Gempita 27 Maret 2016 - GPBB – Gereja Presbyterian Bukit Batok

advertisement
Edisi, 27 Maret 2016
gpbb.org/gempita
media.gpbb.org
facebook.com/gpbb.org
“Jangan engkau tidak percaya lagi,
melainkan percayalah.”
(Yohanes 20:27b)
1
Renungan Paskah, 27 Maret 2016
Teror (Lagi)
Dunia kembali dirundung duka. Teror menimpa Istanbul dan Brussels. Bom bunuh diri di
Istanbul pada hari Sabtu minggu lalu menewaskan lima orang dan melukai 36 orang,
sementara hari Selasa yang lalu 3 pelaku bom bunuh diri meledakkan diri di Brussels,
dimana setidaknya 34 orang meninggal dunia dan 271 orang luka-luka.
Tragedi ini langsung dieksploitasi oleh beberapa politisi partai Republikan yang sekarang
sedang menjalani masa pemilihan calon presiden untuk pemilihan umum di bulan
November nanti. Donald Trump, misalnya, kembali menyuarakan usulannya untuk
melarang semua Muslim untuk masuk ke Amerika Serikat dan melegalkan penyiksaan
sebagai metode interogasi tersangka terorisme. Respon seperti inilah yang diinginkan oleh
teroris, yaitu untuk memberikan impresi adanya konflik yang fundamental antara dunia
Barat dan dunia Muslim, dimana kebencian dibalas dengan kebencian yang akhirnya
berujung dengan perang dengan skala global.
Teolog Stanley Hauerwas menulis, “Sejak 9/11, Amerika dikuasai oleh rasa takut, dan
ironisnya, usaha kita untuk tetap menjadi negara adidaya di dunia sebenarnya didorong oleh
rasa takut ini, terutama rasa takut kepada kaum yang berbeda dengan kita.” Padahal, lanjut
Hauerwas, impuls ini bertolak belakang sepenuhnya dengan mandat Kristus untuk
mengasihi sesama kita, bahkan musuh kita sendiri.1
Di dalam suratnya, Yohanes menulis, “Di dalam kasih tidak ada ketakutan: kasih yang
sempurna melenyapkan ketakutan.” (1 Yoh 4:18) Teroris berusaha untuk menakut-nakuti
kita dan membuat kita membenci mereka, namun kita tidak perlu takut ataupun berespon
berlebihan terhadap usaha teroris tersebut, karena kita meyakini bahwa kita berada di dalam
kasih Allah yang telah mengalahkan maut, sebagaimana yang kita saksikan dan rayakan
pada hari ini dalam Minggu Paskah. Kristus telah bangkit! Hai maut, dimanakah
kemenanganmu? Hai maut, dimanakah sengatmu? Kita yakin, bahwa baik mau, maupun
hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, ataupun sesuatu makhluk
lain, apapun itu, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus
Yesus, Tuhan kita (bdk. 1 Kor 15:54-55, Rm 8:37-39). Teroris mungkin bisa merenggut
nyawa kita, namun ia tidak akan bisa memisahkan kita dari kasih Allah. Kristus bangkit!
Selamat Paskah! (SH)
1
Hauerwas, Stanley. 22 Maret 2016. ‘Do Not Be Afraid’: Trust in God and the Politics of
Fear. Diambil dari: http://www.abc.net.au/religion/articles/2016/03/22/4429653.htm
2
1. PELAYAN IBADAH MINGGU INI
Minggu Paskah
27 Maret 2016
03 April 2016
WAKTU
Pkl. 09.00
Pkl 11.00
Pkl 09.00
Pkl 11.00
TEMA
Sungguhkah Yesus Tuhan &
Gereja; Manifestasi Hikmat Allah
Allahmu? (Markus 15:37-39)
di Dunia (2 Korintus 9:6-15)
Pdt. Budianto Lim
Pdt. Joseph Theo
Pengkhotbah
Dkn. Ellijanti Tjahja
Dkn. Josep Hendrawan
Liturgos
MJ Pendamping
Pnt. Wicakasana Lukito
Dkn. Enrica AP Setiaatmadja
KoordKebaktian
Dkn. Johanes Kurniawan
Dkn. Yuanto Kusnadi
Imelda Gani,
Garlia Wiwoho,
Usher/
Arifin Effendi,
Rina Singkoh,
Kolektor
Majelis GPBB
Julaini,
Dona Y.,
Etlana D.
