KARYA TULIS

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Di dalam dunia musik, dikenal adanya istilah harmony. Harmony
merupakan nada-nada musik yang berbeda dimainkan bersama-sama. Jika
harmony tersebut melibatkan tiga atau lebih nada, maka harmony itu dapat
disebut dengan chord (akord). Dalam memainkan suatu lagu, perpaduan antara
melodi dan akord menjadikan lagu tersebut akan semakin indah dan hidup.
Kebanyakan pemain musik menggunakan feeling (perasaan) dalam
menentukan akord-akord dari suatu lagu. Hal ini akan mudah dilakukan jika
seseorang tersebut merupakan pemain musik tingkat tinggi dan mempunyai
bakat musik. Lalu bagaimana dengan orang yang tidak mempunyai bakat musik?
Sebenarnya
untuk
menentukan
akord
suatu
lagu
tidak
selalu
harus
menggunakan feeling. Di dalam dunia musik, ada aturan-aturan untuk
membentuk akord dan menentukan akord-akord suatu lagu. Untuk membentuk
akord suatu lagu diperlukan nada-nada pembentuk. Nada-nada inilah yang
nantinya juga berperan penting dalam penentuan akord-akord suatu lagu.
Karena penentuan akord-akord itu tersebut dapat dihitung dan bisa dicari tidak
hanya menggunakan feeling, maka dengan memanfaatkan kelebihan teknologi
komputer, pencarian akord akan lebih mudah dan cepat. Dengan teknologi
komputer proses pencacahan melodi dengan nada-nada pembentuk akord akan
lebih cepat sehingga pilihan-pilihan akord dapat dengan mudah didapatkan. Jika
perhitungan
tersebut
didahulukan
dengan
cara
manual,
maka
untuk
mendapatkan satu akord saja sudah membutuhkan waktu yang cukup banyak,
1
2
apalagi jika harus mencari akord-akord alternatifnya. Atas dasar itulah, maka
skripsi berjudul “Program Penentuan Akord dari Rangkaian Notasi Angka” ini
dibuat.
1.2 Batasan Masalah
Batasan - batasan masalah pada skripsi ini adalah sebagai berikut :
1. Program dapat mencari akord-akord dari suatu rangkaian notasi angka
atau lagu, kemudian lagu tersebut dapat disimpan, serta dimainkan.
2. Birama dalam suatu rangkaian notasi angka atau lagu tidak dapat
berubah-ubah.
3. Dalam satu birama hanya terdapat satu buah akord.
4. Akord hasil dari proses tidak ikut disimpan dalam file.
5. Akord yang digunakan adalah akord mayor, minor.
6. Batas minimal tuts sustain adalah 1 dan batas maximal adalah 999.
7. Virtual Piano hanya ada 2 oktaf sesuai dengan akord C.
8. Akord hasil dari proses merupakan hasil dari data statistik not lagu yang
banyak terdapat pada akord tersebut.
9. Lagu hanya terbatas pada file.
1.3 Maksud
Adapun maksud dari penulisan skripsi ini antara lain adalah untuk membuat
suatu aplikasi yang dapat digunakan untuk menentukan akord dari suatu
rangkaian notasi angka dengan bantuan komputer.
3
1.4
Tujuan
Pembuatan aplikasi ini bertujuan menggantikan feeling seseorang untuk
dalam menentukan akord dari suatu lagu.
1.5.
Sistematika Penulisan
Skripsi ini, untuk selanjutnya disusun sebagai berikut :
BAB 1
PENDAHULUAN
Memuat latar belakang masalah, batasan masalah, tujuan,
maksud, sistematika
BAB 2
LANDASAN TEORI
Memuat teori, gambaran umum tentang musik dan sumbersumber lain yang dapat digunakan sebagai acuan dalam
pembahasan masalah
BAB 3
ANALISIS DAN PERANCANGAN
Memuat analisis dan perancangan dan permasalahan yang
akan diselesaikan
BAB 4
IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN
Berisi implementasi dan pembahasan dari perangkat lunak yang
telah dibuat, mengolah data, dan mencari alternatif pemecahan
masalahnya beserta pembahasannya
BAB 5
KESIMPULAN DAN SARAN
Merupakan kesimpulan dan saran mengenai skripsi ini
Download