Kamera 3

advertisement
MODUL 3
MODE DIAL
I. Tujuan Praktikum
Mahasiswa memahami penggunaan mode dial untuk sesi pemotretan menggunakan mode
P (Auto Programmed), S (Shutter-priority Auto), A (Aperture-priority Auto) dan M (Manual).
II. Dasar Teori
Gambar yang baik hanya dapat dicapai bila jumlah cahaya yang mengenai sensor CCD
mencukupi dan dikontrol dengan baik. Komponen utama pada kamera yang mengatur jumlah
cahaya yang diperlukan adalah kecepatan rana (shutter speed) dan bukaan diafragma (aperture).
II.1. Shutter Speed
Shutter speed adalah alat yang digunakan untuk mengatur kecepatan cahaya yang masuk
untuk menyinari film, dibuat dari bahan metal yang tipis dan kuat yang dinamakan shutter blade.
Cara kerja dari shutter blade itu sendiri adalah membuka dan menutup kembali. Pada saat shutter
blade terbuka maka cahaya akan masuk dan menyinari film/sensor. Kecepatan membuka dan
menutup kembali shutter blade itulah yang dinamakan shutter speed. Ukuran kecepatan rana saat
membuka dan menutup kembali dihitung dalam pecahan detik seperti 1, 1/2, 1/4, 1/8, 1/15, 1/30,
1/60, 1/125, 1/250, 1/500, 1/1000, 1/2000, 1/4000, 1/8000. Namun yang tertera pada kamera
tidak berupa pecahan yaitu : 1, 2, 4, 8, 15, 30, 60, 125, 250, 500, 1000, 2000, 4000, 8000. Selain
angka angka diatas ada satu lagi yaitu "B" yang berarti Bulb yang kecepatannya tergantung dari
saat kita menekan dan melepaskan tombol pelepas rana. Jadi saat kita menekan tombol maka
rana terbuka, saat kita melepas tombol rana tertutup.
Pada kamera-kamera SLR jenis yang lebih modern yang memiliki fasilitas setting
aperture dan shutter speed secara otomatis, angka-angka kecepatan lebih bervariasi dan kadangkadang tidak memiliki "B" namun diganti dengan lambang " -- " yang berarti kecepatan tidak
dibatasi. Selain itu speed lambatnya tidak hanya sebatas 1 detik, namun bisa sampai dengan 30
detik. Dengan shutter speed seperti ini berarti sudah lebih dari cukup untuk menggantikan fungsi
fasilitas Bulb pada kamera manual yang kadang merepotkan apabila membutuhkan shutter speed
yang sangat lambat.Semakin lambat shutter speed, semakin lama sensor terkena cahaya dan
gambar semakin terang. Semakin cepat shutter speed, semakin kurang waktu sensor terkena
cahaya dan gambar semakin gelap.
II.2. Aperture
Aperture adalah bukaan diafragma, yang dibuat dari lempengan lempengan logam yang
tipis yang dapat mengatur besar kecilnya lubang diafragma pada lensa dengan cara memutar ring
diafragma pada lensa. Khusus untuk lensa-lensa seri G, tidak memiliki ring pengatur diafragma,
bukan berarti lensa ini tidak memiliki pengatur diafragma, namun bukaan diafragma diatur
secara elektronik melalui kamera. Fungsi dari diafragma adalah mengatur banyak sedikitnya
cahaya yang masuk melalui lensa. Serta menentukan ruang tajam yang dipilih. Pemilihan
diafragma inipun sangat dipengaruhi oleh kekuatan cahaya yang menyinari obyek, kecepatan
Film (ASA atau ISO) serta shutter speed yang dipilih.
Ukuran diafragma pada lensa dilambangkan dengan f/angka, seperti f/1.2; f/1.4; f/1,8;
f/2.8; f/4; f/5,6; f/8; f/11; f/16; f/22. namun yang tercantum pada ring lensa hanya angkaangkanya saja tanpa f/ misalnya 1.2; 1,4; 2.8; 4; 5,6; 8; 11; 16; 22. Jangan salah dalam
mengartikan angka-angka tersebut, sebab angka-angka ini menunjukan kebalikan daripada besar
diafragma pada lensa. misalnya f/2.8 berarti bukaan diafragmanya lebih besar dari f/16. Khusus
untuk lensa-lensa jenis tertentu (biasanya pada lensa AF) besar diafragma bisa lebih kecil lagi
seperti f/32. Semakin besar aperture, semakin banyak cahaya yang masuk dan gambar semakin
terang. Semakin kecil aperture, semakian sedikit cahaya yang masuk dan gambar semakin gelap.
Ilustrasi bukaan diafragma ditunjukkan pada Gambar 3.1.
Saat menggunakan mode P, kamera akan menentukan setting aperture dan shutter speed
secara otomatis. Hubungan antara aperture dan shutter speed yang bersesuaian ditunjukkan pada
Gambar 3.2.
Gambar 3.1. Bukaan diafragma (Aperture).
Gambar 3.2. Angle of view.
II.3. Mode Dial
Pada kamera digital SLR pengaturan shutter speed dan aperture dapat dilakukan
menggunakan mode dial. Pada umumnya mode dial yang ada adalah P, S, A dan M. Setiap
mode menawarkan beberapa setting handal, mencakup exposure, white balance, dan optimasi
gambar. Masing-masing mode memberikan control yang berbeda untuk shutter speed dan
Aperture.
Tabel 3.1. Mode P, S, A dan M pada Mode dial.
Mode
Deskripsi
P
Programmed Auto
Kamera mensetting shutter speed dan aperture secara
optimal. Mode ini biasanya digunakan bila waktu
untuk mensetting shutter speed dan aperture yang
diperlukan singkat.
S
Shutter-Priority
Auto
Kamera akan mengatur aperture untuk hasil optimal.
Mode ini digunakan untuk menghentikan gerak atau
mengkaburkan gambar.
A
Aperture-Priority
Auto
Kamera mengatur shutter speed untuk hasil optimal.
Mode ini digunakan untuk mengkaburkan
background ataupun untuk membuat subjek dan
background menjadi fokus.
M
Manual
User mengatur shutter speed dan aperture secara
manual.
Berikut ini adalah contoh hasil pemotretan dengan shutter speed dan aperture yang
diubah-ubah. Shutter speed yang tinggi dapat digunakan untuk membekukan gerak air yang
jatuh. Aperture yang besar dapat digunakan untuk mengkaburkan background.
Gambar. 3.2. Hasil Pemotretan dengan shutter speed dan aperture yang berbeda.
III. Peralatan yang Digunakan
Sebelum praktikum dimulai persiapkan peralatan yang dibutuhkan: camera body Nikon
D80, Lensa Zoom, Kartu Memori SD Card dan Baterai Kamera.
IV. Langkah-Langkah Percobaan.
Pada praktikum ini mahasiswa akan mencoba menggunakan mode dial P, S, A dan M.

