PANDUAN AKADEMIK PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER 2015 Struktur ORGANISASI FK UKM Dekan dr. Jo Suherman, M S, AIF Pembantu Dekan Dr. Diana K Jasaputra, dr, M Kes TPMF Fakultas Kedokteran UKM: dr. Winsa, M Kes, M Sc Staf Khusus Bagian Kerja sama Pengembangan: dr Dani, M Kes. SENAT FK UKM RSP PADMA Staf Khusus Bagian Keuangan dan Administrasi: dr Harijadi P, M Kes PS pendidikan Dokter Ketua: dr. Dedeh S,SpS, M Pd Ked. Sekretaris: dr. Rimonta F Gunanegara, SpOG Gugus Jaminan Mutu: dr. Widura M S S. Ked Koord:dr. Fanny Rahardja< M Si Sekretaris : dr. Wenny W, MPd Ked P3D Koord: dr.Edwin Setiabudi, SpPD-KKV FINASIM Sekretaris: dr. Yenny Noor, SpM Pusat Penelitian Ilmu Kedokteran: Khie Khiong,dr, S.Si., MSi, M Pharm.Sc., PhD., PA(K). Karya Tulis Ilmiah dr. July Ivone, MKK, MPd Ked Komisi Etik Penelitian FK UKM-RSI: Dr. Diana Krisanti Jasaputra, dr, M Kes Medical Education Unit dr Heddy Herdiman, M Kes Komisi Kurikulum Koord dr Decky, M Kes, AIFO Anggota dr. Grace, M Gizi dr. Cindra P, MKM dr Hendra S., SpPK, M Kes dr. Frecillia, SpA Komisi Monev Koord dr. Julia Windi G. M Kes Anggota dr. Djaja R, M Si. dr Hartini, M Kes dr Adrian SpPK M Kes dr Roro, SpPA dr. Franky, SpA Journal of Medicine and Health Dr.Meilinah Hidayat, dr. M Kes. Bagian: Biologi, Anatomi, Histologi, Faal, Biokimia, Mikrobiologi, Patologi Klinik, Patologi Anatomi, Parasit, Farmakologi, Gizi Medik, Akupunktur, Skill lab Komisi SDM+SI Koord Dra Rosnaeni, Apt Unit Pengembangan Pengobatan Tradisional: Dra. Endang E, Apt, MS, AFK Forum Komunikasi FK UKM: dr. Winsa Husin, M Sc., M Kes. IPD, Bedah, Kebidanan, Anak, IKM, Mata, Syaraf, Kulit, THT, Jiwa, Anestesi, Radiologi, Forensik Tata Usaha 2 Struktur Pimpinan Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha Dekan Pembantu Dekan Staf Khusus Bagian Kerja sama Pengembangan Staf Khusus Bagian Keuangan dan Administrasi Ketua Program Studi Pendidikan Dokter Sekretaris Program Studi Pendidikan Dokter Koordinator Program Pendidikan Sarjana Kedokteran Sekretaris Program Pendidikan Sarjana Kedokteran Koordinator Program Pendidikan Profesi Dokter Sekretaris Program Pendidikan Profesi Dokter dr. Jo Suherman, M S, AIF. Dr. dr. Diana Krisanti Jasaputra, M Kes. dr. Dani, M Kes. dr. Harijadi Pramono, M Kes. dr. Dedeh Supantini, SpS, M Pd. Ked. dr. Rimonta F. G, SpOG, MPd.Ked dr. Fanny Rahardja, M Si. dr. Wenny Waty, MPd. Ked. dr. Edwin Setiabudi, SpPD, KKV, FINASIM dr. Yenny Noor, SpM. Ketua Medical Education Unit (MEU) Koordinator Komisi Kurikulum MEU Anggota Komisi Kurikulum MEU dr. Heddy Herdiman, M Kes. dr. Decky Gunawan, M Kes. AIFO dr. Grace Puspitasari, M Gizi. dr. Cindra P. dr. Hendar Subroto, SpPK, M Kes dr. Frecillia, SpA dr. Julia Windi Gunadi, M Kes. dr. Djaja Rusmana, M Si. dr. Hartini Tiono, M Kes. dr. Adrian Suhendra, SpPK, M Kes. dr. Roro Wahyudianingsih, SpPA. dr. Franky Saputra , SpA. Dra. Rosnaeni, Apt. Koordinator Komisi Monitoring dan Evaluasi MEU Anggota Komisi Monitoring dan Evaluasi MEU Koordinator Komisi SDM dan Sistem Informasi Anatomi-Histologi Biologi Kabag Anatomi Staff Anatomi dr. Oeij Anindita Adhika, M.Kes dr. Aming Tohardi, MS.PA(K) dr. Widjaja Parjana, M.Sc.PA(K) dr. Winsa Husin, M.Sc.M.Kes dr. Daniel W Purwadisastra, PA dr. Rizna Tyrani Rumantri, M.Kes dr. Heddy Herdiman, M.Kes Kabag Histologi Staff Histologi dr. Jeanny Ervie Ladi, M Kes Dr. Hana Ratnawati, dr.M.Kes dr. Sonja Sutedja dr. Hartini Tiono, M.Kes dr. Cherry Azaria, M Kes dr. Teresa Lucretia, M Kes dr. Imelda Kabag Staff Dr. Teresa Liliana W, S.Si.,M.Kes Dra. Sri Utami, M.Kes dr. Kartika Dewi, M.Kes.SpAK.PA(K) dr. Sylvia Soeng, M.Kes dr. Khie Khiong, S.Si., M.Si,M.Pharm,Sc.PhD Dr. Wahyu Widowati, Ir.,M.Si 3 Biokimia-Kimia Kabag Staff dr. Sijani Prahastuti, M.Kes dr. Ellya Rosa Delima, M.Kes dr. Fen Tih, M.Kes dr. Grace Puspasari M Gizi dr. LudovicusEdwinanto Faal/ Fisiologi Kabag Staff dr. Stella Tinia Hasiana, M.Kes dr. Jo Suherman, MS.AIF dr. Harijadi Pramono, M.Kes d dr. Decky Gunawan, M.Kes, AIFO dr. Julia Windi, M.Kes Drs. Pinandojo Djojosoewarno, dr.,AIF dr. Djusena, AIF dr. Bunadi Y Hadiman, AIF Farmakologi Kabag Staff Dr. Sugiarto Puradisastra, dr.M.Kes Dr. Diana Krisanti Jasaputra, dr.M.Kes dr. Lusiana Darsono, M.Kes Dra. Endang Evacuasiany, Apt.MS.AFK Dra. Rosnaeni, Apt Prof. Dr. Muchtan Sujatno, dr.SpFK(K) Mikrobiologi Kabag Staff dr. Johan Lucianus, M.Si. dr. Widura, MS dr. Djaja Rusmana, M.Si dr. Triswaty Winata, M.Kes dr. Fanny Rahardja, M.Si. Dr. Philips Onggowidjaja, S.Si.,M.Si Parasitologi Kabag Staff dr. Budi Widyarto L, MH dr. Rita Tjokropranoto, M.Sc Prof. Dr. Susy Tjahjani, dr.M.Kes Dr. Meilinah Hidayat, dr.M.Kes dr. Julia Suwandi dr. Hanna Oehadian Patologi Anatomi Kabag Staff dr. Roro Wahyudianingsih, SpPA dr. Freddy Tumewu A, MS dr. Sri Nadya Saanin, M.Kes dr. David Gunawan Tedjaprawira dr. LK Liana, SpPA.M.Kes dr. Mariska Elisabeth Patologi Klinik Kabag Staff dr. Fenny, SpPK.M.Kes dr. Lisawati Sadeli, M.Kes dr. Penny Setyawati Martioso, SpPK.M.Kes dr. Adrian Suhendra, SpPK.M.Kes dr. Hendra Subroto 4 Keterampilan Klinik Kabag Staff dr. Yenny Limyati, SpKFR.M.Kes dr. Wenny Wati, MPd Ked dr. Joshua A Sutjiono, FIACLE Ilmu Kesehatan Masyarakat Public Health Kabag Staff dr. July Ivone, MKK.MPd Ked dr. Dani, M.Kes dr. Cindra P drg. Winny Suwendere, MS drg. Donny Pangemanan, SKM dr. Bastion Foristian Dh Ilmu Gizi Kabag dr. Dadang Arief Primana, SpGK.SPKO, M Kes. Dr. Iwan Budiman, dr.MS.MM.M.Kes.AIF Staff Ilmu Penyakit Dalam Interna Kabag Staff dr. Santoso Chandra, SpPD dr. Budi Liem. M.Med dr. J Teguh Widjaja, SpP.FCCP dr. Lukas Mulyono Samuel, SpPD dr. Vera, SpPD dr. Tjendrawati Hermawan dr. Limdawati dr. Andi Haryanto dr. Abram Pratama dr. Edhiwan Prasetya, SpPD dr. Gideon Sunotoredjo, SpPD dr. Widhongjudana Linggajaya dr. Hoo Yumilia, SpPD dr. Edwin Setiabudhi, SpPD.KKV dr. Harry Gustian, SpPD dr. Pudji Ruspono, SpPD-KKV dr. Benjamin Y.T.SpP dr. Agustian L Kristanudjaja, SpPD Ilmu Kesehatan Anak Kabag Staff dr. Christianus W.H, SpA dr. Alok Adi Permana, SpA dr. Franky Saputra, SpA dr. Frecillia Regina, SpA dr. Bambang Hernowo Rusli, SpA.M.Kes dr. Tisna Sukarna, SpA dr. Sri Indajati, SpA dr. Erma Charlotte M, SpA dr. Mutia K. Widjaya, SpA Ilmu Bedah / Surgery Kabag Staff dr. Otje Hudaja, SpB. FinaCS dr. Eduard P Simamora, SpB.SpBA dr. Posma Simanjuntak, SpBO dr. Selonan S Obeng, SpB.KBD dr. Setiadi Hermawan, SpB.MM.BAT dr. Daniel Pratikno, SpB dr. Hengky Ham, SpB 5 dr. Dono Pranoto, SpB.M.Kes dr. John M Sangkai, SpB Ilmu Kebidanan Kandungan/ Obsteri Ginekologi Kabag Staff dr. Dwiwahyu Dian Indahwati, SpOG Ilmu Penyakit Saraf/ Neurologi Kabag Staff dr. Oki Harijanto, SpS dr. Haryono, SpS dr. Dedeh Supantini, SpS.MPd Ked dr. Sylvia, SpS dr. Lukas Tanubrata, SpS(K) dr. Bing Haryono, SpS dr. Budi Siswanto, SpS Ilmu Kesehatan Jiwa Psikiatri Kabag Staff dr. Harry Triebowo Hadi, SpKJ dr. Yan Pieter T. Sihombing, SpKJ dr. Andy Soemara, SpKJ dr. Budiarto Sidharta, SpKJ dr. Djatmiko Soenarka, SpKJ dr. Oong Djunaidi, SpKJ dr. Agus H. Saiman, SpKJ Ilmu Penyakit Mata Ophtalmology Kabag Staff dr. Hellini Sari Lubis, SpM dr. Yenny Noor, SpM dr. Abraham, SpM.FIACLE dr. Edia A. Soelendro, SpM(K) dr. Amaranita Sukanto, SpM Ilmu Sinar / Radiologi Kabag Staff dr. Justin Ginting, SpRad dr. Jonathan Samuel, SpRad dr. Wawan Kustiawan, SpRad.M.Kes dr. Handri Taufik, SpRad Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin Kabag Staff Dr. Savitri Restu Wardhani, dr.SpKK dr. Dian Puspitasari, SpKK dr. Rosaline N Harsono, SpKK dr. Lim Fenny, SpKK dr. Prawindra Irawan, SpKK.M.Kes dr. Amir Hamzah, SpKK dr. Bernard P, SpKK Ilmu Penyakit THT Kabag Staff dr. M. Indra Sapta, SpTHT-KL dr. Dominggus Manggape, SpTHT.PhD dr. Bintang Napitupulu, SpTHT dr. Pramusinto, SpTHT dr. Fari Ananda Daud, SpTHT-KL Prof. Sulaiman Sastrawinata, dr.SpOG(K) dr. Aloysius Suryawan, SpOG.KFM dr. Rimonta F Gunanegara, SpOG dr. Arief Budiono, SpOG dr. Roni Rowawi, SpOG dr. Robiyanto, SpOG 6 dr. Yan Edwin Bunde, SpTHT-KL dr. Bambang Sasongko, SpTHT Ilmu Anestesi Kabag Staff dr. Yohanes Rudijanto, SpAn dr. Theresia M. Rahardjo, M.Si dr. Listiana Kosim, SpAn dr. Joseph Rusli, SpAn dr. Maolana Christin, SpAn Ilmu Kedokteran Kehakiman Kabag dr. Noorman Heryadi, SpF.SH 7 ATURAN AKADEMIK FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER 2015 I. VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN Visi: Pada tahun 2024, Program Studi Pendidikan Dokter FK UKM menjadi Program Studi Pendidikan Dokter Swasta terbaik di Indonesia, dengan menjunjung tinggi nilai-nilai kasih dan keteladanan Yesus Kristus. Misi: 1. Menyelenggarakan pendidikan dokter sesuai Standar Pendidikan Profesi Dokter Indonesia, perkembangan ilmu dan teknologi terapan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai kasih dan keteladanan Yesus Kristus dengan muatan lokal herbal medik dan gizi medik 2. Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian di berbagai bidang kedokteran khususnya di bidang herbal medik dan gizi medik 3. Melakukan kegiatan pengabdian masyarakat sebagai bentuk nyata penjabaran nilai-nilai kasih dan keteladanan Yesus Kristus Tujuan: 1. Menghasilkan lulusan dokter layanan primer yang kompeten, profesional, menjunjung tinggi nilai-nilai kasih dan keteladanan Yesus Kristus 2. Menghasilkan penelitian dalam bidang kedokteran, terutama di bidang herbal medik dan gizi medik, yang diakui di tingkat Nasional maupun Internasional, serta bermanfaat bagi masyarakat. 3. Menghasilkan berbagai manfaat bagi masyarakat melalui kegiatan pengabdian yang tepat guna. 2. . Sasaran: Sasaran PSPD FK UKM adalah target yang terukur, sebagai indikator tingkat keberhasilan dari tujuan yang telah ditetapkan. Sasaran bidang Akademik: 1. Pendidikan: a. Sasaran: Terselenggaranya kurikulum berbasis kompetensi yang memenuhi standard nasional. Indikator: Keberhasilan lulusan dalam Uji Kompetensi Nasional (CBT dan OSCE). Target: rata-rata 95% lulus Uji Kompetensi dalam ujian pertama (first taker). b. Sasaran: Meningkatnya mutu proses belajar mengajar, meliputi perancangan kurikulum, implementasi kurikulum, kegiatan pembelajaran dan evaluasi hasil belajar. Indikator: IPK dan lama studi. Target: - IPK lulusan rata-rata 3,00 - 90 % lulus tepat waktu - Ratio dosen: mahasiswa 1:10 untuk tahap sarjana; 1: 5 untuk tahap profesi. - PSPD memfasilitasi minimal 3 dosen pertahun untuk studi S3 - 99% lulusan yang bekerja sesuai dengan kompetensinya 8 - Masa tunggu rerata lulusan untuk mendapat kerja3,0 bulan setelah selesai internship. - Akseptansi lulusan oleh institusi : baik. c. Sasaran: Meningkatnya mutu Pendidikan sesuai dengan Standard Nasional Pendidikan. Indikator: Status akreditasi. Target: Terakreditasi A oleh BAN PT pada tahun 2015. 2. Penelitian Sasaran: Meningkatnya jumlah dan mutu penelitian. Indikator: - Jumlah penelitian yang diterima untuk presentasi poster/lisan di tingkat nasional, regional Asia Pasifik dan Internasional. - Jumlah penelitian yang dimuat dalam Jurnal Ilmiah nasional. - Perolehan hibah penelitian berskala nasional. Target: - Minimal 3 penelitian pertahun dipresentasikan di tingkat nasional. Satu penelitian dipresentasikan di tingkat Asia Pasifik dan satu di tingkat Internasional. - Minimal 3 penelitian pertahun dimuat dalam Jurnal Nasional terakreditasi - Memperoleh minimal 4 hibah penelitian pertahun. - Memperoleh minimal 1 (satu) paten (HAKI) pada periode 2014 - 2024. 3. Pengabdian: Sasaran: meningkatnya jumlah dan mutu pengabdian kepada masyarakat. Indikator: Frekuensi pengabdian dan jumlah masyarakat yang dilayani. Target: Minimal terlibat aktif dalam 3 pengadian pertahun. Strategi pencapaian: 1. Bidang Pendidikan: Melakukan evaluasi dan revisi kurikulum secara berkala Meningkatkan fasilitas pembelajaran termasuk mengembangkan sistem informasi manajemen dan penyediaan materi pembelajaran dan kepustakaan berbasis web. Memberikan pelatihan keterampilan klinik bagi mahasiswa tahap akademik di laboratorium keterampilan klinik (Skills lab), sejak blok 3-4. Mengadakan pelatihan Persiapan Exit Exam (P2E2) bagi para mahasiswa yang sudah menyelesaikan rotasi klinik. Menjalankan sistem penjaminan mutu Memfasilitasi dosen tetap untuk studi lanjut S3. Meningkatkan kerjasama dengan Rumah Sakit Pendidikan 2. Bidang Penelitian - Meningkatkan penelitian di bidang herbal medik dan gizi klinik - Meningkatkan fasilitas laboratorium Pusat Penelitian Ilmu Kedokteran - Mengikutsertakan mahasiswa dalam penelitian herbal medik dan gizi klinik - Meningkatkan kerja sama dengan instansi dalam dan luar negeri dalam bidang penelitian 3. Bidang Pengabdian Masyarakat: - Kerjasama dengan berbagai instansi untuk meningkatkan pengabdian berupa pengobatan massal, bakti sosial dan khitanan massal. - Mengadakan kegiatan donor darah rutin - Meningkatkan peran serta mahasiswa dan unit kegiatan mahasiswa untuk melakukan pengabdian masyarakat sebagai perwujudan nilai-nilai kasih dan mengikuti keteladanan Yesus Kristus 9 Core value: I CARE (Integrity, Compassion, Accountability, Respect for others, Excellent) II. PENERIMAAN PESERTA DIDIK Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha menerima peserta didik baru sebagai berikut: 1. Penerimaan peserta didik baruPendidikan Sarjana Kedokteran: Penerimaan calon peserta didik baru melalui Ujian Saringan Masuk (USM) Universitas Kristen Maranatha. Tata cara dan syarat penerimaan sesuai dengan ketentuan Universitas dan ketentuan Fakultas. Syarat calon mahasiswa PSPD adalah sebagai berikut: - Berasal dari SMU jurusan IPA, bukan lulus dari ujian persamaan IPA. - Lulus Ujian Seleksi Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha. - Lulus psikotes dan tes kepribadian - Tidak buta warna 2. Peserta didik dari Fakultas lain di dalam lingkungan Universitas Kristen Maranatha: dilakukan melalui Ujian Saringan Masuk, dengan ketentuan administrasi sesuai yang berlaku di Universitas Kristen Maranatha dan memenuhi persyaratan calon mahasiswa baru PSPD. 3. Perpindahan peserta didik dari Fakultas Kedokteran Perguruan Tinggi yang lain (baik dalam maupun luar negeri): a. FK UKM hanya menerima transfer bagi peserta didik yang telah lulus tingkat sarjana kedokteran dan akan masuk ke tingkat profesi dokter. Peserta didiktersebut berasal dari Fakultas Kedokteran lain yang terakreditasi minimal sama dengan FK UKM, dengan kurikulum berbasis kompetensi. b. Tata caradan syarat penerimaan sesuai dengan ketetapan dari Universitas Kristen Maranatha dan Fakultas Kedokteran. c. FK UKM tidak menerima transfer mahasiswa di tingkat Sarjana Kedokteran. 4. Penerimaan peserta didik warga asing. Bagi warga negara asing yang akan menjadi peserta didik harus memenuhi persyaratan sebagai berikut: a. Tamat dan memiliki Surat tanda Tamat Belajar Sekolah Menengah Tingkat Atas (SMTA) atau yang sederajat b. Memperoleh ijin belajar dari Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi. c. Memperoleh visa kunjungan sosial budaya, memenuhi aturan imigrasi lainnya. d. Memenuhi persyaratan akademik, keuangan dan administratif sesuai dengan ketentuan yang berlaku di UKM. e. Lancar berbahasa Indonesia secara lisan dan tulisan. 5. Penerimaan Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter (ko-asisten): Program Pendidikan Profesi Dokter FK UKM menerima mahasiswa/ ko-asisten baru dari: a. Lulusan Program Sarjana Kedokteran FK UKM b. Sarjana Kedokteran (SKed) dari Fakultas Kedokteran lain yang terakreditasi sama, dengankurikulum berbasis kompetensi, dengan tata cara penerimaan sesuai dengan ketetapan dari Universitas Kristen Maranatha dan Fakultas Kedokteran. Syarat penerimaan adalah sebagai berikut : 10 1. Lulus Sarjana Kedokteran dengan syarat Indeks Prestasi Kumulatif (IPK)≥ 2,50serta tidak lebih dari 2 tahun sejak dinyatakan lulus sebagai sarjana Kedokteran. 2. Telah memenuhi semua persyaratan akademik, administrasi dan keuangan yang ditentukan oleh Universitas. 3. Telah mengucapkan janji / sumpah ko-asisten. 4. Syarat tambahan bagi mahasiswa yang berasal dari Fakultas Kedokteran lain a. Melampirkan surat keterangan kelakuan baik dari Fakultas asalnya. b. mengikuti placement test yang yang ditentukan oleh Pimpinan Fakultas. III. ADMINISTRASI DAN KEUANGAN a. Peserta didik harus melakukan daftar ulang secara onlinesetiap awal semester, setelah perwalian dan mengisi survey Proses Belajar Mengajar. b. Tata cara pembayaran biaya pendidikan sesuai dengan peraturan Universitas. IV. KURIKULUM PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER Sejak tahun 2006, Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha telah melaksanakan Kurikulum berbasis kompetensi dengan peta kurikulum makro sebagai berikut: Blok 1 STUDY SKILLS, CRITICA L THINKING, B IOLOGY OF CELLS 1 (4 w eek) Blok 9 GASTROENTE ROLOGY (4 week) Blok 3 BIOETHIC A ND B IOLOGY OF NAD BASIC CELLS 2 SCIENCE 3 (4 w eek) (4 w eek) Blok 10 HEPATOLOGY AND BILLIARY SYSTEM (4 week) Blok 17 Central & Perpheral Nervous System (5 week) Blok 25 Neoplasma & Congenital Malformation (4 week) Blok 2 HUM A NIORA , Blok 18 Health of Skin & Eye (4 week) Blok 26 Behaviour & Psychiatric Problems (4 week) Obgyn (10 week) Anest (4 wk) Blok 4 COMMUNICATION AND BASIC SCIENCE 4 (4 w eek) Blok 11-12 Cardiovascular (7 week) Blok 19 Health of ENT & Dentistry (4 week) Blok 13-14 Respiratory (7 week) Blok 20 Medical Research & Advance Medicine (4 week) Blok 27-28 Family Doctor & Community Health Care (8 week) Surgery (8 week) Blok 6 Hematology Immunology (4 week) Blok 5 Musculo Sceletal (5 week) Blok 21 Infectious Diseases (4 week) Opth (5 week) (4 FLUID week) elective Blok 23-24 Emergncy & Traumatology (6 week) elective Blok 22 Infectious Diseases (4 week) Skin (5 week) URINARY TRACT AND BODY Blok 15-16 Human Reproductive & Growth Development (8 week) Internal Medicine (12 week) ENT (5 week) Blok 8 Blok 7 Endocrine (4 week) Pediatric (10 week) Radiology (4 week) Psychiatry (4 week) Forensic (4 week) Neuro (6 week) Communuty Medicine (7 week) Beban Studi Peserta didik Kurikulum Pendidikan Dokter Umum (PSPD) membagi proses pendidikan ke dalam 2 (dua) tahapan, yaitu: 1. Pendidikan Sarjana Kedokteran (PSKed): Kurikulum disusun berdasarkan Kegiatan Belajar Mengajar dalam BLOK yang mengintegrasikan berbagai ilmu pengetahuan kedokteran dasar, preklinik dan klinik.Penyusunan dan pelaksanaan subjek / blok disesuaikan dengan Visi, Misi dan Tujuan Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha.Masing-masing blok meliputi kegiatan perkuliahan, tutorial, laboratorium medik dasar, laboratorium keterampilan klinik (Skills lab), presentasi kasus, simposium mini dan belajar mandiri. Kurikulum Sarjana Kedokteran meliputi 19 subjek yang pada pelaksanaannya disebar dalam 28 blok yang ditempuh waktu sekurang-kurangnya 7 semester (3.5 tahun).Masing-masing blok memiliki beban studi sebesar 5 SK(Satuan Kredit), sehingga keseluruhan 28 blok berjumlah 140 SK. Karya Tulis Ilmiahmemiliki beban studi sebesar 4 SK, dan mata kuliah elektif/ pilihan mahasiswa(student’s selected component) mendapat beban sebesar 1 SK. 11 Terdapat tiga mata kuliah student’s selected component yang mulai ditawarkan pada tahun 20132015, bagi angkatan 2010 dan seterusnya: a. Gizi medik b. Herbal medik c. Akupunktur medik Pendidikan Sarjana Kedokteran dikelola oleh koordinator dan sekretarisPSKed. 2. Pendidikan Profesi Dokter (P2D) Pendidikan profesi atau kepaniteraan dilaksanakan dalam bentuk rotasi klinik di 13 bagian klinik dan para-klinik, dengan beban studi sebanyak 84 minggu = 44 Satuan kredit yang ditempuh selama 4 semester. KURIKULUM PENDIDIKAN PROFESI DOKTER PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKLUTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 Bagian Lama rotasi SK Ilmu Penyakit Dalam Ilmu Kesehatan anak Ilmu Bedah Kebidanan dan Penyakit Kandungan Ilmu Penyakit Saraf Ilmu Penyakit Telinga, Hidung dan Tenggorokan Ilmu Penyakit Mata Ilmu Penyakit Kulit Ilmu Radiologi Ilmu Kesehatan Jiwa Ilmu Kedokteran Kehakiman Anesthesi Ilmu Kesehatan Masyarakat 12 minggu 10 minggu 8 minggu 10 minggu 6 minggu 5 minggu 5 minggu 5 minggu 4 minggu 4 minggu 4 minggu 4 minggu 7 minggu 6 5 4 5 3 3 3 3 2 2 2 2 4 TOTAL 84 minggu 44 SK Setelah mahasiswa dinyatakan selesai pendidikan profesi dokter harus mengikuti exit exam (ujian kompetensi nasional CBT dan OSCE) Mahasiswa dinyatakan lulus sebagai dokter dari FK UKM bila sudah lulus Exit Exam tersebut Pendidikan Profesi dikelola oleh koordinator dan sekretaris P2D. Pelatihan pra-kepaniteraan Sebelum masuk kepaniteraan, mahasiswa harus mengikuti pelatihan pra-kepaniteraan selama 2 (dua) minggu, dengan materi: i. ii. iii. iv. v. vi. Generic skills :Active learning, critical thinking. Pelatihan keterampilan belajar di klinik :bedside teaching dengan 5 steps, clinical reasoning. Bio-etik, profesionalisme, komunikasi berpusat pada pasien (patient-centredcommunication), bioetik, patient-safety, keamanan kerja dan pencegahan infeksi nosokomial. Undang-undang praktik kedokteran, mediko-legal dan perumahsakitan. Interprofessional teamwork. Materi keterampilan klinik, termasuk Bantuan Hidup Dasar. 