ANALISIS SISTEM PEMASARAN PT. LOCK & LOCK INDONESIA Oleh Kelompok IV 1. Sujaka Komara 12160377 2. Ahmad Bitoro 12164865 3. Fenny Vadia Epriyanti 12166702 4. Hartono 12163637 5. Heru Prasetyo 12162164 6. Rizal Mutaqin 12166586 BINA SARANA INFORMATIKA (BSI), FTMAWATI JURUSAN MANAJEMENT INFORMATIKA PROGRAM STUDY SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KATA PENGANTAR Dengan rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha esa, atas segala rahmat , hidayah dan bimbinga-nya , sehingga kami penulis dapat menyelesaikan makalah ini. Penulisam makalah ini digunakan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Sistem Informasi Manajemen. Oleh karena itu, kami mengucapkan rasa terima kasih kepada : 1. Bapak Pandji selaku dosen pengajar mata kuliah Sistem Informasi Manajemen. 2. Ibu Ambar Asisten Manager Marketing PT.Lock & Lock Indonesia yang telah memberi izin untuk melakukan riset untuk keperluan KKP. 3. Teman-teman kelas 12.3C.02 semua yang telah mendukung dan memberi semangat kepada kami. Semoga bantuan dan dukungan yang telah diberikan kepada kami mendapat balasan serta karunia dari Allah SWT. Kami menyadari penulisan makalah ini jauh dari sempurna , maka dari itu kami berharap saran dan kritik untuk kesempurnaan makalah ini. Akhirnya kami berharap semoga makalah ini memberi manfaat yang sebesar-besarnya bagi kami dan pihak yang memerlukan. Jakarta, Desember 2017 Penyusun Daftar isi Halaman Judul ................................................................................................. Kata Pengantar ................................................................................................ Daftar isi ii ....................................................................................................... BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang ..................................................................................... 1.2 Pembatasan Masalah ............................................................................ 1.3 Tujuan Penelitian ................................................................................. BAB II PROFIL PERUSAHAAN 2.1 Sejarah perusahaan .............................................................................. 2.2 Visi Misi perusahaan ........................................................................... 2.3 Struktur Organisasi ............................................................................. 2.4 Tugas dan Tanggung Jawab Struktur Organisasi ................................ BAB III PEMBAHASAN 3.1 Analisa Sistem Belajar ........................................................................ 3.2 Tool Blok ............................................................................................. BAB IV PENUTUP 4.1 Kesimpulan ........................................................................................... 4.2 Saran ...................................................................................................... Daftar Pustaka ................................................................................................. BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Informasi dapat diibaratkan sebagai darah yang mengalir di dalam tubuh manusia, seperti halnya informasi di dalam sebuah perusahaan yang sangat penting untuk mendukung kelangsungan perkembangannya, sehingga terdapat alasan bahwa informasi sangat dibutuhkan bagi sebuah perusahaan. Akibat bila kurang mendapatkan informasi, dalam waktu tertentu perusahaan akan mengalami ketidakmampuan mengontrol sumber daya, sehingga dalam mengambil keputusankeputusan strategis sangat terganggu, yang pada akhirnya akan mengalami kekalahan dalam bersaing dengan lingkungan pesaingnya. Disamping itu, sistem informasi yang