Purwanti
Dkn. Septian Hartono.
Pnt. W. Lukito, Dkn. Septian H.,
TimPenyambut
Widhiandari Kristianti
Junita Tumundo
Friska P.
Jemaat Baru
Pers. Pujian
Pianis/Organis
Sylvia
Monica
Sebastian, Bayu, Claudio, Defie,
Cantor/Singer
Erlyn Karmelia
Yuria, Friska
Irving, Nicholas Hendrik, Djoko
Teddy, Kaufik, Nicholas
Audio Visual
Natalia Hosana
Bunga Mimbar
2. SELAMAT DATANG.
Majelis Jemaat GPBB mengucapkan selamat datang dan selamat beribadah kepada segenap
jemaat dan terima kasih untuk Anda yang datang tidak terlambat.
Bagi yang pertama kali berbakti di GPBB, kami menyambut dengan sukacita dan mohon
mengisi formulir data dan mengembalikannya kepada petugas. Setelah kebaktian kita
semua diundang bersekutu bersama di Multi Purpose Hall lantai 1. Jika jemaat memerlukan
pelayanan lebih lanjut, silahkan menghubungi staf pengerja sbb:
Jabatan
Nama
Mobile
Telepon
E-mail
65694365 (#105)
97106295
[email protected]
Senior Pastor Pdt. Joseph Theo
65694365 (#101)
Pdt. Dr Budianto Lim 82993994
[email protected]
Ass. Minister
Ingrid Tanudjaya
96455046 65694365 (#121)
[email protected]
Sekretariat
Kontak Pelayanan Gereja Presbyterian Orchard, 3 Orchard Rd S238825
Pdt. A.R. Persang 92706439 63368829 (#126)
[email protected]
Ass Minister
Ratna Lie
63368829 (#110) [email protected]
Sekretariat
3. MINGGU PASKAH
Minggu ini, 27 Maret 2016 adalah Minggu PASKAH 2016. Majelis Jemaat GPBB
mengucapkan SELAMAT PASKAH 2016 kepada segenap jemaat GPBB. Kiranya melalui
Paskah 2016 kita semua semakin mengenal siapakah Yesus Kristus bagi kita.
4. KEBAKTIAN UMUM GPBB
Hari ini, 27 Maret 2016 Kebaktian Umum GPBB hanya satu kali yaitu Kebaktian Paskah
3
Subuh jam 06.00. Minggu depan, 03 April 2016 Kebaktian Umum kembali seperti biasa:
KU 1 jam 09.00 dan KU 2 jam 11.00.
5. JADWAL RANGKAIAN KEBAKTIAN PASKAH 2016:
Nama Kebaktian
Tanggal-Waktu
1 Kebaktian Minggu Paskah
Minggu, 27 Maret 2016
“Sungguhkah Yesus Tuhan dan Allahmu? Pkl. 06.00
Dpo: Pdt. Budianto Lim
2 Kebaktian Paskah Pelaut GPBB
Minggu, 27 Maret 2016
“Sungguhkah Yesus Tuhan dan Allahmu? Pkl. 09.00
Dpo: Pdt. Joseph Theo
3 Kebaktian Paskah Maria Marta
Minggu, 27 Maret 2016
“Kebangkitan Yesus membawa
Pkl. 11.00
Pertobatan.” Dpo: Pdt. Joseph Theo
Tempat
West Sanctuary
Lantai 2
Chapel
Lantai 1
Chapel
Lantai 1
6. SAKRAMEN BAPTISAN KUDUS DEWASA/SIDI.
Diadakan pada Kebaktian Paskah Subuh, 27 Maret 2016. Dilayani oleh Pdt. Budianto Lim.
