Bab I - MI ISLAMIYAH TAWANGREJO

advertisement
BAB I
Ciri-ciri Kusus Makhluk Hidup
Standar Kompetensi :
Kompetensi Dasar:
Memahami
hubungan antara
ciri-ciri makhluk
hidup dengan
lingkungan tempat
hidupnya.
1.1.Mendeskripsikan
hubungan antara ciriciri khusus yang
dimiliki hewan
(kelelawar, cicak,
bebek) dan lingkunga
hidupnya.
Indikator :
1. Menentukan ciri khusus yang dimiliki oleh
Kelelawar.
2. Menjelaskan hubungan antara ciri khusus yang
dimiliki kelelawar dengan linggkungannya
3. Menentukan ciri-ciri khusus yang dimiliki pada
cicak.
4. Menjelaskan hubungan antara ciri khusus yang
dimliliki cecak dengan lingkunggannya.
5. Menentukan ciri-ciri khusus yang dimiliki
bebek.
6. Menjelaskan hubungan antara ciri
khusus yang dimiliki bebek dengan
lingkungannya.
7. Menentukan ciri khusus yang sama
hewan yang dikenal pada suatu daerah
Peta Konsep
A. Ciri Khusus pada Beberapa Hewan
Setiap hewan memiliki ciri khusus yang
membedakannya dengan hewan lain.
Ciri khusus ini berhubungan dengan
kemampuannya untuk bertahan hidup.
Dengan ciri khusus yang dimilikinya,
hewan dapat tetap bertahan hidup.
1. Ciri Khusus yang
Dimiliki Kelelawar
Kelelawar merupakan
mamalia yang dapat terbang.
Kelelawar tinggal di gua atau di
pohon-pohon yang tinggi. Di
samping memakan buah-buahan,
ada juga kelompok kelelawar
yang memakan serangga dan
mengisap madu.
Untuk mendapatkan
makanannya kelelawar telah
dilengkapi dengan sepasang
sayap dengan kulit yang lentur.
Kulit tersebut membentang di
antara tulang-tulang jari dan
lengannya. Ada bagian yang
mirip cakar pada sayapnya itu
sebenarnya ibu jari kelelawar
yang berfungsi untuk mendaki
di bebatuan atau di pohon.
kelelawar tidur.
Kelelawar memiliki cara
tidur yang unik. Ketika
tidur, kelelawar
bergantung dengan
badan terbalik, yaitu
kepala berada di bawah.
Sayapnya dilipat dan
kakinya dikaitkan pada
tempat bergantungnya
pada malam hari. Pada saat
terbang, kelelawar tidak
sepenuhnya menggunakan
indra penglihatannya.
Kelelawar dilengkapi dengan
kemampuan lain.Pada saat
terbang, kelelawar sesekali
mengeluarkan bunyi. Ketika
gelombang bunyi itu mengenai
benda, seperti pohon atau
serangga, gelombang bunyi
akan memantul.
Pantulan gelombang bunyi itu
akan ditangkap kembali oleh indra
pendengarannya yang tajam.
Dengan cara seperti itulah
kelelawar dapat terbang pada
malam hari tanpa menabrak
benda-bendayang ada di
sekitarnya. Kemampuan yang
dimiliki kelelawar untuk
mengetahui arah terbang,
makanan,
dan keadaan lingkungannya
dengan meng-gunakan bunyi
disebut ekolokasi.
Perhatikan gambar berikut ini !
Ekolokasi dan cara kelelawar tidur
Sumber: www.bat.ru; www.seasite.niu; ww.drpez.org Rositawati-Aris
Muhrom
2. Ciri Khusus yang Dimiliki Cecak
Cecak merupakan reptilia (hewan
melata) yang hidup di pohon atau di
rumah. Makanan cecak ialah serangga,
seperti nyamuk. Nyamuk merupakan
serangga yang dapat terbang,
sedangkan cecak tidak dapat terbang.
Cecak memiliki ciri khusus, se-hingga
cecak dapat bertahan hidup di
lingkungannya.
Ciri khusus yang dimiliki oleh cecak
antara lain :
Pada telapak kaki cecak ada bagian
menonjol yang berbentuk garis. Bagian
itu berfungsi sebagai alat pelekat
sehingga cecak dapat merayap untuk
mendekati serangga yang sedang
hinggap di dinding atau di langit-langit.
Setelah cukup dekat dengan serangga
yang akan dimangsanya, dengan cepat,
cecak akan menangkap serangga
dengan lidahnya. Jadi, lidah cecak pun
merupakan ciri khusus yang dimiliki
cecak.
Cecak memiliki lidah yang panjang dan
lengket. Oleh karena itu, dengan sekali
menjulurkan lidahnya, serangga
langsung menempel pada lidahnya dan
dilahapnya.
Perhatikan gambar berikut ini
Sumber: www.bat.ru; www.seasite.niu; ww.drpez.org Rositawati-Aris
Muhrom
Ciri Khusus Yang Dimiliki
Bebek
3.
Bebek merupakan jenis unggas yang
hidup di air, terutama di perairan yang
dangkal. Oleh karena itu, kaki bebek
pendek dan pada sela-sela kakinya
dilengkapi dengan selaput kulit yang
dapat membantunya ketika berenang
di air. Selain, itu dengan bentuk seperti
ini, memudahkan bebek berjalan di
atas permukaan tanah berlumpur.
