Silabus dan RPP

advertisement
Silabus dan RPP
Oleh:
Prof. Dr. Mohamad Nur
R. Wakhid Akhdinirwanto
Silabus dan RPP PPt Final Plus
1
Mempersiapkan Perangkat
Pembelajaran
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
Kalender Pendidikan
Program Tahunan (Prota)
Program Semester (Promes)
Rincian Minggu Efektif (RME)
Silabus Pembelajaran
Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Pelaksanaan Pembelajaran
Hasil Pembelajaran
Silabus dan RPP PPt Final Plus
2
Pengertian Silabus
• Silabus adalah rencana pembelajaran pada
suatu dan/atau kelompok mata pelajaran/tema
tertentu.
• Komponen substansial silabus mencakup
kompetensi inti, kompetensi dasar, materi
pokok/materi pembelajaran, kegiatan
pembelajaran, indikator pencapaian kompetensi
untuk penilaian, penilaian, alokasi waktu, dan
sumber belajar
Silabus dan RPP PPt Final Plus
3
Prinsip Pengembangan Silabus
1.
2.
3.
4.
Ilmiah: Keseluruhan materi dan kegiatan yang menjadi muatan
dalam silabus harus benar dan dapat dipertanggungjawabkan
secara keilmuan.
Relevan: Cakupan, kedalaman, tingkat kesukaran dan urutan
penyajian materi dalam silabus sesuai dengan tingkat
perkembangan fisik, intelektual, sosial, emosional, dan spiritual
peserta didik.
Sistematis: Komponen-komponen silabus saling berhubungan
secara fungsional dalam mencapai kompetensi.
Konsisten: Adanya hubungan yang konsisten (ajeg, taat asas)
antara kompetensi dasar, indikator, materi pokok/materi
pembelajaran, pengalaman belajar, sumber belajar, dan sistem
penilaian.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
4
Prinsip Pengembangan Silabus
(Lanjutan)
5.
6.
7.
8.
Memadai: Cakupan indikator, materi pokok/materi pembelajaran,
pengalaman belajar, sumber belajar, dan sistem penilaian cukup
untuk menunjang pencapaian kompetensi dasar.
Aktual dan Kontekstual: Cakupan indikator, materi pokok,
pengalaman belajar, sumber belajar, dan sistem penilaian
memperhatikan perkembangan ilmu, teknologi, dan seni mutakhir
dalam kehidupan nyata, dan peristiwa yang terjadi.
Fleksibel: Keseluruhan kompoonen silabus dapat
mengakomodasi keragaman peserta didik, pendidik, serta
dinamika perubahan yang terjadi di sekolah dan tuntutan
masyarakat.
Menyeluruh: Komponen silabus mencakup keseluruhan ranah
kompetensi (kognitif, afektif, psikomotor).
Silabus dan RPP PPt Final Plus
5
Mengembangkan Kegiatan Pembelajaran
di Silabus
1.
2.
3.
4.
Kegiatan pembelajaran dirancang untuk memberikan
pengalaman kepada peserta didik dalam rangka
pencapaian kompetensi dasar.
Kegiatan pembelajaran dirancang untuk memberikan
pengalaman belajar dengan menggunakan pendekatan
belajar yang bervariasi dan berpusat pada siswa.
Kegiatan pembelajaran memuat rangkaian kegiatan
yang harus dilakukan oleh peserta didik secara
berurutan untuk mencapai kompetensi dasar.
Rumusan pernyataan dalam kegiatan pembelajaran
minimal mengandung dua unsur penciri, yaitu kegiatan
siswa dan materi.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
6
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
1.
2.
3.
4.
RPP merupakan pegangan bagi guru dalam
melaksanakan pemeblajaran baik di kelas,
laboratorium, dan/atau lapangan untuk setiap
Kompetensi Dasar.
Dalam rangka mengimplementasikan program
pembelajaran yang sudah dituangkan di dalam silabus,
guru harus menyusun RPP.
Apa yang tertuang di dalam RPP memuat hal-hal yang
langsung berkait dengan aktivitas pembelajaran dalam
upaya pencapaian penguasaan suatu Kompetensi
Dasar.
Kompetensi Inti, Kompetensi Dasar, dan Indikator
dikutip dari silabus yang disusun oleh satuan
pendidikan.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
7
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
(Lanjutan)
1.
2.
3.
Komponen substantif RPP terdiri dari Kompetensi Inti,
Kompetensi Dasar, Indikator, Alokasi Waktu,
Model/Strategi/Pendekatan dan Metode Pembelajaran,
Kegiatan Pembelajaran tiap pertemuan, Sumber
Pembelajaran, Alat dan Bahan, dan Penilaian.
Dicantumkan identitas RPP yang meliputi Nama
Sekolah, Mata Pelajaran, Kelas/Semester, Standar
Kompetensi, Kompetensi Dasar, Indikator, dan Alokasi
Waktu.
