Uploaded by Ian

14624 Ringkasan Kelompok 1

advertisement
Ringkasan Materi Hubungan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah
1. Pengertian


Pemerintah Pusat = Presiden Republik Indonesia yang memegang kekuasaan
pemerintahan negara Republik Indonesia yang dibantu oleh Wakil Presiden dan
menteri sebagaimana dimaksud dalam UUD 1945.
Pemerintahan Daerah = penyelenggaraan urusan pemerintahan oleh pemerintah
daerah dan DPRD menurut asas otonomi dan tugas pembantuan dengan prinsip
otonomi seluas-luasnya dalam sistem dan prinsip NKRI sebagaimana dimaksud
dalam UUD 1945.
2. Manfaat Pemerintah Nasional membentuk daerah adalah :



Untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan,
pemberdayaan, dan peran serta masyarakat.
Mampu meningkatkan daya saing dengan memperhatikan prinsip demokrasi,pemerataan,
keadilan keistimewaan/ kekhususan, serta potensi dan keanekaragaman daerah.
Bisa mengatur dan mengurus daerahnya sesuai aspirasi dan kepentingan masyarakatnya.
Pemerintah daerah dalam menyelenggarakan urusan pemerintahan memiliki hubungan dengan
pemerintah pusat, hubungan tersebut diantaranya meliputi : Hubungan wewenang, hubungan
keuangan, hubungan pelayanan umum, hubungan pemanfaata sumber daya alam dan sumber daya
lainnya.
3. Hubungan Wewenang
Dalam Pasal 9 UU Nomor 23 Tahun 2014 mengklasifikasi urusan Pemerintahan terdiri atas :

Urusan pemerintahan absolut
Urusan yang sepenuhnya menjadi urusan pemerintah pusat, meliputi: politik luar negeri, pertahanan,
keamanan, yustisi, moneter dan fiskal nasional, dan agama

Urusan pemerintahan konkuren
Urusan Pemerintahan yang dibagi antara Pemerintah Pusat dan Daerah provinsi dan Daerah
kabupaten/kota.Selanjutnya dijelaskan bahwa yang menjadi kewenangan Daerah terdiri atas Urusan
Pemerintahan Wajib dan Urusan Pemerintahan Pilihan.Urusan Pemerintahan Wajib terdiri atas
Urusan Pemerintahan yang berkaitan dengan Pelayanan Dasar dan Urusan Pemerintahan yang tidak
berkaitan dengan Pelayanan Dasar

Urusan pemerintahan umum
urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan presiden sebagai kepala pemerintahan
4. Hubungan Keuangan
Dana perimbangan merupakan pendapatan daerah yang bersumber dari APBN, Dana perimbangan
selain dimaksudkan untuk membantu daerah dalam mendanai kewenangannya, juga bertujuan untuk
mengurangi ketimbangan sumber pendanaan pemerintahan antara pusat dan daerah, serta untuk
mengurangi kesenjangan pemerintahan antar daerah, dana perimbangan terdiri dari :
Dana Bagi Hasil (DBH)
: dana yang bersumber dari APBN yang dibagi misalkan kepada
daerah berdasarkan angka persentase tertentu
Dana Alokasi Umum (DAU)
: bertujuan untuk pemerataan kemampuan keuangan antar daerah
melalui penerapan formula yang mempertimbangkan kebutuhan dan potensi daerah
Dana Alokasi Khusus (DAK) : bertujuan untuk membantu membiayai kegiatan-kegiatan khusus
daerah tertentu yang merupakan urusan daerah dan sesuai dengan prioritas nasional
5. Hubungan Pelayanan Umum
Hubungan Dalam bidang pelayanan umum Antara Pempus dan pemda (vertikal) meliputi :
a. kewenangan, tanggung jawab, dan penentuan standar pelayanan minimal
b. pengalokasian pendanaan pelayanan umum yang menjadi kewenangan daerah dan,
c. fasilitasi pelaksanaan kerja sama antar pemerintahan daerah dalam penyelenggaraan pelayanan
umum.
Antar pemerintahan daerah (horizontal) meliputi :
a.pelaksanaan bidang pelayanan umum yang menjadi kewenangan daerah
b.kerja sama antar pemerintahan daerah dalam penyelengaraan pelayanan umum dan,
c.pengelolaan perizinan bersama bidang pelayanan umum.
6. Hubungan Pemanfaatan Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Lainnya
Pembagian tugas dan kewenangan antara pemerintah pusat dan daerah sebagaimana diatur dalam
Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah, dapat dijelaskan bahwa
pembagian pengelolaan hutan, laut,energi sumber daya mineral sebagai berikut, antara lain :
o
Penyelenggaraan urusan pemerintahan (pilihan) bidang kehutanan, kelautan serta energi dan
sumber daya mineral dibagi antara Pemerintah Pusat dan Daerah Provinsi;
o
Bidang kehutanan yang pengelolaan taman hutan raya Kabupaten/ Kota menjadi kewenangan
Daerah Kabupaten/ Kota;
o
Kewenangan Daerah Provinsi untuk mengelola Sumber daya alam dilaut paling jauh 12 mil
laut diukur dari garis pantai kearah laut lepas dan / atau kearah perairan kepulauan;
Hubungan dalam bidang pemanfaatan sumber daya alam dan sumber daya lainnya Antara Pemerintah
dan pemerintahan daerah :
a. kewenangan, tanggung jawab, pemanfaatan, pemeliharaan, pengendalian dampak, budaya,
dan pelestarian
b. bagi hasil atas pemanfaatan sumber daya alam dan sumber daya lainnya dan,
c. penyerasian lingkungan dari tata ruang serta rehabilitasi lahan
Antar pemerintahan daerah (horisontal) meliputi :
a. Pelaksanaan pemanfaatan sumber daya alam dan sumber daya lainnya yang menjadi
kewenangan daerah
b. Kerja sama dan bagi hasil atas pemanfaatan sumber daya alam. dan sumber daya lainnya antar
pemerintahan daerah dan,
c.Pengelolaan perizinan bersama dalam pemanfaatan sumber daya alam dan sumber daya lainnya.
Download