contoh soal untuk bahan ujian akhir semester 2007

advertisement
TUGAS EKONOMI MANAJERIAL
Latihan 1
Teori Produksi
Tabel Berikut menunjukkan banyaknya output total yang diproduksi dari berbagai
kombinasi input modal (K) dan Tenaga Kerja (L)
Unit L
1
2
3
4
5
K=1 Unit
50
110
150
170
160
K=2 Unit
120
260
360
430
480
K=3 Unit
160
360
510
630
710
K=4 Unit
180
390
560
690
790
a. Hitung produk marjinal (MP), Produk rata-rata (AP) dan Elastisitas Produksi (E)
tenaga kerja pada saat penggunaan modal K = 2 unit. Bagaimana hubungan antara
MPL, APL, EL dan keputusan manajerial yang harus dibuat ?
b. Hitung Produk Marjinal tenaga kerja (MPL) pada setiap tingkat penggunaan
modal (K).
Latihan 2
Jika diketahui PT ABC adalah perusahaan pemasok peralatan kantor yang pada saat ini
tengah melayani sebanyak 80 perusahaan pelanggan. Satu studi dilakukan oleh
departemen akuntansi menduga biaya-biaya administrasi dan penjualan per pelanggan
bisnis adalah :
TC = 30000 + 50Q + 3Q2
Dimana TC adalah biaya total pertahun ($) dan Q adalah banyaknya pelanggan bisnis
(unit perusahaan)
a. Hitung biaya tetap (TFC) perusahaan pertahun
b. Hitung biaya rata-rata (ATC) sekarang yang dikeluarkan perusahaan untuk
melayani setiap pelanggan
c. Hitung tingkat output pada biaya rata-rata minimum (ATCmin)
Latihan 3
PT ABC adalah perusahaan industri peralatan rumah tangga pembersih ruangan (vacuum
cleaner). Pendugaan fungsi biaya jangka pendek untuk vacuum cleaner menggunakan
fungsi biaya variable rata-rata (AVC) sebagai berikut :
AVC = 81,93 – 3,05Q + 0,24Q2
Dimana AVC adalah biaya variable rata-rata per vacuum cleaner (dollar/unit) dan Q
adalah kuantitas produksi vacuum cleaner (juta unit). Biaya tetap total (TFC) adalah $ 30
juta.
a. Tentukan persamaan biaya total (TC) dan biaya marjinal jangka pendek (SMC)
b. Asumsikan bahwa koefisien regresi dalam fungsi biaya jangka pendek telah
memenuhi persyaratan statistika yaitu b>0, c<0, d>0, dan c2 < 3bd
c. Tentukan tingkat output yang meminimumkan biaya variable rata-rata (AVC),
berapa biaya rata-rata minimum pada tingkat output tersebut ?
d. Apabila PT ABC memproduksi sebanyak 3 juta unit vacuum cleaner, lakukan
pendugaan biaya-biaya yang relevan dan cantumkan hasilnya dalam sebuah table.
Hitung juga elastisitas biaya pada tingkat output Q = 3 juta unit.
Download