RPP disusun untuk satu Kompetensi Dasar.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
8
Metode dan Kegiatan Pembelajaran di RPP
1.
2.
3.
4.
Metode dapat diartikan benar-benar sebagai metode,
tetapi dapat pula diartikan sebagai model atau
pendekatan pembelajaran.
Untuk mencapai suatu kompetensi dasar harus
dicantumkan langkah-langkah kegiatan pembelajaran
setiap pertemuan.
Seluruh rangkaian kegiatan pembelajaran
dimungkinkan menggunakan urutan sintaks sesuai
model yang dipilih.
Rumusan kegiatan pembelajaran di RPP dapat
merupakan rumusan kegiatan siswa dan/atau kegiatan
guru.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
9
Peran Silabus dalam Pembuatan RPP
1. Membuat RPP akan memperoleh kemudahan apabila tersedia
silabus dan sumber belajar yang dibutuhkan.
2. Sumber belajar adalah rujukan, obyek dan/atau bahan yang
digunakan untuk kegiatan pembelajaran, yang berupa media cetak
dan elektronik, nara sumber, serta lingkungan fisik, alam, sosial,
dan budaya.
3. Sumber belajar yang sering dipakai dalam sebuah RPP terutama
terdiri dari buku siswa, lembar kegiatan siswa (LKS) dan kunci
jawabannya (Kunci LKS) , lembar penilaian (LP) dan kunci
jawabannya (Kunci LP) serta kisi-kisi LP, media/multimedia/ICT, alat
dan bahan.
4. Silabus dapat memberi kemudahan guru dalam membuat RPP
sebuah KD tertentu dengan memanfaatkan seluruh komponen
sumber belajar yang telah tersedia.
5. Dengan menggunakan silabus itu memungkinkan dikembangkan
RPP yang sistematis, komprehensif, dan solid dalam
mencapai KD yang telah ditetapkan.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
10
Peran Silabus dalam Pembuatan RPP
(Lanjutan)
1. Dalam konteks pengembangan RPP ini, silabus itu lebih
dimaksudkan untuk memandu pengembangan RPP
yang sistematis, solid, dan komprehensif, artinya ada
keterkaitan yang direncanakan antara indikator dengan
lembar penilaian, buku siswa, lembar kegiatan siswa,
media, alat dan bahan.
2. Yang hendak dihindari adalah ada indikator namun tidak
ada butir penilaiannya, atau ada indikator namun tidak
dibahas di buku siswa dan atau di lembar kegiatan
siswa. Juga hendak dihindari bahasan panjang lebar di
buku siswa dan atau di lembar kegiatan siswa yang
tidak ada kaitannya dengan indikator.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
11
Panduan Pengembangan RPP
Berdasarkan silabus itu dapat dikembangkan RPP.
Adapun rincian panduan pembuatan sebuah RPP itu
adalah seperti berikut.
1. Satu RPP dapat berlangsung selama 1 s.d 6
pertemuan (tatap muka) sesuai luas cakupan materi.
Tiap tatap muka berlangsung sesuai dengan jadwal
pelajaran.
2. Di antara sekian tatap muka itu harus ada tatap
muka khusus penilaian atau kuis. Misalnya, bila satu
RPP terdiri dari 5 pertemuan, maka Perteman
Kesatu, Kedua, Ketiga, dan Keempat diisi dengan
kegiatan pembelajaran dan Pertemuan Kelima diisi
dengan penilaian atau kuis.
3. Setiap kegiatan pembelajaran terdiri dari
Pendahuluan, Inti, dan Penutup.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
12
Panduan Pengembangan RPP (Lanjutan)
4. Setiap sumber pembelajaran yang dicantumkan pada
Sumber Pembelajaran harus dibuat dan dilampirkan,
khususnya Lembar Penilaian (LP).
5. Setiap sumber pembelajaran harus menunjang
ketercapaian indikator. Tidak boleh ada indikator yang
tidak jelas skenario ketercapaiannya dalam kegiatan
pembelajaran.
6. Setiap sumber pembelajaran yang terdaftar harus
diskenariokan di RPP, sedangkan setiap sumber
pembelajaran yang diskenariokan harus tercantum pada
Sumber Pembelajaran.
7. Setiap Lembar Penilaian harus dilengkapi dengan Tabel
Spesifikasi Lembar Penilaian atau Kisi-kisi Lembar Penilaian
dan Kunci Lembar Penilaian.
8. Tabel Spesifikasi Lembar Penilaian itu harus dilampirkan
pada RPP tersebut.
13
Panduan Pengembangan RPP (Lanjutan)
9. Dengan demikian, dalam membuat RPP yang pertama kali
dikembangkan adalah silabus, LP dan Kunci LP, kemudian
dikembangkan Buku Siswa, LKS dan Kunci LKS, dan Media.