dimiliki seringkali tidak dapat bekerja dengan baik. Masalah utamanya adalah bahwa sistem informasi tersebut terlalu banyak informasi yang tidak bermanfaat atau berarti (sistem terlalu banyak data). Memahami konsep dasar informasi adalah sangat penting (vital) dalam mendesain sebuah sistem informasi yang efektif (effective business system). Menyiapkan langkah atau metode dalam menyediakan informasi yang berkualitas adalah tujuan dalam mendesain sistem baru. Sebuah perusahaan mengadakan transaksi-transaksi yang harus diolah agar bisa menjalankan kegiatannya sehari-hari. 1.3.Tujuan Penelitian Tujuan penulis membuat makalah ini adalah untuk : Untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem Informasi Manajemen sebagai pengganti Ujian Akhir Semester (UAS) semester 3 (tiga) jurusan Manajemen Informatika BSI Sebagai penambah pengetahuan tentang analisa sistem yang berjalan dalam sebuah perusahaan. 1.4 PEMBATASAN MASALAH Dengan mengidentifikasikan terhadap masalah-masalah yang ada, agar lebih terarah dan dapat dipahami dengan mudah,maka perlu dilakukannya pembatasan masalah. Pembatasan terhadap masalah pemasaran PT. Lock & Lock tersebut antaralain : Analisa dan penelitian yang dilakukan hanya sebatas dari mulai pemasaran sampai pengiriman. Analisa pengolahan data yang dilakukan ini dititikberatkan pada prosedur pengolahan data pemasaran kepada Agen/customer BAB II PROFIL PERUSAHAAN 2.1 Sejarah Perusahaan LOCK&LOCK Company & Product Introduction PT. LOCK&LOCK INDONESIA Menara Prima Lt22, Mega Kuningan, Jakarta Selatan 12950 Tel. 021-5794-8200 / Fax. 021-5792-8201 Lock&Lock Co., Ltd. Profile Company name : Lock&Lock Co., Ltd (www.locknlock.com) Date of Foundation : 1 Oct, 1978 Chairman/Founder : Mr. Kim Joon-Il (James Kim) Sales: Exchange Rate: 1 USD = 1,100 KRW Total 2011 2012 USD 433 million USD 462million Global leader in kitchen and living culture LOCK&LOCK berdiri pada tahun 1978 kemudian tumbuh berkembang menjadi perusahaan global yang mengekspor produknya. Dengan konsep baru menggunakan sistem 4 engsel pengunci pada empat sisinya, LOCK&LOCK telah diekspor ke lebih dari 110 negara di dunia. Pada tahun 2010, LOCK&LOCK terdaftar dalam KOSPI (Korea Composite Stock Price Index). Dalam mencapai tujuannya menjadi merek global no 1 pada tahun 2020, perusahaan berusaha melakukan yang terbaik dengan memperluas produk utamanya dari wadah plastik kedap udara menjadi berbagai peralatan dapur yang menggunakan bahan baku beragam seperti glass, porcelain dan stainless steel. Bertekad menjadi perusahaan global yang memproduksi berbagai peralatan dapur dengan berbagai fungsi, LOCK&LOCK berkomitmen untuk mempertahankan keunggulan produknya untuk tetap memproduksi wadah penyimpanan yang terbuat dari bahan yang ramah lingkungan dengan mempertimbangkan kesehatan para konsumen juga lingkunganya. LOCK&LOCK berinvestasi lebih dari 5% dari keseluruhan total penjualannya pada R&D untuk meningkatkan kepuasan para konsumen serta untuk menciptakan produk – produk baru yang berkualitas. Selain itu perusahaan juga membangun pabrik dengan skala besar yang bertujuan untuk memenuhi meningkatnya permintaan dari pasar global, termasuk pabriknya yang berlokasi di Asan di Korea, Suzhou Weihai di Cina, Dong Nai dan Vung Tau di Vietnam. Disamping itu unit penjualan yang telah dibangun di 17 negara di dunia menjadi landasan bahwa LOCK&LOCK menjadi merek global. LOCK&LOCK akan terus berupaya untuk dapat mengembangkan produknya dengan menggunakan bahan baku baru yang beragam serta menciptakan produk yang berkualitas sebagai produk global yang dapat ditemukan di seluruh penjuru dunia. Selain upaya tersebut, kenyamanan dan inovasi desain produk juga akan ditingkatkan agar dapat memenuhi kebutuhan dan semakin dicintai oleh para konsumennya. LOCK&LOCK