12 Pelatihan dilaksanakan dengan strategi SPICES, dengan kegiatan berupa kuliah tatap muka, 2 kali tutorial PBL, satu kali role-play Bedside teaching, satu kali pelatihan komunikasi, 1 kali presentasi pleno.Pada minggu kedua dilakukan latihan keterampilan klinik, dibimbing oleh dosen masingmasing bagian. Pengaturan rotasi ko-asisten (peserta didik P2D) a. Untuk mendapat jadwal rotasi, mahasiswa harus mendaftarkan diri ke Tata Usaha P2D, dengan melampirkan bukti administrasi keuangan. b. Jadwal rotasi ditetapkan oleh komisi kurikulum Medical Education Unit (MEU) yang menjadi supervisor kurikulum P2D. c. Jadwal rotasi diumumkan di papan pengumuman. d. Untuk masuk ke bagian tertentu, mahasiswa harus mendapat pengantar tertulis dari P2D. Syarat untuk mendapatkan surat pengantar adalah telah memenuhi kewajiban administratif dengan menyerahkan bukti pembayaran ke tata usaha P2D. e. Mahasiswa tidak diperkenankan mengubah jadwal rotasinya tanpa ijin tertulis dari ketua dan sekretaris P2D. f. Bagian tidak diperkenankan memperpanjang jadwal di luar jadwal yang telah ditetapkan. V. KETENTUAN MENGIKUTI KEGIATAN BELAJAR-MENGAJAR Peserta didik mulai semester dua dan seterusnya: Harus melakukan pendaftaran ulang dan mengikuti perwalian. Bagi peserta didik yang tidak lulus>2 blok pada semester yang sama, harus mengambil blok yang belum lulus tersebut. Dalam satu semester, maksimal jumlah blok yang diambil adalah 4 blok. Blok 20-28 baru dapat diambil bila peserta didik telahmengambil blok 1 sampai dengan 19 secara lengkap. Kehadiran - Peserta harus hadir 100% dalam setiap perkuliahan,keterampilan klinik, laboratorium medik dasar, tutorial,dan simposium mini kecuali dengan alasan yang dapat dipertanggungjawabkan. - Peserta didik wajib menandatangani DHMD (Daftar Hadir Mahasiswa dan Dosen) tanpa diwakilkan. Kecurangan dalam pengisian DHMD akan mendapat sanksi. - Ketidakhadiran dalam kegiatan akademik karena alasan yang tidak dapat diterima akan diperlakukan sebagai alpa dan akan dikenakan sanksi. - Peserta didik yang tidak hadir dalam kegiatan pembelajaran tanpa surat sakit ataupun ijin, dianggap alpa dan akan dikenakan sanksi. VI. PERATURAN IJIN DAN SAKIT 1. Peserta yang tidak dapat hadir dalam kegiatan pembelajaran karena sakit harus melapor kepada pejabat yang terkait dalam waktu selambat-lambatnya 1 x 24 jam. Laporan dapat disampaikan melalui telepon, dengan bukti surat keterangan sakit yang disampaikan kemudian. Bagi peserta yang sakit lebih dari 1 hari dapat mengirimkan kopi surat keterangan sakit, untuk Program Sarjana Kedokteran melalui e-mail [email protected] faksimili dengan No.Fax 022-2017621, Program Profesi Dokter melalui faksimili dengan No.Fax 022-05202774 selambat-lambatnya dalam waktu 2 x 24 jam. Surat keterangan sakit asli harus diserahkan segera kebagian Tata Usaha MONEV untuk disahkan oleh Komisi MONEV pada hari pertama yang bersangkutan mengikuti kegiatan pembelajaran. 13 Yang dimaksud dengan pejabat terkait dalam hal ini adalah: - Kepala Bagian terkait untuk kegiatan laboratorium medik dasar, keterampilan klinik atau kepaniteraan klinik (ko-asisten). - Komisi MONEV untuk kegiatan perkuliahan, tutorial, mini-simposium, dan ujian di tingkat Sarjana Kedokteran. 2. Surat keterangan sakit hanya berlaku bila a. dikeluarkan oleh dokter yang mencantumkan nomor Surat Ijin Praktek sesuai kompetensi. b. Surat sakit dinyatakan lengkap jika tercantum diagnosis, tandatangan dan nama jelas dokter, cap dokter/ klinik, nama penderita sesuai dengan nama resmi peserta didik, tanggal dan lama istirahat yang diijinkan oleh dokter pemeriksa. c. Surat sakit wajib dilengkapi dengan kuitansi asli dan atau salinan resep asli dari apotik d. surat sakit bukan hasil scanned atau fotokopi . 3. Ijin khusus. - Yang termasuk ijin khusus adalah ijin dari Pimpinan Universitas atau Fakultas, sehubungan dengan tugas yang diberikan Universitas atau Fakultas dalam rangka kegiatan akademik seperti: membawakan makalah / poster penelitian atau menjadi pembicara dalam forum ilmiah nasional, regional atau internasional, atau kegiatan lain atas nama Fakultas/ Universitas. - Setiap peserta didik diijinkanmemperoleh ijin khusus paling banyak 12 (dua belas) hari kerja dalam 1 (satu) tahun akademik. - Pendidikan Sarjana Kedokteran :Ijin harus diajukan minimal 10 (sepuluh) hari sebelum tanggal ijin kepada Pimpinan PS Ked. - Peserta didik PSKed.yang mendapat ijin khusus akan mendapat tugaskhusus yang akan dikoordinir oleh Komisi MONEV dan Kepala Bagian terkait sesuai dengan jenis kegiatan akademik yang tidak hadir. - Peserta didik P2D yang mendapat ijin khusus melebihi 3 hari, dianggap mengundurkan diri dari Bagian yang sedang dijalani, dan harus mengulang rotasi lengkap di bagian tersebut pada jadwal berikutnya yang ditetapkan oleh P2D 4. Ijin untuk kegiatan terencana harus diajukan selambat-lambatnya 10 (sepuluh) hari sebelum tanggal ijin. Ijin diajukan kepada kepala bagian terkait dan pimpinan PSKed atau P2D. Kepala bagian dan pimpinanPSKed atau P2D berhak menyetujui maupun menolak permohonan ijin tersebut. 5. Ijin dukacita hanya akan diberikan bila ada peristiwa tak diinginkan (kecelakaan atau kematian) yang menimpa keluarga inti: ayah-ibu kandung, suami/istri, kakak kandung / adik kandung, anak kandung. 6. Peraturan ketidakhadiran maksimum: - Pendidikan Sarjana Kedokteran (PSKed): untuk masing-masing kegiatan akademik dalam 1 Blok, ketidakhadiran yang diijinkan o Kuliah : maksimum 25%. o Tutorial :0% o Lab ketrampilan Medikdasar : 0 % di setiap laboratorium o Ketrampilan Klinik :0% - Ketidakhadiran dalam setiap kegiatan akademik maksimum 25%, dengan ketentuan ketidakhadiran dalam kegiatan tutorial, mini simposium, laboratorium medik dasar, dan ketrampilan klinik harus dengan keterangan (sakit/ijin) - Ketidakhadirandalam kegiatan laboratorium medik dasar dan keterampilan klinik karena sakit/ ijin, wajib mengikuti susulan yang diatur oleh Bagian yang bersangkutan. 14 - Setiap ketidakhadiran kuliah, tutorial, dan mini simposium harus dikompensasi dengan tugas yang dikoordinir oleh Komisi Monitoring & Evaluasi (MONEV) - Pendidikan Profesi Dokter (P2D):untuk masing-masing Bagian, ketidakhadiran yang diijinkan adalah maksimum 3 (tiga) hari kerja. Peserta yang tidak hadir melebihi batas maksimum di tiap bagian, akan mendapat sanksi sesuai kebijakan Bagian yang terkait. 7. Bagi peserta didik PSKed yang dirawat inap di Rumah Sakit, batas maksimum masa istirahat yang ditoleransi untuk mendapat ijin mengikuti ujian adalah 1 minggu atau 6 (enam) hari kerja. Bagi peserta didik P2D tidak ada toleransi untuk ketidak hadiran karena rawat inap. CEKAL UJIAN Tidak membuat tugas atau terlambat menyerahkan tugas baik tugas kelompok ataupun tugas mandiri. Ketidakhadiran laboratorium medik dasar < 100% tanpa dilengkapi dengan praktikum susulan/ tugas akan terkena cekal ujian OSPE utama dan remedial, dan mendapat nilai F Ketidakhadiran ketrampilan klinik < 100% tanpa dilengkapi dengan ketrampilan klinik susulanakan terkena cekal ujian OSCE utama, OSCE remedial, maupun OSCE khusus dan mendapat nilai F Ketidakhadiran kuliah dan tutorial > 50 % akan terkena cekal ujian utama dan remedial VII. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. CUTI AKADEMIK DAN KEAKTIFAN AKADEMIK Peraturan cuti akademik di FK UKM sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Universitas Kristen Maranatha. Pengajuan cuti akademik dapat dikabulkan berdasarkan alasan yang dapat diterima oleh Pimpinan Fakultas. Selama Pendidikan Sarjana Kedokteran, peserta didik hanya diijinkan mengambil cuti akademik maksimum sebanyak 3 (tiga) semester. Permohonan cuti akademik resmi harus diajukan 2 (dua) minggu sebelum perwalian semester yang bersangkutan. Pimpinan berhak menolak pengajuan cuti akademik yang disampaikan setelah masa perwalian. Pengajuan keaktifan kembali harus sesuai dengan prosedur yang berlaku di Universitas Kristen Maranatha. Pengajuan untuk aktif kembali, harus disampaikan kepada Pimpinan Fakultas selambat-lambatnya 2 (dua) minggu sebelum perwalian semester berikutnya. Peserta didik yang tidak aktif dalam kegiatan pembelajaran untuk jangka panjang tanpa pemberitahuan akan mendapat sanksi akademik. Mahasiswa P2D yang tidak aktif melaksanakan pembelajaran di luar masa spacing tanpa pemberitahuan akan mendapat sanksi akademik. Peraturan cuti khusus a. Yang termasuk dalam cuti khusus adalah : i. Cuti hamil dan melahirkan ii. Cuti karena tugas khusus dari Fakultas/ Universitas, seperti: pertukaran pelajar resmi dari institusi FK UKM atau tugas penelitian yang diprogramkan oleh FK UKM. iii. Cuti karena meneruskan pendidikan S2/S3 pada program studi yang ada hubungannya dengan Ilmu Kedokteran. b. Mahasiswa yang ingin mengambil cuti khusus harus membuat pengajuan tertulis kepada dekan FK dengan tembusan kepada ketua PSPD. Permohonan diajukan paling lambat 2 minggu sebelum 15 jadwal cuti yang dimaksud. Salinan (copy) persetujuan tertulis dari dekan harus dilaporkan kepada ketua PSPD. c. Total masa cuti resmi yang diijinkan adalah: - Maksimum 3 (tiga bulan) untuk hamil dan melahirkan - Maksimum 3 tahun untuk tugas khusus mengikuti pendidikan S2 dan S3. VIII. PERSYARATAN MENGIKUTI UJIAN 1. Untuk PSKed: a. Terdaftar sebagai peserta didik PSKed FK-UKM pada semester terkait yang dapat dibuktikan dengan memperlihatkan Kartu Ujian Blok yang bersangkutan. b. Memenuhi persyaratan kehadiran untuk dapat mengikuti ujian utama maupun ujian ulang. 2. Untuk P2D: a. Terdaftar sebagai peserta didik FK-UKM pada semester terkait, dibuktikan dengan bukti pelunasan biaya pendidikan untuk Bagian/ semester tersebut. b. Memenuhi persyaratan lokal Bagian yang terkait. IX. EVALUASI PESERTA DIDIK 1. Evaluasi keberhasilan peserta didik dilaksanakan antara lain melalui performa sehari-hari, pemberian tugas dan penyelenggaraan ujian. 2. Evaluasi performa harian: merupakan evaluasi formatif. Umpan balik formatif diberikan secara rutin dalam setiap kegiatan bersama pembimbing baik di tingkat Sarjana Kedokteran maupun Pendidikan Profesi Dokter. Selain itu, proses pembelajaran atau performa juga menjadi bentuk evaluasi sumatif dan diperhitungkan dalam penilaian perilaku. Hal-hal yang dinilai adalah sebagai berikut: tata tertib, keaktifan, kemampuan mengkomunikasikan pendapatnya, belajar mandiri, kerjasama, menghargai pendapat orang lain serta tata krama. 3. a. b. c. d. Metode evaluasi (ujian) di tingkat Sarjana Kedokteran: Ujian (teori) tertulis berbentuk MCQ (multiple choice question) Objective Structured Practical Examination (OSPE): ujian laboratorium medik dasar. Objective Structured Clinical Examination (OSCE): ujian keterampilan klinik (skills) SOCA (Student Oral Case Analysis): ujian lisan terstruktur untuk menguji keterampilan analisis kasus; dilaksanakan mulai Blok 5. 4. Metode evaluasi (ujian) di Pendidikan Profesi Dokter (P2D): a. Ujian tertulis b. Mini-CEX (Mini Clinical Examination Excercise): ujian keterampilan klinik dan perilaku dalam real setting pelayanan pasien di poliklinik ataupun ruang rawat inap. c. DOPS (Direct observation on Procedural Skills): ujian keterampilan melakukan tindakan prosedural dan perilaku terhadap pasien dalam real setting pelayanan di poliklinik ataupun ruang rawat inap. d. Ujian lisan: long-case (viva) atau modifikasi SOCA Setiap bentuk kecurangan dalam ujian menyebabkan ujian tersebut akan diberi nilai 0 (NOL) dan tidak diberi kesempatan untuk remedial 16 5. Evaluasi terhadap perilaku Evaluasi terhadap perilaku selain bersifat formatif juga diberi bobot sumatif.Perilaku mendapat bobot 10% dari nilai akhir. Setiap awal blokdi S.Ked atau awal stase di Bagian Klinik di P2D, mahasiswa mendapat “deposit” nilai perilaku sebesar 85. Setiap tindakan pelanggaran dan kelalaian akan mendapat nilai minus sesuai dengan ketetapan. Nilai akhir perilaku adalah nilai pada hari terakhir blok yang sedang berjalan, atau hari terakhir di Bagian Klinik. Selain nilai negatif, ada beberapa hal yang mendapat bobot nilai positif sebagai reward perilaku, yang hanya dapat digunakan sebagai point reward bagi kelalaian, dan tidak berlaku sebagai remedy bagi pelanggaran Ketetapan nilai perilaku : Kelalaian Terlambat hadir pada kegiatan pembelajaran apapun Kelalaian lain (-5) Tidak membawa buku log di klinik (P2D) Tidak hadir dalam kegiatan kuliah tanpa keterangan Tidak membawa kartu ujian (-5) (-5) (-5) Pelanggaran BIASA Pakaian tidak sesuai dengan ketentuan Tidak menggunakan jas laboratorium, name tag, atau jas dokter muda Melakukan kegiatan lain selama pembelajaran Mencoret-coret tembok, meja, kursi, dan sarana lainnya Pelanggaran SEDANG Tidak sopan dalam bertutur kata maupun bersikap kepada sesama teman, pimpinan fakultas, dosen, dan/atau karyawan (TAT/TKT) baik secara lisan tulisan maupun isyarat tubuh Perilaku tidak profesional sehingga menimbulkan komplain dari pasen, perawat atau staf lain di RS Pendidikan / Puskesmas, termasuk tidak hadir pada jadwal jaga atau meninggalkan tempat tugasnya (di RS Pendidikan atau Puskesmas) Melakukan kegiatan lain selama proses pembelajaran berlangsung Pelanggaran BERAT Memalsukan data dan dokumen Memalsukan tanda-tangan teman, dosen/ staf administrasi atau siapapun Membawa Narkotik, zat adiktif atau benda terlarang lainnya Terlibat dalam perkelahian dan atau kekerasan fisik Mencemarkan nama baik Fakultas Kedokteran UKM Perbuatan yang melanggar Hak Asasi Manusia, perbuatan amoral, apalagi sampai dipublikasikan di media massa (mengikuti peraturan Universitas) Segala bentuk ketidakjujuran dengan tujuan atau maksud apapun Penghargaan Melakukan tugas dengan baik lebih dari yang diharapkan oleh Pembimbing(tutor/preceptor) (- 5 ) -30 -80 +5 17 Mendapatkan penghargaan ilmiah di bidang kedokteran tingkat regional, nasional, internasional yang membawa nama UKM Mendapatkan penghargaan di berbagai bidang seni, budaya dan olah raga tingkat regional, nasional, internasional yang membawa nama UKM Menjadi Pengurus Senat Mahasiswa FK UKM (selama periode menjabat) Menjadi donor darah. Untuk setiap kegiatan donor darah mendapat nilai (Bukti kartu donor dari PMI) Berpartisipasi dalam bakti sosial di masyarakat Berpartisipasi pada bakti sosial di daerah bencana alam (dibuktikan dengan surat keterangan resmi) Maksimal nilai reward 15 point Aktif dalam kegiatan kemahasiswaan seperti sebagai panitia dalam kegiatan di lingkungan SEMA, kegiatan fakultas (diperhitungkan ke blok yang paralel dengan kegiatan) X. +10 +10 +4 s.d.+10 +5 +5 +10 +4 s.d.+10 GRADING POLICY 1. Bobot penilaian di tingkatSarjana Kedokteran a. MCQ : 30 % (0-100) b. MCQ/SOCA : 20 % (0-100) c. OSCE : 20 % (0-100) d. OSPE : 20 % (0-100) e. Perilaku : 10 % (0-100) + 100 %(0-100) Perkeculian: Pembobotan nilai untuk Blok 20, 26, 27-28 mengikuti perhitungan khusus yang dapat dibaca pada Panduan Akademik Blok masing-masing. 2. Bobot penilaian di Program Pendidikan Profesi Dokter (P2D) a. Ujian lisan terstruktur(long case, SOCA) : 40 % ( 0-100 ) b. Work-place based assessment : Mini-CEX,DOPS : 30 % (0-100) c. Ujian tertulis (PRETEST POSTTEST) : 15 % (0-100) d.Referat/jurnal/laporan kasus(CSS) : 15 % (0-100) Nilai akhir :100 % (0-100) Perilaku sebagai prasyarat ujian ditentukan kepala bagian setelah rapat bagian (0-100) HURUF MUTU : Penilaian Acuan Patokan (PAP) 75 – 100 = A (4) 70 – 74 = B+ (3,5) 66 – 69 = B (3) 60 – 65 = C+ (2,5) 55 – 59 = C (2) 40 – 54 = D (1) 0 – 39 = E (0) E = F = K = perolehan nilai huruf mutu terendah bagi peserta didik yang lengkap mengikuti kegiatan akademik. perolehan nilai huruf mutu bagi peserta didik yang tidak memenuhi persyaratan mengikuti ujian karena ketidaklengkapan mengikuti kegiatan akademik. Belum lulus ujian OSCE 18 XI. BATAS LULUS 1. Batas lulus Pendidikan Sarjana Kedokteranadalah sebagai berikut: - Batas lulus ujian OSCE adalah ≥ 70 (Huruf mutu B+) - Batas lulus komponen penilaian lain adalah ≥ 55 - Peserta didik dinyatakan lulus Blok bila : a. Nilai akhir Blok adalah ≥ 55 (Huruf Mutu ≥ C) b. Tidak ada nilai ≤ 39 (E) dalam komponen lain c. Maksimal 1 nilai ≥ 40 (D) di antara seluruh komponen ujian. 2. Batas lulus di Pendidikan Profesi Dokteradalah sebagai berikut: Mahasiswa dinyatakan lulus dari suatu bagian bila : a. Pada rotasi ke-1 dan ujian ulang : Nilai akhir ≥ 66 b. Pada ujian ke-3 dan seterusnya : Nilai akhir minimal 55. Catatan : Nilai akhir pada ujian ke-3 dan seterusnya : minimal 55, maksimal 70. XII. DOKUMENTASI DAN PUBLIKASI NILAI 1) Di tingkat Sarjana Kedokteran: - Nilai dipublikasikan oleh sekretarisPSKed. - Setiap akhir semester peserta didik akan mendapat laporan kemajuan studi (Academic Progress Report) - Laporan kemajuan studi dievaluasi secara berkala dan didokumentasikan dalam Buku Rencana dan Kemajuan Studi 2) Di tingkat P2D: - Nilai tidak dipublikasikan oleh bagian, dan hanya dipublikasikan pada pengumuman kandidat exit exam. - Nilai kandidat yang akan mengikuti pengumuman kandidat exit examdilaporkan oleh kepala bagian kepada ketua P2D. Nilai tersebut akan diumumkan oleh P2D pada rapat pengumuman kandidat exit exam. XIII. UJIAN ULANG (REMEDIAL) DAN SUSULAN 1. Di tingkat Sarjana Kedokteran. Hanya diselenggarakan satu kali pada akhir setiap blok. Peserta didik yang berhak mengikuti ujian ulang atau susulan adalah yang memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1) Tidak lulus materi pengetahuan, tutorial, laboratorium medik dasar dan keterampilan klinik (sebagai remedial). 2) Berhalangan hadir pada ujian utama karenasakit dengan surat sakit resmiatau surat tugas dari Fakultas/ Universitas (ujian utama dan remedial) dan telah dilaporkan maksimal 30 menit sebelum ujian berlangsung sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 3) Terlambat hadir pada ujian utama dan sudah lapor sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 4)Berhalangan hadir pada ujian utama selain yang tercantum di point (2) dan point (3) TIDAK diperbolehkan ujian remedial. Nilai ujian ulang (remedial): Pengulangan untuk komponen Materi Pengetahuan, Tutorial dan laboratorium medik dasar akan memperoleh nilai akhir maksimum C. Pengulangan untuk Keterampilan Klinik akan memperoleh nilai maksimum B+. 19 Bagi peserta didik yang tidak mempergunakan kesempatan ujian ulang dengan alasan apa pun, tidak memperoleh ujian ulang pengganti. 2. Di tingkat P2D. Bagi mahasiswa yang tidak lulus di bagian, mendapat kesempatan sebagai berikut : - Mahasiswa dapat mendaftarkan diri untuk mengikuti ujian ke-2 pada jadwal yang telah ditentukan untuk mengulang. Ujian ulang meliputi ujian lisan terstruktur atau long case. Bila gagal pada ujian ke-2, mahasiswa mendapat kesempatan untuk ujian ke-3.Bila masih gagal pada ujian ke-3, maka mahasiswa harus mengulang 1 rotasi (1 co) Mahasiswa yang tidak lulus setelah mengulang 1 rotasi harus diberi bimbingan khusus oleh tim dari bagian yang bersangkutan, serta harus dilaporkan kepada unit bimbingan mahasiswa (students support and guidance) yang dirangkap oleh anggota komisi kurikulum. Mahasiswa yang tidak lulus setelah bimbingan khusus harus dilaporkan dan akan dibahas tersendiri dalam rapat pimpinan FK UKM. XIV. KELULUSAN DARI PROGRAM PENDIDIKAN 1. Peserta didik dinyatakan telah menyelesaikan pendidikan Sarjana Kedokteran apabila telah menempuh seluruh blok yang diwajibkan oleh FK-UKM dengan syarat : a. IPK 2.50 b. Tidak ada nilai E untuk setiap komponen. c. Nilai akhir Blok harus C. Nilai komponen d. Tersisa maksimum 15 D bagi angkatan 2007 – 2009 untuk keseluruhan komponen (materi pengetahuan, laboratorium medik dasar dan tutorial), dalam tiap blok hanya ada satu nilai D tunggakan.Mulai angkatan 2010 danseterusnya : tersisa maksimum 10 D untuk keseluruhan komponen. e. Dapat menyelesaikan pendidikan di Pendidikan Sarjana Kedokteran dalam kurun waktu 2 x 7 (dua kali tujuh) semester. 2. Peserta didik dinyatakan telah menyelesaikan pendidikan Profesi Dokter apabila: a. Telah menyelesaikan rotasi di semua bagian b. Telah menyelesaikan semua kewajiban administrasi dan keuangan c. Telah menyelesaikan segala kewajiban (tugas) tambahan di bagian d. Bebas pinjaman di perpustakaan e. Memenuhi kriteria kelulusan di semua bagian f. Dapat menyelesaikan pendidikan di Pendidikan Profesi Dokter (P2D) dalam kurun waktu 2 x 3 (dua kali tiga) semester tanpa memperhitungkan masa cuti resmi g. Hadir dalam judisium dokter dan dinyatakan lulus dalam rapat judisium dokter Pengumuman kelulusan dan Judisium Program Pendidikan - Judisium Sarjana Kedokteran diadakan 4 (empat) kali dalam satu tahun akademik, yaitu pada awal semester dan pertengahan semester yang sedang berjalan. Jadwal judisium ditetapkan oleh koordinator PSKed. - Judisium Sarjana Kedokteran diikuti dengan pengambilan janji/ sumpah ko-asisten. - Pengumuman kandidatexit exam diadakan pada minggu kedua setiap bulan.Jadwal pengumuman kandidat exit exam ditetapkan oleh koordinator P2D. - Judisium dokter dilakukan setelah fakultas mendapatkan hasil ”exit exam” 20 - Judisium dokter dilakukan oleh pimpinan P2D beserta pimpinan FK UKM dan para kepala bagian klinik. XV. BATAS STUDI PESERTA DIDIK Peserta didik dinyatakan mengundurkan diri dari pendidikan di FK-UKM apabila tidak memenuhi salah satu ketentuan sebagai berikut: a. Akhir semester ke tiga (satu setengah tahun pertama), tidak berhasil lulus atau menyelesaikan 6 blok. b. Tidak dapat menyelesaikan Program Pendidikan Sarjana Kedokteran dalam kurun waktu 7 tahun (2 x 7 semester). c. Tidak dapat menyelesaikan P2D dalam waktu 4 tahun (2 x 4 semester) 21 TATA TERTIB A. Tata tertib umum : Setiap peserta didik UKM wajib mentaati tata tertib sebagai berikut : 1. Bersikap sopan terhadap pimpinan, dosen, asisten, karyawan, terhadap sesama peserta didik serta menempatkan diri dengan baik dalam suasana kekeluargaan Almamater. 2. Berpakaian sopan, rapih, bersih, tidak tembus pandang, tidak ketat dan tidak diperkenankan memakai sandal dalam mengikuti segala kegiatan kurikulum dan ekstra-kurikuler. * Pria: - Memakai kemeja resmi (bukan T-shirt/Poloshirt), memakai celana panjang resmi (bukan celana jeans atau sejenisnya). - Tidak mencat rambut - Tidak menggunakan anting-anting. * Wanita: - Memakai kemeja/blouse resmi (bukan T-Shirt/Poloshirt), memakai celana panjang (panjang celana semata kaki; bukan legging/ celana jeans atau sejenisnya) atau rok (panjang rok minimal setingggi lutut). - Pakaian tidak tembus pandang dan tidak ketat - Tidak mencat rambut, kuku 3. Dilarang merokok selama mengikuti kegiatan di seluruh area FK UKM. 4. Dilarang menghubungi atau mendatangi rumah pimpinan, dosen atau asisten yang berkenaan dengan hasil nilai tanpa surat pengantar dari Pimpinan Fakultas. 5. Peserta didik wajib memakai papan nama (name tag) dengan nama yang jelas terbaca pada saat kegiatan laboratorium medik dasar, keterampilan klinik, dan proses tutorial, dan saat ujian. B. TATA TERTIB UJIAN : 1. Umum: 1. Peserta ujian harus berbusana kemeja putih polos dan bercelana panjang hitam atau rok hitam (bagi wanita) 2. Peserta ujian harus membawa kartu peserta ujian 3. Peserta menggunakan name tag / papan nama selama ujian berlangsung. 4. Peserta ujian hanya boleh memasuki ruangan ujian apabila pengawas ujian telah berada di ruangan ujian dan mengisyaratkan boleh memasuki ruangan ujian. 5. Peserta hanya dibenarkan membawa kartu ujian dan alat-alat tulis yang diperlukan dan diperkenankan untuk kepentingan ujian. SOCA : kartu ujian dan spidol OSCE : kartu ujian MP : kartu ujian dan pensil OSPE : kartu ujian dan ballpoint 6. Peserta ujian diwajibkan untuk : (a) menandatangani daftar hadir ujian (b) memperlihatkan kartu ujian Blok yang bersangkutan Bagi peserta didik yang tidak membawa kartu ujian, tidak diperkenankan mengikuti ujian, kecuali dapat memperlihatkan kartu ujian pengganti. 