1. Penerima Sakramen Baptis Kudus Dewasa:
1) Bhekti Susanti, 2) Garlia Wiwoho, 3) Heryanto Jaya, 4) Mona Suryana dan
5) Vonny Sudrajat
2. Penerima Sakramen Baptisan Sidi:
1) Anastasia Angelina, 2) Aniek Widayanti, 3) Audrey Florensia Kusnadi,
4) Ian Nathanael Hadinoto. 5) Herlinda Djoni,
7. KEBAKTIAN KHUSUS JANJI
Minggu depan 03 April 2016 akan diadakan Kebaktian Khusus janji iman untuk pengumpulan dana bagi perpanjangan sewa tanah GPBB. Dukung dalam doa agar kebaktian ini
berjalan dengan baik.
8. MEZBAH DOA APRIL 2016
Diadakan pada Jumat, 08 April, pkl 20.00 di Chapel GPBB Lantai 1.
Tema: "Spiritualitas Ketiadaan di Era Postmodern." Renungan dpo. GI Stella Femmy Liow.
Puasa Jemaat dimulai jam 09.00 s/d 19.00. Mengundang seluruh jemaat untuk hadir, berdoa
dan berbuka puasa bersama di MPH pada pkl. 19.15.
9. BINARIA (KELAS BINA PRANIKAH) 2016
Periode 30 April – 04 Juni 2016 setiap hari Sabtu, dimulai pada hari Sabtu, 30 April 2016
pkl. 09.30-13.30. Kelas ini wajib bagi pasangan yang akan menikah di GPBB. Harap segera
mendaftar. Formulir pendaftaran dapat diambil di bulletin board, depan Chapel dan
menyerahkannya kepada Sekretariat (Ibu Ingrid).
10. BERITA KOMISI DAN SIE.
a. KOMISI ANAK (Ketua:Edward Halim. Hp: 82359198) Minggu. Pkl. 11.00. L1R1
Kelas
Jadwal Paskah Anak Minggu, 27 Maret 2016
Libur
Grace
Lukas 24:1-11
“He is the One and True God“
Hope
di ruang L3R5
Joy
4
Peace
“He is the One and True God“
Lukas 24:1-11
Love
di ruang Kebaktian Lt 4.
Kidness
Tanggal
Tema
Pembicara
b. KOMISI REMAJA (Ketua: Audrey Florensia Kusnadi, hp: 97551713)
Kebaktian Remaja, Minggu. Pkl. 09.00 – Chapel Lantai 1.
The Power of Money
Pnt. Hantarto T. & Dkn.
03 Apr’2016
Joze Hutagaol
When Money is Powerless
GI Stella Femmy Liow
10 Apr 2016
c. KOMISI PEMUDA (Ketua: Joshia Manggala, hp: 86860193)
Persekutuan Pemuda, Sabtu. Pkl. 16.30. Lantai 3 Room 5
Office Politics: What Do You Do When Your
Bp. Hantarto Tjandra &
02 Apr’2016
Office is a Battlefield?
Bp. Susanto Huang
Dealing with Negative Emotions
Rev. Chang Chian Hui
09 Apr’2016
d. KOMISI WANITA (Ketua: Widhiandari Kristianti, hp: 81257234)
Persekutuan Wanita, Jumat, Pkl. 10.00. Lantai 1 MPH
Potret Seorang Berhikmat
Pdt. Budianto Lim
01 Apr’2016
Relationship with God
GI Johan Setiawan
08 Apr’2016
e. KOMISI KELUARGA (Ketua: Handy Chairul Tjhoea, hp: 96959142)
f. SIE PELAUT (koord:Sdr.Jemmy Patras. Hp 90579872) Minggu.setelah KU 1 L1R7
RUMAH DOA PELAUT (RDP). Minggu ini 27 Maret 2016 ditiadakan. Diadakan
kembali Minggu depan, 03 April 2016.
