Uploaded by User4455

Tugas Interaksi antara Personal Behavior dan Environment

advertisement
Interaksi antara Personal Behavior dan Environment
Dalam pembelajaran, siswa mebutuhkan lingkungan yang mendukung (menarik,
nyaman, tenang, bersih, indah, dll.) agar siswa dapat menyerap banyak ilmu pada ingatan
jangka panjang (longthem memory). Siswa yang aktif di kelas biasanya lebih mudah
mengingat apa yang telah diajarkan oleh gurunya, sedangkan siswa yang pasif biasanya
mudah melupakan apa yang telah diajarkan oleh gurunya. Biasanya siswa diberi tugas oleh
guru supaya mau mengulang apa yang telah diajarkan pada kegiatan belajar siswa.
Siswa yang cenderung memiliki kepribadian ekstrovert biasanya akan aktif didalam
kegiatan pembelajaran. Siswa yang seperti ini biasanya lebih suka dengan suasana kelas
yang ramai. Dalam menangani siswa seperti ini seorang guru diharapkan mengerti apa yang
diminta oleh siswa, siswa yang seperti ini memang tidak suka diam, harus ada sesuatu yang
menarik untuk diperhatikan dan siswa tersebut biasanya selalu ingin mendapatkan perhatian
lebih. Ada saatnya siswa ini bisa dikatakan mengganggu pembelajaran, apa lagi ketika
keadaan didalam kelas yang hening, biasanya dia akan membuat gaduh atau bisa saja dia
akan diam tidak mengikuti pelajaran yang diberikan.
Sebaliknya dengan siswa yang memiliki kepribadian introvert, biasanya siswa ini
akan lebih banyak diam saja. Memang siswa yang seperti ini lebih menyukai susasana
sekitar yang tenang, lebih sulit untuk menangani siswa seperti ini, karena dia lebih banyak
diam seorang guru biasanya tidak mengerti apakah dia mengikuti pelajaran atau tidak
mengikuti pelajaran yang sedang berlangsung. Biasanya seorang guru akan memberikan
pertanyaan kepada siswa supaya guru tersebut mengerti apakah dia mengikuti pelajaran atau
tidak, dan ketika keadaan didalam kelas sangat ramai biasanya lebih ditenangkan oleh guru
supaya siswa yang berkepribadian introvert lebih nyaman mengikuti kegitan pembelajaran.
Ada juga siswa yang memiliki kepribadian ambivert, kepribadian ini terletak diantara
ekstrovert dan introvert. Jadi kepribadian ini memiliki sebagian ekstrovert dan sebagian
introvert. Menangani siswa seperti ini akan lebih mudah karena dia akan aktif ketika
diperlukan saja dan dia akan diam ketika memang ingin diam.
Faktor lingkungan yang bersih dan sehat juga mempengaruhi kegiatan belajar
mengajar. Selain cara mengajar, kebersihan lingkungan sekitar juga perlu diperhatikan agar
kegiatan belajar lebih nyaman. Ketika berada di kelas yang bersih, siswa bisa lebih fokus
pada pelajaran yang diberikan, sebaliknya dengan kelas yang kotor, siwa akan lebih fokus
pada sesuatu yang terkesan kotor. Maka dari itu biaasanya siswa diberi tugas untuk piket
kebersihan setiap pagi dan sepulang sekolah.
Download