Global Untuk mencapai goal menjadi merek global No.1 pada tahun 2020, LOCK&LOCK akan memperluas pabriknya di seluruh dunia dan juga berkonsentrasi pada pemasaran lokal untuk menargetkan pasar yang lebih luas . LOCK&LOCK di Indonesia LOCK&LOCK Indonesia telah berhasil mengembangkan bisnisnya ke lebih dari 1060 sales channel sejak resmi didirikan di Indonesia pada 2003. Flagship store LOCK&LOCK pertama dibuka di Central Park, Jakarta pada 2010 dan sampai saat ini LOCK&LOCK telah meresmikan 9 flagship store nya yang ada di Bandung, Surabaya, Medan dan Jakarta. Selain itu LOCK&LOCK juga menyalurkan produknya ke berbagai sales channel department store, partai besar, supermarket, B2B (Business to Business), home shopping , online shopping dan masih banyak lagi. Dalam mewujudkan komitmen dalam menyediakan berbagai jenis produk berkualitas bagi para konsumennya, LOCK&LOCK memperluas bisnisnya hingga ke seluruh Indonesia dan berinvestasi sebesar USD 12,5 untuk membangun sebuah distribution center yang berlokasi di Cibitung, Bekasi. Tanah seluas 40.000 meter persegi tersebut dijadwalkan akan selesai pada ahkir tahun ini . Distribution center ini dibangun bertujuan untuk memenuhi permintaan para konsumen LOCK&LOCK di Indonesia. LOCK&LOCK Indonesia berfokus pada pangsa pasar houseware dan kitchenware. Lebih dari 3000 jenis produknya telah terdistribusi ke seluruh sales channel di Indonesia, mulai dari wadah plastik penyimpanan makanan yang kedap udara seperti Classics, Glass, Bisfree dan 0.05g juga aneka produk lain yang berhubungan dengan peralatan dapur, peralatan memasak serta perlengkapan rumah tangga lain yang keseluruhannya menggunakan bahan ramah lingkungan. LOCK&LOCK Indonesia akan merilis produk untuk bayi Hello Bebe dan Hello Kitty pada November 2013 serta akan membuka Hello Bebe Shop pada 2014. Serta memperluas jaringan sales channel khusus untuk Hello Bebe dan Hello Kitty di seluruh Indonesia. Produk bayi ini membidik para orang tua kelas menengah keatas. LOCK&LOCK di China Market LOCK&LOCK di China berdiri pada 2004 dan berhasil memenuhi kebutuhan peralatan rumah tangga di pasar China dan berhasil menjadi market terbesar di dunia. LOCK&LOCK China telah mendirikan branch di 24 kota di China selain Beijing, Shenzhen dan Weihai . LOCK&LOCK China juga telah mencatat penjualan sebesar USD 237.000.000 pada tahun 2012 dan hal ini merupakan lebih dari 50% seluruh penjualan LOCK&LOCK tahun ini. Di China LOCK&LOCK mempunyai beberapa parik yang memproduksi peralatan rumah tangga dan untuk diekspor ke berbagai negara diantaranya di Suzhou, Provinsi Jiangshu seluas 95,000 m² dan pabrik yang ada di Mansan, provinsi Shandong. Di China, merek LOCK&LOCK telah ditetapkan sebagai merek yang paling popular di China. Berbagai kegiatan promosi dan kegiatan PR menggunakan artis dan opinion leader yang terkenal di China sebagai upaya untuk mempertahankan pertumbuhan perusahaan LOCK&LOCK China. Sebagai hasil dari segala upaya, dalam waktu 2 tahun LOCK&LOCK menduduki puncak pada kategori “Homeware Products Retaining Freshness of Food” dalam survey kepuasan pelanggan pada bulan Agustus 2006 mengalahkan kompetitor perusahaan global di China lainnya. LOCK&LOCK di China juga terpilih sebagai "Most Popular Brands in Shanghai" selama 7 tahun berturut – turut ( 2007 – 2013) bersama merek global lainnya seperti Nike dan Philips. Dalam sebuah penelitian RI (survey yang melibatkan 900 orang) mengungkapkan bahwa LOCK&LOCK mencatat prestasi sebagai merek yang dikenal di Beijing, Shanghai dan Guangzhou sebagai wadah plastik yang 99% kedap udara. Selain itu , LOCK&LOCK juga terpilih sebagai sponsor resmi Kementerian Olahraga di China pada Mei 2007 , sebagai wadah kedap udara yang ditujuk sebagai produk eksklusif yang digunakan oleh