Makanan bebek ialah cacing.
Bagaimana bebek dapat menangkap
cacing dari balik lumpur? Ternyata,
bebek telah dilengkapi dengan bentuk
paruh yang pipih dan lebar. Bentuk
paruh seperti itu membantu bebek
untuk mencari cacing yang ada di balik
lumpur.
Perhatikan gambar
berikut !
Sumber: www.bat.ru; www.seasite.niu; ww.drpez.org Rositawati-Aris
Muhrom
Bebek mencari makan di air, baik
kolam atau danau yang dangkal.
Agar tubuhnya tidak basah jika
terkena air, bulu bebek dilapisi
oleh minyak. Dengan demikian,
pada saat bebek sampai di darat ia
hanya tinggal mengibas-ngibaskan
badannya dan air yang menempel
di tubuhnya keluar. Jika bulu
tubuhnya tidak dilapisi oleh
minyak, air yang menempel akan
terus menyerap ke dalam bulu
tubuh bebek.
Selain lapisan minyak pada tubuh
bebek, hewan ini mempunyai ciri
khusus berupa kaki yang berselaput
di antara jari kakinya. Jika kita
perhatikan, bebek dapat berenang di
air karena kakinya memiliki
semacam selaput renang.
Tunggir bebek
4.Unta
Unta merupakan salah satu
"makhluk hidup istimewa". Hal ini
disebabkan struktur tubuhnya yang
tidak terpengaruh oleh kondisi alam
paling panas sekalipun. Tubuh unta
memiliki beberapa keistimewaan
yang memungkinkan bagi unta
bertahan hidup berhari-hari tanpa
air dan makanan.
Selain itu, unta mampu mengangkut
beban ratusan kilogram selama
berhari-hari. Bulu mata unta
memiliki sistem pengaitan.
Dalam keadaan bahaya, bulu ini
secara otomatis menutup. Bulu
mata yang saling berkait ini
mencegah masuknya debu ke
mata. Hidung
dan telinga ditutupi oleh bulu
panjang agar terlindungi dari debu
dan pasir. Unta memiliki punuk,
yaitu gundukan lemak yang
terdapat di punggung.
Punuk unta menyediakan sari
makanan bagi hewan ini ketika ia
mengalami kesulitan makanan dan
kelaparan.
Dengan demikian, unta dapat hidup
hingga tiga minggu tanpa air. Kaki unta
memiliki ukuran besar. Bentuk kaki seperti
ini secara khusus "diciptakan" untuk
membantunya berjalan di atas pasir tanpa
terperosok. Kaki unta memiliki telapak
yang luas dan menggembung. Selain itu,
kulit teba khusus di bawah telapak kaki
merupakan perlindungan terhadap pasir
Keterangan :
yang sangat panas.
a. Bulu mata unta
bb.
a
Kaki Unta
c. Punuk Unta
Semut merupakan serangga yang
hidup didalam tanah. Untuk mencari
makan, semu keluar dari
sarangnya.perlu diketahui bahwa
beberapa jens semut bermata buta,
dan juga ada yang tidak memiliki
telinga.
Semut mempunyai dua buah antene
di kepalanya. Antena digunakan
untuk menyentuh, membau, dan
merasakan getaran bunyi.
Sementara itu,mulu semu
digunakan untuk mengecap.
Semut juga mengeluarkan bau
khusus sebagai tanda bahaya dan
6. Kucing
Kucing merupakan pemburu yang
sering berkeliaran di sekitar rumah.
Kucing dapat mencium bau dalam jarak
beberapa ratus meter. Selain itu kucing
juga dapat berlari cepat,walau ia sering
terjatuh tetapi ia tetap selamat.
Berikut ini beberapa ciri khusus yang
dimilki kucing :
• Memiliki otot yang kuat
• Dapat membuat gerakan berputar
di udara saat ia terjatuh dari
ketinggian
• Mampu mengatur posisi tubuh
agar mendarat dengan keempat
kakinya
• Dapat mendengar bunyi
ultrasonik
• Memiliki pengelihatan yang tajam
terutama di malam hari
7. Landak
landak adalah hewan yang
unik.
Landak memiliki bulu keras
di bagian atas tubuhnya.
Bulu landak mengandung
riubuan duri yang
dihasilkan oleh otot-otot
kulit
Rangkuman
1. Makhluk hidup memiliki ciri khusus untuk dapat
melangsungkan hidupnya.
2. Kelelawar memiliki sistem sonar yang dapat
menentukan arah gerak dan letak benda walaupun
kondisi lingkungan yang gelap.
3. Cicak memiliki kemampuan memutuskan ekor, dapat
merayap di dinding dengan kaki yang beralur sejajar,
serta lidah yang panjang untuk menangkap mangsanya.
4. Bebek dapat berenang di air karena ciri khusus pada
kakinya yang berselaput.
5. Unta dapat hidup di lingkungan yang panas karena ciri
khusus yang dimilikinya mulai dari punuk untuk
menyimpan sari makanan, bulu mata yang panjang
untuk menghalangi debu, kaki dan telapak kaki yang
tebal supaya tidak terperosok di pasir serta berjalan di
pasir yang sangat panas.
MENU
Download