Tali Silaturahmi Alumni UII - yayat blog

advertisement
Tali Silaturahmi Alumni UII, Tak Pernah Putus
Oleh : Muchammad Syarif Hidayatullah
Setelah menempuh pendidikan yang berat, kata lulus pun menjadi kata terindah bagi
mahasiswa yang berhasil mewujudkannya. Pasti bahagia ketika para kakak angkatan kita
berhasil meraih gelar sarjana di Universitas Islam Indonesia (UII). Namun ketika para alumni
UII telah mempunyai pekerjaan masing-masing timbul rasa ingin tahu bagaimana kabar
teman seperjuangan ketika masa kuliah dahulu kala.
Ketika itu pula mereka (para alumni UII) membentuk forum, perkumpulan, grup bagi para
alumnus untuk hanya sekedar ingin mengetahui kabar teman semasa kuliah mereka dulu
hingga informasi pekerjaan. Tapi hal ini kini dimudahkan dengan kemajuan teknologi pada
era informatika saat ini, para alumni dapat terhubung komunikasinya dengan baik satu sama
lain walau lokasi mereka berjauhan.
Saat ini ada layanan yang menyediakan seseorang untuk saling berinteraksi satu sama lain
dimanapun mereka berada, yang dikenal dengan Jaringan Sosial, diantaranya:
1. Facebook
Facebook adalah situs web jaringan sosial terbesar dan populer diantara jaringan sosial
lainnya, didirikan oleh Mark Zuckerberg yang diluncurkan pada 4 Februari tahun 2004. Kini
dengan facebook para alumni masih dapat menjalin tali silaturahmi satu dengan yang lainnya
walaupun telah terpisah. Salah satu grup Alumni UII yaitu Forum Alumni UII Yogyakarta,
grup yang mempunyai 10.000 lebih pengikut.
2. Twitter
Twitter adalah suatu situs web jaringan sosial dan mikroblog yang memberikan fasilitas bagi
pengguna untuk mengirimkan “pembaharuan” berupa tulisan teks dengan panjang maksimum
140 karakter serta dapat mengirimkannya dengan menggunakan aplikasi seperti Twitterrific
dan Twitbin. Twitter didirikan pada Maret 2006 oleh perusahaan rintisan Obvious
Corporation. @IKA_UII merupakan alamat twitter alumni UII.
3. Friendster
Friendster merupakan sebuah situs web jaringan sosial di mana seorang pengguna akan
membuat identitas maya dan kemudian mengisi data dirinya untuk kemudian mendapatkan
account di Friendster. Dalam Friendster, kita juga dapat melihat teman dari teman kita dan
teman dari teman dari teman kita, selain melihat teman kita sendiri. Friendster didirikan sejak
tahun 2002 oleh Jonathan Abrams. Walaupun kini telah banyak ditinggalkan oleh para
penggunanya yang beralih ke layanan jaringan sosial lain. Tapi jangan salah di friendster
ternyata terdapat akun perkumpulan alumni UII, Alumni UII Yogyakarta.
Kini dengan adanya perkembangan teknologi yang kita kenal dengan era informatika ini, kita
dapat terhubung dengan orang dimanapun mereka berada tanpa terbatasi oleh ruang dan
waktu. Bayangkan saja ketika kita berada pada masa sebelum dikenalnya internet mungkin
seseorang akan membutuhkan waktu tertentu untuk berkomunikasi satu sama lain.
Sumber referensi:
Delfi Sapitri. (2010). Macam-Macam Situs Jejaring Sosial. Diakses pada tanggal 21 April
2011, dari http://blog.unand.ac.id/delfi/2010/05/24/maca-macam-situs-jejaring-sosial/
Download