TATA IBADAH BENTUK III Minggu, 17 Mei 2015 PERSIAPAN NYANYIAN MASUK Koord. Penyelenggara Ibadah : Marilah kita berdiri, kita memulaikan ibadah kita dengan menyanyi dari, NNBT No.20 “Kami Bersyukur, Pada-Mu Tuhan” 1 Kami bersyukur pada-Mu Tuhan; kami memuji nama-Mu. Berkat melimpah Engkau berikan bagi kami tiap hari. Kami umat-Mu, Kau selamatkan, kami Umat-Mu Engkau Pulihkan, kar’na kasih-Mu di dalam Yesus, kami beroleh hidup yang kekal. Refr. O, haleluya! O, haleluya! Mulia nama-Mu Tuhan, kar’na kasih-Mu dan anug’rah-MU kami beroleh kehidupan kekal 2 Syukur pada-Mu, ya Roh Kudus, Kau melindungi umat-Mu. B’ri kekuatan dan pengharapan dalam badai cobaan. Hanya pada-Mu kami berserah, hanya pada-Mu kami berteduh. Engkau menghibur dan menenangkan, membuat hati berbahagia. TAHBISAN P : Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN Allah, Pencipta langit dan bumi, yang memelihara kesetiaan-Nya sampai selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tangan-Nya. Amin. SALAM P : Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita dan dari TUHAN Yesus Kristus menyertai saudara-saudara. J : Amin. NAS PEMBIMBING P : Nas Pembimbing : 2 Korintus 10:4 Menyanyi dari KJ No. 341 “Kuasa-Mu dan Nama-Mulah” Kuasa-Mu dan nama-Mulah hendak kami sebar dan kar’na itu, ya Tuhan, kami takkan gentar. Bagaikan padi segenggam mestilah mati dipendam, supaya tumbuh dan segar, di panas surya mekar berbuahlah. Tuaian pun besar. PENGAKUAN DOSA DAN PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH (Jemaat duduk) P : Marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN, Allah kita dan mengaku dosa kita kepada-Nya. Kita berdoa : …........................................…………………….. Menyanyi dari NNBT No. 11 “Ya Allahku, Kami Mengaku Dosa” Ya Allahku, kami mengaku dosa ampunilah kami Kyri e Elei son Ya Allahku, kami mengaku dosa ampunilah kami Khris te Elei son Ya Allahku, kami mengaku dosa ampunilah kami Kyrie Elei son P : Sebagai Pelayan Yesus Kristus kami memberitakan pengampunan dosa kepada tiap-tiap orang yang dengan tulus ikhlas mengaku dosanya di hadapan Allah. Nas Pemberitaan anugerah Allah: Mzm 103:8-13 Menyanyikan dari PKJ No. 179 “Kasih Paling Agung” Kasih paling agung dari Tuhanku; Kini kusadari di dalam hatiku. Yesus Mahakasih dan Mahakudus, korbankan diriNya agar ‘ku ditebus. Dia menaklukkan maut dan dosaku, Dia memberikan s’galanya untukku! DOA PEMBACAAN DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN P : Tuhan menyertai saudara-saudara. J : Dan menyertai saudara juga. P : Marilah kita berdoa : ...........................……………………….. PEMBACAAN ALKITAB P : Marilah kita membaca Alkitab : Mazmur 21:1-6; Wahyu 2:26-28 Demikian Firman TUHAN. Menyanyi dari PKJ No.15 “Kusiapkan Hatiku Tuhan” Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firmanMu, saat ini. Aku sujud menyembah Engkau dalam hadiratMu, saat ini. Curahkan pengurapanMu kepada umatMu saat ini. Kusiapkan hatiku, Tuhan, mendengar firmanMu. FirmanMu, Tuhan. tiada berubah, sejak semulanya dan s’ lama-lamanya tiada berubah. FirmanMu, Tuhan, penolong hidupku, Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firmanMu. PENGAKUAN IMAN (Jemaat berdiri) P : Marilah kita mengaku Iman kita menurut Pengakuan Iman Nicea-Konstantinopel. P+J : Aku percaya kepada satu Allah Bapa, yang