalam jenis hutan homogen. Sebab, di dalam
hutan ini hanya terdapat 1 jenis tanaman, yaitu Pohon Pinus. Udara yang masih sangat
segar dan suasana alam yang menenangkan membuat mereka senang berada di hutan
ini. Apalagi, pengunjung tidak dibebankan dengan harga tiket yang mahal untuk
berwisata ke hutan ini. Jadi, untuk yang sedang memiliki keuangan terbataspun tetap
bisa menikmatinya.
Di sini kamu tidak hanya akan disajikan keindahan hutan pinus saja, karena ada sebuah
area khusus yaitu area menembak untuk kamu yang senang dengan olahraga ekstrem
ini. Kamu juga bisa merasakan sensasi menunggang kuda di tengah hutan pinus. Jasa
penyewaan kuda ini merupakan salah satu sumber mata pencaharian masyarakat sekitar
hutan ini. Jadi, selain kamu berwisata kamu sekaligus juga membantu masyarakat
sekitar.
Selain sebagai tempat wisata, hutan pinus ini berfungsi juga sebagai cadangan
persediaan air bersih, atau bisa dikatakan sebagai area penyerapan air. Keberadaan
hutan lindung ini sangat penting, karena tanpa adanya hutan ini, atau jika hutan ini
mengalami kerusakan, maka akan berdampak pada area di bawahnya. Misalnya saja,
seperti terendapnya daerah aliran sungai atau berkurangnya penyerapan air yang akan
berdampak pada sulitnya air bersih atau kekeringan. Sebab itulah, meskipun kamu
hanya sebentar di hutan ini, jangan melakukan apapun yang dapat merusak hutan ini
ya. Selalu jaga kebersihan dan kelestariannya. Tidak sulit kok melakukannya, kamu
hanya perlu menjaga kebersihan hutan ini dengan tidak membuang sampah
sembarangan atau meninggalkan sampah. Serta, jangan pernah meninggalkan apapun
pada batang pohon, misalnya menuliskan namamu di batang pohon dengan benda
tajam, atau menggunakan cat.
Menikmati keindahan alam tanpa merusaknya, akan membuat keindahan tersebut
terjaga dan dapat dinikmati oleh lebih banyak orang lagi. Jadi, jangan lupa untuk
menjaganya ya!
WISATA ALAM
Selain dari pada spot tadi, ternyata gowa sendiri memiliki spot wisata lain, wisata alam,
yang tak kalah menariknya dengan kabupaten lain yang ada di pulau Sulawesi. Wisata
alam malino salah satunya, yang mungkin bisa menjadi referensi kunjungan wisata
anda menghabiskan hari libur bersama keluarga. Malino, yang terletak di ujung timur
kabupaten gowa, menyajikan berbagai macam spot yang memanjakan mata
pengunjung. misalnya air terjun, kebun teh, dan wisata buahnya. Tak ketinggalan,
berbagai jenis aneka buah dan bunya pun tersedia disini, banyak turis local
menghabiskan liburannya hanya untuk menikmati udara sejuk kota bunga ini, dan
mengoleksi bunga-bunga indah daerah ini.Tetapi jangan lupa ketika anda berkunjung
ke Malino, jangan lupa untuk berkunjung ke bantimurung dua dan warung lesehan,
yang terdapat di daerah bili-bili, kec.parangloe.
Content Alam
"Travel brings power and love back into your life." — Jalaluddin Rumi.
Traveling. Pasti banyak di antara kita yang menyukainya, mengharapkannya, bahkan
sudah tak sabar ingin segera mewujudkannya.
Bayangkan pasir putih, deburan ombak di lautan yang berpadu dengan angin sepoisepoi, serta pepohonan hijau di pesisirnya. Ibarat khayalan yang membuat kita ingin
segera berlibur dan menghilangkan penat akibat rutinitas sehari-hari.
Jika begitu, segera mulai liburan Anda! Sebagai kaum urban yang memiliki tuntutan
pekerjaan berat, keadaan lingkungan dan segudang persoalan sehari-hari seperti polusi
dan kemacetan, Anda berhak untuk sejenak menenangkan diri. Mengapa? Sebab
liburan bukan merupakan pemborosan, melainkan kebutuhan penting untuk
menyegarkan diri Anda sepenuhnya.
Apalagi kalau Anda memilih wisata alam sebagai destinasinya. Alasannya, berlibur ke
alam terbuka bukan hanya menyenangkan, tapi juga membawa sederet manfaat
lainnya, yang mungkin tidak Anda sadari sebelumnya.
Pikiran yang tadinya mumet, bisa jadi segar kembali berkat pepohonan hijau
yang menyejukkan
Untuk inspirasi, Anda mungkin bisa mencoba mengunjungi Gunung Bawakaraeng di
Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Menjelang akhir tahun ini, sepanjang perjalanan
pendakian sedang bermunculan lumut yang memberi kesan hijau pada bebatuannya,
hingga berpadu indah dengan sungai berkelok yang membelah tanah Sulawesi.
Dijamin, pikiran Anda akan kembali segar!
