Kingdom News 19 April 2015 Cara Memperoleh Hikmat Dari Tuhan Article source from www.pelitahidup.com Ayat Bacaan: 1 Raja-raja 3:9 “Maka berikanlah kepada hamba-Mu ini hati yang faham menimbang perkara untuk menghakimi umat-Mu dengan dapat membedakan antara yang baik dan yang jahat, sebab siapakah yang sanggup menghakimi umat-Mu yang sangat besar ini?” Ayat di atas merupakan permintaan Salomo kepada Tuhan ketika Tuhan memberi kesempatan kepadanya untuk meminta sesuatu kepadaNya. Karena masih muda dan belum berpengalaman, Salomo meminta hikmat untuk memimpin bangsa Israel. Tuhan mengabulkan permintaan Salomo dan bahkan memberikan bonus kepadanya yaitu kekayaan, kemuliaan dan umur yang panjang. Dalam kehidupan kita sebagai umatNya, kita memerlukan hikmat dari Tuhan agar kita senantiasa berjalan di dalam rencanaNya. Berbagai masalah yang datang memerlukan keputusan yang tepat agar kita tidak salah langkah. Bagaimana cara memperoleh hikmat yang dari Tuhan? 1. Takut akan Tuhan “Takut akan TUHAN adalah permulaan pengetahuan, tetapi orang bodoh menghina hikmat dan didikan.” Amsal 1:7 Salomo hidup mengikuti ketetapanketetapan Daud, ayahnya (1 Raja-raja 3:3). Apa yang dijalani Daud semasa hidupnya, pergumulannya, kesesakan, kejatuhan dalam dosa, bahkan kemenangan demi kemenangan yang diraihnya, semuanya itu dijalani dengan memiliki hati yang berkenan di hadapan Allah. Dan semuanya itu diajarkan kepada anaknya Salomo. Kehidupan yang takut akan Tuhan mendatangkan hikmat bagi Salomo. Seiring dengan bertambahnya waktu, hikmat yang Tuhan berikan kepada Salomo semakin terasah dan makin tajam. Terbukti dari kitab-kitab yang berisi tulisan Salomo (Amsal, Pengkotbah, Kidung Agung). continue over to page 3... SUMMer of divine wisdom Ephesians 1:17 “I keep asking that the God of our Lord Jesus Christ, the glorious Father, may give you the Spirit of wisdom and revelation, so that you may know him better.” (NIV) Efesus 1:17 “dan meminta kepada Allah Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Bapa yang mulia itu, supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar.” kingdomnews 02 weeklydevotional Begitu luar biasa hikmat yang turun atas Salomo. Ini semua dimulai dari sikap hati yang takut akan Tuhan, hormat akan Tuhan, tunduk akan Tuhan. Taati apa yang menjadi perintahperintahNya. Lakukan semua firmanNya. 2. Berjalan dalam Roh “Tetapi kamu tidak hidup dalam daging, melainkan dalam Roh, jika memang Roh Allah diam di dalam kamu. Tetapi jika orang tidak memiliki Roh Kristus, ia bukan milik Kristus.” Roma 8:9 Roh Kudus merupakan penolong bagi kita (Yohanes 14:16-17). Roh Kudus dicurahkan untuk menjadi penuntun bagi umat Tuhan. Dengan hidup mengandalkan Roh Tuhanlah kita dapat mengerti apa yang menjadi rencanaNya. Kita harus belajar hidup dalam Roh dan berjalan dalam Roh. Dengan mengalir mengikuti tuntunan Roh Kudus, maka hikmat Tuhan juga akan mengalir tepat pada saat dibutuhkan. Pada saat masalah datang dan pada saat pilihan harus dilakukan, maka saat Itulah Roh Kudus akan membantu kita dengan memberikan hikmat tentang apa yang harus kita perbuat atau apa yang harus kita lakukan. Latih kepekaan untuk hidup dalam Roh. Perbanyak jam doa dan pelajari