Mahakuasa, Pencipta langit dan bumi, segala yang kelihatan dan yang tidak kelihatan. Dan kepada satu TUHAN, Yesus Kristus Anak Allah yang Tunggal, Yang lahir dari Sang Bapa sebelum ada segala zaman. Allah dari Allah, terang dari terang, Allah yang sejati dari Allah yang sejati diperanakan, bukan dibuat, sehakekat dengan Sang Bapa, yang dengan perantaraannya segala sesuatu dibuat yang telah turun dari surga untuk kita manusia dan untuk keselamatan kita, dan menjadi daging, oleh Roh Kudus, dari anak dara Maria dan menjadi manusia, yang disalibkan bagi kita di bawah Pemerintahan Pontius Pilatus menderita dan dikuburkan; yang bangkit pada hari ketiga: sesuai dengan isi Kitab-Kitab dan naik ke surga, yang duduk di sebelah kanan Sang Bapa, dan akan datang kembali dengan kemuliaan, untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati yang kerajaan-Nya takkan berakhir. Aku percaya kepada Roh Kudus. Yang adalah TUHAN dan yang menghidupkan. Yang keluar dari Sang Bapa dan Sang Anak. Yang bersama-sama dengan Sang Bapa dan Sang Anak disembah dan dimuliakan. Yang telah berfirman dengan perantaraan para nabi. Aku percaya kepada satu gereja yang kudus dan am dan rasuli Aku mengaku satu Baptisan untuk pengampunan dosa Aku menantikan kebangkitan orang mati dan kehidupan di zaman yang akan datang. Amin. Menyanyi dari NNBT No.13 “Ya Allah Bapa Ya Yesus Tuhan” Ya Allah Bapa, ya Yesus Tuhan, ya Rohul Kudus, aku bersyukur aku memuji menyembah-Mu O berikanlah urapan Roh-Mu kepadaku, agar aku layak dihadirat-Mu. Di relung hatiku yang hancur, ‘ku buat mezbah kurban syukurku. Kuserahkan persembahanku, berkenanlah Kau ya Tuhanku. Puji-Pujian. (Jemaat duduk) KHOTBAH PERSEMBAHAN P : Marilah kita membawa persembahan kita ke kotak persembahan. Nyanyian Persembahan dari NNBT No. 15 “Hai Seluruh Umat Tuhan” 1 Hai seluruh umat Tuhan, bawalah syukurmu Tanda terima kasih atas berkat Tuhan. Persembahanmu ini akan diberkati. Bersyukurlah selalu atas berkat Tuhan 2 Persembahkanlah hidupmu kepada Tuhanmu; Hendaklah engkau kudus di hadapan Kristus; Akan tentram hidupmu dan aman sentosa; Itulah ibadahmu, sejati dan kudus 3 Dalam suka maupun duka, ucapkan syukurmu; B’ri pujian pada-Nya seumur hidupmu. Jadikanlah hidup berkenan pada-Nya, Damai dan sukacita sertamu s’lamanya. 4 5 Terima kasih ya Tuhan, kasih-Mu nyatalah; Tiap saat dan kerja, berkat-Mu melimpah. Ku bersyukur pada-Mu ya Tuhan yang kudus, Ku puji Kau selalu, ya Yesus Penebus. Bila datang pencobaan, ya Tuhan tolonglah! Teguhkan iman kami, ya Khalik semesta. Siang malam tiap hari, Roh Kudus turunlah, Agar kami selalu hidup sukacita. DOA UMUM P : Marilah kita berdoa :…. (Diakhiri Doa Bapa Kami…) NYANYIAN PENUTUP (Jemaat berdiri) P+J : Menyanyi dari NNBT No. 24 “Kuasamu Tuhan Selalu Kurasakan” Kuasa-Mu Tuhan s’lalu kurasakan di setiap langkah kehidupan ini Nyatalah bagiku segala berkat-Mu Tuhan. Nyatalah bagiku kasih-Mu Tuhan Kasih-Mu Yesus mengalahkan dosa-dosaku Kasih-Mu Tuhan takkan berkesudahan Kunyanyikan dan kumasyurkan nama-Mu yang ajaib, Kupuji Kau dan kusembah Kau sampai akhir hidupku SALAM DAN BERKAT (Jemaat berdiri) P : Sampaikanlah salam kepada tiap-tiap orang kudus dalam Yesus Kristus. Kasih Karunia TUHAN Yesus Kristus, kasih Allah dan persekutuan Roh Kudus menyertai saudara sekalian. J : Amin. Amin Amin. ~ SAAT TEDUH ~