Bagaimanapun juga, apabila komponen silabus itu sudah
tersedia, seperti buku siswa, LKS, media, bahkan LP, maka
silabus dan RPP itu dapat dibuat dengan mengacu pada
komponen yang telah ada itu. Secara visual pengembangan
RPP itu dapat divisualisasikan seperti berikut ini.
10. Contoh silabus dan RPP seutuhnya terlampir. Contoh RPP
itu meliputi RPP yang dilengkapi Buku Siswa halaman
terkait, LKS dan kunci LKS, LP dan kunci LP, dan Tabel
Spesifikasi Lembar Penilaian.
11. RPP yang telah dilengkapi sumber belajar seperti itu
disebut Perangkat RPP.
14
Panduan Pengembangan RPP
Buku Siswa
Silabus
Kisi-kisi
LP
LP dan
Kunci LP
LKS dan
Kunci LKS
Media
Silabus dan RPP PPt Final Plus
15
Panduan Pengembangan RPP
Silabus
Kisi-kisi
LP
LP dan
Kunci LP
Media
Silabus dan RPP PPt Final Plus
16
Panduan Pengembangan RPP
LKS dan
Kunci LKS
Silabus
Kisi-kisi
LP
LP dan
Kunci LP
Silabus dan RPP PPt Final Plus
17
Panduan Pengembangan RPP
Buku Siswa
Silabus
Kisi-kisi
LP
LP dan
Kunci LP
Silabus dan RPP PPt Final Plus
18
Penentu Kualitas RPP
1.
2.
3.
4.
Kualitas bahan ajar, khususnya buku siswa, LKS, media,
multi media, LP, alat dan bahan.
RPP disusun secara sistematis, komprehensif, dan solid
dalam mencapai KD yang telah ditetapkan.
Dikembangkan dengan berbasis pada teori belajar
yang tepat, penggunaan strategi dan model
pembelajaran yang bervariasi, berpusat pada siswa
dan mengaktifkan peserta didik.
Memberi kemudahan kepada guru dan siswa
mengembangakan seluruh potensi siswa, meliputi
kognitif, afektif, dan psikomotorik, khususnya higher
order thinking.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
19
Indikator
1.
2.
3.
4.
5.
6.
Indikator merupakan penanda pencapaian kompetensi
dasar yang ditandai oleh perubahan perilaku yang
dapat diukur yang mencakup sikap, pengetahuan, dan
keterampilan.
Indikator dirumuskan dalam kata kerja operasional
yang terukur dan/atau dapat diobservasi.
Indikator digunakan untuk menyusun alat evaluasi.
Penilaian menggunakan acuan kriteria.
Semua indikator ditagih.
Sistem penilaian harus disesuaikan dengan
pengalaman belajar yang ditempuh dalam proses
pembelajaran.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
20
Tujuan Pembelajaran
Tujuan pembelajaran terdiri dari empat bagian.
1. Audience. Menyebut peserta didik untuk siapa tujuan
itu dimaksudkan.
2. Behavior (kata kerja tindakan). Mendeskripsikan
kemampuan siswa yang diharapkan setelah mengikuti
pelajaran.
3. Conditions (bahan dan/atau lingkungan).
Mendeskripsikan kondisi-kondisi penilaian saat kinerja
itu harus didemonstrasikan.
4. Degree (kriteria). Bila sesuai dan/atau dapat dipakai,
menyatakan standar kinerja yang dapat diterima.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
21
Contoh Tujuan Pembelajaran
1.
2.
3.
Diberikan sebuah daftar kata benda dan kata kerja
(C), siswa (A) akan dapat mengidentifikasi kata benda
(B), dengan menandai paling sedikit 85 persen benar
(D).
Diberikan tes uraian tanpa membuka catatan (C),
siswa (A) akan dapat mendaftar lima penyebab Perang
Saudara di Amerika (B), dengan empat dari lima
penyebab itu benar (D).
Diberikan grafik batang, gafik garis, atau grafik
lingkaran (C) siswa SMP kelas VII (A) akan dapat
secara verbal mempresentasikan semua informasi
statistik atau numerik (B) yang ditunjukkan pada grafik
itu dengan ketepatan 100% (D).
Silabus dan RPP PPt Final Plus
22
Daftar Pustaka
• Departemen Pendidikan Nasional. 2006. BSNP Panduan Penyusunan
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Jenjang Pendidikan Dasar dan
Menengah. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.
• Departemen Pendidikan Nasional. 2006. Kurikulum Sekolah
Menengah Pertama (SMP) Panduan Pengembangan Rencana
Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Sekolah Menengah Pertama (SMP)
Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Departemen
Pendidikan Nasional.
• Heinich, R., Molenda, M., Russell, J.D., Smaldino, S.E. 1999.
Instructional Media and Technologies for Learning. Sixth Edition.
Upper Saddle River, New Jersey: Merrill.
• Nur, Mohamad. 2006. Kisi-kisi Rencana Pelajaran. Makalah lokakarya
di PSMS UNESA.
Silabus dan RPP PPt Final Plus
23
Download