7. Kartu ujian wajib ditanda tangani oleh pengawas atau penguji, sebagai bukti telah mengikuti ujian. 8. Peserta ujian yang telah selesai mengikuti ujian dan meninggalkan ruangan ujian tidak diperbolehkan untuk mengganggu ketenangan di sekitar lokasi ujian. 22 9. Setiap pelanggaran yang dilakukan selama ujian berlangsung dan dikategorikan sebagai kecurangan akan diberi sanksi nilai akhir F Penjabaran yang lebih terinci dapat dilihat dilihat di website FK. 2. Khusus: a.Ujian MP Peserta ujian yang datang terlambat tidak diijinkan mengikuti ujian Peserta ujian dapat mengajukan pertanyaan kepada pengawas ujian hanya mengenai hal-hal yang menyangkut redaksi dan teks ujian dan tidak mengganggu kelancaran ujian. Peserta ujian yang telah menyelesaikan pekerjaannya harus menyerahkan naskah ujian secara lengkap dan lembaran ujian kepada pengawas. Peserta ujian tidak diperkenankan menggeser-geser kursi atau meja, atau mengubah tanda atau nomor yang telah ditempelkan pada kursi atau meja. b. OSCE Peserta ujian harus sudah berada di ruang karantina selambatnya 15 menit sebelum ujian terjadwal. Peserta ujian yang terlambat tidak diperkenankan mengikuti ujian tersebut - Peserta ujian menunggu giliran ujian menunggu di ruang karantina, selama menunggu di ruang karantina, tidak diperkenankan membawa telepon seluler atau gadget. Peserta hanya membawa alat tulis yang diperlukan ke dalam ruang ujian. Peserta ujian diizinkan pulangsetelah menjalani ujian. c. SOCA: Peserta ujian harus sudah berada di ruang karantina selambatnya 15 menit sebelum ujian terjadwal Peserta ujian yang terlambat tidak diperkenankan mengikuti ujian tersebut Peserta ujian menunggu giliran ujian menunggu di ruang karantina awal, selama menunggu di karantina awal, tidak diperkenankan membawa telepon seluler, gadget,buku atau catatan dalam bentuk apapun. Peserta hanya membawa alat tulis yang diperlukan dan kartu ujian ke dalam ruang ujian. Peserta ujian mengerjakan lembaran presentasi di dalam ruangan yang telah disiapkan Lembaran presentasi di bawa ke dalam ruangan ujian Setelah selesai ujian, lembar presentasi ditinggalkan dalam ruangan ujian dengan membubuhi nama dan NRP. Peserta ujian menunggu di karantina akhirsetelah menjalani ujian. d. OSPE Peserta ujian harus sudah berada di depan laboratorium tempat ujian selambatnya 15 menit sebelum ujian terjadwal Peserta ujian yang terlambat tidak diperkenankan mengikuti seluruh ujian pada hari tersebut Peserta ujian yang telah menyelesaikan pekerjaannya harus menyerahkan naskah ujian lengkap dan lembaran jawaban kepada pengawas. 3.TATA TERTIB KHUSUS PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI DOKTER. Selama bekerja/belajar di Bagian, para mahasiswa diwajibkan : 1. Mematuhi sumpah/ janji ko-asisten/ dokter muda yang telah diucapkan 2. Dapat bekerjasama dengan semua staf di Bagian, perawat, dokter, tata usaha, serta karyawan lainnya. 3. Menghormati setiap dosen pembimbing di Bagian. 4. Menghormati setiap pasien sebagai manusia seutuhnya yang memiliki aspek bio-psiko-sosial dan budaya. 5. Bersikap sopan dan profesional sebagai seorang calon dokter. 6. Berpakaian rapi dan profesional. 7. Mahasiswa pria harus mengenakan kemeja dan celana kain. Memakai kaos kaki dan sepatu tertutup. 8. Mahasiswa wanita mengenakan kemeja/ atasan ataupun gaun kain yang sopan. Tidak diijinkan menggunakan bahan kaus. Panjang rok atau gaun adalah setinggi lutut. 23 9. Mahasiswa wanita yang berambut panjang, wajib mengikat/menjalin rambutnya dengan rapi. Kuku tidak boleh dibiarkan panjang atau dicat. Bila akan menggunakan celana panjang harus dari bahan kain dan tidak ketat. 10. Semua mahasiswa harus bersepatu. Tidak diperkenankan memakai sandal. 11. Semua mahasiswa diwajibkan memakai pakaian tugas semi-jas berwarna putih berlengan pendek, ukuran panjang mencapai pertengahan paha, dengan tanda pengenal (name tag) yang sudah ditentukan 12. Mematuhi semua peraturan lokal yang ditetapkan di bagian masing-masing ataupun di RS tempat melaksanakan kepaniteraan. 13. Tidak merokok di seluruh kompleks P2D dan Rumah Sakit manapun. 14. Me-non-aktif-kan Ponsel selama visite atau bimbingan. 15. Tidak menonton TV, memutar kaset/radio atau makan/minum diruangan pasien / ruang tindakan atau poliklinik. 16. Merawat dan memelihara semua peralatan yang dipergunakan untuk praktek. 17. Membawa masing-masing peralatan pemeriksaan fisik standard sesuai keperluan. 18. Mengetahui dengan jelas batas-batas kewenangannya sebagai pembelajar di klinik, yang tercantum dalam buku log. 19. Melaporkan semua tindakan yang akan dilakukan kepada dokter jaga atau dokter pembimbing, dan memastikan bahwa tindakan itu dilakukan dengan supervisi dari pembimbingnya. 20. Memperkenalkan diri kepada pasien/ keluarganya sebagai seorang mahasiswa kedokteran yang sedang menjalani praktek klinik, di bawah supervisi dokter penanggungjawab pasien. Tidak boleh mengaku sebagai dokter kepada pasien. 21. Membuang sampah pada tempat yang sesuai (sampah umum, sampah infeksius, sampah alat / benda tajam, dan sebagainya). 22. Melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik dan tindakan prosedural hanya atas instruksi dokter pembimbing dan di bawah supervisi/ pengawasannya. 23. Mahasiswa tidak boleh mengucapkan kata-kata yang tidak memenuhi nilai-nilai kesopanan dan kesusilaan kepada pasien, staf medis (dokter konsultan, perawat, serta tenaga para medis lainnya), serta sesama mahasiswa. 24. Mahasiswa tidak boleh memberikan komentar atau pernyataan yang menjatuhkan, baik kepada sesama mahasiswa atau staf medis lain di hadapan pasien. 25. Mahasiswa tidak boleh mengganggu jalannya kegiatan ilmiah atau akademik saat berada di ruangan. 26. Mahasiswa harus menjaga profesionalisme dalam setting pelayanan terhadap pasien 27. Tidak diperkenankan keluar kompleks RS dengan menggunakan lab-jas. Peraturan akademik ini diberlakukan sejak tahun akademik 2013/2014, semua peraturan akademik sebelumnya yang bertentangan dengan peraturan akademik ini dinyatakan tidak berlaku lagi.Apabila di kemudian hari terdapat kekurangan atau kekeliruan dalam peraturan akademik ini, akan ditinjau dan diperbaiki seperlunya. 24 PERNYATAAN TELAH MEMAHAMI PERATURAN AKADEMIK PSPD FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA Bersama ini, saya, Nama :........................................................................................ NRP : ........................................................................................ Menyatakan bahwa saya telah membaca dan memahami sepenuhnya peraturan akademik PSPD FK UKM, serta menyadari bahwa saya berada dalam ruang lingkup pemberlakuan peraturan tersebut. Bandung.................. Mahasiswa, (............................................) Lembar untuk mahasiswa Mengetahui, orang tua / wali (.............................................) ------------------------------------------gunting di sini ------------------------Bersama ini, saya, Nama :........................................................................................ NRP : ........................................................................................ Menyatakan bahwa saya telah membaca dan memahami sepenuhnya peraturan akademik PSPD FK UKM, serta menyadari bahwa saya berada dalam ruang lingkup pemberlakuan peraturan tersebut. Bandung.................. Mahasiswa, Mengetahui, orang tua / wali (............................................) (.............................................) Lembar untuk arsip PSKed FK UKM. Dikumpulkan kepada Komisi Monev PSKed. 25 PANDUAN AKADEMIK MAHASISWA Berdasarkan National Competency – Based Curriculum(NCBC ) atau Kurikulum Nasional Berbasis Kompetensi (KBK), kompetensi yang harus dimiliki oleh lulusan Fakultas Kedokteran meliputi 7 (tujuh) area kompetensi: Kompetensi I : Komunikasi Efektif Kompetensi II : Keterampilan klinis dasar Kompetensi III : Penerapan prinsip ilmu biomedik, klinik, perilaku dan epidemiologi dalam praktek kedokteran keluarga Kompetensi IV: Pengelolaan masalah kesehatan individual , keluarga dan masyarakat secara komprehensif, holistik, terus menerus, terkoordinasi . Kompetensi V : Mengakses, menilai secara kritis dan mengelola setiap informasi Kompetensi VI : Kepekaan diri, mawas diri dan pengembangan diri KompetensiVII :Menjunjung tinggi profesionalisme,moral dan etika dalam berpraktek Kompetensi Lokal: Herbal dan Gizi serta Dokter yang mengikuti keteladanan Yesus Kristus METODA PEMBELAJARAN Dalam melaksanakan KBK yang berdasarkan SPICES (Student centered, Problem based, Integrated, Community based, Elective, Systematic), dilaksanakan berbagai metode pembelajaran yang seluruhnya wajib diikuti oleh mahasiswa: Kuliah tatap muka : di ruang kuliah Gedung D dan GWM Laboratorium medik dasar : di laboratorium masing-masing di Gedung D Skills lab : di ruang skills lab, gedung D lantai 4 Tutorial : di ruang tutorial, gedung C-E lantai 4 Presentasi kasus & Simposium mini : GWM SISTEM EVALUASI DAN PENILAIAN Sistem evaluasi di tingkat sarjana: Ujian akan diselenggarakan pada minggu akhir dari blok, hasil ujian akan menentukan nilai peserta didik pada blok tersebut. Melalui ujian ini anda dapat mengevaluasi kelemahan dan kekuatan anda pada blok terkait. Ujian ini juga merupakan evaluasi bagi fakultas untuk menilai apakah tujuan pembelajaran telah tercapai dan hal-hal apa yang perlu diperbaiki. Ada 4 jenis ujian : 1. Ujian tertulis 1 dengan tipe MCQ (Multiple Choice Questions), bahan ujiannya adalah semua pengetahuan yang telah diberikan pada blok terkait, yang didapat dari kuliah. 2A. Ujian tertulis 2 dengan tipe MCQ (Multiple Choice Questions), bahan ujiannya adalah semua pengetahuan yang telah diberikan pada blok terkait, yang didapat dari tutorial. (Khusus untuk blok 1-4) 2B. Ujian SOCA (Student Oral Case Analysis): pada ujian ini, anda akan diberi skenario atau suatu masalah klinis untuk dianalisis dan kemudian dipresentasikan dihadapan 2 penguji bersamaan.( Mulai blok 5- 28) 3. Ujian Laboratorium medik dasar, OSPE (Objective Structured Practical Examination) yaitu ujian seluruh bahan laboratorium medik dasar dan diselenggarakan secara bersamaan. 4. Ujian skills lab, OSCE (Objective Structure Clinical Examination): yaitu ujian yang akan menilai pengetahuan, keterampilan, dan perilaku berdasarkan topik skills lab yang telah diberikan. PENILAIAN 26 Pada setiap sesi ujian, akan dinilai communication skills, study skills, presentation skills, team work and attitude. Penilaiannya diberi bobot sebagai berikut: Ujian tertulis 1 (MP)/MCQ : 30 % ( 0 -100 ) Ujian tertulis 2 (Tutorial)/SOCA : 20 % ( 0 -100 ) Ujian Laboratorium medik dasar (OSPE) : 20 % ( 0 -100 ) Ujian keterampilan/skills lab (OSCE) : 20 % ( 0 -100 ) Attitude / Behaviour / Active learning : 10 % ( 0 -100 ) + TOTAL Nilai Akhir Angka Mutu :100 % ( 0 -100 ) Khusus untuk blok 20 Persentase penilaian adalah sebagai berikut: Ujian MCQ Ujian SOCA Ujian OSPE Attitude/behaviour/active learning : : : : TOTAL Nilai Akhir Angka Mutu : 100 % (0 – 100) Khusus untuk blok 26 Persentase penilaian adalah sebagai berikut: Ujian MCQ Ujian SOCA Ujian OSCE Attitude/behaviour/active learning : : : : 40 % (0 – 100) 25 % (0 – 100) 25 % (0 – 100) 10 % (0 – 100) 40 % (0 – 100) 25 % (0 – 100) 25 % (0 – 100) 10 % (0 – 100) TOTAL Nilai Akhir Angka Mutu : 100 % (0 – 100) Blok 27-28 persentasi penilaian khusus. (lihat keterangan pada blok tsb) 27 BLOK 1 STUDY SKILLS, CRITICAL THINKING, BASIC SCIENCE 1 BLOK 2 HUMANIORA & BASIC SCIENCE 2 PENDAHULUAN Blok ini merupakan blok permulaan dari sistem KBK FK UKM yang harus diikuti oleh setiap peserta didik dan merupakan prasyarat bagi blok-blok berikutnya. Pada blok ini peserta didik akan mempelajari 5 topik utama , yaitu : - Study Skills, Critical Thinking, Communication : dipelajari pada semester pertama selama 16 minggu (Blok 1 sd 4) - Bioethic & Humaniora : dipelajari pada seluruh pendidikan dokter (karena merupakan visi FK UKM) , dengan penjadwalan sebagai berikut : 1. Etika Dasar & Humaniora : diberikan pada Blok 1 dan 2 2. Etika Klinik : diberikan pada Blok 5 sd 26 3. Etika Profesi : diberikan pada Blok 27 dan 28 Selain kelima topik utama tersebut, pada blok ini juga dipelajari muatan lokal dari FK UKM , yaitu gizi dan etika Kristiani yang berdasarkan keteladanan Yesus Kristus. Peserta didik akan mempelajari blok 1 dan 2 ini selama 8 minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, keterampilan klinis, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus tutorial oleh peserta didik, simposium mini, kunjungan rumah sakit, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu ke-sembilan. Remedial diadakan pada minggu ke-sepuluh. TUJUAN PEMBELAJARAN Pada akhir program, peserta didik akan dapat : - Menguasai cara belajar aktif mandiri dengan baik - Memiliki cara berpikir yang kritis terhadap berbagai informasi yang didapati - Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dalam berbagai situasi dan kondisi - Memahami dan menerapkan perilaku yang baik dan beretika dalam kehidupannya dengan mengikuti keteladanan Yesus Kristus - Mengetahui berbagai masalah gizi KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka i. STUDY SKILLS : 1. Introduction of Academic and Study skills 2. Self directed and Team Work Learning skills Practice : (Blok 1 sd 4) dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, grup skills lab, dll) ii. CRITICAL THINKING : 28 1. Introduction of Critical Thinking 2. Problem solving frameworks Practice : (Blok 1 sd 4) dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (grup tutorial, grup skills lab, presentasi kasus, dll) iii. COMMUNICATION : 1. Introduction of Communication ( Etiquette , Empathy ) 2. The Role of Doctor – Patient , Doctor, Student & Family Communication 3. The Role of Doctor – Community Communication 1 4. The Role of Doctor – Community Communication 2 Practice : (Blok 1 sd 4) dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, grup skills lab,dll) iv. BIOETHIC AND HUMANIORA 1. Introduction of Bioethics & Humanities 2. Introduction of Ethics in Medical Education 3. History of Medicine 4. Introduction of Philosophy of Science 1 5. Introduction of Philosophy of Science 2 6. The Role of Religion in Medicine 7. The Role of Pancasila in Medicine 8. The Role of Civic Education 9. The Role of Indonesian Socio-Culture in Medicine 10. General ethics 11. Conscience 12. Various system in behaviour v. LOCAL COMPETENCY (Blok 1 & 2) 1. Introduction of Nutrition 2. Nutritional anthropology Materi Pendidikan Agama Kristen / Fenomenologi Agama diberikan di Blok 1 dan 2 dalam bentuk kuliah dan tutorial. Topik kuliah yang akan diberikan pada mata kuliah Pendidikan Agama Kristen meliputi: 1. Tuhan 2. Manusia 3. Moralitas yang berkaitan dengan ICE Kuliah Pendidikan Agama Kristen ini akan diberikan pada peserta didik yang beragama Kristen. Sedangkan Fenomenologi Agama akan diberikan pada peserta didik yang beragama Islam, Budha, dan Hindu. Peserta didik yang beragama katolik diberi kebebasan untuk memilih satu diantara untuk Pendidikan Agama Kristen / Fenomenologi Agama. Materi ini akan diujikan pada ujian MP blok yang bersangkutan. b. Tutorial Sesi tutorial ini merupakan sarana bagi anda untuk belajar mandiri berdasarkan “study guide” yang sudah kami susun. Agar proses pembelajaran kasus tutorial ini dapat mencapai hasil maksimal serta diskusi dapat berlangsung secara aktif, kami harap anda sudah mempersiapkan diri 29 dengan mempelajari pengetahuan yang berkaitan dengan topic tutorial tiap minggunya. Topik tutorial pada blok ini adalah Tutorial 1 : Gender issue Tutorial 2 : Sekularism Tutorial 3 : Multisocioculture issue Tutorial 4 : Global health issue Tutorial 5 : Quality of Life Tutorial 6 : Healthy Life Style Tutorial 7 : Nutritional status issue (1) Tutorial 8 : Nutritional status issue (2) Materi PAK juga akan diberikan dalam bentuk tutorial yang diberikan pada modul sebagai berikut: 1. Multisocioculture issue (topik PAK : Dialog agama, Kerukunan, Gereja dan Masyarakat, Budaya, Politik, dan Hukum) 2. Sekularisme (topik PAK: , Iptek dan Seni) c. Skills lab 1. Pemeriksaan Fisik Umum Inspeksi, Palpasi, Perkusi, dan Auskultasi 2. Pemeriksaan Tanda Vital: Tekanan Darah, Nadi, Respirasi, dan Suhu d. Laboratorium medik dasar Blok 1 1. Laboratorium medik dasar Histologi Blok 2 1. Laboratorium medik dasar Biologi 2. Laboratorium medik dasar Biokimia e. Hospital Visit 1. Mengenal RS Pendidikan (kunjungan ke RS Immanuel) 2. Mengenal Kegiatan Kepaniteraan f. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. g. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 1-2 ini masing-masing selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, kunjungan rumah sakit, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu setelah Blok 1-2. Remedial dilaksanakan setelah ujian utama blok 12. 30 PROGRAM SOFTSKILLFAKULTAS KEDOKTERAN Latar Belakang : Mengejawantahkan Statuta Universitas 2012 agar Lembaga Mata Kuliah Umum (LMKU), sebagai Lembaga yang ditugasi untuk menyelenggarakan mata kuliah pengembangan softskill dan kehidupan berkepribadian berdasarkan Nilai Hidup Kristiani, LMKU telah menjalin kerjasama yang sangat baik bersama Fakultas Kedokteran, tetapi dalam upaya untuk mengembangkan softskillyang diberikan pada blok 1 dan 2dan meningkatkan kehidupan berkepribadian berdasarkan Nilai Hidup Kristiani, kami merasa perlu untuk menyampaikan program-program softskill yang disesuaikan dengan metode KBK di Fakultas Kedokteran. Tujuan Program : Mengejawantahkan Visi Misi Universitas dan Statuta UK Maranatha Lulusan Kedokteran, disamping penguasaan ilmu kedokteran juga perlu dibekali kemampuan softskill dan kepribadian yang berdasarkan Nilai Hidup Kristiani. Diharapkan lulusan FK merupakan lulusan yang kompeten dalam ilmu kedokteran juga menjadi mahasiswa yang berjiwa pemimpin, cinta damai, peka, berbudaya, mampu berpikir dengan kritis, rasional, berjiwa nasionalis, beriman serta memiliki kasih sesuai dengan keteladanan Yesus kristus. Tema yang dicakup : Kepemimpinan (Christian Leadership) Perdamaian (Peace studies) Seni, budaya, bahasa dan etika Logika PAK dan Fenomenologi Agama Nasionalisme dan Pembangunan Karakter Kebangsaan Metode Pembelajaran yang digunakan : 1. Bedah buku 2. Diskusi brainstorming 3. Diskusi bersama tokoh 4. Bedah film 5. Outing / Gerakan Kepedulian Sesama 6. Training/workshop/pembekalan Pelaksanaan : Waktu 6 x pertemuan di blok 1 dan 2, satu pertemuan/per tema. Waktu pertemuan 180 menit. Penilaian dilakukan dalam bentuk sertifikat Waktu dan tempat pertemuan disesuaikan dengan jadwal fakutas 31 BLOK 3: BIOETHIC AND BASIC SCIENCE 3 BLOK 4: COMMUNICATION AND BASIC SCIENCE 4 PENDAHULUAN Para peserta didik yang mengikuti pembelajaran pada blok 3 dan 4 akan mempelajari cara belajar, berpikir kritis, berkomunikasi, melakukan pemeriksaan fisik dan tanda-tanda vital, serta mempelajari anatomi umum, sistem tubuh, struktur membran dan komunikasi sel, fungsi sel, siklus sel, embriologi, histologi jaringan dasar, mekanisme genetika dasar, dasar patologi sel terhadap penyakit, penyakit genetik pada manusia, dasar-dasar farmakologi umum, dan mengetahui berbagai obat alam. Peserta didik mengikuti pembelajaran pada blok ini selama 8 minggu dengan program pembelajaran berupa kuliah, tutorial, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus tutorial, kunjungan ke laboratorium dan simposium mini. PRASYARAT Prasyarat mengikuti blok ini adalah telah mengikuti blok 1 dan 2 (Study Skills, Critical Thinking, Communication, Bioethic and Humaniora) TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah mengikuti program pembelajaran, peserta didik akan mampu: Mempraktekkan cara belajar yang baik Berpikir kritis Berkomunikasi dengan baik Melakukan pemeriksaan fisik umum Memahami anatomi umum, sistem tubuh manusia, biologi sel, embriologi, genetika, histologi, biokimia, dasar-dasar patologi sel sebagai respon terhadap penyakit, dan dasar-dasar farmakologi umum Memahami transpor membran, komunikasi interseluler, metabolisme karbohidrat dan protein, jejas, dan gangguan perkembangan seksual. KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka i. STUDY SKILLS : Practice : (Blok 1 sd 4) dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, grup skills lab, dll) ii. CRITICAL THINKING : Practice : (Blok 1 sd 4) dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (grup tutorial, grup skills lab, presentasi kasus, dll) iii. COMMUNICATION : Practice : (Blok 1 sd 4) dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, grup skills lab,dll) iv. SISTEM TUBUH, STRUKTUR DAN ORGANISASI SEL : 1. Anatomi Umum 2. Anatomi membrum inferius 3. Jaringan epitel dan kelenjar 32 4. Jaringan pengikat 5. Struktur membran sel Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (Laboratorium medik dasar, belajar mandiri, grup tutorial, dll) v. SIKLUS HIDUP SEL : 1. Siklus sel 2. Embriologi umum Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (Laboratorium medik dasar, belajar mandiri, grup tutorial, dll) vi. FUNGSI SEL : 1. Komunikasi sel 2. Enzimatologi 3. Metabolisme karbohidrat 4. Bioenergetika dan oksidasi biologi 5. Metabolisme lipid 6. Metabolisme asam amino 7. Konversi asam amino menjadi produk khusus 8. Metabolisme asam nukleat Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagaimetode pembelajaran (Laboratorium medik dasar, belajar mandiri, grup tutorial, dll) vii. MEKANISME DASAR GENETIKA 1. Asam nukleat, gen, genom, kromosom 2. Replikasi DNA: Teresa L.W., S.Si, M.Kes 3. Transkripsi, translasi: Teresa L.W., S.Si, M.Kes Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, dll) viii. DASAR-DASAR PATOLOGI SEL SEBAGAI RESPON TERHADAP PENYAKIT 1. Adaptasi sel terhadap jejas 2. Radang Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (Laboratorium medik dasar, belajar mandiri, grup tutorial, dll) ix. GENETIKA MANUSIA 1. Pewarisan sifat pada manusia 2. Penyakit genetik 3. Sitogenetik 4. Hemoglobinopathia, Inborn error of metabolism Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, dll) x. DASAR-DASAR FARMAKOLOGI UMUM 1. Pengantar farmakologi 2. Farmakokinetik 33 3. Farmakokinetik klinik 4. Farmakodinamik 5. Perihal obat 6. Bentuk sediaan obat 7. Penulisan resep Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagai metode pembelajaran (Laboratorium medik dasar, belajar mandiri, grup tutorial, dll) xi. OBAT TRADISIONAL Practice : dalam bentuk penerapan dan pemantauan langsung pada berbagaimetode pembelajaran (belajar mandiri, grup tutorial, dll) b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan delapan topik dengan kasus-kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Kasus-kasus yang dibuat untuk blok 3 dan 4 hanya sebagai pemicu bagi mahasiswa untuk mempelajari dan memahami ilmu-ilmu dasar (basic medical science) dengan lebih baik. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam selfdirected learning. c. Skills lab Keterampilan dasar-dasar anamnesis umum dan khusus d. Laboratorium medik dasar BLOK 3 1. Laboratorium medik dasar Biokimia 2. Laboratorium medik dasar Anatomi BLOK 4 1. Laboratorium medik dasar Biokimia 2. Laboratorium medik dasar Patologi Anatomi 3. Laboratorium medik dasar Farmakologi e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 3-4 ini selama delapan minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, kunjungan laboratorium, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu setelah Blok 3 dan setelah Blok 4. Remedial dilaksanakan setelah blok 3 dan 4 selesai. BLOK 5 34 MUSCULOSKELETAL PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Sistem muskuloskeletal”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Sistem Muskuloskeletal”; tidak memuat semua hal mengenai Sistem Muskuloskeletal secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 5 merupakan blok sistem pertama yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki “generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit muskuloskeletal yang merupakan penyebab paling umum dari nyeri kronis dan ketidakmampuan fisik yang diderita jutaan penduduk dunia. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi penyakit reumatik seperti rheumatoid arthritis, gangguan tulang, penyakit sendi lainnya, gangguan otot dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, farmakologi dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi dan fisiologi sistem muskuloskeletal (meliputi tulang, tulang rawan, sinovium, otot, dsb), patologi dari jaringan muskuloskeletal, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan radiologi serta pilihan pengobatan pada kelainan muskuloskeletal akut maupun kronis. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan gangguan sistem muskuloskeletal. Selain itu, dalam blok ini dibahas juga obat-obat herbal yang sesuai dengan kurikulum lokal terkait dengan masalah kesehatan pada sistem muskoloskeletal Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi, dan argumentasi dalam konteks sosialbudaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri, dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT 35 Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum. ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi tulang, tulang rawan dan otot secara garis besar (pelajaran SMU). TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasuskasus muskuloskeletal yang sering dijumpai. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit sistem muskuloskletal level 4A Ulkus pada tungkai (Ilmu Bedah) Lipoma (Ilmu Bedah) Level 3B Osteomielitis (Ilmu Penyakit dalam) Fraktur terbuka, tertutup (Ilmu Bedah) Guillain barre syndrome (Ilmu Penyakit Saraf) Miastenia gravis (Ilmu Penyakit Saraf) Level 3A Polimialgia reumatik (Ilmu Penyakit Dalam) Artritis reumatoid (Ilmu Penyakit Dalam) Osteoporosis (Ilmu Penyakit Dalam) Tenosinovitis supuratif (Ilmu Penyakit Dalam) Fraktur Klavikula (Ilmu Bedah) Trauma sendi (Ilmu Bedah) Ruptur tendo achilles (Ilmu Bedah) Lesi meniskus, medial dan lateral (Ilmu Bedah) Carpal tunnel syndrome (Ilmu Penyakit Saraf) Tarsal tunnel syndrome (Ilmu Penyakit Saraf) Neuropati (Ilmu Penyakit Saraf) Peroneal palsy (Ilmu Penyakit Saraf) Level 2 Juvenile chronic arthritis (Ilmu Penyakit Dalam) Tumor tulang primer, sekunder (Ilmu Penyakit Dalam) Spondilitis, spondilodisitis (Ilmu Penyakti Dalam) Teratoma sakrokoksigeal (Ilmu Penyakti Dalam) Fraktur patologis (Ilmu Bedah) Fraktur dan dislokasi tulang belakang (Ilmu Bedah) Dislokasi pada sendi ekstremitas (Ilmu Bedah) Kista ganglion (Ilmu Bedah) Kelainan bentuk tulang belakang (skoliosis, kifosis, lordosis) (Ilmu Bedah) Displasia panggul (Ilmu Bedah) Instabilitas sendi tumit (Ilmu Bedah) Sindrom Horner (Ilmu Penyakit Saraf) Neurofibromatosis (Von Recklaing Hausen disease) (Ilmu Penyakit Saraf) 36 Level 1 Ricketsia, osteomalasia (Ilmu Penyakit Dalam) Akondroplasia (Ilmu Penyakit Dalam) Displasia fibrosa (Ilmu Penyakit Dalam) Osteosarkoma (Ilmu Penyakit Dalam) Sarcoma Ewing (Ilmu Penyakit Dalam) Spondilolistesis (Ilmu Penyakit Dalam) Spondilolisis (Ilmu Penyakit Dalam) Osteogenesis imperfekta (Ilmu Bedah) Lesi pada ligamentosa panggul (Ilmu Bedah) Nekrosis kaput femoris (Ilmu Bedah) Tendinitis Achilles (Ilmu Bedah) Rhabdomiosarkoma (Ilmu Bedah) Leiomioma, leiomiosarkoma, liposarkoma (Ilmu Bedah) Fibromatosis, fibroma, fibrosarkoma (Ilmu Bedah) Polimiositis (Ilmu Penyakit Saraf) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Pada sesi ini peserta didik akan mendapat penjelasan mengenai berbagai aspek sistem muskuloskeletal dalam keadaan normal. Peserta didik juga akan mempelajari etiologi, patogenesis, diagnosis serta penatalaksanaan berbagai penyakit dalam sistem muskuloskeletal. Tidak semua penyakit sistem muskuloskeletal diberikan secara lengkap dalam kuliah tatap muka ini, sebab itu peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif dan mandiri. Dalam sesi ini, peserta didik dapat meminta informasi kepada dosen mengenai hal-hal yang tidak terdapat dalam text-book. Topik-topik yang akan diberikan yaitu: 1. Anatomi : membrum superius 2. Anatomi Dorsum 3. Histologi : kartilago dan tulang, otot 4. Biokimia: tulang dan otot 5. Faal : Sistem Persendian dan sistem otot 6. Patologi Anatomi : tulang dan sendi, otot 7. Patologi Klinik : pemeriksaan lab penyakit muskuloskeletal 8. Radiologi : tulang 9. Ilmu Penyakit Dalam (IPD) : penyakit muskuloskeletal 10. Farmakologi: Obat-obat Analgetik 11. Fitofarmaka untuk penyakit muskuloskeletal b. Tutorial Pada sesi tutorial ini, anda akan mempelajari 5 macam kasus penyakit dalam bidang muskuloskeletal yang akan membantu anda mengerti mengenai konsep patogenesis suatu penyakit, cara mendiagnosis, dan penatalaksanaan kasus penyakit muskuloskeletal. Setiap minggu akan diberikan satu buah kasus untuk didiskusikan bersama dalam kelompok (topik tutorial dapat dilihat pada lembar jadwal kuliah) . Setiap kelompok akan dipandu oleh seorang tutor. Pada sesi tutorial ini anda akan belajar keterkaitan antara kasus klinis dengan ilmu dasar (basic medical science), anda harus belajar aktif, mandiri, dan kritis, serta diperlukan kemampuan analisis dan evaluasi suatu kasus. Anda diberi kesempatan mengemukakan pendapat, berargumentasi, dan belajar menerima pendapat orang lain. Sesi tutorial ini merupakan sarana bagi anda untuk belajar mandiri berdasarkan “study guide” yang sudah kami susun. Agar proses pembelajaran kasus tutorial ini dapat mencapai hasil maksimal serta diskusi dapat berlangsung secara aktif, kami harap anda sudah mempersiapkan diri 37 dengan mempelajari pengetahuan dan keterampilan yang harus dimiliki sebelum kegiatan tutorial dimulai, seperti anatomi tulang, sendi, dan otot membrum superius dan inferius serta dorsum, histologi tulang dan otot, faal sendi dan otot, fisiologi kerja otot, biokimia metabolisme energi, dasar-dasar patologi peradangan sendi, tulang, dan otot, kelainan radiologi pada penyakit muskuloskeletal, dasar-dasar farmakologi umum dan cara penulisan resep. c. Skills lab Sesi skills lab akan membantu anda mempelajari keterampilan klinis dalam bidang muskulo-skeletal yaitu anamnesis kasus-kasus penyakit musculoskeletal, pemeriksaan sistem motorik neuromuskular (pemeriksaan bentuk otot, tonus otot, kekuatan otot, cara berdiri dan berjalan serta gerak spontan abnormal), cara pemeriksaan sendi, tulang belakang, dan ligamentum Melalui sesi ini anda diharapkan dapat melaksanakan pemeriksaan sistem motorik serta mampu menerangkan cara dan tujuan pemeriksaan kepada penderita. Dalam blok ini juga akan dipelajari teknik pemberian injeksi intra muskular. Beberapa kegiatan skills lab disini akan menggunakan suatu model atau manequin dan akan dipandu oleh instruktur. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini bertujuan membantu anda mempelajari secara langsung jaringan dalam sistem muskuloskeletal yaitu tulang, sendi, dan otot, baik dari segi anatomi, histologi, maupun fungsinya. Untuk mempelajari kelainan patologis jaringan muskuloskeletal, anda akan melihat dari sediaan mikroskopis pada Laboratorium medik dasar Patologi Anatomi dan juga akan mempelajari cara membaca hasil pemeriksaan radiologi dalam bidang muskuloskeletal. Cara pemilihan obatobatan untuk kasus penyakit muskuloskeletal akan dipelajari di laboratorium farmakologi. Sebelum mengikuti sesi Laboratorium medik dasar, anda diharapkan sudah mempelajari bahan yang akan diLaboratorium medik dasarkan pada buku Panduan Laboratorium medik dasar yang telah kami sediakan, sehingga waktu Laboratorium medik dasar yang begitu singkat dapat dimanfaatkan sebaik mungkin. Topik-topik yang akan dipelajari dalam Laboratorium medik dasar sistem muskuloskeletal adalah: 1. Mempelajari anatomi dorsum 2. Mempelajari anatomi membrum superius 3. Mempelajari anatomi membrum inferius 4. Mempelajari struktur mikroskopis cartilago dan tulang 5. Mempelajari struktur mikroskopis otot 6. Mampelajari struktur histopatologi tulang 7. Mempelajari fungsi otot (otot rangka I dan otot rangka II) 8. Mempelajari kelelahan otot 9. Mempelajari gambaran radiologi tulang dan sendi 10. Mempelajari obat-obatan analgetik 11. Mempelajari cara pemilihan obat e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. g. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN 38 Peserta didik akan mempelajari blok 5 ini selama lima minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu ke enam. Remedial dilaksanakan setelahnya. BLOK 6 HEMATOLOGI IMUNOLOGI PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Hematologi Imunologi”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Hematologi Imunologi”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Hematologi Imunologi secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 6 merupakan blok sistem kedua yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilanumum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit hematologi imunologi yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi anemia, leukemia, penyakit pada trombosit, dan penyakit pada sistem imun dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (histologi, fisiologi, biokimia, patologi, farmakologi, dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari histologi dan fisiologi sistem hematologi imunologi (sel-sel darah merah, sel-sel darah putih, trombosit, dan berbagai organ dan sel yang terlibat dalam sistem imun), patologi sistem hematologi dan imunologi, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada kelainan hematologi dan imunologi. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi dan penggunaan obat herbal sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan gangguan sistem hematologi dan imunologi. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung 39 begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Histologi sel-sel darah merah, sel-sel darah putih, trombosit, dan berbagai organ dan sel yang terlibat dalam sistem imun secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasuskasus hematologi imunologi yang sering dijumpai. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit sistem hematologi dan imunologi. level 4A Anemia defisiensi besi (Ilmu Penyakit Dalam) Limfadenitis (Ilmu Penyakit Dalam) Reaksi anafilaktik (Ilmu Penyakit Dalam) Level 3A Anemia hemolitik (Ilmu Penyakit Dalam) Anemia makrositik (Ilmu Penyakit Dalam) Limfadenopati (Ilmu Penyakit Dalam) Lupus eritematosus sistemik (Ilmu Penyakit Dalam) Demam reumatik (Ilmu Penyakit Dalam) Level 2 Anemia aplastik (Ilmu Penyakit Dalam) Anemia megaloblastik (Ilmu Penyakit Dalam) Hemoglobinopati (Ilmu Penyakit Dalam) Polisitemia (Ilmu Penyakit Dalam) Gangguan pembekuan darah (trombositopenia, hemofilia, Von Willebrand's disease) (Ilmu Penyakit Dalam) DIC (Ilmu Penyakit Dalam) Agranulositosis (Ilmu Penyakit Dalam) Inkompatibilitas golongan darah (Ilmu Penyakit Dalam) Leukemia akut, kronik (Ilmu Penyakit Dalam) Henoch-schoenlein purpura (Ilmu Penyakit Dalam) Eritema multiformis (Ilmu Penyakit Dalam) Imunodefisiensi (Ilmu Penyakit Dalam) Level 1 Timoma (Ilmu Penyakit Dalam) Mieloma multipel (Ilmu Penyakit Dalam) 40 Poliarteritis nodosa (Ilmu Penyakit Dalam) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi, dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. KuliahFaal: Fungsi Darah 2. KuliahFaal:Hemostasis 3. Kuliah Histologi: Sistem Limfoid 4. Kuliah Biokimia: Biokimia Darah 5. Kuliah PK: Hematopoeisis 6. Kuliah PK: Lab Anemia 7. Kuliah PK: Lab Leukemia 8. Kuliah PK: Golongan darah, transfusi darah, hemolytic disease of the new born 9. Kuliah PK: Fisiologi Hemostasis & Fibrinolysis 10. Kuliah PK:Gangguan pada hemostasis 11. Kuliah PA: Sistem Reticuloendothelial 12. Kuliah: IKA: Thalasemia 13. Kuliah IPD: Anemia 14. Kuliah IPD Leukemia 15. KuliahGizi pasien kelainan darah dan sistem imun 16. Kuliah Mikro: MHC + Respon Imun 17. Kuliah Mikro: Reaksi Hipersensitivitas 18. Kuliah: Imunodefisiensi, Toleransi Imun, Imunomodulasi 19. Kuliah Penyakit Autoimun b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anada, khususnya dalam self-directed learning c. Skills lab Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis penyakit anemia dan gangguan pembekuan darah, tes tourniquet, pemasangan infus, penyuntikan intradermal, waktu perdarahan, dan teknik pengambilan 41 darah kapiler. Semua topik tersebut penting dipelajari berkaitan dengan bidang studi Hematologi Imunologi. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Hematologi Imunologi. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprihensif pada bidang studi Hematologi Imunologi yang meliputi biokimia darah, faal darah, gambaran laboratorium darah baik yang normal dan patologis, pemeriksaan laboratorium yang berkaitan dengan pemeriksaan sistem imun individu tertentu e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 6 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelah blok 6 selesai. BLOK 7 ENDOCRINE PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Sistem Endokrin”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Sistem Endokrin”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai sistem Endokrin secara lengkap. Tugas peserta didik untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 7 merupakan blok sistem ketiga yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biomedis. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari sistem endokrin yang terjadi dalam tubuh manusia serta penyakit-penyakit sistem endokrin yang merupakan penyebab penyakit yang sangat luas dampaknya dengan morbiditas dan mortalitas yang tinggi. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi sistem endokrin dari kelenjar pankreas; serta sistem endokrin kelenjar tiroid dan kelenjar adrenal, dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi anatomi dan klinik, farmakologi, psikiatri , ilmu kesehatan masyarakat, 42 dan aspek gizi) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi dan fisiologi sistem endokrin (meliputi hipofise, pankreas, tiroid-paratiroid, adrenal), patologi dari jaringan endokrin, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium serta pilihan pengobatan pada kelainan endokrin akut maupun kronis. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga berperilaku dan etika yang baik, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi dan obat herbal sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan gangguan sistem endokrin. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi iii. Anatomi kelenjar endokrin secara garis besar (pelajaran SMU) TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasuskasus Endokrin yang sering dijumpai. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit sistem endokrin. level 4A Diabetes melitus tipe 1 (Ilmu Penyakit Dalam) Diabetes melitus tipe 2 (Ilmu Penyakit Dalam) Hipoglikemia ringan (Ilmu Penyakit Dalam) Dislipidemia (Ilmu Penyakit Dalam) Hiperurisemia (Ilmu Penyakit Dalam) Obesitas (Ilmu Penyakit Dalam) 43 Level 3B Ketoasidosis diabetikum (Ilmu Penyakit Dalam) Hiperglikemi hiperosmolar (Ilmu Penyakit Dalam) Hipoglikemia berat (Ilmu Penyakit Dalam) Tirotoksikosis (Ilmu Penyakit Dalam) Cushing's disease (Ilmu Penyakit Dalam) Krisis adrenal (Ilmu Penyakit Dalam) Sindrom metabolik (Ilmu Penyakit Dalam) Level 3A Diabetes melitus tipe lain (intoleransi glukosa akibat penyakit lain atau obat-obatan) (Ilmu Penyakit Dalam) Hipoparatiroid (Ilmu Penyakit Dalam) Hipertiroid (Ilmu Penyakit Dalam) Goiter (Ilmu Penyakit Dalam) Level 2 Hipotiroid (Ilmu Penyakit Dalam) Tiroiditis (Ilmu Penyakit Dalam) Pubertas prekoks (Ilmu Penyakit Dalam) Hipogonadisme (Ilmu Penyakit Dalam) Adenoma tiroid (Ilmu Penyakit Dalam) Karsinoma tiroid (Ilmu Penyakit Dalam) Level 1 Diabetes insipidus (Ilmu Penyakit Dalam) Akromegali, gigantisme (Ilmu Penyakit Dalam) Defisiensi hormon pertumbuhan (Ilmu Penyakit Dalam) Hiperparatiroid (Ilmu Penyakit Dalam) Addison's disease (Ilmu Penyakit Dalam) Prolaktinemia (Ilmu Penyakit Dalam) Porfiria (Ilmu Penyakit Dalam) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Pada sesi ini peserta didik akan diberi penjelasan mengenai berbagai aspek sistem endokrin dalam keadaan normal. Peserta didik juga akan mempelajari etiologi, patogenesis, diagnosis serta penatalaksanaan berbagai penyakit dalam sistem endokrin. Tidak semua penyakit sistem endokrinl diberikan secara lengkap dalam kuliah tatap muka ini, sebab itu peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif dan mandiri. Dalam sesi ini, peserta didik dapat meminta informasi kepada dosen mengenai hal-hal yang tidak terdapat dalam text-book. Topik-topik yang akan diberikan yaitu: 1. Histologi sistem endokrin 2. Biokimia sistem endokrin 3. Faal Sistem Endokrin 4. Patologi klinik kelainan endokrin 5. Patologi Anatomi sistem endokrin 6. Penyakit endokrin 7. Obat-obat untuk DM, penyakit Tiroid, dan kortikosteroid 8. Aspek gizi 9. Kelainan endokrin dari segi Ilmu Kesehatan Masyarakat 44 b. Tutorial Pada sesi tutorial ini, anda akan mempelajari 4 macam kasus penyakit dalam sistem endokrin yang akan membantu anda mengerti mengenai konsep patogenesis, cara mendiagnosis dan penatalaksanaan suatu kasus penyakit endokrin. Setiap minggu akan diberikan satu buah kasus untuk didiskusikan bersama dalam kelompok. Setiap kelompok akan dipandu oleh seorang tutor. Pada sesi tutorial ini anda akan belajar keterkaitan antara kasus klinis dengan ilmu dasar (basic medical science). Anda harus belajar aktif, mandiri dan kritis serta diperlukan kemampuan analisis dan evaluasi suatu kasus. Anda diberi kesempatan mengemukakan pendapat, berargumentasi dan belajar menerima pendapat orang lain. Sesi tutorial ini merupakan sarana bagi anda untuk belajar mandiri berdasarkan “study guide” yang sudah kami susun. Agar proses pembelajaran kasus tutorial ini dapat mencapai hasil maksimal serta diskusi dapat berlangsung secara aktif, kami harap anda sudah mempersiapkan diri dengan mempelajari prasyarat yaitu pengetahuan dan keterampilan yang harus dimiliki sebelum kegiatan tutorial dimulai c. Skills lab Sesi skills lab akan membantu anda mempelajari keterampilan klinis yang berkaitan dengan bidang endokrin yaitu anamnesis penyakit Diabetes Mellitus dan Penyakit Tiroid (hiipotiroidisme dan hieprtiroidisme), pengukuran proporsi tubuh, pengukuran ketebalan lipatan kulit, penyuntikan subcutaneus, dan pemeriksaan kelenjar tiroid. Melalui sesi ini anda diharapkan dapat melaksanakan pemeriksaan sistem endokrin serta mampu menerangkan cara dan tujuan pemeriksaan kepada penderita. Beberapa kegiatan skills lab di sini akan menggunakan suatu model atau manequin dan akan dipandu oleh instruktur. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini bertujuan membantu anda mempelajari secara langsung jaringan dalam sistem endokrin yaitu hipofise, pankreas, tiroid, dan adrenal baik dari segi histologi, patologi, maupun fungsinya serta pemeriksaan glukosa dan tiroid; juga efek samping pemberian obat. Untuk mempelajari kelainan patologis jaringan endokrin, anda akan melihat dari sediaan mikroskopis pada Laboratorium medik dasar Patologi Anatomi. Cara pemilihan obat-obatan untuk kasus penyakit endokrin akan dipelajari di laboratorium farmakologi. Pemeriksaan laboratorium dari bahan pemeriksaan patologis akan dipelajari pada Laboratorium medik dasar Patologi Klinik. Sebelum mengikuti sesi Laboratorium medik dasar, anda diharapkan sudah mempelajari bahan yang akan diLaboratorium medik dasarkan pada buku Panduan Laboratorium medik dasar yang telah kami sediakan, sehingga waktu Laboratorium medik dasar yang begitu singkat dapat dimanfaatkan sebaik mungkin. Topik-topik yang akan dipelajari pada Laboratorium medik dasar sistem endokrin adalah: 1. Mempelajari histologis dari hipofise, pankreas, tiroid dan adrenal 2. Mempelajari Patologi anatomi tiroid 3. Mempelajari biokimia glukosa dalam urine 4. Mempelajari Patologi klinik dari pemeriksaan glukosa dalam darah dan urine serta pemeriksaan paratiroid 45 5. 6. 7. 