firman Tuhan. Dengan takut akan Tuhan dan hidup berjalan dalam Roh, maka hikmat dari Tuhan akan mengalir dalam kehidupan kita. Pola pikir kita akan dibaharui dan menjadi semakin bijaksana dalam Tuhan. Banyak orang akan diberkati melalui kehidupan kita. hikmat dari tuhan melebihi segalanya Ayat Bacaan: Amsal 3:13-14 “Berbahagialah orang yang mendapat hikmat, orang yang memperoleh kepandaian, karena keuntungannya melebihi keuntungan perak, dan hasilnya melebihi emas.” Menurut pendapat umum, orang yang mampu menyelesaikan studinya pada tingkat tinggi akan dianggap sebagai orang berhikmat, contoh: orang yang menyelesaikan studi sampai SMA dianggap memiliki hikmat lebih rendah dari seorang sarjana (S1), sedangkan yang berijazah S1 masih kalah hikmatnya dari lulusan master (S2), dan seterusnya. Itu menurut pemikiran kita! Dalam hal pengetahuan dan juga kecerdasan intelektual memang mereka memiliki tingkat yang berbeda, tetapi orang yang lulus sekolah belum tentu mempunyai ‘hikmat’ seperti yang dimaksudkan dalam Alkitab. Kata hikmat yang dimaksud dalam ayat di atas adalah wahyu dari Tuhan. Perihal hikmat ini tidak pernah terpikirkan oleh orang dunia. Bagi mereka, kecerdasan dan keahlian (skill) sudah lebih dari cukup. Hikmat (wahyu) hanya dapat kita peroleh apabila kita memiliki hati yang takut akan Tuhan; artinya ketika kita taat melakukan segala kehendak Tuhan, hikmat itu akan diberikan kepada kita. Oleh karenanya kita harus berusaha mendapatkan hikmat itu. Bagaimana caranya? “...jikalau engkau menerima perkataanku dan menyimpan perintahku di dalam hatimu, jikalau engkau mencarinya seperti mencari perak, dan mengejarnya seperti mengejar harta terpendam, maka engkau akan memperoleh pengertian tentang takut akan Tuhan dan mendapat pengenalan akan Allah. Karena Tuhanlah yang memberikan hikmat, 03 kingdomnews weeklydevotional dari mulutNya datang pengetahuan dan kepandaian.” ( Amsal 2:1,4-6 ). Sebagai orang percaya, di dalam hidup kita ada Roh Kudus yang adalah sumber hikmat itu. Tetapi apabila kita hidup dalam kedagingan, hawa nafsu dan tidak mau tunduk kepada kehendak Tuhan, kita telah memadamkan Roh Kudus yang ada di dalam diri kita. Akibatnya hikmat tidak kita dapatkan, padahal Roh Kuduslah yang memberikan hikmat itu kepada kita. Sebaliknya, jika hidup kita dipenuhi Roh Kudus, kita akan mengerti apa kehendak dan isi hati Tuhan. Yang utama adalah mengandalkan hikmat dari Tuhan, kemudian barulah ditunjang oleh kepandaian dan skill kita ! tuhan tersenyum Ayat Bacaan: 1 Tesalonika 5:18 “Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.” Beberapa waktu lalu pada pagi hari sehabis dari rumah duka, saya kembali ke sekolah naik taxi. Sepanjang perjalanan sang supir taxi bercerita panjang lebar tentang kehidupannya. Ia berkata, “Mas, saya ini orang paling bahagia. Mungkin satu-satunya yang paling bahagia. Umur saya 62 tahun dan nda tamat SD, tapi masih dipercaya bos untuk jadi supir taxi, padahal ada banyak sarjana yang menganggur. Saya mau makan apa aja bisa, padahal banyak orang yang mau makan susah. Istri saya juga masih kerja. Kami berdua masih sehat, padahal banyak orang seusia kami sudah sakit-sakitan. Saya juga bersyukur walau hanya tinggal