ISOLASI DAN IDENTIFIKASI BAKTERI KITINOLITIK ASAL TANAH TEMPAT PEMBUANGAN LIMBAH CANGKANG POKEA DI POHARA SULAWESI TENGGARA SERTA OPTIMASI PRODUKSI ENZIM KITINASE Oleh : Andri Hardiansyah F1C1 11 083 INTISARI Isolasi dan identifikasi mikroorganisme kitinolitik asal tanah tempat pembuangan cangkang pokea serta optimasi produksi enzim kitinase telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi, mengkarakterisasi dan mengoptimasi produksi enzim kitinase yang dihasilkan oleh bakteri kitinolitik yang berasal dari tanah yang diperoleh dari tempat pembuangan limbah cangkang pokea di Pohara, Sulawesi Tenggara. Penelitian ini terdiri atas tiga tahap, yaitu isolasi dan seleksi bakteri kitinolitik, karakterisasi dan identifikasi isolat terpilih dan optimasi produksi enzim kitinase. Kondisi optimum produksi enzim kitinase yang diukur aktivitas kitinasenya menggunakan spektrofotometer UV-Vis pada panjang gelombang 584 nm. Isolat bakteri kitinolitik yang berhasil ditumbuhkan dan diisolasi, diperoleh indeks kitinolitik sebesar 2,10 dengan kemampuan cukup potensial untuk mendegradasi kitin. Hasil pengamatan morfologi dan uji biokimia menunjukkan isolat bakteri kitinolitik merupakan bakteri Gram negatif berbentuk batang yang diduga berasal dari genus Enterobacter. Enzim kitinase diperoleh pada kondisi optimum yaitu konsentrasi substrat sebesar 0,08% (b/v) dengan suhu optimum produksi 30ºC pada pH 8 dengan aktivitas enzim sebesar 80,090 U/mL. Kata Kunci : Kitin, Kitinolitik, N-asetilglukosamin xvi ISOLATION AND IDENTIFICATION OF CHITINOLYTIC MICROORGANISM FROM THE SOILOF EGSHELL POKEA WASTE AND OPTIMATION OF CHITINASE ENZYME PRODUCTION By : Andri Hardiansyah F1C1 11 083 ABSTRACT Isolation and identification of chitinolytic microorganisms from the soil of egshell pokea waste along with chitinase enzyme production optimation have been carried out. This research aims to isolate, characterize and optimize the production of chitinase enzymes produced by chitinolytic bacteria. It was collected from egshell pokea waste soil at Pohara, Southeast Sulawesi. The study consisted of three stages, which are the isolation and selection of chitinolytic bacteria, characterization and identification of selected isolat and optimation of the chitinase enzyme production. The optimum conditions of the chitinase enzyme production whose chitinase activity were measured by using UV-Vis spectrophotometer at wavelength 584 nm. Chitinolitic index of chitinolitic bacteria isolat successfully grown and isolated was 2.10 with slightly potential ability to degrade chitin. The result of morfologi observation and biochemistry test reveals that chitinolitic bacteria isolat is negative Gram and bar-formed bacteria originated from Enterobacter genus. Chitinase enzyme is obtained at optimum condition having substrat concentration as 0.08% (b/v), at optimum production temperature 30ºC and has pH 8, and had enzyme activity which is 80.090 U/mL. Keywords : Chitin, Chitinolytic, N-asetilglukosamin