8. Mempelajari efek samping pemberian insulin Mempelajari penanganan efek samping hipoglikemi Mempelajari obat-obatan DM Mempelajari cara pemilihan obat e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 7 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelahnya. BLOK 8 URINARY TRACT AND BODY FLUID PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajaran mereka untuk mencapai tujuan pembelajaran Blok “Ginjal dan Cairan Tubuh”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha Bandung telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat tentang Blok “Ginjal dan Cairan Tubuh”; buku ini tidak memuat semua hal tentang Ginjal dan Cairan Tubuh secara lengkap. Tugas anda adalah mencari informasi lebih lanjut dan lengkap secara mandiri dari berbagai sumber kepustakaan ilmiah. Blok 8 merupakan blok sistem ke-empat yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (keterampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu: keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis, dan mampu menyelesaikan masalah. Peserta didik dalam blok ini akan mempelajari penyakit Ginjal dan Cairan Tubuh yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi gangguan miksi, gangguan sistem ginjal dan traktus urinarius, penyakit infeksi pada ginjal serta gangguan keseimbangan cairan, elektrolit, dan pH tubuh dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, dapat menginterpretasi hasil pemeriksaan penunjang, dan dapat menegakkan diagnosis serta menentukan rencana penatalaksanaannya. Ilmu kedokteran dasar sebagai prasyarat yang harus sudah dipelajari dan dipahami oleh para peserta didik untuk mendukung kemampuan dalam blok sistem Ginjal dan Cairan Tubuh yaitu 46 anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, mikrobiologi, patologi, imunologi, radiologi, farmakologi, ilmu kesehatan masyarakat, dll. Tujuan akhir yang ingin dicapai dari Pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha Bandung adalah menciptakan dokter keluarga yang mempunyai kompetensi tinggi di bidang keilmuannya, mandiri, terampil, mempunyai afektif dan perilaku yang baik, mampu berkomunikasi secara efektif, menjunjung tinggi bioetik medik, serta mampu bersaing di era globalisasi. Gizi Medik merupakan kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha Bandung, maka masalah gizi yang mempunyai hubungan dengan gangguan sistem Ginjal dan Cairan Tubuh juga akan dibahas dalam blok ini. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi, dan argumentasi dengan tetap dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia, juga tetap mempertimbangkan aspek-aspek etika kedokteran dan humaniora. Anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri, dan kritis dalam blok ini. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi sebagai dokter, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat senantiasa mendampingi anda untuk terusmenerus memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda semua. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin dengan harapan buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran , ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum. ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, mikrobiologi, patologi, imunologi, farmakologi, dan ilmu kesehatan masyarakat yang sebagian sudah anda peroleh pada blok-blok sebelumnya TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus sudah memahami masalah - masalah pada sistem urinarius dan cairan tubuh serta dapat mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus Ginjal dan Cairan Tubuh yang sering dijumpai dalam praktek dokter. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit Ginjal dan Cairan Tubuh level 4A Infeksi saluran kemih (Ilmu Penyakit Dalam) Pielonefritis tanpa komplikasi (Ilmu Penyakit Dalam) Fimosis (Ilmu Bedah) Parafimosis (Ilmu Bedah) Level 3B 47 Torsio testis (Ilmu Bedah) Ruptur uretra (Ilmu Bedah) Ruptur kandung kencing (Ilmu bedah) Priapismus (Ilmu Bedah) Level 3A Glomerulonefritis akut (IPD + IKA) Glomerulonefritis kronik (IPD + IKA) Kolik renal (Ilmu Bedah) Batu saluran kemih (vesika urinaria, ureter, uretra ) tanpa kolik (Ilmu Bedah) Prostatitis (Ilmu Bedah) Chancroid (Ilmu Bedah) Level 2 Penyakit ginjal kronik (Ilmu Penyakit Dalam) Sindrom nefrotik (IPD + IKA) Nekrosis tubular akut (Ilmu Penyakit Dalam) Karsinoma sel renal (Ilmu Bedah) Tumor Wilms (Ilmu Bedah) Acute kidney injury (Ilmu Bedah) Hipospadia (Ilmu Bedah) Epispadia (Ilmu Bedah) Testis tidak turun/ kriptorkidismus (Ilmu Bedah) Rectratile testis (Ilmu Bedah) Varikokel (Ilmu Bedah) Hidrokel (Ilmu Bedah) Spermatokel (Ilmu Bedah) Epididimitis (Ilmu Bedah) Ruptur ginjal (Ilmu Bedah) Karsinoma uroterial (Ilmu Bedah) Hiperplasia prostat jinak (Ilmu Bedah) Karsinoma prostat (Ilmu Bedah) Striktura uretra (Ilmu Bedah) Level 1 Seminoma testis (Ilmu Bedah) Teratoma testis (Ilmu Bedah) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Kuliah adalah sarana untuk menjelaskan mengenai konsep, patofisiologi, dan dasar diagnosis suatu penyakit. Dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik pada saat kuliah. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam Text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan dengan blok ini tetapi tidak/belum anda mengerti atau tidak terdapat dalam Text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah: 48 1. Anatomi : Anatomi sistema urinarium 2. Histologi: Histologi sistema urinarium 3. Faal : 1. Pengaturan Distribusi Cairan Tubuh 2. Faal Ginjal 4. Biokimia: 1. Keseimbangan Cairan dan Elektrolit Tubuh : 2. Keseimbangan Asam - Basa Tubuh 5. Patologi Anatomi Gangguan Hemodinamik 6. Patologi Anatomi Ginjal 7. Patologi Klinik: 1. Urinalisis Rutin dan Indikasi 2. Pemeriksaan Pemantauan Keseimbangan Cairan, Elektrolit, dan Asam-Basa 3. Aspek PK Ginjal 8. Mikrobiologi : Identifikasi dan Isolasi Mikroba Penyebab ISK 9. Radiologi : Pemeriksaan Radiologi Penyakit Ginjal 10. Farmakologi : - Diuretika - Antibiotika 11. Gizi : Diet pada Penyakit Ginjal 12. IKA : - Sindrom Nefrotik pada Anak - Gagal Ginjal pada Anak 12. I. Penyakit Dalam: - Sindrom Nefrotik pada Dewasa - Gagal Ginjal pada Dewasa 13. Bedah: Retensi Urine 14. Kesehatan Masyarakat : Epidemiologi Penyakit Ginjal b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus untuk membantu agar para peserta didik dapat mengerti dan memahami konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan dua kali dalam waktu seminggu. Tutor bertugas memfasilitasi diskusi. Materi diskusi pada pembelajaran ini dibuat untuk menunjukkan hubungan antara basic medical science dengan kasus-kasus klinik. Sesi ini menuntut agar para peserta didik mampu belajar mandiri, dan memberi kesempatan kepada setiap peserta didik untuk belajar mengemukakan pendapat, berdiskusi satu dengan lainnya, serta mampu menyimpulkan suatu solusi berdasarkan fakta-fakta ilmiah dan empiris yang diperoleh dari berbagai sumber Kepustakaan Ilmiah Acuan. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills lab Sesi ini dimaksudkan untuk membantu para peserta didik dalam mempelajari berbagai keterampilan klinik dasar yang meliputi anamnesis penyakit saluran kemih, teknik pemeriksaan ginjal secara pelpasi, perkusi, dan auskultasi,pemeriksaan vesica urinaria, kateterisasi urinarius untuk pasien pria dan wanita, serta teknik melepaskan kateter. Semua topik tersebut berkaitan dengan bidang studi sistem Ginjal dan Cairan Tubuh yang penting dipelajari dan terus dilatih agar peserta didik terampil dalam pemeriksaan ginjal serta terampil memasang dan melepas kateter. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk membantu para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Ginjal dan Cairan Tubuh. Laboratorium medik dasar ini 49 bertujuan agar para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprehensif di bidang studi Ginjal dan Cairan Tubuh dan keterampilannya untuk mempraktekkan pemeriksaan laboratorium sederhana yang meliputi anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, mikrobiologi, patologi klinik, patologi anatomi sistem urinarius dan cairan tubuh, serta dapat menginterpretasi hasil pemeriksaan baik yang normal ataupun patologis. e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 8 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelah blok 8 selesai. BLOK 9 GASTROENTEROLOGY BLOK 10 HEPATOLOGY AND BILLARY SYSTEM PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Gastroenterohepatologi”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok Gastroenterohepatologi secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 9 dan 10 merupakan blok sistem organ berikutnya yang akan anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (keterampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis, berkomunikasi dengan baik, dan beberapa aspek penting dari biologi sel manusia. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit Gastroenterohepatologi yang paling umum dijumpai di berbagai negara dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, mikrobiologi, farmakologi, dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi, histologi, fisiologi, biokimia sistem kardiovaskuler, patologi sistem kardiovaskuler, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada kelainan Gastroenterohepatologi. 50 Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga yang terampil dan mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi dan obat herbal sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan gangguan sistem Gastroenterohepatologi. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat, baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa hal yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi iii. Pengetahuan mengenai saluran pencernaan dan kelenjar pencernaan secara garis besar (pelajaran SMU) TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik memiliki kompetensi untuk menjelaskan etiopatogenesis, menegakkan diagnosis, mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus Gastroenterohepatologi yang sering dijumpai, dan memiliki keterampilan klinis dasar yang memadai mengenai sistem gastroenterologi dan hepatologi serta sistem bilier STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit sistem gastroenterologi level 4A Gastritis (Ilmu Penyakit Dalam) Gastroenteritis (termasuk kolera, giardiasis) (Ilmu Penyakit Dalam) Refluks gastroesofagus (Ilmu Penyakit Dalam) Keracunan makanan (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit cacing tambang (Ilmu Penyakit Dalam) Strongiloidiasis (Ilmu Penyakit Dalam) Askariasis (Ilmu Penyakit Dalam) Skistosomiasis (Ilmu Penyakit Dalam) 51 Taeniasis (Ilmu Penyakit Dalam) Disentri basiler, disentri amuba (Ilmu Penyakit Dalam) Parotitis (Ilmu Kesehatan Anak) Infeksi pada umbilikus (Ilmu Kesehatan Anak) Intoleransi makanan (Ilmu Kesehatan Anak) Alergi makanan (Ilmu Kesehatan Anak) Hemoroid grade 1-2 (Ilmu Bedah) Level 3B Lesi korosif pada esofagus (Ilmu Penyakit Dalam) Botulisme (Ilmu Penyakit dalam) Hernia (inguinalis, femoralis, skrotalis) strangulata, inkarserata (Ilmu Bedah) Peritonitis (Ilmu Bedah) Apendisitis akut (Ilmu Bedah) Abses apendiks (Ilmu Bedah) Perdarahan gastrointestinal (Ilmu Bedah) Level 3A Esofagitis refluks (Ilmu Penyakit Dalam) Ulkus (gaster, duodenum) (Ilmu Penyakit Dalam) Kolitis (Ilmu Penyakit Dalam) Irritable Bowel Syndrome (Ilmu Penyakit Dalam) Malabsorbsi (Ilmu Kesehatan Anak) Hernia umbilikalis (Ilmu Bedah) Divertikulosis/divertikulitis (Ilmu Bedah) Proktitis (Ilmu Bedah) Abses (peri)anal (Ilmu Bedah) Hemoroid grade 3-4 (Ilmu Bedah) Prolaps rektum, anus (Ilmu Bedah) Level 2 Varises esofagus (Ilmu Penyakit Dalam) Stenosis pilorik (Ilmu Penyakit Dalam) Atresia esofagus (Ilmu Bedah) Akalasia (Ilmu Bedah) Hernia (inguinalis, femoralis, skrotalis) reponibilis, irreponibilis (Ilmu Bedah) Hernia (diaframatika, hiatus) (Ilmu Bedah) Perforasi usus (Ilmu Bedah) Atresia intestinal (Ilmu Bedah) Divertikulum Meckel (Ilmu Bedah) Fistula umbilikal, omphalocoele-gastroschisis (Ilmu Bedah) Ileus (Ilmu Bedah) Polip/adenoma kolon (Ilmu Bedah) Karsinoma kolon (Ilmu Bedah) Fistula (Ilmu Bedah) Fisura anus (Ilmu Bedah) Level 1 Pes (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit Crohn (Ilmu Penyakit Dalam) Kolitis ulseratif (Ilmu Penyakit Dalam) Enterokolitis nekrotik (Ilmu Kesehatan Anak) Ruptur esofagus (Ilmu Bedah) 52 STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit pada hepar dan sistem bilier level 4A Hepatitis A (Ilmu Penyakit Dalam) Level 3B Kolesistitis (Ilmu Penyakit Dalam + Ilmu Bedah) Level 3A Hepatitis B (Ilmu Penyakit Dalam) Abses hepar amoeba (Ilmu Penyakit Dalam) Perlemakan hepar (Ilmu Penyakit Dalam) Level 2 Hepatitis C (Ilmu Penyakit Dalam) Sirosis hepatis (Ilmu Penyakit Dalam) Gagal hepar (Ilmu Penyakit Dalam) Neoplasma hepar (Ilmu Penyakit Dalam) Pankreatitis (Ilmu Penyakit Dalam) Kole(doko)litiasis (Ilmu Bedah) Empiema dan hidrops kandung empedu (Ilmu Bedah) Atresia biliaris (Ilmu Bedah) Karsinoma pankreas (Ilmu Bedah) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan secara garis besar mengenai konsep, etiopatogenesis dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan namun tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. ANATOMI ABDOMEN GASTROENTEROLOGI 2. ANATOMI HEPATOBILIER 3. HISTOLOGI Upper GIT Lower GIT Hepar, Vesica biliaris, Pancreas 4. BIOKIMIA Pencernaan Hepar 5. FISIOLOGI Pencernaan Hepar Metabolisme Energi 6. PATOLOGI ANATOMI Traktus gastrointestinalis Hepar dan traktus biliaris 53 7. PATOLOGI KLINIK Pemeriksaan feses pada gangguan pencernaan dan infeksi Pemeriksaan protein Pemeriksaan laboratorium pada penyakit hepar dan saluran empedu 8. MIKROBIOLOGI Mikroba yang berhubungan dengan infeksi saluran cerna 9. Virus hepatitis 10. PARASITOLOGI Penyakit cacing pada saluran cerna Amebiasis Cestoda Giardia Lamblia 11. FARMAKOLOGI Antiemetik, kolinergik Antasida, penghambat histamin, antiulcerant, laksantif Antidiare, antikolinergik, fitofarmaka dan obat herbal terstandar terkait sistem gastroentorologi Antelmintik, amubisid, hepatoprotektor, koleretikum 12. ILMU GIZI: nutrisi dan gangguan saluran cerna 13. ILMU PENYAKIT DALAM 14. ILMU BEDAH 15. ILMU KESEHATAN JIWA: Gangguan psikiatrik yang berhubungan dengan saluran cerna 16. RADIOLOGI Pemeriksaan radiologik pada kelainan oesophagus dan gastroduodenum : Pemeriksaan radiologist pada kelainan intestinal Pemeriksaan USG pada kelainan hepar b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan delapan clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills lab Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis kelainan gastroenterohepatologi, pemeriksaan fisik abdomen, meliputi inspeksi, palpasi, perkusi, dan auskultasi; juga pemeriksaan fisik hernia inguinalis dan pemeriksaan colok dubur. Melalui sesi ini, anda diharapkan dapat melaksanakan pemeriksaan fisik abdomen serta mampu menerangkan cara dan tujuan pemeriksaan kepada penderita. Semua topik tersebut penting dipelajari berkaitan dengan bidang studi Sistem Gastroenterohepatologi d. Laboratorium medik dasar 54 Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Sistem Gastroenterohepatologi, sehingga para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprehensif pada bidang studi Sistem Gastroenterohepatologi. Laboratorium medik dasar dalam Blok 9-10 Sistem Gastroenterohepatologi ini meliputi anatomi, histologi, biokimia, patologi anatomi, patologi klinik, mikrobiologi, parasitologi, farmakologi, dan radiologi e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 9 ini selama empat minggu dan blok 10 selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 9-10 akan dilaksanakan pada minggu ke lima dan ke sepuluh Remedial dilaksanakan minggu berikutnya setelah ujian utama blok 9-10 selesai. BLOK 11 & 12 CARDIOVASCULAR PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Kardiovaskuler”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok Kardiovaskuler secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri Blok 11 dan 12 merupakan blok sistem organ berikutnya yang akan anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (keterampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis, berkomunikasi dengan baik, dan beberapa aspek penting dari biologi sel manusia. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit kardiovaskuler yang paling umum dijumpai di berbagai negara dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, mikrobiologi, farmakologi, dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi, histologi, fisiologi, biokimia sistem kardiovaskuler, patologi sistem kardiovaskuler, cara 55 menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada kelainan kardiovaskuler. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga yang terampil dan mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi dan obat herbal sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan gangguan sistem kardiovaskuler. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat, baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa hal yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Pengetahuan mengenai jantung dan sistem pembuluh secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik memiliki kompetensi untuk menjelaskan etiopatogenesis, menegakkan diagnosis, mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus kardiovaskuler yang sering dijumpai, dan memiliki keterampilan klinis dasar yang memadai mengenai sistem kardiovaskuler. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit sistem kardiovaskuler level 4A Hipertensi esensial (Ilmu Penyakit Dalam) Leval 3B Angina pektoris (Ilmu Penyakit Dalam) Infark miokard (Ilmu Penyakit Dalam) Gagal jantung akut (Ilmu Penyakit Dalam) Cardiorespiratory arrest (Ilmu Penyakit Dalam) Takikardi: supraventrikular, ventrikular (Ilmu Penyakit Dalam) 56 Fibrilasi ventrikular (Ilmu Penyakit Dalam) Atrial flutter (Ilmu Penyakit Dalam) Kor pulmonale akut (Ilmu Penyakit Dalam) Level 3A Gagal jantung kronik (Ilmu Penyakit Dalam) Fibrilasi atrial (Ilmu Penyakit Dalam) Ekstrasistol supraventrikular, ventrikular (Ilmu Penyakit Dalam) Kor pulmonale kronik (Ilmu Penyakit Dalam) Hipertensi sekunder (Ilmu Penyakit Dalam) Tromboflebitis (Ilmu Bedah) Limfangitis (Ilmu Bedah) Limfedema (primer, sekunder) (Ilmu Bedah) Insufisiensi vena kronik (Ilmu Bedah) Level 2 Radang pada dinding jantung (Endokarditis, Miokarditis, Perikarditis) (Ilmu Penyakit Dalam) Kelainan katup jantung: Mitral stenosis, Mitral regurgitation, Aortic stenosis, Aortic regurgitation,dan Penyakit katup jantung lainnya (Ilmu Penyakit Dalam) Bundle Branch Block (Ilmu Penyakit Dalam) Aritmia lainnya (Ilmu Penyakit Dalam) Kardiomiopati (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit Raynaud (Ilmu Penyakit Dalam) Trombosis arteri (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit Buerger's (Thromboangiitis Obliterans) (Ilmu Penyakit Dalam) Klaudikasio (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit jantung reumatik (Ilmu Penyakit Dalam) Kelainan jantung congenital (Ventricular Septal Defect, Atrial Septal Defect, Patent Ductus Arteriosus, Tetralogy of Fallot) (Ilmu Kesehatan Anak) Varises (primer, sekunder) (Ilmu Bedah) Obstructed venous return (Ilmu Bedah) Trombosis vena dalam (Ilmu Bedah) Emboli vena (Ilmu Bedah) Level 1 Hipertensi pulmoner (Ilmu Penyakit Dalam) Koarktasio aorta (Ilmu Penyakit Dalam) Emboli arteri (Ilmu Penyakit Dalam) Aterosklerosis (Ilmu Penyakit Dalam) Subclavian steal syndrome (Ilmu Penyakit Dalam) Aneurisma Aorta (Ilmu Penyakit Dalam) Aneurisma diseksi (Ilmu Penyakit Dalam) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan secara garis besar mengenai konsep, etiopatogenesis dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text 57 book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan namun tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. ANATOMI SISTEM KARDIOVASKULER 2. HISTOLOGI SISTEM KARDIOVASKULER 3. FISIOLOGI SISTEM KARDIOVASKULER - Faal Jantung - Faal Pembuluh Darah - Dasar Dasar EKG 4. METABOLISME LIPOPROTEIN 5. PATOLOGI KLINIK PENYAKIT KARDIOVASKULER 6. PATOLOGI ANATOMI SISTEM KARDIOVASKULER 7. MIKROBA YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENYAKIT KARDIOVASKULER 8. RADIOLOGI BEBERAPA PENYAKIT KARDIOVASKULER 9. FARMAKOLOGI SISTEM KARDIOVASKULER - Obat Antihipertensi - Obat Antiangina - Obat Antihiperlipidemik - Obat Antikoagulan, Anti Platelet, Obat-Obat Trombolitik - Obat Gagal Jantung - Obat Antiaritmia - Obat Anti Mikroba Pada Infective Endocarditis 10. PENYAKIT / KELAINAN SISTEM KARDIOVASKULER - Hipertensi - Klasifikasi Penyakit Jantung Pada Anak - Penyakit Jantung Rematik - Penyakit Jantung Koroner - Decompensatio Cordis - Kardiomiopati Dilatasi - Aritmia Kordis 11. EPIDEMIOLOGI PENYAKIT JANTUNG DAN PEMBULUH DARAH b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan delapan clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills lab Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis penyakit jantung dan pembuluh darah, pemeriksaan tekanan 58 darah arteri, tekanan darah vena, pemeriksaan nadi, pemeriksaan fisik jantung, dan pemeriksaan EKG. Semua topik tersebut penting dipelajari berkaitan dengan bidang studi Sistem Kardiovaskuler d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Sistem Kardiovaskuler, sehingga para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprehensif pada bidang studi Sistem Kardiovaskuler. Laboratorium medik dasar dalam Blok 11-12 Sistem Kardiovaskuler ini meliputi anatomi, histologi, fisiologi, patologi anatomi, mikrobiologi, dan farmakologi. e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 11-12 ini selama tujuh minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 11-12 akan dilaksanakan pada minggu ke delapan Remedial dilaksanakan minggu berikutnya setelah ujian utama blok 11-12 selesai. BLOK 13 & 14 RESPIRATORY PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Sistem Respirasi”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Sistem Respirasi”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Sistem Respirasi secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 13-14 merupakan blok sistem ketujuh yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama dan kedua, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit sistem respirasi yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi infeksi dan non infeksi, kasus tidak gawat darurat, serta kasus gawat darurat, dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, farmakologi,dll) untuk 59 menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi, histologi dan fisiologi sistem respirasi, patologi sistem respirasi, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada penyakit sistem respirasi. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan penyakit sistem respirasi. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi, Histologi, dan Fisiologi sistem respirasi secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasuskasus penyakit sistem respirasi yang sering dijumpai STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit sistem respirasi level 4A Influenza (IPD +IKA) Pertusis (IPD +IKA) Asma bronkial (IPD +IKA) Bronkitis akut (IPD +IKA) Pneumonia, bronkopneumonia (IPD +IKA) Tuberkulosis paru tanpa komplikasi (IPD +IKA) Level 3B 60 Acute Respiratory distress syndrome (ARDS) (Ilmu Penyakit Dalam) SARS (Ilmu Penyakit Dalam) Flu burung (Ilmu Penyakit Dalam) Aspirasi (Ilmu Penyakit Dalam) Status asmatikus (asma akut berat) (Ilmu Penyakit Dalam) Bronkiolitis akut (Ilmu Penyakit Dalam) Pneumonia aspirasi (Ilmu Penyakit Dalam) Efusi pleura masif (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK) eksaserbasi akut (Ilmu Penyakit Dalam) Edema paru (Ilmu Penyakit Dalam) Haematothorax (Ilmu Penyakit Dalam) Level 3A Bronkiektasis (Ilmu Penyakit Dalam) Tuberkulosis dengan HIV (Ilmu Penyakit Dalam) Pneumothorax ventil (Ilmu Penyakit Dalam) Pneumothorax (Ilmu Penyakit Dalam) Emfisema paru (Ilmu Penyakit Dalam) Abses paru (Ilmu Penyakit Dalam) Level 2 Karsinoma paru (Ilmu Penyakit Dalam) Multi Drug Resistance (MDR) TB (Ilmu Penyakit Dalam) Efusi pleura (Ilmu Penyakit Dalam) Atelektasis (Ilmu Penyakit Dalam) Tumor mediastinum (Ilmu Penyakit Dalam) Pnemokoniasis (Ilmu Penyakit Dalam) Level 1 Displasia bronkopulmonar (Ilmu Penyakit Dalam) Infark paru (Ilmu Penyakit Dalam) Emboli paru (Ilmu Penyakit Dalam) Kistik fibrosis (Ilmu Penyakit Dalam) Penyakit paru intersisial (Ilmu Penyakit Dalam) Obstructive Sleep Apnea (OSA) (Ilmu Penyakit Dalam) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. Kuliah Anatomi Dinding Thorax 2. Kuliah Histologi Pulmo 3. Kuliah Faal Pulmo 4. Kuliah Biokimia 61 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22. 23. 24. 25. 26. 27. 28. Kuliah Patologi Anatomi Sistem Respirasi Kuliah Patologi Klinik Kuliah: Mikro bakteri penginfeksi Pulmo Kuliah: Mikrobiologi M. tbc Kuliah Kesehatan Kerja (Lung Occupational disease) Kuliah IKM ISPA Kuliah Farmakologi Antibiotik untuk infeksi saluran nafas Kuliah Farmakologi Obat Anti TBC Kuliah Farmakologi Obat Flu, Batuk, & Asma Kuliah Farmakologi Aminoglikosida + Sefalosporin Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: Keganasan Paru Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: Pneumonia Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: TBC Paru Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: Asma Bronkhiale Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: COPD Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: Penyakit Pleura Kuliah Ilmu Penyakit Dalam: Gawat Paru Kuliah Ilmu Kesehatan Anak: BP Anak Kuliah Ilmu Kesehatan Anak: TBC Paru Anak Kuliah Ilmu Kesehatan Anak: Asma Bronkhiale Anak Kuliah Radiologi Toraks Kuliah Gizi Preventif dan Kuratif untuk Penyakit Paru Kuliah Etika Kuliah Gangguan Psikiatrik + Sistem Respirasi b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan delapan clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills lab Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis kasus-kasus dengan keluhan utama gangguan saluran pernapasan dan penyakit paru, pemeriksaan fisik sistem respirasi, penggunaan terapi inhalasi, pernafasan buatan, dan punksi pleura. Semua topik tersebut penting dipelajari berkaitan dengan bidang studi Sistem Respirasi d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Sistem Respirasi. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprehensif pada bidang studi Sistem Respirasi yang meliputi anatomi, histologi, faal, patologi anatomi, patologi klinik, mikrobiologi, farmakologi, dan gambaran radiologi serta Ilmu kesehatan masyarakat yang berhubungan dengan penyakit sistem respirasi. 62 e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 13-14 ini selama tujuh minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 13-14 akan dilaksanakan pada minggu ke delapan Remedial dilaksanakan minggu berikutnya setelah ujian utama blok 13-14 selesai. BLOK 15 & 16 HUMAN REPRODUCTIVE, GROWTH AND DEVELOPMENT PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok HUMAN REPRODUCTIVE, GROWTH AND DEVELOPMENT. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok HUMAN REPRODUCTIVE, GROWTH AND DEVELOPMENT secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 15 dan 16 merupakan blok sistem organ berikutnya yang akan anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (keterampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis, berkomunikasi dengan baik, dan beberapa aspek penting dari biologi sel manusia. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit sistem reproduksi dan masalah tumbuh kembang yang paling umum dijumpai di berbagai negara dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, mikrobiologi, parasitologi, farmakologi, dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi, histologi, fisiologi, biokimia sistem reproduksi, patologi sistem reproduksi, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada kelainan reproduksi dan masalah tumbuh kembang. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga yang terampil dan mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. 63 Masalah gizi dan obat herbal sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan gangguan sistem reproduksi dan tumbuh kembang, Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat, baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa hal yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Pengetahuan mengenai organ reproduksi wanita dan pria, serta tumbuh kembang secara garis besar (pelajaran SMU) TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik memiliki kompetensi untuk menjelaskan etiopatogenesis, menegakkan diagnosis, mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus reproduksi dan tumbuh kembang yang sering dijumpai, dan memiliki keterampilan klinis dasar yang memadai mengenai pemeriksaan ibu hamil, pemeriksaan ginekologi, pertolongan persalinan, KB, pemeriksaan bayi, imunisasi STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit yang terkait HUMAN REPRODUCTIVE, GROWTH AND DEVELOPMENT 1-2 level 4A Sindrom duh (discharge) genital (gonore dan nongonore) Infeksi saluran kemih bagian bawah Vulvitis Vaginitis Vaginosis bakterialis Salpingitis Kehamilan normal Aborsi spontan komplit Anemia defisiensi besi pada kehamilan Ruptur perineum tingkat 1-2 64 Abses folikel rambut atau kelenjar sebasea Mastitis Cracked nipple Inverted nipple Malnutrisi energi-protein (Ilmu Kesehatan Anak) Defisiensi vitamin (Ilmu Kesehatan Anak) Defisiensi mineral (Ilmu Kesehatan Anak) Level 3B Abses tubo-ovarium Infeksi pada kehamilan: TORCH, hepatitis B, malaria Aborsi mengancam Aborsi spontan inkomplit Hiperemesis gravidarum Preeklampsia Eklampsia Distosia Partus lama Prolaps tali pusat Hipoksia janin Ruptur serviks Ruptur perineum tingkat 3-4 Retensi plasenta Inversio uterus Perdarahan post partum Endometritis Subinvolusio uterus Torsi dan ruptur kista Level 3A Sifilis Kondiloma akuminatum Servisitis Penyakit radang panggul Infeksi intra-uterin: korioamnionitis Janin tumbuh lambat Persalinan preterm Bayi post matur Ketuban pecah dini (KPD) Kista dan abses kelenjar bartolini Corpus alienum vaginae Kista Gartner Kista Nabotian Polip serviks Prolaps uterus, sistokel, rektokel Infertilitas Level 2 Toksoplasmosis Infeksi virus Herpes tipe 2 Inkompatibilitas darah Mola hidatidosa 65 Hipertensi pada kehamilan Diabetes gestasional Kehamilan posterm Insufisiensi plasenta Plasenta previa Vasa previa Abrupsio plasenta Inkompeten serviks Polihidramnion Kelainan letak janin setelah 36 minggu Kehamilan ganda Kelainan janin Diproporsi kepala panggul Intra-Uterine Fetal Death (IUFD) Ruptur uteri Malpresentasi Tromboemboli Inkontinensia urine Inkontinensia feses Trombosis vena dalam Tromboflebitis Fistula (vesiko-vaginal, uretero-vagina, rektovagina) Hematokolpos Endometriosis Menopause, perimenopausal syndome Kehamilan ektopik Teratoma ovarium (kista dermoid) Kista ovarium Malpresentasi Inflamasi, abses payudara Fibrokista Fibroadenoma mammae (FAM) Ginekomastia (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Gangguan ereksi (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Gangguan ejakulasi (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Level 1 Hiperplasia endometrium Polikistik ovarium Penyakit Paget KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan secara garis besar mengenai konsep, etiopatogenesis dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan 66 kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan namun tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : - ANATOMI SISTEM REPRODUKSI HISTOLOGI SISTEM REPRODUKSI FAAL SISTEM REPRODUKSI ASPEK BIOKIMIAWI HORMON PADA REPRODUKSI, PERTUMBUHAN DAN DIFERENSIASI MIKRONUTRIEN : VITAMIN DAN MINERAL DALAM REPRODUKSI DAN TUMBUH KEMBANG PATOLOGI KLINIK SISTEM REPRODUKSI PATOLOGI ANATOMI SISTEM REPRODUKSI MIKROBA PADA SISTEM REPRODUKSI PARASIT PADA SISTEM REPRODUKSI FARMAKOLOGI SISTEM REPRODUKSI IMAGING SISTEM REPRODUKSI KEHAMILAN DAN PERSALINAN NORMAL PEMERIKSAAN GINEKOLOGI KELAINAN PADA KEHAMILAN DAN PERSALINAN KESEHATAN REPRODUKSI BIOETIKA REPRODUKSI TUMBUH KEMBANG IMUNISASI PADA ANAK GERONTOLOGI b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan delapan clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills lab Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis dan pemeriksaan terhadap ibu hamil, pemeriksaan ginekologi, pertolongan persalinan, KB, pemeriksaan bayi dan tumbuh kembang anak, imunisasi. Semua topik tersebut penting dipelajari berkaitan dengan bidang studi Sistem Reproduksi dan Tumbuh Kembang. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Sistem Reproduksi dan Tumbuh Kembang, sehingga para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprehensif pada bidang studi Sistem Reproduksi dan Tumbuh Kembang. 67 Laboratorium medik dasar dalam Blok 15-16 Sistem Reproduksi dan Tumbuh Kembang ini meliputi anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi klinik, patologi anatomi, mikrobiologi, parasitologi, dan farmakologi. e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 15-16 ini selama delapan minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 15-16 akan dilaksanakan pada minggu ke sembilan Remedial dilaksanakan minggu berikutnya setelah ujian utama blok 15-16 selesai. BLOK 17 CENTRAL AND PERIPHERAL NERVOUS SYSTEM PENDAHULUAN Dalam blok ”Sistem Saraf” peserta didik akan mempelajari sistem saraf normal dan kelainan sistem saraf dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar dan klinik untuk menjelaskan fenomena tanda / gejala klinik, menegakkan diagnosis penyakit saraf serta menjelaskan penatalaksanaannya. Blok ini diberikan pada semester ke-7 Kurikulum Berbasis Kompetensi dan berlangsung selama 5 minggu kegiatan pembelajaran. Rata-rata total kegiatan pembelajaran terjadwal pada blok ini adalah 36 jam / minggu. Diluar jadwal tersebut, peserta didik harus melakukan kegiatan belajar mandiri. Di sini akan dipelajari struktur dan fungsi komponen-komponen penting sistem saraf, interkoneksi antara struktur-struktur tersebut serta gangguan pada setiap komponen tersebut. Dalam blok ini juga peserta didik akan mempelajari konsep ”diagnosis lokalisasi” dalam kasus penyakit saraf, yaitu melalui pemahaman disfungsi sistem saraf pada setiap lokasi lesi, konsep pemeriksaan fisik neurologi dan nilai lokalisasi dari setiap komponen pemeriksaan neurologi. Karena itu kegiatan ”keterampilan klinik dasar” (skills lab) dalam blok ini harus dititik beratkan pada kemampuan mendeskripsikan distribusi kelainan saraf, tanpa melupakan aspek perilaku yang baik dan etis terhadap pasien. Agar peserta didik dapat mengusulkan dan menginterpretasikan hasil pemeriksaan penunjang yang sesuai, dalam blok ini akan dipelajari beberapa pemeriksaan penunjang yang spesifik untuk sistem saraf seperti neuroradiologi serta neurofisiologi klinik. Farmakologi dalam blok ini akan membahas obat-obat yang mempengaruhi sistem saraf serta prinsip pemilihan obat pada penyakit saraf 68 PRASYARAT Telah lulus semester I General Education (Blok 1-2) Kurfak FK UKM dan telah melalui Blok Dasar Biologi Sel (Blok 3 – 4) serta Blok Sistem Muskuloskeletal (Blok 5). Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa hal yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi ii. Anatomi Sistem Saraf secara garis besar iii. Konsep transmisi sinyal dalam sistem saraf, termasuk potensial aksi dan transimisi sinaps iv. Fisiologi : mekanisme kontraksi otot TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah mengikuti blok ini, jika peserta didik mendapat data sekunder (skenario atau clinical vignette) tentang gangguan sistem saraf, peserta didik harus mampu menjelaskan permasalahan tersebut dengan menerapkan ilmu kedokteran dasar yang relevan dan dapat menjelaskan penatalaksanaannya STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit yang terkait sistem saraf pusat dan sistem saraf perifer level 4A Kejang demam Tetanus Tension headache Migren Bells’ palsy Vertigo (Benign paroxysmal positional vertigo) Level 3B Meningitis Ensefalitis Tetanus neonatorum Ensefalopati Koma TIA Infark serebral Hematom intraserebral Perdarahan subarakhnoid Ensefalopati hipertensi Kejang Status epileptikus Complete spinal transaction Acute medulla compression Level 3A Spondilitis TB Neuralgia trigeminal Cluster headache Meniere's disease Demensia Parkinson 69 Epilepsi Neurogenic bladder Radicular syndrome Hernia nucleus pulposus (HNP) Reffered pain Nyeri neuropatik Level 2 Spina bifida Infeksi sitomegalovirus Abses otak Hidrosefalus Tumor SSP primer Tumor SSP skunder Mati batang otak Lesi batang otak Cerebral palsy Penyakit Alzheimer Sindrom kauda equine Siringomielia Mielopati Dorsal root syndrome Hematom epidural Hematom subdural Trauma Medula Spinalis Level 1 Fenilketonuria Duchene muscular dystrophy Arteritis kranial Gangguan pergerakan lainnya Sklerosis multipel Amyotrophic lateral sclerosis (ALS) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Sesi kuliah digunakan untuk membahas konsep dan prinsip penting. Kuliah sedapat mungkin akan disertai dengan penayangan informasi melalui media khusus yang sesuai. Kuliah juga akan membahas beberapa hal penting yang tidak tersurat dalam buku teks, atau pengalaman dari para klinisi yang memperkaya wawasan peserta didik, yang tidak bisa diperoleh dari buku teks. Peserta didik dalam blok ini dapat mengusulkan topik tertentu yang sulit dipahami dan masih relevan dengan tujuan blok. Topik-topik yang akan diberikan dalam bentuk kuliah tatap muka adalah sebagai berikut : 1. Anatomi Susunan Saraf : Saraf Pusat dan Saraf Tepi 2. Histologi Susunan Saraf 3. Fisiologi Susunan Saraf : saraf pusat, sensorik, refleks medulla spinalis dan saraf otonom 4. Biokimia Sistem Saraf 5. Patologi anatomi kelainan saraf 70 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22. 23. 24. 25. Patologi klinik pemeriksaan laboratorium Analisis Cairan Otak. Analisis cairan otak Neuroradiologi Epidemiologi penyakit saraf Epilepsi Farmakologi obat anti konvulsi Kesadaran dan gangguan kesadaran Infeksi sistem saraf Nyeri Obat migren dan obat penyakit Alzheimer Vertigo Tumor intrakranial Penyakit Medula Spinalis Penyakit saraf tepi dan otot Penyakit akibat gangguan ekstrapiramidal Obat Parkinson Obat hipnotik sedatif Neuropediatri Neurogeriatri Pengenalan Akupunktur b. Tutorial Dalam blok ini peserta didik akan mendapat 5 (empat) skenario kasus yang merupakan permasalahan yang sering dijumpai di klinik. Pada blok ini, terdapat beberapa topik yang tidak dikuliahkan, dan dirancang agar dapat dipelajari dalam membahas modul. Jadi anda benar-benar harus mempelajarinya secara mandiri c. Skills lab Dalam blok ini diberikan sesi keterampilan klinik di bidang penyakit saraf. Untuk itu pengelola blok bekerjasama dengan tim laboratorium keterampilan klinik dasar. Keterampilan yang diberikan meliputi : - Anamnesis kasus neurologi - Pemeriksaan status kesadaran - Pemeriksaan tanda perangsangan meningens - Pemeriksaan motorik - Pemeriksaan sensorik - Pemeriksaan keseimbangan dan koordinasi - Pemeriksaan refleks fisiologis dan refleks patologis. d. Laboratorium medik dasar Pengalaman Laboratorium medik dasar/ kegiatan laboratorium ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dalam “Neuroscience” : neuro-anatomi, neuro-fisiologi, biokimia, aspek farmakologi obat-obatan yang bekerja pada sistem saraf dan perubahan patologi anatomi dan patologi klinik dalam penyakit sistem saraf. Laboratorium medik dasar ini bersifat departemental. Setiap sesi diselenggarakan di laboratorium terkait. 71 e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 17 ini selama lima minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 17 akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelahnya. BLOK 18 HEALTH OF SKIN AND EYE PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Kulit & Mata”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Kulit & Mata”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Kulit & Mata secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 18 merupakan blok sistem kesepuluh yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit kulit & mata yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi infeksi dan non infeksi, kasus tidak gawat darurat, serta kasus gawat darurat, dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, farmakologi,dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi, histologi dan fisiologi kulit & mata, patologi kulit & mata, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada penyakit kulit & mata. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan penyakit kulit & mata. 72 Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi, Histologi, dan Fisiologi Kulit dan Mata secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasuskasus penyakit kulit & mata yang sering dijumpai. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit kulit level 4A Dermatitis kontak iritan Dermatitis atopik (kecuali recalcitrant) Dermatitis numularis Napkin eczema Dermatitis seboroik Pitiriasis rosea Akne vulgaris ringan Hidradenitis supuratif Dermatitis perioral Miliaria Urtikaria akut Exanthematous drug eruption, fixed drug eruption Level 3B Toxic epidermal necrolysis Sindrom Stevens-Johnson Angioedema Level 3A Dermatitis kontak alergika 73 Liken simpleks kronik/neurodermatitis Psoriasis vulgaris Akne vulgaris sedang-berat Urtikaria kronis Ichthyosis vulgaris Vitiligo Melasma Hiperpigmentasi pascainflamasi Hipopigmentasi pascainflamasi Kista epitel Level 2 Lupus eritematosis kulit Albino Keratosis seboroik Squamous cell carcinoma (Karsinoma sel skuamosa) Basal cell carcinoma (Karsinoma sel basal) Xanthoma Hemangioma Lentigo Nevus pigmentosus Alopesia areata Alopesia androgenik Telogen eflluvium Psoriasis vulgaris Level 1 Melanoma maligna STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit mata level 4A Benda asing di konjungtiva Konjungtivitis Perdarahan subkonjungtiva Mata kering Blefaritis Hordeolum Trikiasis Hipermetropia ringan Miopia ringan Astigmatism ringan Presbiopia Buta senja Level 3B Laserasi kelopak mata Glaukoma akut Level 3A Pterigium Chalazion Dakrioadenitis Dakriosistitis Skleritis 74 Keratitis Xerophtalmia Hifema Hipopion Iridosisklitis, iritis Anisometropia pada dewasa Glaukoma lainnya Level 2 Entropion Lagoftalmus Epikantus Ptosis Retraksi kelopak mata Xanthelasma Dakriostenosis Laserasi duktus lakrimal Kornea Erosi Benda asing di kornea Luka bakar kornea Keratokonus Endoftalmitis Mikroftalmos Tumor iris Katarak Afakia kongenital Dislokasi lensa Anisometropia pada anak Ambliopia Diplopia binokuler Skotoma Hemianopia, bitemporal, and homonymous Gangguan lapang pandang Ablasio retina Perdarahan retina, oklusi pembuluh darah retina Degenerasi makula karena usia Retinopati (diabetik, hipertensi, prematur) Optic disc cupping Edema papil Atrofi optik Neuropati optik Neuritis optic Penilaian refraksi, objektif (refractometry keratometer) Level 1 Perdarahan Vitreous Korioretinitis 75 KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. Histologi Kulit Normal 2. Fisiologi Kulit 3. Biokimia Kulit 4. Patologi Anatomi: Kelainan Kulit 5. Farmakologi: Obat Lokal 6. Ilmu Penyakit Kulit: Morfologi Kelainan Kulit 7. Ilmu Penyakit Kulit: Eritroderma Papulo Skuamosa 8. Ilmu Penyakit Kulit: Akne 9. Ilmu Penyakit Kulit: Tumor Kulit 10. Ilmu Penyakit Kulit: Dermatits 11. Ilmu Penyakit Kulit: Dermato Vestibulosa 12. Ilmu Penyakit Kulit: Emergency Kulit 13. Ilmu Penyakit Kulit: Prurigo 14. Anatomi Mata 15. Histologi Mata 16. Fisiologi Mata 17. Ilmu Penyakit Mata: Pemeriksaan Mata 18. Ilmu Penyakit Mata: Pemeriksaan Tajam Penglihatan 19. Ilmu Penyakit Mata: Stabismus dan Ambliop 20. Ilmu Penyakit Mata: Retina dan Neuroophtalmology 21. Ilmu Penyakit Mata: Refraksi 22. Ilmu Penyakit Mata: External Eye Infection & Inflammation 23. Ilmu Penyakit Mata: Glaukoma 24. Ilmu Penyakit Mata: Trauma Mata 25. Ilmu Penyakit Mata: Katarak 26. Ilmu Penyakit Mata:Penyakit Degeneratif dan Tumor Mata 27. Radiologi Mata 28. Ilmu Kesehatan Masyarakat: Ophtalmology Community b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sam lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. 76 c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis dan pemeriksaan dermatologi dan mata. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi kulit & mata. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprehensif pada bidang studi kulit & mata yang meliputi anatomi, histologi, faal, dan patologi anatomi yang berhubungan dengan penyakit kulit & mata e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 18 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 18 akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelah ujian blok 18 selesai. BLOK 19 HEALTH OF ENT AND DENTISTRY PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Telinga Hidung Tenggorok & Gigi”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “ Telinga Hidung Tenggorok & Gigi”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Telinga Hidung Tenggorok & Gigi secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 19 merupakan blok sistem kesebelas yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit Telinga Hidung Tenggorok & Gigi yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi infeksi dan non infeksi, kasus tidak gawat darurat, serta kasus gawat darurat, dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar (anatomi, histologi, fisiologi, biokimia, patologi, farmakologi,dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari anatomi, histologi dan fisiologi Telinga Hidung Tenggorokan & Gigi, patologi Telinga Hidung 77 Tenggorok & Gigi, cara menginterpretasikan hasil pemeriksaan laboratorium dan pilihan pengobatan pada penyakit Telinga Hidung Tenggorokan & Gigi. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan penyakit Telinga Hidung Tenggorok & Gigi. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi, Histologi, dan Fisiologi THT dan Gigi dan Mulut secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasuskasus penyakit Telinga Hidung Tenggorok & Gigi yang sering dijumpai STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit THT level 4A Otitis eksterna Otitis media akut Serumen prop Mabuk perjalanan Furunkel pada hidung Rhinitis akut Rhinitis vasomotor Rhinitis alergika Benda asing di hidung Epistaksis 78 Faringitis Tonsilitis Laringitis Level 3B Trauma aurikular Difteria (THT) Aspirasi Level 3A Inflamasi pada aurikular Fistula pre-aurikular Otitis media serosa Otitis media kronik Mastoiditis Miringitis bullosa Benda asing di telinga Perforasi membran timpani Otosklerosis Presbiakusis Trauma akustik akut Rhinitis kronik Rhinitis medikamentosa Sinusitis Sinusitis kronik Tortikolis Abses Bezold Abses peritonsilar Pseudo-croop acute epiglotitis Glositis Angina Ludwig Karies gigi Level 2 Tuli (kongenital, perseptif, konduktif) Labirintitis Timpanosklerosis Deviasi septum hidung Sinusitis frontal akut Polip Fistula dan kista brankial lateral dan medial Higroma kistik Hipertrofi adenoid Karsinoma laring Karsinoma nasofaring Trakeitis Benda asing di trakhea Level 1 Kolesteatoma Etmoiditis akut 79 KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : Anatomi Telinga Anatomi Visera Cranial dan Cervical Anatomi Perkembangan Regio Capitis et Cervicalis Faal Telinga Histologi Telinga THT Otitis Media Serosa THT OM Suppurativa THT ketulian THT Rhinosinusitis THT Tonsilitis THT Trauma Wajah THT Tumor ganas di bidang THT Histologi Gigi Aspek biokimiawi gigi Patologi Anatomi Gimul Gimul Nomenklatur gigi,caries, radang daerah gigi Gimul Stomatitis & Fraktur OSAS IKM Gigi Masyarakat b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi pemeriksaan telinga, hidung, tenggorok dan gigi. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi kulit & mata. Dengan demikian, para peserta didik dapat 80 meningkatkan pengetahuan komprihensif pada bidang studi kulit & mata yang meliputi anatomi, histologi, faal, dan patologi anatomi yang berhubungan dengan penyakit kulit & mata e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Telinga Hidung Tenggorokan & Gigi. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprihensif pada bidang studi Telinga Hidung Tenggorok & Gigi yang meliputi anatomi, histologi, faal, patologi anatomi, dan gambaran radiologi yang berhubungan dengan penyakit Telinga Hidung Tenggorokan & Gigi JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 19 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 19 akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelahnya. BLOK 20 BIOMEDICAL RESEARCH AND ADVANCED MEDICINE PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Medical Research & Advanced Medicine”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “ Medical Research & Advanced Medicine”; buku yang dibuat sebagai kelengkapan tidak memuat semua hal mengenai Medical Research & Advanced Medicine secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (keterampilan umum) sebagai modal untuk menjalani Blok 20. ”Generic skills” (keterampilan umum) diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari ilmu kedokteran dasar. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari metodologi penelitian bidang kesehatan dan berbagai teknik laboratorium serta teknik diagnostik yang mutakhir. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan beberapa topik penelitian di blok ini. 81 Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka dan diskusi kelompok telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. ii. Ilmu Kedokteran Dasar secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat menguasai metodologi penelitian khususnya penelitian bidang kesehatan untuk pengembangan ilmu kedokteran, serta mengetahui teknik-teknik laboratorium, metode diagnostik, dan terapi yang mutakhir KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai metodologi penelitian dan teknik laboratorium dan diagnostik mutakhir yang antara lain menunjang penelitian kesehatan. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. Pengantar dan Sejarah Perkembangan Ilmu Pengetahuan Dan Penelitian 2. Etika Penelitian 3. Rancangan Penelitian 4. Usulan Penelitian 5. Sistematika Penulisan Karya Tulis Ilmiah Bidang Kesehatan 6. Uji Klinis 7. Penyusunan Daftar Pustaka 82 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. Penulisan Dan Penyajian Lisan Karya Ilmiah Mencari Informasi Kedokteran Berbobot Di Internet Statistik Penelitian Kualitatif Teknik-Teknik Biologi Molekuler Teknik Pemisahan Limfosit Teknik ELISA Kultur Jaringan Teknik Diagnosis Modern Sleep medicine Masalah Etika Dalam Teknologi Medis Gizi Terapan yang termutakhir b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat masalah kesehatan yang memerlukan penelitian dan contoh hasil penelitian yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan dalam kelompok diskusi dan dipresentasikan dalam bentuk poster penelitian. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam selfdirected learning. Diskusi ini diakhiri dengan presentasi penyajiaan hasil penelitian oleh peserta didik dan diakhiri presentasi hasil penelitian oleh dosen. Di samping kegiatan tersebut, kelompok diskusi ini juga mendiskusikan BAB I dan BAB III draf penelitian masing-masing peserta didik, agar setelah blok 20 peserta didik telah siap untuk melakukan penelitian d. Laboratorium medik dasar dan Lokakarya Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi biologi molekuler. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprihensif pada bidang studi biologi molekuler yang berhubungan dengan teknik-teknik laboratorium mutakhir yang menunjang berbagai penelitian biomedis. Selain itu, sesi ini juga akan mengadakan lokakarya statistik yang diharapkan dapat memberi pengetahuan mengenai statistik sebagai alat bantu dalam penelitian. e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang penelitian khususnya penelitian kedokteran. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 20 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, Laboratorium medik dasar / lokakarya, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 20 akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelahnya. 83 BLOK 21 & 22 INFECTIOUS DISEASE PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Infeksi”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Infeksi”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Infeksi secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 21-22 merupakan blok lanjutan dari blok-blok sebelumnya yang anda jalani. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari penyakit Infeksi yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Penyakit yang akan dibahas antara lain meliputi penyakit infeksi dengan penerapan ilmu kedokteran dasar (fisiologi, patologi, farmakologi,dll) untuk menjelaskan fenomena penyakit yang dijumpai, cara-cara menegakkan diagnosis serta penatalaksanaannya. Untuk mendukung kemampuan tersebut, dalam blok ini peserta didik harus mempelajari fisiologi, patologi anatomi, mikrobiologi, parasit, mikrobiologi, patologi klinik, dan farmakologi yang berkaitan dengan penyakit infeksi. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Masalah gizi sebagai kurikulum lokal yang diunggulkan di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha akan dibahas dalam blok ini dalam hal hubungannya dengan penyakit Infeksi. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum 84 ii. iii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. Fisiologi pada penyakit infeksi secara garis besar TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mendiagnosis dan mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus penyakit Infeksi yang sering dijumpai. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit infeksi level 4A Demam tifoid (Ilmu Penyakit Dalam) Kandidiasis mulut (Ilmu Penyakit Dalam) Ulkus mulut (aptosa, herpes) (Ilmu Penyakit Dalam) Demam dengue, DHF (Ilmu Penyakit Dalam + Imu Kesehatan Anak) Malaria (Ilmu Penyakit Dalam) Leptospirosis (tanpa komplikasi) (Ilmu Penyakit Dalam) Morbili tanpa komplikasi (Ilmu Kesehatan Anak) Varisela tanpa komplikasi (Ilmu Kesehatan Anak) Gonore (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Veruka vulgaris (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Moluskum kontagiosum (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Herpes zoster tanpa komplikasi (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Herpes simpleks tanpa komplikasi (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Impetigo (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Impetigo ulseratif (ektima) (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Folikulitis superfisialis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Furunkel, karbunkel (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Eritrasma (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Erisipelas (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Skrofuloderma (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Lepra (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Sifilis stadium 1 dan 2 (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea kapitis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea barbe (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea fasialis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea korporis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea manus (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea unguium (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea kruris (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Tinea pedis(Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Pitiriasis vesikolor (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Kandidosis mukokutan ringan (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Cutaneus larva migran (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Filariasis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Pedikulosis kapitis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Pedikulosis pubis (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Skabies (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) 85 Reaksi gigitan serangga (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Level 3B Rabies (Ilmu Penyakit Dalam) Bakteremia (Ilmu Penyakit Dalam) Dengue shock syndrome (Ilmu Penyakit Dalam + Ilmu Kesehatan Anak) Sepsis (Ilmu Penyakit Dalam) Poliomielitis (Ilmu Kesehatan Anak) Level 3A Toksoplasmosis (Ilmu Penyakit Dalam) Kondiloma akuminatum (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Reaksi lepra (Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin) Level 2 Leukoplakia (Ilmu Penyakit Dalam) Leishmaniasis dan tripanosomiasis (Ilmu Penyakit Dalam) Level 1 Sindrom Reye (Ilmu Kesehatan Anak) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. Faal: Pengaturan Suhu Tubuh 2. Patologi Anatomi : Pengantar Penyakit Infeksi 3. Mikrobiologi: Bakteri batang gram negatif dan anaerob 4. Mikrobiologi: Coccus gram positif 5. Mikrobiologi: Virologi 6. Mikrobiologi: Mikologi 7. Parasitologi: Plasmodium 8. Parasitologi: Vektor 9. Parasitologi: Filaria 10. Farmakologi: Tetrasiklin dan Kloramfenikol 11. Farmakologi: Obat Anti Malaria dan Anti Jamur 12. Farmakologi: Obat Anti Virus dan Anti Lepra 13. PK: pemeriksaan laboratorium penyakit infeksi 14. PK: pemeriksaan laboratorium IMS dan HIV 15. Ilmu Kesehatan Anak: DHF 16. Ilmu Kesehatan Anak: Varicella 17. Ilmu Kesehatan Anak: Campak 18. Ilmu Kesehatan Anak: Pertusis 19. Ilmu Penyakit Anak: Cholera 20. Ilmu Penyakit Dalam: Typhoid 21. Ilmu Penyakit Dalam: HIV / AIDS 86 22. 23. 24. 25. 26. 27. 28. 29. 30. 31. 32. 33. Ilmu Penyakit Dalam: Malaria Ilmu Penyakit Kulit & Kelamin: Pioderma & Skabies Ilmu Penyakit Kulit & Kelamin: IMS Ilmu Penyakit Kulit & Kelamin: Lepra IKM Epidemiologi Malaria IKM Epidemiologi DHF IKM Epidemiologi PMS IKM Epidemiologi Penyakit Zoonosis IKM Epidemiologi Penyakit yang berbasis lingkungan IKM SKD dan surveilens epidemiologi IKM Etika IMS Gizi pada penyakit Infeksi b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis dan pemeriksaan fisik pada penyakit-penyakit infeksi. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi Infeksi. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprihensif pada bidang studi Infeksi yang meliputi faal, parasit, mikrobiologi, patologi anatomi, patologi klinik dan farmakologi yang berhubungan dengan penyakit Infeksi. e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 21-22 ini selama delapan minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 21-22 akan dilaksanakan pada minggu ke sembilan. Remedial dilaksanakan setelah ujian blok 21-22 selesai. 87 BLOK 23 & 24 EMERGENCY AND TRAUMATOLOGY PENDAHULUAN Dalam blok 23 ”Medical Emergency” peserta didik akan mempelajari kegawat-daruratan di bidang medis non-bedah. Beberapa hal yang dibahas dalam blok ini pernah dibahas dalam blok sebelumnya, tetapi dalam blok ini fokus pembahasan adalah keadaan gawat-darurat dari beberapa penyakit tersebut dan penatalaksanaannya. Blok ini diberikan pada semester ke-6 Kurikulum Berbasis Kompetensi. Rata-rata total kegiatan pembelajaran terjadwal pada blok ini adalah 20 jam / minggu. Sedangkan kegiatan belajar mandiri yang dilaksanakan oleh peserta didik tidak terjadwal. Kegiatan laboratorium keterampilan klinik dasar akan membahas teknik resusitasi jantung – paru baik pada dewasa maupun anak. Sedangkan Laboratorium medik dasar akan membahas peracikan obat sederhana dan penulisan resep. Dalam blok 24 akan dibahas prinsip-prinsip penting kegawatdaruratan di bidang bedah serta traumatologi. Berbeda dengan blok lain yang berdasarkan pada sistem organ di mana integrasi dilakukan secara horizontal, maka blok ini merupakan integrasi vertikal dan spiral dari kurikulum pada blok sebelumnya. Tetapi pada blok ini titik beratnya adalah pada penerapan ilmu kedokteran klinik dan paraklinik untuk melakukan penatalaksanaan kegawatdaruratan bedah dan traumatologi. Sedangkan penerapan ilmu kedokteran dasar di sini merupakan pengulangan dari blok sebelumnya dengan kasus yang lebih kompleks. Blok ini diberikan pada semester ke-6 Kurikulum Berbasis Kompetensi. Di sini akan dipelajari kasus-kasus traumatologi dan bedah. Kompetensi yang harus dicapai setelah melalui blok ini adalah pengetahuan, keterampilan dan perilaku dalam setting menghadapi kasus gawat darurat bedah dan trauma. PRASYARAT Prasyarat blok ini adalah telah melalui Blok 1 – 22 KBK FK UKM, dengan prior knowledge berupa Anatomi, fisiologi, biokimia, farmakologi, patologi anatomi, patologi klinik, Sistem kardiovaskular, Sistem gastroenterohepatologi, Ginjal dan cairan tubuh, dan Endokrinologi TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah mengikuti blok 23, jika peserta didik mendapat data sekunder (skenario atau clinical vignette) tentang keadaan gawat-darurat, peserta didik harus mampu menjelaskan permasalahan tersebut dengan menerapkan ilmu kedokteran dasar yang relevan dan dapat menjelaskan penatalaksanaannya. Setelah mengikuti blok 24, jika peserta didik mendapat data sekunder (skenario atau clinical vignette) tentang keadaan gawat-darurat bedah dan trauma, peserta didik harus mampu menjelaskan permasalahan tersebut dengan menerapkan ilmu kedokteran dasar yang relevan dan dapat menjelaskan penatalaksanaannya. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit / keadaan gawat-darurat bedah dan trauma level 4A Bantuan hidup dasar (Anestesi) Ventilasi masker (Anestesi) Transpor pasien (transport of casualty) (Anestesi) Manuver Heimlich (Anestesi) Resusitasi cairan (Anestesi) 88 Pemeriksaan turgor kulit untuk menilai dehidrasi (Anestesi) Level 3B Syok (septik, hipovolemik, kardiogenik, neurogenik) (Anestesi) Intubasi (Anestesi) KEGIATAN PEMBELAJARAN b. Kuliah Tatap Muka Topik-topik yang akan diberikan dalam bentuk kuliah tatap muka pada Blok 23 adalah sebagai berikut : 1. Toksikologi 2. Pemeriksaan laboratorium pada kegawatdaruratan abdomen 3. Dasar-dasar terapi cairan dan elektrolit 4. Resusitasi jantung-paru 5. Gangguan cairan dan elektrolit pada anak 6. Kegawatdaruratan di bidang kardiologi 7. Hematemesis dan melena 8. Kegawatdaruratan pada Diabetes Melitus 9. Kegawatdaruratan pada hipertensi 10. Status epileptikus 11. Kegawatdaruratan penyakit mata 12. Epistaksis 13. Asfiksia Neonatorum Topik-topik yang akan diberikan dalam bentuk kuliah tatap muka blok 24 adalah sebagai berikut : 1. Epidemiologi KLL dan trauma 2. Epidemiologi gawat darurat 3. Radiologi gawat darurat 4. Pengantar Anestesiologi 5. Farmakologi obat anestesi umum 6. Farmakologi obat anestesi local 7. Obat analgetik opioid 8. Kegawatdaruratan di bidang obstetri -ginekologi 9. Trauma thorax 10. Trauma abdomen 11. Trauma mata 12. Cedera kepala 13. Penatalaksanaan luka dan luka bakar 14. Cedera medulla spinalis 15. Kesiagaan bencana b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan 6 (enam) clinical vignettes kasus kegawatdaruratan yang merupakan permasalahan yang sering dijumpai di klinik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi 89 pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar di bidang kegawatdaruratan. Untuk itu pengelola blok bekerjasama dengan tim laboratorium keterampilan klinik dasar. Keterampilan yang diberikan pada Blok 23 meliputi : - Resusitasi jantung-paru - Resusitasi pada neonatus Keterampilan yang diberikan pada Blok 24 meliputi : - Pertolongan pertama pada pasien dengan trauma - Pengangkutan penderita - Teknik pembalutan - Pembidaian - Wound toilet & Hechting d. Laboratorium medik dasar Pengalaman Laboratorium medik dasar / kegiatan laboratorium dalam blok 24 bertujuan untuk memperdalam pemahaman mengenai anestesi lokal dan anestesi umum, serta radiologi emergensi e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. Tujuan utama sesi ini adalah memberi kesempatan kepada peserta didik untuk melakukan presentasi dan melakukan diskusi ilmiah dalam forum yang dihadiri banyak orang. Pembawa acara, moderator maupun presentan adalah peserta didik sendiri. Sedangkan dosen hadir untuk mengamati dan memberi umpan balik atas performa mereka f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta/ diperlukan oleh peserta didik. Sesi ini dirancang untuk memberikan semacam ”kuliah terintegrasi” di mana narasumber dari beberapa departemen membahas suatu topik JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 23-24 ini selama enam minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 23-24 akan dilaksanakan pada minggu ke tujuh. Remedial dilaksanakan setelah ujian blok 24 selesai. 90 BLOK 25 NEOPLASMA & CONGENITAL MALFORMATION PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Neoplasma & Congenital Malformation”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Neoplasma & Congenital Malformation”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Neoplasma & Congenital Malformation secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 25 merupakan blok sistem yang mempelajari Neoplasma & Congenital Malformation. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (keterampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari Neoplasma & Congenital Malformation yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, sehingga aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan. PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi, Histologi, dan Fisiologi Organ tubuh manusia secara garis besar 91 TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus Neoplasma & Congenital Malformation yang sering dijumpai. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit / kasus-kasus Neoplasma & Congenital Malformation Level 3B Intususepsi atau invaginasi (Ilmu Bedah) Level 2 Sumbing pada bibir dan palatum (Ilmu Bedah) Micrognatia and macrognatia (Ilmu Bedah) Malrotasi traktus gastro-intestinal (Ilmu Bedah) Penyakit Hirschsprung (Ilmu Bedah) Atresia anus (Ilmu Bedah) Limfoma (Ilmu Bedah) Gastrointestinal Stromal Tumor (GIST) (Ilmu Bedah) Ginjal polikistik simtomatik (Ilmu Bedah) Malformasi kongenital (genovarum, genovalgum, club foot, pes planus) (Ilmu Bedah) Claw foot, drop foot (Ilmu Bedah) Claw hand, drop hand (Ilmu Bedah) Karsinoma serviks (Ilmu Kebidanan) Karsinoma payudara (Ilmu Kebidanan) Level 1 Limfoma non-Hodgkin's, Hodgkin's (Ilmu Penyakit Dalam) Ginjal tapal kuda (Ilmu Bedah) Malformasi kongenital (Ilmu Kebidanan) Kistokel (Ilmu Kebidanan) Rektokel (Ilmu Kebidanan) Malformasi kongenital uterus (Ilmu Kebidanan) Karsinoma endometrium (Ilmu Kebidanan) Karsinoma ovarium (Ilmu Kebidanan) Koriokarsinoma Adenomiosis, mioma (Ilmu Kebidanan) Tumor Filoides (Ilmu Kebidanan) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. Biokimia : Peran enzim dan hormon dalam transformasi ganas 2. Patologi Anatomi : Dasar patologi neoplasma 92 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. Ilmu Kesehatan Masyarakat : Epidemiologi kanker Patologi Klinik : Tumor marker Obstetri & Ginekologi : Imunologi tumor ginekologis Ilmu Bedah : Onkologi bedah Farmakologi : Obat anti kanker Radiologi : Terapi kanker dan Dasar biologis radioterapi Malformasi kongenital Ilmu Penyakit Dalam : Khemoterapi b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi anamnesis pada pasien dengan tumor, diagnosis tumor, pemeriksaan tiroid, pemeriksaan payudara, pemeriksaan colok dubur, dan pemeriksaan inspeksi visual asetat. d. Laboratorium medik dasar Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik untuk mempunyai pengalaman praktis yang berkaitan dengan bidang studi neoplasma & congenital malformation. Dengan demikian, para peserta didik dapat meningkatkan pengetahuan komprihensif pada bidang studi neoplasma & congenital malformation yaitu patologi anatomi yang berhubungan dengan penyakit neoplasma & congenital malformation. e. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. f. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 25 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, Laboratorium medik dasar, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 25 akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelah ujian blok 26 selesai. 93 BLOK 26 BEHAVIOUR & PSYCHIATRIC PROBLEMS PENDAHULUAN Buku panduan ini dirancang untuk mengarahkan peserta didik dalam menerapkan strategi pembelajarannya untuk mencapai tujuan pembelajaran dari blok “Behaviour & Psychiatric Problems”. Sebagai peserta didik anda adalah seorang “adult learner” yang harus berperan aktif dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan pembelajaran anda. Fakultas dalam hal ini telah merancang strategi pembelajaran dan panduan yang akan membantu anda dalam mencapai kompetensi yang harus dikuasai setelah melalui blok ini. Panduan ini hanya memuat deskripsi singkat dari blok “Behaviour & Psychiatric Problems”; buku ini tidak memuat semua hal mengenai Behaviour &Psychiatric Problems secara lengkap. Tugas andalah untuk mencari informasi lebih lanjut secara mandiri. Blok 26 merupakan blok sistem yang mempelajari Behaviour & Psychiatric Problems. Setelah melalui semester pertama, anda diharapkan telah memiliki ”generic skills” (ketrampilan umum) yang diperlukan untuk menempuh studi di perguruan tinggi, terutama di Fakultas Kedokteran, yaitu : keterampilan belajar aktif secara mandiri, berpikir kritis dan beberapa aspek penting dari biologi sel. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari Behaviour & Psychiatric Problems yang paling umum dijumpai di berbagai negara. Dalam rangka mencapai tujuan akhir untuk menjadi dokter keluarga selain terampil juga mempunyai perilaku yang baik, beretika, mampu berkomunikasi secara efektif, maka aspek-aspek afektif serta perilaku harus tetap mendapat perhatian dalam blok ini. Pembelajaran dalam blok ini akan dititikberatkan pada metode belajar mandiri secara aktif serta keterampilan menyatakan pendapat baik secara verbal maupun tertulis. Sesi kuliah tatap muka maupun diskusi kelompok serta “skills lab” telah disusun sedemikian rupa dengan maksud agar anda dapat mengembangkan kemampuan analisis, evaluasi dan argumentasi dalam konteks sosial-budaya masyarakat Indonesia dengan mempertimbangkan aspek etika kedokteran dan humaniora. Dalam blok ini anda sebagai peserta didik harus terus mengembangkan keterampilan belajar aktif, mandiri dan kritis. Hal ini akan menjadi bekal bagi anda dalam melaksanakan profesi kedokteran, karena kami sebagai guru-guru anda tidak dapat selalu berada di sisi anda untuk memberikan informasi terbaru. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran berlangsung begitu pesat, sehingga sebagai seorang dokter kelak, anda dituntut untuk menjalankan “lifelong learning”. Itulah tantangan yang harus dijawab oleh anda para peserta didik. Kami telah berusaha menyusun “study guide” ini sebaik mungkin. Kami berharap buku panduan ini cukup ”user friendly” dan anda dapat memperoleh manfaat dari buku panduan ini.Anda dapat memberikan saran untuk tujuan perbaikan “study guide” ini dengan menuliskan saran anda pada laporan tertulis yang anda kumpulkan PRASYARAT Untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran anda, ada beberapa topik yang perlu dikuasai oleh peserta didik sebelum mulai dengan blok ini, yaitu : i. Keterampilan komunikasi dan melakukan anamnesis secara umum ii. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. iii. Anatomi, Histologi, dan Fisiologi Otak terutama yang mempengaruhi perilaku secara garis besar 94 TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah menyelesaikan blok ini, peserta didik harus dapat mengusulkan penatalaksanaan kasus-kasus Behaviour & Psychiatric Problems yang sering dijumpai: penyalahgunaan NAPZA, depresi, dan schizophrenia. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar penyakit kejiwaan Level 4A Gangguan somatoform Insomnia Level 3B Intoksikasi akut zat psikoaktif Level 3A Delirium yang tidak diinduksi oleh alkohol atau zat psikoaktif lainnya Adiksi/ketergantungan Narkoba Skizofrenia Gangguan waham Gangguan psikotik Gangguan skizoafektif Gangguan bipolar, episode manik Gangguan bipolar, episode depresif Baby blues (post-partum depression) Gangguan panik Gangguan cemas menyeluruh Gangguan campuran cemas depresi Post traumatic stress disorder Trikotilomania Retardasi mental Transient tics disorder Gangguan keinginan dan gairah seksual Gangguan orgasmus, termasuk gangguan ejakulasi (ejakulasi dini) Sexual pain disorder (termasuk vaginismus, diparenia) Hipersomnia Amnesia pascatrauma (Ilmu Penyakit Saraf) Level 2 Gangguan siklotimia Depresi endogen, episode tunggal dan rekuran Gangguan distimia (depresi neurosis) Gangguan depresif yang tidak terklasifikasikan Agorafobia dengan/tanpa panik Fobia sosial Fobia spesifik Gangguan obsesif-kompulsif Reaksi terhadap stres yg berat, & gangguan penyesuaian Gangguan disosiasi (konversi) Gangguan kepribadian Gangguan identitas gender Gangguan preferensi seksual Gangguan perkembangan pervasif 95 Gangguan pemusatan perhatian dan hiperaktif (termasuk autisme) Gangguan tingkah laku (conduct disorder) Anoreksia nervosa Bulimia Pica Gilles de la tourette syndrome Chronic motor of vocal tics disorder Functional encoperasis Functional enuresis Uncoordinated speech Disfungsi seksual Parafilia Sleep-wake cycle disturbance Nightmare Sleep walking Afasia (Ilmu Penyakit Saraf) Mild Cognitive Impairment (MCI) (Ilmu Penyakit Saraf) KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Dalam kuliah akan dijelaskan mengenai konsep, patofisiologi dan cara mendiagnosis suatu penyakit. Dalam memberi kuliah, dosen dapat menggunakan alat bantu agar lebih jelas dalam memberikan informasi kepada peserta didik. Dosen juga dapat diminta untuk memberi informasi mengenai suatu topik yang perlu anda ketahui tetapi tidak terdapat dalam text book. Sebagai peserta didik, anda juga berhak meminta kepada pihak fakultas untuk menjadwalkan kuliah mengenai suatu topik khusus yang berhubungan yang tidak anda mengerti atau tidak terdapat dalam text-book.. Berikut adalah topik-topik yang akan diberikan dalam kuliah : 1. Neurotransmiter yang berperan pada gangguan psikiatri 2. Fungsi Luhur 3. Simptomatologi 4. Pemeriksaan dan Diagnosis gangguan Psikiatrik 5. Gangguan mental organik 6. Gangguan Afektif 7. Drug Abuse 8. Masalah Ketergantungan Narkotika dan Zat Adiktif 9. Patologi Klinik: pemeriksaan zat NAPZA 10. Ansietas + Stress 11. Obat Antiansietas dan Obat Antidepresi 12. Obat Antipsikotik 13. Somatik disorder 14. Gangguan psikotik lain di luar Sr dan GMO (Gangguan waham menetap) 15. Gangguan disosiatif 16. Gangguan Tidur 17. Insomnia 18. Psikoseksual 19. Psikologi perkembangan 20. Mental retardasi mental defisiensi lainnya, Skizofrenia 21. Psikiatri anak 22. Psikiatri Geriatri 96 23. Kesehatan jiwa masyarakat b. Tutorial Kegiatan diskusi ini akan menghadirkan empat clinical vignettes dan contoh kasus yang akan menolong para peserta didik untuk mengerti konsep-konsep inti yang harus dipelajari. Setiap bahan pelajaran akan didiskusikan selama satu minggu dalam kelompok diskusi. Sesi ini akan dilaksanakan seminggu dua kali. Tutor akan memfasilitasi diskusi. Bahan pelajaran ini dibuat untuk melihat hubungan antara basic medical science dengan kasus klinik. Sesi ini memerlukan kemampuan belajar mandiri, dan memberi kesempatan pada anda untuk memberi pendapat dan belajar satu sama lainnya. Sistem pembelajaran ini dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran anda, khususnya dalam self-directed learning. c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar yang meliputi cara-cara melakukan wawancara / anamnesis pada pasien terutama yang memiliki gangguan jiwa. d. Presentasi kasus Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial oleh 2-3 kelompok peserta didik. e. Simposium Mini Pada sesi ini akan dipresentasikan topik-topik tutorial atau topik lainnya yang diminta / diperlukan oleh peserta didik. JADWAL KEGIATAN Peserta didik akan mempelajari blok 26 ini selama empat minggu dengan program pengajaran berupa tutorial, kuliah, skills lab, presentasi kasus, simposium mini, dan belajar mandiri yang disajikan secara terintegrasi. Ujian blok 26 akan dilaksanakan pada minggu ke lima. Remedial dilaksanakan setelah ujian blok 26 selesai. BLOK 27-28 FAMILY DOCTOR AND COMMUNITY HEALTH CARE PENDAHULUAN Blok 27 – 28 (Family doctor and community health) merupakan blok terakhir yang harus dilalui oleh peserta didik sebelum memasuki tahap klinik. Dalam blok ini peserta didik akan mempelajari kedokteran keluarga dan kesehatan masyarakat dengan titik berat pada penerapan ilmu kedokteran dasar dan klinik untuk menerapkannya di dalam praktek kedokteran keluarga maupun dalam masyarakat. Blok ini diberikan pada semester ke-7 Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) dan berlangsung selama 10 minggu, terdiri dari 6 minggu kegiatan pembelajaran di kampus, 2 minggu pembelajaran di lapangan, dan 2 minggu evaluasi. Rata-rata total kegiatan pembelajaran terjadwal pada blok ini adalah 36 jam / minggu. Diluar jadwal tersebut, peserta didik harus melakukan kegiatan belajar mandiri. Di sini akan dipelajari mengenai peranan dokter keluarga serta peranan dokter dalam masyarakat terutama dalam pelayanan kesehatan strata I. Dalam blok ini juga peserta didik akan 97 melakukan kegiatan lapangan berupa survei lapangan dan mengembangkan pengetahuan yang telah didapat pada blok-blok sebelumnya. Kegiatan ”keterampilan klinik dasar” (skills lab) dalam blok ini dititik beratkan pada kemampuan komunikasi dengan pasien, membuat visum et repertum (VER), rekam medis, dan mengulang keterampilan pemeriksaan fisik. PRASYARAT PESERTA DIDIK Telah lulus semester I General Education (Blok 1-2) dan telah melalui Blok Dasar Biologi Sel – Blok Behaviour & psychiatric problem (Blok 3 – 26). PRIOR KNOWLEDGE 1. Keterampilan belajar (study skills) termasuk keterampilan belajar mandiri, membuat rangkuman, melakukan presentasi. 2. Keterampilan komunikasi. 3. Pengetahuan dan keterampilan yang telah didapat pada blok sebelumnya. Dengan dicantumkannya informasi mengenai prior knowledge ini, diharapkan peserta didik mengulang atau mempelajari hal-hal tersebut sebelum mulai dengan topik blok. TUJUAN PEMBELAJARAN A. TUJUAN Setelah mengikuti blok ini, jika peserta didik mendapat data sekunder (skenario atau clinical vignette) tentang kedokteran keluarga dan kesehatan masyarakat, peserta didik harus mampu menjelaskan permasalahan tersebut dengan menerapkan ilmu kedokteran dasar yang relevan dan dapat menjelaskan penatalaksanaannya. B. SASARAN PEMBELAJARAN PENUNJANG Peserta didik harus mampu : 1. Memahami tentang kedokteran keluarga, peranan dokter keluarga, sistem rujukan, serta sistem pembiayaan kesehatan. 2. Mengidentifikasi masalah kesehatan masyarakat dan merencanakan penatalaksanaannya. 3. Menjelaskan hubungan antara masalah kesehatan pasien, keluarga, dan masyarakat sebagai suatu sistem. 4. Memahami pelayanan kesehatan yang komprehensif pada pelayanan kesehatan strata I 5. Memahami wewenang dokter layanan primer. 6. Menerapkan konsep-konsep dan prinsip-prinsip ilmu biomedik, klinik, perilaku, dan ilmu kesehatan masyarakat sesuai dengan pelayanan kesehatan tingkat primer. 7. Menerapkan manajemen mutu terpadu dalam pelayanan kesehatan primer dengan pendekatan kedokteran keluarga. 8. Memahami pencegahan penyakit dan keadaan sakit. Dalam hal keterampilan, peserta didik harus mampu : 1. Melakukan komunikasi dengan masyarakat, pasien, anggota keluarga, sejawat, dan profesi lain. 2. Melakukan komunikasi dengan baik dalam menyampaikan informed consent dan konseling kepada pasien dan keluarganya. 3. Menuliskan pada rekam medis dan membuat visum et repertum (VER). 4. Melakukan pemeriksaan fisik dengan baik dan benar. 98 5. Merencanakan pendidikan kesehatan dalam rangka promosi kesehatan dan pencegahan penyakit. 6. Memotivasi masyarakat agar mampu mengidentifikasi masalah kesehatan masyarakat. 7. Melakukan konsultasi mengenai pasien bila perlu. Dengan dicantumkannya informasi mengenai tujuan pembelajaran, diharapkan peserta didik berusaha secara maksimal untuk mencapai tujuan pembelajaran ini. STANDAR KOMPETENSI DOKTER INDONESIA Daftar kompetensi yang diharapkan pada \blok ini adalah Level 4A Perencanaan dan pelaksanaan, monitoring dan evaluasi upaya pencegahan dalam berbagai tingkat pelayanan Mengenali perilaku dan gayahidup yang membahayakan Memperlihatkan kemampuan pemeriksaan medis di komunitas Penilaian terhadap risiko masalah kesehatan Memperlihatkan kemampuan penelitian yang berkaitan dengan lingkungan Memperlihatkan kemampuan perencanaaan, pelaksanaan, monitoring, dan evaluasi suatu intervensi pencegahan kesehatan primer, sekunder, dan tersier Memperlihatkan kemampuan perencanaaan, pelaksanaan, monitoring, dan evaluasi suatu intervensi pencegahan kesehatan primer, sekunder, dan tersier Melaksanakan kegiatan pencegahan spesifik seperti vaksinasi, pemeriksaan medis berkala dan dukungan sosial Melakukan pencegahan dan penatalaksanaan kecelakaan kerja serta merancang program untuk individu, lingkungan, dan institusi kerja Menerapkan 7 langkah keselamatan pasien Melakukan langkah-langkah diagnosis penyakit akibat kerja dan penanganan pertama di tempat kerja, serta melakukan pelaporan PAK Merencanakan program untuk meningkatkan kesehatan masyarakat termasuk kesehatan lingkungan Melaksanakan 6 program dasar Puskesmas: 1) promosi kesehatan, 2) Kesehatan Lingkungan, 3) KIA termasuk KB, 4) Perbaikan gizi masyarakat, 5) Penanggulangan penyakit: imunisasi, ISPA, Diare, TB, Malaria 6) Pengobatan dan penanganan kegawatdaruratan Pembinaan kesehatan usia lanjut Menegakkan diagnosis holistik pasien individu dan keluarga, dan melakukan terapi dasar secara holistik Melakukan rehabilitasi medik dasar Melakukan rehabilitasi sosial pada individu, keluarga, dan masyarakat Mengetahui penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi dan pengendaliannya Mengetahui jenis vaksin beserta o cara penyimpanan o cara distribusi o cara skrining dan konseling pada sasaran o cara pemberian o kontraindikasi efek samping yang mungkin terjadi dan upaya penanggulangannya Menjelaskan mekanisme pencatatan dan pelaporan Merencanakan, mengelola, monitoring, dan evaluasi asuransi pelayanan kesehatan misalnya BPJS, jamkesmas, jampersal, askes, dll Menyelenggarakan komunikasi lisan maupun tulisan Edukasi, nasihat dan melatih individu dan kelompok mengenai kesehatan 99 Menyusun rencana manajemen kesehatan Konsultasi terapi Komunikasi lisan dan tulisan kepadateman sejawat atau petugas kesehatan lainnya (rujukan dan konsultasi) Menulis rekam medik dan membuat pelaporan Menyusun tulisan ilmiah dan mengirimkan untuk publikasi KEGIATAN PEMBELAJARAN a. Kuliah Tatap Muka Sesi kuliah digunakan untuk membahas konsep dan prinsip penting. Kuliah sedapat mungkin akan disertai dengan penayangan informasi melalui media khusus yang sesuai. Kuliah juga akan membahas beberapa hal penting yang tidak tersurat dalam buku teks, atau pengalaman dari para klinisi yang memperkaya wawasan peserta didik, yang tidak bisa diperoleh dari buku teks. Peserta didik dalam blok ini dapat mengusulkan topik tertentu yang sulit dipahami dan masih relevan dengan tujuan blok. Topik-topik yang akan diberikan dalam bentuk kuliah tatap muka adalah sebagai berikut : 1. Kuliah: Profesionalisme dokter 2. Kuliah: Peranan keluarga dalam penyalahgunaan obat-obatan 3. Kuliah: Healthy aging 4. Kuliah: KIE 5. Kuliah: Malpraktek medis 6. Kuliah: Kesehatan Lingkungan 7. Kuliah: Puskesmas 8. Kuliah: Managemen mutu dan audit klinik 9. Kuliah:Pembiayaan kesehatan 10. Kuliah: Policy dan sistim regulasi kesehatan 11. Kuliah: Patient safety 12. Kuliah: Kedokteran keluarga I 13. Kuliah: Kedokteran keluarga II 14. Kuliah: Penyakit akibat kerja 15. Kuliah: Vital statistik 16. Kuliah: Demografi 17. Kuliah: Psikiatri Komunitas 18. Kuliah: Psiko geriatrik 19. Kuliah: Aplikasi gizi pada siklus kehidupan 20. Kuliah: Multidimensi food safety 21. Kuliah: Psikologi keluarga I 22. Kuliah: Psikologi keluarga II 23. Kuliah: Dasar-dasar rekam medis 24. Kuliah: Hukum kedokteran 25. Kuliah: Infanticid 26. Kuliah: Abortus 27. Kuliah: Kejahatan seks 28. Kuliah: VER 29. Kuliah: Kurun waktu reproduksi sehat 30. Kuliah: Kesehatan reproduksi 31. Kuliah: Alternatif penyelesaian sengketa medik 32. Kuliah: Kedokteran olah raga 100 33. Kuliah: Antropologi medik b. Tutorial Terdiri dari 6 modul yang dibagi kedalam 2 pertemuan, masing-masing pertemuan 3 jam. Dalam blok ini peserta didik akan mendapat 6 (enam) skenario kasus yang merupakan permasalahan yang sering dijumpai di klinik. Pada blok ini, terdapat beberapa topik yang tidak dikuliahkan, dan dirancang agar dapat dipelajari dalam membahas modul. Jadi anda benar-benar harus mempelajarinya secara mandiri. Modul 1 - Family planning (population control) Modul 2 - Hukum dan sistim manajemen kesehatan Modul 3 - Pemeliharaan lingkungan Modul 4 - Permasalahan kesehatan dalam keluarga Modul 5 - KLB/wabah dan bencana Modul 6 - Penyakit akibat defisiensi. c. Skills Lab. Sesi ini dimaksudkan untuk menolong para peserta didik mempelajari berbagai keterampilan klinis dasar, yang terdiri dari 9 sesi (27 jam). Keterampilan klinik dalam blok ini diberikan sesi keterampilan klinik di bidang kedokteran keluarga dan kesehatan masyarakat, serta mengulang keterampilan dasar yang pernah didapatkan pada blok sebelumnya. Untuk itu pengelola blok bekerjasama dengan tim laboratorium keterampilan klinik dasar.Keterampilan yang diberikan meliputi: Informed concent – menjelaskan kasus Ca, merujuk Visum et repertum Rekam medis Mengulang Skill lab blok sebelumnya (Vital sign, Pemeriksaan Fisik Thorax, Pemeriksaan Fisik abdomen) Pemeriksaan darah dan urine (PK) d. Laboratorium medik dasar Sesi Pengalaman Laboratorium medik dasar / kegiatan laboratoriu merupakan komponen kompetensi yang penting bagi seorang dokter yang akan berpraktek, yaitu farmakologi mengenai pembuatan obat sederhana dan penulisan resep e. Lokakarya Lokakarya blok ini terdiri dari 4 sesi (12 jam), materinya berupa keterampilan khusus untuk komunikasi dan perhitungan biaya kesehatan. Keterampilan yang diberikan meliputi: Konseling – family conference Penyuluhan kesehatan – poster Sistem pembiayaan Gizi komunitas f. Kunjungan Rumah Sakit / Perusahaan. Terdiri dari 2 sesi (6 jam). Dalam sesi ini peserta didik mendapat kesempatan untuk melihat dan mengamati keadaan di bagian Instalasi gizi RS, SPAL RS, bagian rekam medisRS. Selain itu juga 101 dilakukan kunjungan ke salah satu industri: industri vaksin (Biofarma), industri pengolahan makanan dan minuman (Ultra Jaya), industri tekstil, atau PDAM. Tujuannya agar peserta didik dapat memahami cara kerja dan bahaya yang mungkin terjadi di bagian-bagian RS maupun di industri. Kunjungan dilaksanakan setiap hari Sabtu, dibagi dalam 3 kelompok besar (A, B, C). Masingmasing kelompok besar dibagi dalam 5 kelompok kecil (A1 sampai A5, B1 sampai B5, C1 sampai C5). Setiap kelompok kecil dibimbing oleh seorang dosen dari bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM). Kegiatan kelompok A dilaksanakan pada Sabtu minggu ke-1dari jadwal blok, kelompok B pada Sabtu ke-2 dan kelompok C pada Sabtu ke-3 g. Presentasi pleno Terdiri dari 6 sesi (12 jam). Tujuan utama sesi ini adalah memberi kesempatan kepada peserta didik untuk melakukan presentasi dan melakukan diskusi ilmiah dalam forum yang dihadiri banyak orang. Pembawa acara, moderator maupun presentan adalah peserta didik sendiri. Sedangkan dosen hadir untuk mengamati dan memberi umpan balik atas performa mereka. h. Simposium mini Terdiri dari 6 sesi (6 jam). Sesi ini dirancang untuk memberikan semacam ”kuliah terintegrasi” di mana narasumber dari beberapa departemen membahas suatu topik. i. Kegiatan Lapangan. Kegiatan lapangan merupakan PBL I (Pengalaman Belajar Lapangan I) yang dilakukan selama 2 minggu. Peserta didik diwajibkan hadir mulai pk.07.00-13.00 (Senin-Sabtu). Pada kegiatan ini peserta didik menjalankan praktek lapangan dengan melaksanakan aplikasi materi yang telah didapat selama minggu I-VI. Lokasi kegiatan lapangan tersebut adalah suatu Puskesmas biasa/DTP/RSUD wilayah kerja Dinkes kota/kab Bandung yang ditunjuk. Kegiatan pembimbingan dilaksanakan terintegrasi oleh tutor yang berasal dari bagian-bagian dilingkungan FK-UKM, dikoordinasi oleh bagian IKM. Kegiatan selama PBL I adalah survei lapangan dan penyuluhan kepada masyarakat (minimal 1 kali), dikoordinasi oleh bagian IKM dan parasit (telur cacing). SISTEM EVALUASI DAN PENILAIAN 1. Nilai OSPE dan PBL I (Pengalaman Belajar Lapangan I) digabungkan, PBL I merupakan kegiatan lapangan (25%). Penilaian diambil dari: - Nilai pre-test dan post-test - Nilai laporan pribadi selama di lapangan - Penilaian perilaku selama di lapangan 2. Lokakarya: Pretest dan Post test (5%) 3. Minggu ke-9 dan ke-10 dalam blok ini adalah minggu ujian. Ujian blok ini merupakan ujian sumatif. (i) Ujian tertulis (35%): 102 Berupa “Multiple Choice Questions” (MCQ) multidisipliner. Yang akan digunakan adalah MCQ berupa satu pilihan jawaban yang paling benar, dan menggunakan bentuk vignette, sehingga mengujikan kognisi pada tingkat > C2. Materi yang diujikan di sini meliputi semua tujuan pembelajaran blok yang bersifat kognitif (pengetahuan) (25%) dan materi tutorial (10%) (ii) OSCE (Objective Structured Clinical Examination) (25%): Ujian OSCE bertujuan untuk mengevaluasi kompetensi berupa keterampilan klinik dasar. Penilaian dilakukan secara objektif dan terstruktur dengan menggunakan checklist. 4. Penilaian perilaku (10%) Kontributor materi : sesuai bagiannya masing-masing (struktur Tenaga edukatif) 103