Uploaded by User37062

Berita Acara Mubes Ormawa Anafarma 2019

advertisement
HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN ANAFARMA
POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA
Jalan Ksatrian Nomor 2, Danguran, Klaten 57425
Telepon. 0272 326641
BERITA ACARA
MUSYAWARAH BESAR ORGANISASI MAHASISWA
JURUSAN ANAFARMA
Musyawarah Besar Organisasi Mahasiswa Jurusan Anafarma periode 2018/2019 dilakukan
pada :
hari, tanggal
: Kamis, 23 Mei 2019
waktu
: 13.00 s.d. Selesai
tempat
: Gedung Anafarma
Dengan terselesainya acara tersebut maka musyawarah besar organisasi mahasiswa Jurusan
Anafarma periode 2018/2019 dinyatakan sah. Hal ini telah disetujui oleh semua pihak baik dari
Badan Perwakilan Mahasiswa dan Himpunan Mahasiswa Jurusan Anafarma. Berikut hasil
musyawarah organisasi mahasiswa Jurusan Anafarma.
STANDARISASI UNIT KEGIATAN MAHASISWA
HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN ANAFARMA
POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA
1. Calon UKM harus mampu mendukung tercapainya Visi dan Misi Jurusan Anafarma
2. Calon UKM harus mampu mendukung peningkatan mutu dan kualitas baik akademik
maupun non akademik mahasiswa Jurusan Anafarma.
3. Calon UKM harus beranggotakan minimal 15 orang, yang terdiri dari perwakilan
masing-masing jurusan yang masih aktif sebagai mahasiswa Jurusan Anafarma.
4. Calon UKM berada dalam pengawasan minimal selama 45 hari.
5. Calon UKM harus telah memiliki AD/ART.
6. Calon UKM harus memiliki struktur organisasi yang jelas berupa Ketua,wakil
ketua,sekretaris,bendahara dan divisi-divisi yang diperlukan.
7. Calon UKM telah menjalankan rapat rutin, minimal 1 bulan sekali.
8. Calon UKM harus mampu menjalankan minimal dua progam kerja dalam satu periode
9. Calon UKM harus mampu menghasilkan inventarisasi secara mandiri.
10. Bagi calon UKM yang akan berdiri dan belum memenuhi persyaratan standarisasi
UKM wajib melengkapi persyaratan standarisasi UKM dalam jangka waktu 45 hari,
jika dalam jangka waktu tersebut belum memenuhi persyaratan tersebut maka HMJ
berhak memberikan surat peringatan :
SP 1 : Apabila dalam kurun waktu 45 hari tidak dapat memenuhi persyaratan
SP 2 : 7 hari setelah SP 1
SP 3 : 7 hari setelah SP 2 (penghentian dana dari HMJ)
Nb : a) Jika UKM sudah terbentuk tetapi terdapat suatu kendala yang menyebabkan UKM
tersebut vakum maka saat UKM tersebut aktif kembali tetap disebut UKM.
b) Dalam pengajuan proposal calon UKM menggunakan logo ormawa yang menaungi
kemudian setelah UKM disahkan menggunakan logo UKM tersebut.
Download