para atlet nasional China. Pada 2011, LOCK&LOCK meraih peringkat 6 dalam “2011 China Popular Product Top 25” (bukan hanya dalam kategori wadah penyimpanan makanan, tetapi dalam semua kategori diraih oleh LOCK&LOCK) yang diselenggarakan oleh Nihon Keizai Shimbun , surat kabar ekonomi terkemuka di Jepang. Pada 2012 dan 2013, LOCK&LOCK juga mendapatkan penghargaan sebagai ‘2012 China-Brand Power Index’ oleh China Brand Research Center . Dalam upaya untuk menembus pasar ritel Cina yang sangat besar tanpa membatasi kegiatannya ke produk manufaktur di Cina, LOCK&LOCK telah memperluas jaringan distribusinya dengan berbagai cara termasuk dengan mengelola flagship dan bekerjasama dengan department store yang ternama serta discount store. Sekitar 7.000 saluran distribusi yang ada akan diperluas ke lebih dari 100 toko ternama dan toko waralaba untuk mendominasi kebutuhan pasar 1,3 miliar orang. Secara khusus, bisnis waralaba akan menjadi fokus untuk memperluas jaringan distribusi di China. LOCK&LOCK di Vietnam Market LOCK&LOCK resmi hadir di Vietnam pada 2007 dengan unit penjualan di Ho Chi Minh dan kemudian flagship store pertama dibuka di Vietnam pada 2008. Pada tahun 2009, LOCK&LOCK memulai penjualan yang agresif di pasar Vietnam dan kegiatan pemasaran di Hanoi dan Ho Chi Minh. Selain itu juga mendirikan anak perusahaan yang menjadi unit penjualan di Hanoi dan pabrik di Dong Nai. Pabrik plastik yang ada di provinsi Dong Nai mempunyai fasilitas tebaik dan kondisi yang mendukung dalam hal bahan baku, tenaga kerja serta biaya produksi dibandingkan pabrik yang ada di China. Produk – produk yang dihasilkan saat ini telah diekspor ke lebih dari 70 negara di dunia. LOCK&LOCK mempunyai pabrik glass di Vung Tau yang merupakan spesialisasi dalam pembuatan heatresistant glass yang mempunyai keunggulan yang komparatif dan daya saing harga. Pabrik ini diharapkan untuk memenuhi lonjakan permintaan dari heat-resistant glass di seluruh dunia. Selain itu, LOCK&LOCK juga memiliki Pabrik Cookware yang baru selesai dibangun pada ahkir tahun lalu yang dilengkapi dengan coating terbaru dan anodizing. Produk yang dihasilkan oleh pabrik yang ada di Vietnam diekspor ke pasar Eropa. Berdasarkan strategi LOCK&LOCK sebagai houseware dan kitchenware kelas papan atas di Vietnam. LOCK&LOCK telah membuka 21 flagship store yang dimaintain secara langsung ( 18 LOCK&LOCK Shop dan 3 Ecopia Shop) dengan menampilkan display yang mewah serta system keangotaan / membership untuk memberikan solusi yang terbaik dan efektif akan kebutuhan kitchen lifestyle yang mutakhir. Selain flagship shops, produk LOCK&LOCK saat ini telah terjual di sekitar 300 saluran penjualan termasuk supermarket, grosir, retailer dan B2B (Business to Business) . Dengan lebih dari 300 sales channel, berbagai macam promosi dan kegiatan Public Relations, LOCK&LOCK Vietnam semakin popular di kalangan papan atas dan menjadi pijakan yang kuat di pasar Vietnam. Manufacturing Facilities Asan Plant in Korea Suzhou Plant in China - Gross area: 77,372 ㎡ - Gross area: 96,513 ㎡ - Floor area: 38,623 ㎡ - Floor area: 37,186 ㎡ - Capability: 243 million PCS per year - Capability: 115 million PCS per year Weihai Plant in China Manshan Plant in China - Gross area: 72,638 ㎡ - Gross area: 73,333 ㎡ - Floor area: 35,111 ㎡ - Floor area: 18,323 ㎡ - Capability: 105 million PCS per year - Capability: 45 million PCS per year Dong Nai Plant in Vietnam Vung Tau Plant in Vietnam (2 plant ) (Glass&Cookware / Plastics) - Gross area: 70,000 ㎡ - Gross area: 185,000 ㎡ / 46,566 ㎡ - Floor area: 32,693 ㎡ - Floor area: 48,250 ㎡ / 22,285 ㎡ - Capability: 103 million PCS per year - Capability: 10,000 tons per year (Glass) 500K (Cookware) PCS per year 77M PCS per year(Plastics) Product Introduction Lock&Lock Classic (PP) : Original airtight food storage container -Made of Polypropylene, praised by Green Peace as “the material of the future” -Harmless to human body -100% Air&Liquid Tight -Microwave, Dishwasher, Freezer Safe Lock&Lock Glass (Borosilicate Glass) : Heat-resistant borosilicate glass ware -Made of safe heat-resistant borosilicate glass -With the 4 sided locking system -Microwave safe (without lid) -From oven to table at once -Freezer to microwave at once -Stain and odor resistant Bisfree (Tritan) :Premium airtight food storage container -Made of the new material, Tritan co-polyester, with no BPA -Tritan is certified as a safe food container material by major health organizations, including FDA(U.S), Health Canada(Canada), and MHLW (Japan) -High Transparency and outstanding durability -With the same functions of Lock&Lock Classic Lock&Lock Aqua (PP, Tritan, PET) :Water bottle series for indoor & outdoor -Slim profile design to maximize refrigerator space -Great for water and fruit juices -PP, Tritan, PET are all BPA free and harmless to body Lock&Lock Hot&Cool (Stainless) :Vacuum bottle series for outdoor -Various types of insulated bottle keep it cool or warm longer.-Stainless steel is harmless to body - With attractive and safe design Cookplus(Stainless) :High quality stainless steel cookware -Made of high quality 18 / 10 stainless steel -Excellent thermal dispersion & conservation -Particularly robust and durable. -3 layer bottom with 7 mm thickness -Easy-to-grasp handles. -The aroma remains in the pot with the extra heavy and tightly closing lid Cookplus Vitamin(Aluminum) : Aluminum cookware -Non-toxic, eco-friendly coating (ZERO PFOA) -Improved hardness & release property (Non-sick). -Ventilation structure prevents the handle to get hot -Delightful kitchen with sensible color & design Living Box(Polyester) : Stylish and practical storage -Easy to stack (can withstand up to 60kg based on internal testing) -Easy to assemble just in 5 seconds -Make your space clean & neat with Living Box in attractive design Inplus(PP, MDF) : Ideal storage system - Easy to assemble and reassemble in 5 minutes - Safe material and structure - Maximizing space efficiency Bynn(Melamine) : Matching bin with furniture -Designed to give you something different in your life -Made of anti shock strong and durable material, ABS. -A plastic bag is hidden inside the bin -Available to wash all parts separately Product Line-up 2.2 Visi Misi Perusahaan Visi dari Lock & Lock Indonesia adalah ingin menjadi company of choice dan brand of choice bagi keluarga di Indonesia. Misi dari Lock & Lock Indonesia adalah Memberikan dan menciptakan produk berkualitas,Yang terbuat dari bahan yang ramah lingkungan dan selalu mengutamakan kesehatan bagi para konsumennya. 2.3 Sruktur Organisasi Perusahaan Direcktur GENERAL MANAGER Executive Secretary HR Manager Finance Controller National Sales Director Marketing Director External Manufacturing & Supplay chain Manager GA & Buying Officer Finance Manager Sales Development Manager PR & Communcation Manager Supplay Chain Manager Corporate/B2B Distributor Promotion Online Shop Dep Store Product 2.4 Tugas dan Tanggung Jawab Struktur Organisasi Berikut ini adalah uraian penjelasan mengenai tugas–tugas dari masing–masing divisi pada PT. Lock & Lock Indonesia Director Bertanggung jawab atas berjalannya persahaan secara keseluruhan dengan koordinasi,pengarahan, kegiatan yang di lakukan dengan tujuan dan kebijakan perusahaan,seperti yang telah di tetapkan oleh perusahaan. General Manager General manager berperan sebagai pengawas kegiatan yang berlangsung di perusahaan serta menerima laporan dari Direktur/manajer dibawahnya. Bertugas untuk melakukan prediksi angka penjualan, persetujuan kerjasama dengan pihak