Mode Dial P (Programmed Auto)
Pada mode ini kamera akan memilih shutter speed dan aperture agar gambar optimal
pada berbagai kondisi. Mode ini direkomendasikan untuk foto snapshot. Untuk mengambil
gambar dengan mode ini, ikuti prosedur berikut ini:
1. Putar mode dial ke P.
Gambar 3.3. Mode dial pada mode P.
2. Arahkan kamera dan ambil gambarnya.
Pada mode ini kombinasi yang berbeda antara shutter speed dan aperture dapat dipilih
dengan memutar main command dial. Putar command dial ke kanan untuk memperbesar
aperture (f/-number kecil), detail background samar atau shutter speed yang cepat (membekukan
gerak). Putar command dial ke kiri untuk memperkecil aperture (f/-number besar), memperbesar
depth of field atau memperkecil shutter speed untuk membuat gerakan menjadi berbayang.
Untuk kembali ke setting default putar command dial sampai indikator P tidak ditampilkan, pilih
mode lain atau matikan kamera.
Gambar 3.4. Ilustrasi pada mode P saat command dial diubah.
Tugas:
1. Periksa saklar pemilih fokus pada lensa dan kamera berada pada posisi M (manual).
2. Nyalakan kamera, putar mode dial pada posisi P dan ambillah satu gambar.
3. Untuk subjek yang sama, putar tombol main command dial ke arah kanan dan perhatikan
angka shutter speed dan aperture pada viewfinder. Bila angka pada shutter speed dan
aperture sudah tidak berubah ambillah satu gambar.
4. Putar command dial ke arah kiri dan perhatikan tanda P pada control panel, putar sampai
angka pada shutter speed dan aperture tidak berubah. Lakukan pengambilan gambar
sekali lagi.
5. Dari foto-foto yang didapat, berikan analisa Anda.

