Uploaded by mirnayani99

jawaban kimia

advertisement
3. Mengubah tekanan dan volume
Mengubah tekanan hanya mempengaruhi kesetimbangan bila terdapat reaktan
dan/atau produk yang berwujud gas. Pada proses Haber, semua spesi adalah gas,
sehingga tekanan dapat mempengaruhi kesetimbangan.
Reaksi pada proses Haber terjadi dalam ruangan tertutup. Tekanan pada ruangan
terjadi akibat tumbukan gas hidrogen, gas nitrogen, serta gas amonia terhadap
dinding ruangan tersebut. Saat sistem mencapai keadaan setimbang, terdapat
sejumlah gas nitrogen, gas hidrogen, dan gas amonia dalam ruangan. Tekanan
ruang dapat dinaikkan dengan membuat tempat reaksinya menjadi lebih kecil
(dengan memampatkannya, misal dengan piston) atau dengan memasukkan suatu
gas yang tidak reaktif, seperti gas neon. Akibatnya, lebih banyak tumbukan akan
terjadi pada dinding ruangan bagian dalam, sehingga kesetimbangan terganggu.
Untuk mengatasi pengaruh tersebut dan memantapkan kembali kesetimbangan,
tekanan harus dikurangi.
Setiap kali terjadi reaksi maju (dari kiri ke kanan), empat molekul gas (satu
molekul gas nitrogen dan tiga molekul gas hidrogen) akan membentuk dua
molekul gas amonia. Reaksi ini mengurangi jumlah molekul gas dalam ruangan.
Sebaliknya, reaksi balik (dari kanan ke kiri), digunakan dua molekul gas amonia
untuk mendapatkan empat molekul gas (satu molekul gas nitrogen dan tiga
molekul gas hidrogen). Reaksi ini menaikkan jumlah molekul gas dalam ruangan.
Kesetimbangan telah diganggu dengan peningkatan tekanan. Dengan mengurangi
tekanan, gangguan tersebut dapat dihilangkan. Mengurangi jumlah molekul gas di
dalam ruangan akan mengurangi tekanan (sebab jumlah tumbukan akan
berkurang). Oleh sebab itu, reaksi maju (dari kiri ke kanan) lebih disukai, sebab
empat molekul gas akan digunakan dan hanya dua molekul gas yang akan
terbentuk. Sebagai akibat dari reaksi maju ini, akan dihasilkan gas amonia yang
lebih banyak.
Secara umum, meningkatkan tekanan (mengurangi volume ruangan) pada
campuran yang setimbang menyebabkan reaksinya bergeser ke sisi yang
mengandung
jumlah
Sebaliknya, menurunkan
molekul
gas
tekanan (memperbesar
yang
volume
paling
sedikit.
ruangan)
pada
campuran yang setimbang menyebabkan reaksinya bergeser ke sisi yang
mengandung jumlah molekul gas yang paling banyak. Sementara untuk reaksi
yang tidak mengalami perubahan jumlah molekul gas (mol reaktan = mol
produk), faktor tekanan dan volume tidak mempengaruhi kesetimbangan
kimia.
Download