g. SIE MARIA MARTA (Koord: Milka Handoyo, hp: 94799723)
Workshop 'Menjahit Rok A-Line', 03 April 2016, Pkl. 14.00-16.30, di MPH, Instruktur:
Lily, Yuria & Enrica.
h. SIE MISI (Koord: Yonathan Heruwatono, hp: 9887 0135)
BBPC English Congregation mengadakan kelas Alpha Course setiap hari Minggu jam
12:45-selesai. Jemaat GPBB diundang mengajak rekan yang belum percaya dan ingin
belajar tentang Kristus. Jemaat dapat menghubungi Dkn Steven Halim (HP: 9631 2782)
11. JADWAL KELOMPOK KECIL (K2)
K2
NAMA K2
Tanggal
Keluarga Bukit Batok 2
Sabtu, 02 Apr
Keluarga Phillia
Sabtu, 09 Apr
JAM
TEMPAT
16.30 Keluarga Jonatan & Mona
11.30 Keluarga Amed & Dian
Bagi yang tertarik bergabung dalam K2 GPBB dapat menghubungi koordinator sbb:
K2 Remaja
: Aldrian Obaja (8408 1463) K2 Pemuda : Eric Hartono (8408 7891)
K2 Wanita
: Mega (9658 7478) ;
K2 Maria Marta: Lucy (9782 4142)
K2 Keluarga
: Susanto (9690 2494), Empy (9635 3545)
12.
POKOK DOA SYAFAAT
a. Kesehatan:
o Sakit: Ibu Tjie Tjoen Lan, Ibu Silas Poernomo, Ibu Christiana Siallagan, Bpk. Kicky KS
Lie, Ibu Suharni, Bp. Daulat Simanjuntak, Bp Firman IZ Kartawidjaja; Robert Robianto
o Kehamilan: Indriana Setiawati, Lisa Hismanto, Eva Suyenty, Liviawaty Hendranata,
Erlyn Karmelia, Adeline Thernin.
5
b. GPBB:
o Kebaktian Khusus, 03 April 2016 untuk pengumpulan dana untuk perpanjangan
Sewa Tanah & penambahan ruang di BBPC
o Maria Martha; Pelaut; Karyawan; Usahawan: Untuk pekerjaan dan kekuatan iman.
o Pemuda/i: untuk pergumulan pekerjaan, teman hidup dll.
o Jemaat yang mencari pekerjaan & menantikan persetujuan EP atau PR.
o Proses penantian kehendak Tuhan untuk mendapatkan pengerja ke 3.
c. Indonesia: Doakan untuk BNN, Polri, TNI, Pemda dan Kejaksaan dalam memerangi
narkoba. Doakan target pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2016.
d. Singapura dan dunia: Doakan kondisi ekonomi dan keamanan Singapore. Gerakan
LGBT agar pengaruhnya tidak merusak sendi dasar kehidupan manusia. Doakan untuk
ekonomi dunia; konflik Timur Tengah; ISIS yang terus melakukan terror dan ancaman.
Dan para keluarga korban tewas serangan teroris di Brussel, 22 Maret 2016.
13. Jumlah Kehadiran dan Persembahan Minggu lalu, 20 Maret 2016
Jumlah Hadir
Terlambat
Persembahan
194 orang
29(15%)
$
2,578.00
Kebaktian Umum 1
240 orang
36(15%)
$
4,628.20
Kebaktian Umum 2
$
150.00
Perpuluhan
$
188.40
Exchange Rate: Rp. 100.000/- ;
RM 300/-; US$ 60/434 orang
65(15%)
$
7,544.60
Total
Total Persembahan Februari 2016 $ 36,402.70
Total persepuluhan Februari 2016 $ 31,055.00
Total Seluruh Persembahan Februari 2016 $ 67,457.70
Persembahan berupa cek harus ditujukan ke: BUKIT BATOK PRESBYTERIAN
CHURCH. Tuhan memberkati anda yang mempersembahkan dengan kerelaan.