Mode S (Shutter-Priority Auto)
Pada mode ini shutter speed dapat dipilih pada range 30s sampai 1/4000s, sementara kamera
akan secara otomatis memilih nilai aperture untuk mengoptimalkan gambar. Shutter speed yang
lambat digunakan untuk membuat bayangan pada subjek bergerak, sedangkan shutter speed yang
cepat digunakan untuk membekukan gerak subjek. Untuk mengambil gambar dengan mode ini
lakukan langkah-langkah berikut:
1. Putar mode dail ke S
2. Putar main command dial untuk memilih shutter speed yang diinginkan.
3. Arahkan kamera, tentukan fokus dan ambil gambar.
4. Lakukan pengambilan gambar untuk nilai shutter speed:

Mode A (Aperture-Priority Auto)
Pada mode ini anda dapat memilih nilai aperture dari minimal sampai maksimal,
sedangkan kamera akan menentukan nilai shutter speed secara otomatis untuk menghasilkan
gambar yang optimal. Apertur yang kecil digunakan untuk memfokuskan background dan
subjek, juga meningkatkan depth of field. Nilai aperture yang besar digunakan untuk
menghaluskan background. Lakukan langkah-langkah berikut:
1. Putar mode dial ke mode A
2. Putar sub-command dial untuk memilih nilai aperture yang diinginkan.
3. Arahkan kamera, tentukan fokus dan ambil gambar.
Depth of field merupakan jarak dimana objek di depan dan di belakang titik fokus tampak
fokus. Field depth yang pendek pada umumnya digunakan untuk mode Portrait – mengkaburkan
detail background, sedangkan field depth yang panjang digunakan untuk mode Landscape
dimana background dan subjek menjadi fokus. Field depth dipengaruhi oleh focal length pada
lensa kamera. Untuk menampilkan depth of field, tekan dan tahan tombol depth of field preview.
Lensa akan berhenti pada nilai aperture saat ini, dan nilai depth of field akan ditampilkan pada
viewfinder.

Mode M (Manual)
Pada mode ini anda dapat mengatur nilai shutter speed dan aperture. Shutter dapat membuka
untuk waktu yang lama (bulb). Untuk mengambil gambar dengan mode ini lakukan langkahlangkah berikut:
1. Putar mode dial ke M
2. Putar main commad dial untuk memilih nilai shutter speed, dan putar sub-command dial
untuk mengatur nilai aperture.
3. Arahkan kamera, tentukan fokus dan ambil gambar.
Shutter speed bernilai ”bulb” atau ”--” dapat digunakan untuk mengambil gambar cahaya
bergerak dan tampilan malam hari dengan exposure yang panjang. Disarankan untuk
menggunakan tripod dan remote control untuk mencegah kamera shake.
Shutter Speed
Deskripsi
Bulp
Shutter akan tetap terbuka saat tombol shutterrealese masih ditekan.
--
Shutter akan terbuka saat tombol shutter ditekan
pertama kali dan akan tertutup saat tombol shutter
ditekan kedua kalinya.
Untuk mencegah hilangnya daya saat gambar sedang diambil, gunakan baterai yang
sudah di-charge penuh atau optional AC adapter. Saat pengambilan gambar dengan long
exposure dapat terjadi noise, aktifkan Long exp. NR pada shooting menu.
Tugas:
Lakukan pemotretan dengan mode M untuk kondisi Backlit:
Aperture
Shutter Speed
4
5,6
10
2,5
5
10
Dari Hasil pengamatan Anda, berikan analisa perubahan shutter speed dan aperture pada
mode M.
Lakukan pemotretan untuk kondisi Normal:
Aperture
Shutter Speed
5,6
5
10
25
10
16
Download