development import dan supplier. Executive Secretary Executive Secretary berperan dalam membantu menjalankan tugas General Manager seperti mengatur jadwal pertemuan, mengatur kegiatan administratif, akomodasi untuk bussiness trip, correspondence, personal settlement GM dan juga sebagai penghubung antara para direktur/manajer atau pihak di luar perusahaan yang ingin atau berkepentingan dengan General manager. Marketing Director Marketing Director berperan dalam perencanaan strategi kegiatan–kegiatan pemasaran secara menyeluruh di dalam perusahaan, pengembangan produk (product development), promosi dan menjaga citra perusahaan ke publik. Di mana ia juga akan menerima laporan dari divisi pemasaran di bawahnya antara lain dari PR & Communication manager, Promotion manager, Product and Marchandising manager. National Sales Director National Sales Director adalah yang menyusun strategi, mengawasi kegiatan–kegiatan penjualan, melihat prospek penjualan, mengelola seluruh kegiatan national worldwide dan menerima laporan dari Sales Development Manager, Associate SDM, Sales Support Officer, Distributor Administration Support Officer, dan Sales Executive. External Manufacturing & Supply Chain Manager External Manufacturing & Supply Chain Manager adalah yang berperan dalam mengatur kegiatan produksi, mencari sumber daya yang potensial, mengatur jalur pendistribuan yang efisien, dan mengelola hubungan dengan pemasok serta dengan pabrik-pabrik lock & lock di seluruh dunia. Finance Controller Finance Controller bertugas dalam mengelola dan mengontrol keuangan dan biaya–biaya yang terjadi dalam perusahaan, loss & profit, menerima laporan dari Finance Manager dan IT manager untuk pertanggung jawaban dan budgeting akan datang. HR manager HR Manager bertugas untuk mengarahkan dan mengkoordinasi para pegawai yang terdapat di dalam perusahaan, bertanggung jawab atas perekrutan dan kinerja SDM dan menjaga serta mengawasi hubungan internal yang terjadi dalam perusahaan. GA & Buying Officer General Officer (GA) bertugas untuk mengatur dan mengurus kebutuhan kantor secara keseluruhan mulai dari kebersihan, konsumsi, transportasi sampai dengan ATK. Dan Buying Officer bertugas di bidang purchasing, dengan spesifikasai pekerjaan antara lain mencari supplier, melakukan negosiasi harga, membuat purchase order dan melakukan inventarisasi. Finance Manager Finance Manager bertugas untuk mengajukan anggaran penerimaan dan pengeluaran dana secara periodik dengan menetapkan rencana kerja bagian keuangan jangka pendek dan jangka panjang. Diwajibkan menyerahkan laporan berkala pada Finance Controller. Sales Development Manager Sales Development Manager bertugas untuk menentukan target penjualan, mengatur strategi penjualan, bertanggung jawab dalam pencapaian target penjualan dan kemudian bertanggung jawab untuk melaporkan hasil penjualan akhir kepada National Sales Manager. PR& Communication Manager PR & Communication Manager berwenang untuk menjaga hubungan dengan internal perusahaan, menjaga hubungan komunikasi dengan pelanggan, menjaga citra perusahaan, mengkomunikasikan produk. Supply Chain Manager Supply Chain Manager bertugas untuk mengatur pengadaan bahan dan pelayanan, pengubahan bahan menjadi barang setengah jadi dan bahan jadi, mengatur pengiriman barang kepada pelanggan melalui sitem distribusi. Promotion Promotion bertugas untuk melakukan pemasaran dan menyusun perancangan kegiatan program promosi, mengatur dan mengelola promosipromosi yang akan digunakan. Product Product bertanggung jawab dalam pengelolaan dan menjaga kualitas produk, melakukan riset untuk produk yang akan datang, bertanggung jawab untuk desain produk yang di keluarkan. BAB III PEMBAHASAN 3.1 Analisa Sistem Berjalan PT. Lock & Lock Indonesia merupakan Perusahan yang muulai berkembang di Indonesia yang menyediakan peralatan dan kelengkapan rumah tangga ( Houseware ), berikut ini Analisa ssistem berjalan yang terjadi di perusahaan. 