6
Ringkasan Kotbah Minggu Lalu
Tema : “Akulah Jalan dan Kebenaran dan Hidup”
Bacaan : Yohanes 14:1-14
20/03/2016
Rangkaian tema atau perenungan selama pra-paskah yang menyatakan identitas Kristus satu
persatu, tidak akan ada artinya apabila kita tidak tahu tujuan akhir hidup kita. Kalau kita tidak
mau tahu atau peduli dengan tujuan akhir hidup kita maka kita juga tidak akan peduli dengan
jalan mana yang benar yang harus kita tempuh. Tema paskah siapakah Kristus bagiku ini
sangat personal dan kita harus tahu apa jawabannya. Kita bisa menjawab kalau kita tahu apa
tujuan akhir hidup kita.
Tema Akulah jalan dan kebenaran dan hidup tidak hanya sampai disini tapi ada kelanjutannya
yaitu bahwa tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa kalau tidak melalui Aku. Artinya
tujuan hidup kita adalah menuju atau sampai kepada Allah Bapa. Allah Bapa mempunyai
tempat kediaman, dimana komunitas murid Kristus yang percaya sungguh-sungguh akan
menikmati hidup bersama dengan Allah Bapa.
Tuhan Yesus mengucapkan jalan dan kebenaran dan hidup kepada murid yang masih tinggal
bersama Yesus dimana Yudas sudah meninggalkan ruangan. Kata ini diucapkan kepada murid
yang memang sudah memiliki relasi dengan Tuhan Yesus. Ucapan ini untuk merespon
kekawatiran murid-murid dan menghibur mereka yang sedang gelisah.
Tuhan Yesus berfirman bahwa Tuhan Yesus akan pergi kerumah Bapa dan akan menyediakan
tempat. Tuhan Yesus akan datang kembali untuk membawa ke tempat Tuhan Yesus dimana
tempat ini juga adalah rumah Bapa. Tuhan Yesus tahu dimana rumah Bapa sehingga Tuhan
Yesus tahu jalan yang pasti menuju rumah Bapa tidak perlu mencari-cari jalan atau rute
menuju ke rumah Bapa yang juga merupakan rumah Tuhan Yesus sendiri. Inilah alasan
kenapa Tuhan Yesus minta kita percaya kepada-Nya.
Kalau kita sudah mengambil rute yang benar maka janji akan hidup kekal pasti akan di alami
oleh kita yang percaya. Surga bukan hanya state of mind atau seperti agama Budha yang
mengajarkan bahwa orang meninggal akan kembali ke alam, tetapi Tuhan Yesus sendiri yang
mengatakan bahwa surga adalah tempat yang nyata tempat kediaman Allah.
Tapi untuk mengalami surga kita harus mati terlebih dahulu. Begitu orang meninggal dunia
akan masuk ke dunia orang mati atau disebut sheol atau hades dalam bahasa Yunani untuk
menanti kesudahan dari segala sesuatu atau tempat penantian. Janji Tuhan Yesus untuk
menyediakan tempat bukan menrujuk ke hades tapi merupakan tempat kediaman Allah atau
surga kekal pada saat Tuhan Yesus datang kembali. Surga kekal ini yang dalam kitab Wahyu
disebut sebagai langit dan bumi baru.
Pernyataan Akulah jalan dan kebenaran dan hidup tujuannya adalah untuk memberikan
jaminan buat kita yang percaya bahwa tempat kediaman Allah adalah nyata. Marilah kita lihat
hidup kita sekarang sebagai latihan sebelum nanti kita bertemu Allah.
(Pdt. Budianto Lim)
7
Download