di rumah kontrakan kecil, karena banyak orang yang hidup menggelandang. Anak saya 7, semua sudah kerja. Mereka minta supaya kami berdua ga usah kerja lagi, tapi saya nda mau, karena kalau saya ga kerja, bisa mati cepat saya. Saya nda mau menyusahkan anak-anak.” Sukacita, semangat dan rasa syukurnya membuat sang supir taxi terlihat lebih muda dari usianya yang sudah 62 tahun. Pernahkah kita mengucap syukur atas pekerjaan, rumah, rejeki, kesempatan sekolah, keluarga dan segala sesuatu yang kita miliki? Ataukah sebaliknya kita menyesali atas semuanya itu? Saat kita tidak bisa bersyukur dan selalu bersungut-sungut untuk semuanya, maka pandanglah wajah kita di cermin. Akan terlihat jelas wajah yang tanpa cahaya dan kelihatan lebih tua dari usia kita saat ini. Sebaliknya hati yang penuh syukur dan sukacita, akan menampakkan wajah kita yang terlihat muda dan cerah, sehingga dapat memberkati banyak orang. Tuhan lah yang empunya dunia dan segala isinya. Hanya satu yang Tuhan tidak punya, yaitu ucapan syukur. Ucapan syukur itulah yang kita punya. Maka marilah kita berikan ucapan syukur pada Tuhan, sehingga Ia boleh tersenyum dan memberkati kehidupan kita. Be the best that you can with what you have, and God will get you to where you’re supposed to be.” ~ Joel Osteen kingdomnews 04 weeklydevotional self reflection proses Ayat Bacaan: Ayub 23:10 “Karena Ia tahu jalan hidupku; seandainya Ia menguji aku, aku akan timbul seperti emas.” Penderitaan yang kita alami karena kebenaran adalah kasih karunia Tuhan. Siapakah yang teruji, yang murni, yang berharga, mulia selain mereka yang telah masuk dalam dapur kesengsaraan untuk dimurnikan. Salah satu bentuk penghormatan kita akan darah Yesus yang tercurah adalah ketika kita rela menanggung penderitaan, beban, berkorban, kehilangan dan sebagainya, karena nama Yesus. Darah Yesus itu sangat mahal, untuk itu jangan kita berpikir untuk sekedar selamat dan berkata: “Yesus telah berdarah-darah bagiku, mati, bangkit dan kita selamat, puji Tuhan.” Selesai! Itu namanya tidak tahu diri dan hanya mau yang enak. “Sesungguhnya, Aku telah memurnikan engkau, namun bukan seperti perak, tetapi Aku telah menguji engkau dalam dapur kesengsaraan.” Yesaya 48 : 10 Kerinduan hati Tuhan saat mencurahkan darah-Nya agar kita umat-Nya tidak sekedar asal selamat, kita ini sampah yang layak dibuang. Tapi Yesus telah memungut kita, memperbaikinya untuk menjadi baik. Yesus telah berkorban dengan ribuan tetesan darah tapi akhirnya umat-Nya tidak juga dipulihkan? Yesus telah melintasi langit untuk sampai ke bumi dan berkorban darah sampai mati tapi hasilnya umatnya masih mental brengsek? Kita harus berubah, harus jadi... rela masuk dapur kesengsaraan untuk dimurnikan. Supaya pengorbanan Yesus yang besar tidak sia-sia. Yang takut masuk dapur kesengsaraan untuk pemurnian, itu namanya Barisan Banci Rohani. Jesus gives us hope because He keeps us company, has a vision and knows the way we should go.” ~ Max Lucado With God, things don’t get worse and worse, they get better and better. You don’t sink lower and lower, you rise higher and higher.” ~ Joyce Meyer 05 kingdomnews weeklydevotional renungan keluarga Ayat Bacaan: Lukas 19:24-26 Dalam