ANALISIS KERAGAMAN DAN KELIMPAHAN IKAN (Teleostei

advertisement
ANALISIS KERAGAMAN DAN KELIMPAHAN IKAN (Teleostei) YANG
TERTANGKAP NELAYAN DI WILAYAH PERAIRAN PESISIR DESA
UTTA KECAMATAN WAKATE KABUPATEN SERAM BAGIAN TIMUR
Abubakar Sidik Warat1, Madehusen Sangadji2, Yati Tuasamu3
ABSTRAK
Desa Utta merupakan Desa pesisir yang dihimpit dengan Laut Watubela dan
Laut Teor (Seram Bagian Timur) dengan panjang garis pantai 4.91 km, yang
habitat lautnya banyak dengan berbagai jenis biota laut diantaranya batu karang,
alga, kerang, dan lain-lain. Sebagian besar armada penangkap ikan yang ada pada
Desa Utta adalah sampan, perahu dan juga menggunakan motor bobo. Jenis alat
tangkap lain yang biasa digunakan oleh Nelayan didesa utta, antara lain berupa
alat tangkap Pancing Ulur yang terbanyak digunakan di Desa Utta.
Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi;
wawancara; dokumentasi dan studi pustaka untuk menganalisis spesies ikan
dengan acuan buku-buku identifikasi. Pengumpulan sampel dilakukan setiap hari
dengan pengulangan sebanyak tiga kali selama 1 Bulan dibulan Januari 2015.
Tipe penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian Deskriptif yang bertujuan
untuk mendeskripsikan atau menjelaskan ciri-ciri marfologi yang akan dilakukan.
Berdasarkan penelitian diperoleh 10 jenis ikan Teleostei yang meleputi,
Lutjanus sanguineus; Caranx ignobilis; Upeneus moiluccensin; Katsuwonus
pelamis; Myripristis pralinia; Lutjanus fulviflammus; Plectropomus maculatus;
Decapterus russelli; Priacanthus macracanthus dan Caesio cuning. Daerah
penelitian meleputi perairan pesisir pantai timur dan perairan pesisir pantai barat
Desa Utta. Hasil perhitungan nilai keragaman dan kelimpahan ikan Teleostei
didua tempat yang berbeda adalah keragaman tertinggi terdapat pada spesies
Decapterus russelli, sedangkan keragaman terendah terdapat pada speises
Myripristis pralinia dan kelimpahan tertinggi ditemukan pada spesies Lutjanus
fulviflammus, sedangkan kelimpahan terendah ditemukan pada spesies Lutjanus
sanguineus.
Simpulan dari penelitian ini adalah diperairan pesisir Desa Utta terdapat 10
jenis ikan teleostei dengan macam yang berbeda yaitu meleputi perairan pantai
timur dan perairan pantai barat Desa Utta. Saran dari penelitian ini adalah perlu
pengendalian eksploitasi sumber daya laut secara berlebihan, khususnya ikan
karena dapat menimbulkan kerusakkan serta pencemaran lingkungan pesisir.
Kata Kunci : Analisis Keragaman Dan Kelimpahan Ikan Teleostei, Nelayan
Perairan Pesisir
1
Mahasiswa Prodi Pend. Biologi
Pembimbing 1
3
Pembimbing 2
2
v
Download