Pikiran segar akibat desiran angin bebas polusi pun membuat rasa stres lenyap!
Setelah pikiran kembali rileks, berbagai tekanan akibat rutinitas sehari-hari pun
perlahan hilang. Hati jadi kembali senang, dan berbagai beban seperti langsung sirna.
Maka itu alam disebut-sebut memiliki kekuatan dahsyat untuk meredam stres.
HIGHLAND MALINO
Malino Highland hadir sebagai sebuah kawasan wisata termegah dan digadang
menjadi Landmark Dunia. Kehadirannya akan memberikan kesan akan pesona alam
hijau nan menawan bagi para pengunjungnya.
Wisata Malino adalah salah satu potensi alam Sulawesi Selatan yang begitu
menakjubkan nan mempesona. Berbagai pemandangan menarik yang dapat dinikmati
di bumi Malino. Mulai dari potensi alam nan hijau, kokohnya air terjun yang
memberikan percikan kesejukan, buah-buahan yang segar dan masih banyak lagi.
Salah satu Kawasan wisata termegah dan terbesar, yakni Malino Highland berada di
kawasan kebuh teh di Patappang, Kecamatan Tinggi Moncong, Malino Kabupaten
Gowa Sulawesi Selatan.
Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan, yang digadang akan menjadi Landmark Dunia,
merah yang ada di dalamnya juga terdapat berbagai macam tanaman buah lainnya
seperti buah lengkeng, jeruk purut, rambutan, sayur-sayuran dan berbagai macam
jenis tanaman dan sayuran lainnya.
Jarak Tempuh
Menuju lokasi wisata ini sangat mudah karena lokasinya yang begitu strategis
sehingga dapat dijangkau oleh sejumlah jenis kendaraan, baik itu roda dua dan roda
empat.
Untuk tiba di lokasi ini anda akan menempuhnya sekitar 2,5 jam perjalanan dengan
jarak tempuh sekitar 80 kilometer dari Kota Makassar.
Sebelum tiba di lokasi Malino Highlands, terlebih dahulu anda akan menikmati
berbagai pemandangan alam yang tentunya ikut menambah kenyamanan perjalanan
anda.
Dalam perjalanan, anda akan menyaksikan hamparan sawah, Bendungan Bili-Bili,
aliran Sungai Jene’berang, gunung-gunung yang menjulang tinggi, pepohonan yang
melambai-lambai dan eksotika alam lainnya.
Biaya Masuk
Untuk menikmati panorama serba hijau di Malino Highlands, pengunjung harus
membayar Rp50 ribu per orang sebagai tarif masuk kawasan kebun teh.
Kebun teh Malino ini memang disulap menjadi kawasan tempat wisata untuk
kalangan menengah ke atas. Lihat saja tarif kamar termurah yang ditawarkan Rp1,75
juta per malam, dan villa eksklusif Rp10 juta per malam.
Seluruh fasilitas yang akan anda gunakan bergaya arsitektur Jepang. Para pelayan
yang akan melayani anda juga semuanya berkostum ala Negeri Sakura.
Keistimewaan Malino Highlands
Berada di lokasi dataran tinggi Sulsel, Malino Highlands dapat memuaskan para
pengunjungnya baik itu wisatawan lokal maupun mancanegara.
Segala fasilitas yang ada dirancang khusus secara terinci dan menawan menambah
kesan yang tak akan terlupakan. Di atas tanah seluas 900 hektar, sejauh mata
memandang terbentang lahan hijau taman asri yang merupakan bagian terindah dari
kawasan Malino Highlands.
Diperbukitan yang luas terhampar perkebunan teh hijau yang subur dan terawat.
Diselingi gemercik suara air terjun semakin menambah kesan nyaman dengan udara
sejuk nan segar. Keelokan alam nan hijau yang terbentang luas menjadikan para
pengunjungnya melupakan kepenatan rutinitas sehari-hari.
Lokasi wisata alam ini juga menawarkan beberapa permainan aktifitas di luar ruangan
(outdoor activities) antara lain paralayang, menunggang kuda, bungee jumping,
trampolines, cross country running, bersepeda, kegiatan festival layang-layang dan
masih banyak lainnya.
Selain itu, di area kebun teh tersebut juga rencananya akan dibangun berbagai
fasilitas yang dapat dinikmati keluarga seperti kebun binatang mini dengan berbagai
koleksi binatang diantaranya burung Kasuari dan Kuskus.
Untuk menambah kelengkapan fasilitasnya, di lokasi tersebut akan ada 200 resort
dalam kawasan kebun teh, 400 villa tengah hutan yang dilengkapi ruang serbaguna
berkapasitas 2.000 orang, restoran Jepang, monorail, tanam satwa, serta disiapkan
teropong untuk melihat benda-benda angkasa.
Tidak jauh dari lokasi Malino Highlands, pengunjung dapat menikmati dua air terjun.
Untuk sampai ke air terjun tersebut pengunjung hanya perlu berjalan kaki sekitar 600800 meter.
Sepanjang perjalanan menuju air terjun, pengunjung kembali disuguhi pemandangan
alam yang hijau nan elok menawan.
Download