PETUNJUK SKILL LAB EMBRIOGENESIS DAN DASAR-DASAR PEWARISAN KETURUNAN MODUL 2 KONSEP TUMBUH KEMBANG DAN KONSEP KEBIDANAN D3 KEBIDANAN FIK UNISSULA Skill Lab I : EMBRIOGENESIS Tempat : Laboratorium Biologi Hari/Tanggal : Selasa, 21 Oktober 2014 Waktu : 13.00-14.40 (100 menit) Tujuan : Mampu memahaami proses embriogenesis 1. Pretest 10 menit 2. Mahasiswa dalam 1 SGD membahas 1 skenario sesuai dengan urutan SGD 3. Mencari referensi terkait pertanyaan sesuai dengan Tugas Mahasiswa : skenario (sebelum jadwal skill lab) 4. Mempresentasikan hasil belajar dalam format PPT pada saat skill lab a. Presentasi tiap kelompok maksimal 10 menit b. Tanya jawab dan diskusi maksimal 10 menit 5. Referensi dan hasil PPT dikumpulkan dalam bentuk CD Skenario : SGD Tema I Fertilisasi dan perkembangan zigot sampai blastula II Gastrulasi dan Neurulasi III Implantasi dan Perkembangan Embrio IV Organogenesis Keterangan: 1. Slide presentasi semua kelompok dikumpulkan menjadi satu dan dikumpulkan ke asisten 2. Sumber pustaka minimal 5 (tidak boleh dari buku SMA) DASAR-DASAR GENETIKA DAN PEWARISAN Skill Lab II : Tempat : Laboratorium Biologi Hari/Tanggal : Selasa, 21 Oktober 2014 Waktu : 14.40-15.20 (100 menit) Tujuan : KETURUNAN Mampu menganalisa kasus-kasus pewarisan keturunan ditinjau dari Hukum Mendel 1. Mahasiswa dalam 1 SGD membahas 1 skenario sesuai dengan urutan SGD 2. Mencari referensi terkait pertanyaan sesuai dengan Tugas Mahasiswa : skenario (sebelum jadwal skill lab) 3. Mempresentasikan hasil belajar dalam format PPT pada saat skill lab 4. Referensi dan hasil PPT dikumpulkan dalam bentuk CD Skenario : SGD I Skenario Seorang wanita dengan keadaan polidaktili menikah dengan seorang pria normal. Setelah 1 tahun menikah, wanita tersebut menunjukkan tanda-tanda kehamilan. Kemudian memeriksakan kandungannya ke bidan. Pada saat 3 bulan masa kehamilan si ibu datang ke bidan untuk memeriksakan kandungannya lagi. Berdasarkan hasil USG, bidan menjelaskan tentang perkembangan janinnya dan menjelaskan mengenai kemungkinan calon bayi tersebut menderita polidaktili. A) Jelaskan tahapan perkembangan janin pada trimester awal? B) Jelaskan pola pewarisan pada polidaktili dan tentukan kemungkinan anak tersebut? C) Jika si anak telah menikah dengan seseorang yang normal (tidak menderita polodaktili) bagaimana kemungkinan keturunan itu normal. Dan gambarkan dalam bentuk pohon silsilah keluarga? D) Tentukan pola pewarisan sifatnya/ pola keturunan? II Seorang pria normal yang dilahirkan dari orangtua yang menderita acondroplasia. Kemudian menikah dengan seorang wanita yang menderita acondroplasia, setelah 5 tahun menikah datang ke bidan untuk berkonsultasi mengenai fertilitas. Karena mereka menginginkan keturunan. Bidan menjelaskan mengenai proses fertilitas dan faktor-faktor yang berperan terhadap fertilitas. A) Jelaskan tahapan perkembangan janin? B) Bagaimana kemungkinan anak yang akan dilahirkannya kelak dalam keadaan normal. Berapa prosentase kemungkinan anaknya normal? C) Gambarkan dalam bentuk pohon silsilah keluarga? D) Tentukan pola pewarisan sifatnya/ pola keturunan? III Seorang pria menderita buta warna menikah dengan wanita normal dan memiliki 4 orang anak (1 anak perempuan normal, 2 anak laki-laki normal, 1 anak laki-laki buta warna). Anak perempuan yang normal menikah dengan seorang pria normal. Setelah 1 tahun menikah, wanita tersebut positif (+) hamil. Setelah itu secara rutin memeriksakan kandungannya. Pada usia kandungan ke 5 bulan wanita tersebut berkonsultasi ke bidan dan setelah di USG bidan tersebut menjelaskan tentang perkembangan janinnya. Serta jenis kelamin anaknya. A) Jelaskan tahapan perkembangan janin? B) Jelaskan bagaimana kemungkinan jika pasangan tersebut mempunyai anak perempuan dan jika mempunyai anak laki-laki (berdasarkan prosentasenya)? C) Gambarkan dalam bentuk pohon silsilah keluarga? D) Tentukan pola pewarisan sifatnya/ pola keturunan? IV Seorang wanita yang telah menikah datang ke bidan dengan keluhan telat menstruasi selama 7 hari , padahal sesuai dengan siklusnya. Kemudian bidan menyarankan untuk uji kehamilan dengan strip test. Setelah diuji ternyata menunjukkan wanita tersebut positif (+) hamil. A) Jelaskan apa yang terjadi pada wanita tersebut, dalam saat dia terlambat menstruasi, bagaimana prosesnya? B) Jelaskan tahapan tahapan pembentukan embrio C) Gambarkan dalam bentuk pohon silsilah keluarga? D) Tentukan pola pewarisan sifatnya/ pola keturunan? Keterangan: 1. Slide presentasi semua kelompok dikumpulkan menjadi satu dan dikumpulkan ke asisten 2. Sumber pustaka minimal 5 (tidak boleh dari buku SMA)