1. Tahapan Proses Pemasaran Produk Proses pemasaran biasanya terjadi atas permintaan customer dan ada juga dari pihak marketing menawarkan ke customer A. Tahapan penjualan baru akan terjadi bila ada permintaan dari customer yang menghubungi PT. Lock & Lock untuk meminta surat penawaran barang dan ada juga yang datang langsung ke showroom yang ada di perusahaan. Jika sudah terjadi kesepakatan antara pihak marketing dan customer. B. Marketing melakukan pengecekan inventory adakah Produk yang sesuai dengan permintaan customer tersebut dari jenis , tipe, ukuran sesuai dengan surat PO dari customer, Penetapan harga oleh pihak marketing sesuai dengan pricelist yang berlaku,dan jika customer atas nama perusahaan biasanya pihak marketing meminta beberapa supporting letter seprti NPWP Perusahaan untuk proses pembayaran. Untuk proses pengiriman dari administrasi mengeluarkan sales order ke devisi logistik guna untuk mempersiapkan barang-barang yang dipesan customer. 2. Proses Verivikasi Data Jika customer dari sbuah perusahaan, Untuk kelengkapan data pihak sales biasanya akan meminta beberapa data-data perusahan seperti : SIUP NPWP TDP Surat keterangan Domisili SKT SPPKP 3. Proses Pengiriman Untuk proses pengiriman dari administrasi mengeluarkan sales order ke devisi logistik guna untuk mempersiapkan barang-barang yang dipesan customer, setelah barang yng di pesan sudah siap dikirim, maka driver meminta surat jalan serta tanda terima unit kepada bagian admin untuk ditandatangani saat pruduk diterima customer. Selanjutnya barang dinaikan oleh driver di mobil pengiriman dan barang siap diantar 3.1 Tool Block 1. Blok input Alat yang digunakan untuk menerima data : a. Keyboard b. Mesin scanner 2. Blok Output Alat yang digunakan untuk menghasilkan keluaran : a. Printer b. Fax c. Monitor 3. Blok Model Aplikasi maupun program yang sering digunakan adalah a. Ms. Office ( Ms. Word, Ms. Ecxel, Ms. Power Point ) 4. Blok Teknologi a. Menggunakan internet Biznet b. Wi-fi 5. Blok Database a. SAP (Sistem Aplication Product) 6. Blok Control a. Smadav anti virus BAB IV PENUTUP 4.1 Kesimpulan Sistem Informasi Manajemen (SIM) adalah suatu system manusia/mesin yang terpadu yang menyediakan informasi untuk mendukung fungsi-fungsi operasi manajemen dan pengambilan keputusan di dalam organisasi. . Sistem informasi manajeman digambarkan sebagai sebuah bangunan piramida dimana lapisan dasarnya terdiri dari informasi, penjelasan transaksi, penjelasan status, dan sebagainya. Lapisan berikutnya terdiri dari sumber-sumber informasi dalam mendukung operasi manajemen sehari-hari. Lapisan keriga terdiri dair sumber daya sistem informasi untuk membantu perencanaan taktis dan pengambilan keputusan untuk pengendalian manajemen. Lapisan puncak terdiri dari sumber daya informasi utnuk mendukung perencanaan dan perumusan kebijakan oleh tingkat manajemen. Sistem ini menggunakan perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software) komputer, prosedur pedoman, model manajemen dan keputusan, dan sebuah “data base”. Sistem Informasi Manajemen memiliki dua fungsi utama. yaitu fungsi pengumpulan data internal maupun eksternal dan fungsi pemprosesan data menjadi informasi yang bermanfaat bagi para pengambil keputusaan manajemenen. 4.2 Saran Pembuatan makalah ini sangat jauh dari kesempurnaan, karena keterbatasan sumber yang kami peroleh. Sehingga isi dari makalah ini masih bersifat umum, oleh karena itu kami harapkan agar pembaca bisa mecari sumber yang lain guna membandingkan dengan pembahasan yang kami buat, guna mengoreksi bila terjadi kelasahan dalam pembuatan makalah ini.