banyak perbincangan diacara gathering keluarga, reuni atau sekedar kongkow-kongkow di warung kopi, kalau kita amati, ada dua kisah yang hampir senantiasa menjadi trending topic: Pertama, tentang si seseorang A yang kasihan hidupnya. Ia “turun” dan terus “merosot”. Apa yang dulunya ia punya, sekarang sudah dijual satu persatu, keluarganya terlilit banyak hutang, gali lubang tutup lubang...dan mulai ditinggalkan teman temannya karena dianggap menjadi beban. Kedua, tentang si B yang sekarang ini menjadi inspirasi banyak orang. Hidupnya “naik” dan terus “berkibar”. Dulunya dia orang biasa dan bahkan berkekurangan... namun lihatlah! sekarang ia sukses dan menjadi boss besar. Usaha dan kekayaannya berkembang diatas batas rata-rata, dan dikerumuni banyak teman. Saudara, dua kisah tersebut diatas bukan karangan dan bukan kisah baru. Disetiap jaman kisah itu ada dan terus menjadi bahan perbincangan. Bukankah Tuhan Yesus juga kingdomnews 06 berkata: “Setiap orang yang mempunyai, kepadanya akan diberi, tetapi siapa yang tidak mempunyai dari padanya akan diambil, juga apa yang ada padanya.” Pertanyaannya: Apakah itu namanya adil? Wong sudah punya kok malah ditambahi dan sudah habis-habisan kok malah diambili. Saudara, Kasih dan keadilan Tuhan tidak berarti meniadakan tanggung jawab peran optimal kita. Kasih dan keadilan itu adalah HASIL dari proses kerinduan, kesanggupan dan kerja keras yang diukurkan dalam rentang kesempatan dan tanggungjawab. Tidak cukup hanya mengepulkan KERINDUAN dalam doa dan ucap. Kerinduan harus berbanding lurus dengan KESANGGUPAN. Kesanggupan untuk menakar kecakapan dan kesempatan. Nah, saat Tuhan menjawab kerinduan dan memberikan kesempatan dalam bentuk “talenta” atau “mina”..maka kita harus KERJA KERAS untuk mengembangkannya. Itulah kasih dan keadilan! Kepada yang mempunyai, kepadanya akan diberi, kepada yang tidak mempunyai dari padanya akan diambil. infogereja ABOUT ROCK MINISTRY SINGAPORE KOMUNITAS MESIANIK (KM) SUNDAY SERVICE 10.00 AM Holiday Inn Singapore Orchard City Centre 11 Cavenagh Rd, Singapore 229616 For further information about the details of the location, please contact Dede at (65) 9856 8720 YOUTH SERVICE Every once in a month Juanita (65) 8322 6412 Every 1st and 3rd Friday, 07.30 PM KM ABRAHAM Ibu Helen (65) 9628 3796 (East Coast) Every Thursday, 07.30 PM KM JOHN THE BAPTIST & KM DANIEL Lenny (65) 9457 7470 Ervita (65) 9071 0442 (Ang Mo Kio/Orchard) CHILDREN’S CHURCH Every Sunday, 10.30 AM Alink (65) 9066 4130 Every Friday, 07.30 PM KM DAVID & KM SAMUEL Sumarto (65) 9144 6605 (Serangoon/Upper Thompson) PRAYER MEETING Every Saturday, 12.30 PM Coronation Rd 21A (kediaman bapak gembala) Ida (65) 9234 9771 Every Thursday/Friday, 08.00 PM KM JOSEPH (YOUTH) Alink (65) 9066 4130 (Toa Payoh/Braddel) For more information: Email: [email protected] | Web: www.rocksg.org | Tel: (65) 6251 5378 Pak Harry Pudjo: (65) 8138 6320 | Ibu Tammie: (65) 8428 3739 ROCK MINISTRY SINGAPORE COVERED BY: Enjoy Church Anda ingin belajar alkitab? Visit www.sabda.org Now you can SUBSCRIBE: • Our digital Kingdom news at www.rocksg.org We will send it every tuesday • Our weekly sermon (video) at www.youtube.com/user/gbirocksg 07 kingdomnews